Anda di halaman 1dari 3

Training

Understanding & Implementing ISO / IEC 17025 : 2017


Laboratory Accreditation

Hotel Harris Tebet, Jakarta, 13 - 14 Maret 2018, Fee: Rp.4.000.000

• Early Bird Fee: Rp.3.750.000/pax (Payment Before 7 Maret)


• Group Fee : Rp.3.500.000/pax (Valid for 3 Person or More)

Seminar/Training Description :

Laboratorium memiliki peran penting dalam industry dan perdagangan. Dalam dunia manufaktur, laboratorium
di perlukan mulai dari tahap desain produk, pemilihan bahan baku, pengendalian mutu serta perawatan
peralatan produksi dan pengelolaan lingkungan industri. Laboratorium juga diperlukan dalam kegiatan
eksplorasi dan pemanfaatan sumber daya alam serta transaksi perdagangan.

Menurut ISO (International Organization for Standardisation), akreditasi adalah pengakuan formal terhadap
laboratorium penguji / kalibrasi yang mempunyai kompetensi untuk melakukan pengujian / kalibrasi tertentu
yang tertuang dalam peraturan ISO / IEC 17025. Akreditasi laboratorium mampu memberikan jaminan terhadap
mutu dan keakuratan data hasil uji / kalibrasi sekaligus menjamin kompetensi laboratorium penguji / kalibrasi.
ISO 17025 adalah persyaratan umum untuk kompetensi laboratorium pengujian dan kalibrasi. Standard ini
adalah referensi internasional untuk laboratorium yang melakukan kegiatan kalibrasi dan pengujian di seluruh
dunia. Standar yang paling popular untuk kompetensi laboratorium pengujian dan kalibrasi baru saja diperbarui,
dengan mempertimbangkan perubahan terbaru dalam lingkungan laboratorium dan praktik kerja.

Memproduksi hasil pengujian dan kalibarasi yang valid yang dapat di percaya secara luas merupakan jantung
kegiatan laboratorium. ISO / IEC 17025 memungkinkan laboratorium menerapkan system mutu dan
menunjukkan bahwa mereka secara teknis kompeten dan mampu menghasilkan hasil yang valid dan dapat
diandalkan.

ISO / IEC 17025 juga membantu memfasilitasi kerjasama antara laboratorium dan badan lainnya dengan
menghasilkan penerimaan hasil yang lebih luas antar negara. Laporan pengujian dan sertifikat dapat di terima
dari satu negara ke negara lain tanpa memerlukan pengujian lebih lanjut, yang, pada gilirannya, meningkatkan
perdagangan internasional.

Untuk mencerminkan perubahan terbaru dalam kondisi pasar dan teknologi, edisi baru standar ini mencakup
kegiatan dan cara kerja laboratorium baru saat ini. Ini mencakup perubahan teknis, kosa kata dan
perkembangan teknik teknologi informasi dan mempertimbangkan versi terbaru dari ISO 9001 tentang
manajemen mutu.

Laboratorium yang telah diakreditasi ISO / IEC 17025: 2005 perlu melakukan transisi proses ke versi baru ini
dalam jangka waktu tiga tahun sejak tanggal publikasi standar baru tersebut.

ISO / IEC 17025: 2017 dikembangkan bersama oleh ISO dan International Electrotechnical Commission (IEC)
di bawah tanggung jawab Komite ISO untuk penilaian kesesuaian (CASCO).
Apa saja perubahan utama dalam versi 2017?

• Ruang lingkup telah di revisi untuk mencakup pengujian, kalibrasi dan sampling yang terkait dengan
kalibrasi dan pengujian berikutnya.
• Pendekatan proses sekarang sesuai dengan standar yang lebih baru seperti ISO 9001 (manajemen
mutu), ISO 15189 (kualitas laboratorium medis) dan ISO / IEC 17021-1 (persyaratan untuk badan audit
dan sertifikasi).
• Standar sekarang memiliki fokus yang lebih kuat pada teknologi informasi dan menggabungkan
penggunaan system komputer, catatan elektronik dan produksi hasil dan laporan elektronik.
• Sebuah bab baru memperkenalkan konsep pemikiran berbasis risiko.

