Anda di halaman 1dari 6

Nama : Putri Fajar

Nim : H0316359
Kelas : Pendidikan Biologi C/ 2016

Analisis Buku SMP/MTS IPA Terpadu semester 1 (K13)


Bab 2 “Klasifikasi Makhluk Hidup”
A. Relevansi Isi Buku Dengan Kompetensi Inti Dan Kompetensi Dasar
Berdasarkan KI dan KD pada buku Ilmu Pengetahuan Alam terbitan
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indoonesia ini sudah
relevan dengan isi buku, dimana dalam buku sudah memuat semua KI dan KD
yang ada pada buku pegangan guru. Dalam buku ini sudah mengklasifikasikan
makhluk hidup dengan sangat jelas berdasarkan karakteristik yang dimiliki,
dan penyajiannya juga cukup jelas dan muda dipahami.
B. Relevansi Isi Buku Dengan Indikator Pembelajaran
Indikator dan isi buku juga relevan, dimana disetiap indikator yang
dituliskan, akan dimuat pada materi yang ada di dalam buku dan mengenai
penjelasannya juga tidak terlalu susah untuk dipahami. Sehingga dengan
demikian proses pembelajaran dapat berjalan efektif dan siswa juga tidak susah
dalam memahami pelajaran yang disampaikan dan tujuan pembelajaran juga
dapat tercapai.
C. Kedalaman dan kecukupan materi serta kelengkapan materi
Menurut saya kedalaman materinya sudah cukup artinya tidak terlalu dalam
atau kurang, bisa dikatakan sudah sesuai untuk tingkat SMP. Dan mengenai
kelengkapan materinya juga sudah bagus, karena pada setiap poin dijelaskan
sedemikian rupa sesuai dengan apa yang tercantum dalam indikator yang
ditentukan, dan juga terdapat gambar-gambar yang dapat memudahkan dalam
memahami materi yang dibahas.
D. Alokasi waktu
Pembelajaran dan penilaian topik Klasifikasi Makhluk Hidup memerlukan
waktu 15 jam pelajaran atau 5 tatap muka (TM). Asuumsinya 5 JP/minggu,
diorganisasikan menjadi tiga kali tatap muka (TM), yakni 3 JP dan dua tatap
muka (TM), masing-masing 2 JP. Pengorganisasian 5 tatap muka (TM)
tersebut yaitu sebagai berikut:
1. Mengidentifikasi benda-benda di sekitar (2 JP).
2. Membedakan makhluk hidup dan tak hidup (3 JP).
3. Mengelompokkan makhluk hidup berasarkan prinsip klasifikasinya (5 JP).
4. Tes harian (1 JP).
5. Kerja Projek (1 JP).
6. Pembelajaran remedial dan pengayaan (2 JP).
E. Kelengkapan contoh-contoh peristiwa dan gambar-gambar yang terkait materi
Pada bab 2 “klasifikasi makhluk hidup” selalu disertai contoh peristiwa
dan juga gambar-gambar terkait contoh yang diangkat. Sehingga dapat
dikatakan sudah lengkap mulai dari awal sampai bagian akhir yang tersusun
secara terstruktur.
F. Strategi pembelajaran (Pendekatan, Model, dan Metode)
Strategi pembelajaran yang digunakan dalam materi ini yaitu
menggunakan pendekatan kooperatif, dimana siswa akana bekerja sama secara
berkelompok dan melakukan pengamatan untuk mengetahui perbedaan sesuai
dengan ciri-ciri yang dimiliki pada setiap objek makhluk hidup serta benda
yang ada disekitar mereka.. Dengan demikian siswa mampu mengaitkan,
mengalami, menerapkan, kerjasama, dan mentfansfer. Model pembelajaran
yang digunakan yaitu demonstrastion dan diskusi dan praktikum. Dengan
staretegi tersebut tentu memudahkan siswa dalam memahami materi yang
dipelajari.
G. Media pembelajaran yang cocok untuk mengajarkan materi tersebut
Menurut saya media yang cocok diantaranya yaitu yang pertama tentu
media cetak (buku) karena buku sangat diperlukan dalam pelajaran apapun itu.
Adapun yang bukan media cetak yaitu, PPT, Poster ini dapat membantu dalam
menampilkan gambar-gambar mengenai makhluk hidup sehingga memudahkan
siswa dalam mengklasifikasikan sesuai dengan karakteristik yang dimiliki.
Serta alat dan bahan laboratorium juga dibutuhkan karena ada peraktikum.
H. Relevansi uji kompetensi (soal-soal tes) dengan indikator pembelajaran
Menurut saya antara uji kompetensi (soal-soal tes) dengan indikator
pembelajaran sudah relevan, karena pada uji kompetensi sudah memuat
semua yang dituliskan dalam indikator sesuai dengan tujuan yang ingin
dicapai.
I. Identifikasi kelemahan dan kelebihan materi dari buku tersebut
a Kelebihan
1. Isi materi sesuai dengan KI, SD dan Indikator.
2. Susunan materinya juga terstruktur.
3. Gambar yang dicantumkan juga cukup mewakili setiap poin-poin yang
dibahas.
4. Terdapat juga peta konsep yang memudah guru dalam menyampaikan
materi.
5. Terdapat juga rangkuman materi dibagian akhir
6. Uji kompetensinya sesuai dengan apa yang dituliskan di indikator.
b. Kekurangan
1. KI dan KD hanya terdapat pada buku pegangan guru saja, sehingga siswa
tidak bisa melihat secara langsung apa-apa saja isi dari KI dan KD tanpa
diberitahukan terlebih dahulu oleh guru.
Nama : Putri Fajar dan Nur Wahida
Kelas : Pendidikan Biologi C/ 2016

