Anda di halaman 1dari 1

PASIEN DATANG KE RUMAH SAKIT

 Sendiri / Bisa jalan / Tidak bisa jalan / Dengan alat bantu


 Dibawa oleh keluarga : Ya / Tidak
 Dibawa oleh orang lain : Ya / Tidak

I. ANAMNESIS
Diambil dari : Autoanamnesis tanggal 4 Desember 2016 di IGD RSAU
Keluhan utama: Pasien datang dengan keluhan tidak bisa menggerakkan anggota
badan sebelah kiri sejak subuh SMRS.
Keluhan Tambahan:Pasien mengeluh kepala terasa berat, muntah, dan bicara pelo
Riwayat Penyakit Sekarang :
Pasien datang ke IGD RSAU dengan keluhan tidak bisa menggerakkan
tangan dan kaki sebelah kiri sejak subuh SMRS. Tangan dan kaki sebelah kiri tidak
dapat digerakkan terjadi secara tiba-tiba tepatnya dari pukul 05.30 WIB. Tidak
dirasakan nyeri, baal atau kaku pada tangan dan kaki sebelah kiri. Bicara pelo juga
dialami pasien sehingga pasien berbicara kurang jelas ketika diajak berbicara. Pasien
masih dapat menelan makanan dan minuman secara perlahan.
Pasien juga merasa kepala terasa berat, disertai mual dan muntah. Muntah
sebanyak 1 kali. Muntah berisi makanan. Demam dan batuk disangkal oleh pasien. BAB
dan BAK lancar. Pasien memiliki riwayat diabetes mellitus. Riwayat trauma disangkal
oleh pasien. Pasien seorang perokok tetapi tidak mengkonsumsi alcohol. Pasien alergi
terhadap obat Amoxicillin.

Riwayat Penyakit Dahulu:


Hipertensi : (-)
Diabetes mellitus : (+)
Kolesterol : (-)
Trauma kepala : (-)

Riwayat Keluarga:
Penyakit jantung (-), Hipertensi (-), DM (-), alergi (-), stroke (-)

Riwayat Sosial, Ekonomi, Pribadi


Keadaan sosial ekonomi dan pribadi pasien baik.

Anda mungkin juga menyukai