Analisis Buku SMP IPA Terpadu semester 1 (K13)


Bab 6 “Energi Dalam Sistem Kehidupan”
A. Relevansi Isi Buku Dengan Kompetensi Inti Dan Kompetensi Dasar
Menurut saya KI dan KD pada buku Ilmu Pengetahuan Alam terbitan
Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indoonesia sudah relevan
dengan isi buku, dimana dalam buku sudah memuat semua KI dan KD yang
ada pada buku pegangan guru. Dalam buku ini sudah menyajikan konsep
energi, perubahan bentuk energi dalam kehidupan sehari-hari termasuk
fotosintesis sesuai dengan apa yang ditulidkan pada KI dan KD.
B. Relevansi Isi Buku Dengan Indikator Pembelajaran
Indikator dan isi buku juga relevan, dimana disetiap indikator yang
dituliskan, akan dimuat pada materi yang ada di dalam buku dan mengenai
penjelasannya juga tidak terlalu susah untuk dipahami.
C. Kedalaman dan kecukupan materi serta kelengkapan materi
Menurut saya kedalaman materinya sudah cukup artinya tidak terlalu dalam
atau kurang, bisa dikatakan sudah sesuai untuk tingkat SMP. Dan mengenai
kelengkapan materinya juga sudah bagus, karena selalu disertai dengan
penjelasan-penjelasan yang terkait dengan konsep yang dibahas.
D. Alokasi waktu
Pembelajaran dan penilaian topik objek IPA dan pengamatannya
memerlukan waktu 15 jam pelajaran atau 6 tatap muka (TM) dengan asumsi 6
JP/minggu diorganisasikan menjadi dua kali TM, yaitu masing-masing 3 dan 2
JP. Pengorganisasian 6 TM, yaitu sebagai berikut:
1. Konsep energi dan sumber energi (3 JP).
2. Transformasi energi dalam sel dan metabolisme sel (3JP).
3. Respirasi (2 JP)
4. Pencernaan makanan (3 JP).
5. Fotosintesis (3 JP).
6. Presentasi tugas (2 JP).
E. Kelengkapan contoh-contoh peristiwa dan gambar-gambar yang terkait materi
Pada bab 6 dalam buku ini disetiap satu pembahasan selalu disertakan
dengan contoh, dan contoh tersebut disrrtai juga dengan gambar. Sehingga
memudahkan dalam memahami materi yang dibahas.
F. Strategi pembelajaran (Pendekatan, Model, dan Metode)
Menurut saya pendekatan yang cocok digunakan yaitu (discovery/inquari
learning). Namun harus digabungkan dengan metode ceramah karena peserta
didik tingkat SMP masih perlu petunjuk atau arahan dari guru, juga metode
demonstrasi dapat pula digunakan dalam materi ini. Dengan demikian guru
harus lebih kreatif dalam menggabungkan metode tersebut demi tercapainya
tujuan dari pembelajaran yang diinginkan.
G. Media pembelajaran yang cocok untuk mengajarkan materi tersebut
Menurut saya media yang cocok diantaranya yaitu yang pertama tentu
media cetak (buku) karena buku sangat diperlukan dalam pelajaran apapun itu.
Adapun yang bukan media cetak yaitu, PPT, pictur and picture ini dapat
membantu dalam menampilkan gambar-gambar sesuai dengan materi yang
dibahas, misalkan gambar lampu, kipas, kincir angin dan masih banyak
lainnya, dimana yang diatas ini merupakan beberapa sumber energi yang ada
dikehidupan kita.
H. Relevansi uji kompetensi (soal-soal tes) dengan indikator pembelajaran
Menurut saya antara uji kompetensi (soal-soal tes) dengan indikator
pembelajaran sudah relevan, karena pada uji kompetensi sudah memuat
semua yang dituliskan dalam indikator sesuai dengan tujuan yang ingin
dicapai.
I. Identifikasi kelebuhihan dan kekurangan materi dari buku tersebut
b Kelebihan
1. Isi materi sesuai dengan KI, SD dan Indikator.
2. Susunan materinya juga terstruktur.
3. Gambar yang dicantumkan juga cukup mewakili setiap poin-poin yang
dibahas.
4. Terdapat juga peta konsep yang memudah guru dalam menyampaikan
materi.
5. Terdapat juga rangkuman materi dibagian akhir.
6. Uji kompetensinya sesuai dengan apa yang dituliskan di indikator.
b. Kekurangan
1. KI dan KD hanya terdapat pada buku pegangan guru saja, sehingga siswa
tidak bisa melihat secara langsung apa-apa saja isi dari KI dan KD tanpa
diberitahukan terlebih dahulu oleh guru.

SUMBER BUKU
Indonesia, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
Katalog Dalam Terbitan (KDT)
Ilmu Peengetahuan Alam/ kementrian Pendidikan dan Kebudayaan ._.
Edisi Revisi Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan , 2017.
Vi, 234 hml.: ilus.; 25 cm.

Untuk SMP/MTS Kelas VII Semester 1


ISBN 978-602-427-000-1 (jilid lengkap)
ISBN978-602-427-001-8 (JILID 1a)

1. Sains--- Studi dan Pengajaran


II. Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
Penulis : Wahono Widodo, Fida Rachmadiarti, dan Siti Nurul Hidayati.
Penelaah : Herawati Susilo, Maria Paristiowati, I Made Padri, Dadan
Rosana, AhmadMudzakir, dan Ana Ratna Wulan.
Penyelia Penerbit : Pusat Kurikulum dan Pembukuan, Balitbang, Kemendikbud.

Anda mungkin juga menyukai