Tujuan Pelatihan

• Peserta mampu memahami persyaratan kompetensi laboratorium berdasarkan ISO/IEC 17025:2017


• Peserta mampu memahami Interpretasi Sistem Manajemen Laboratorium ISO/IEC 17025:2017
• Peserta mampu memahami prinsip dokumentasi mutu laboratorium.
• Peserta mampu menyusun Panduan Mutu, Prosedur, Instruksi Kerja dan Formulir untuk Laboratorium
berdasarkan ISO/IEC 17025:2017
• Peserta mampu memahami prinsip audit internal dan pelaksanaannya.
• Peserta mampu melaksanakan audit internal bagi laboratorium penguji / kalibrasi menurut ISO/IEC
17025:2017

Outline :

• Prinsip dasar dan Konsep mutu berdasarkan ISO/IEC 17025:2017


• Persyaratan ISO/IEC 17025:2017 Pengenalan dan Interpretasi ISO/IEC 17025:2008 (Persyaratan
Manajemen)
• Pengenalan dan Interpretasi ISO/IEC 17025:2017 (PersyaratanTeknis)
• Membuat Dokumentasi Mutu Laboratorium, System dan kebijakan sasaran mutu Laboratorium
• Membuat Dokumen Persyaratan Manajemen Sumber Daya Laboratorium
• MenyusundokumenPersyaratanAnalisis, PengukurandanPeningkatansistemLaboratorium
• Tips dan trik dalam menerapkan Sistem Mutu berdasarkan persyaratan ISO/IEC 17025:2017 17025
yang efektif
• Prinsip Estimasi Ketidakpastian Dalam Pengukuran
• Prinsip Pengendalian Mutu dan Jaminan Mutu Hasil Pengujian
• Prinsip Validasi dan Kalibrasi
• Audit Internal LaboratoriumISO/IEC 17025:2017

Who Should Attend :

• Pimpinan (Top Management)


• Manager Mutu, Manajer Teknis, Manajer Laboratorium& Manager Pelatihan dan Pengembangan
• Supervisor Laboratorium, Wakil Manajemen (Management Representative) ISO 17025
• Teknisi Penguji &Teknisi kalibrasi
• PIhak-pihak yang terkait dalam implementasi Sistem Manajemen ISO 17025 di perusahaan /
organisasi / unit usaha Laboratorium

Trainer :

Linda Saraswati, ST, MM

Berpengalaman 14 tahun dalam bidang HSE & Quality Management System di berbagai Industri baik
Manufacturing, Food & Bevarage, Consultancy Services serta Oil & Gas seperti
Quality & HSE Manager di EJJV Engineering Indonesia dan Oilfield Petroleum Inspection, QHSE Specialist
PT. Imeco Inter Sarana, MR ISO 14001 & EHS Section Head di Garuda Food, QM Coordinator di PT. Keramik
Diamond Industries serta Junior ISO Consultant di PT. Surveyor Indonesia
Chemical Engineer dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya dan Magister Manajemen, telah
mendapatkan sertifikasi Lead Assessor IRCA (Internation Registered Certified Auditor) ISO 9001, ISO 140001
& SMK3. OHSAS 18001
Teregister sebagai Lead Auditor di bidang Sistem Manajemen ISO 9001, ISO 14001, OHSAS 18001 & ISO
22000 di Badan Sertifikasi TUV SUD Indonesia, NQA Indonesia, WQA dan ACM.
Aktif memberikan training dan konsultasi di bidang Sistem Manajemen (ISO 9001, ISO 14001, OHSAS 18001,
ISO 22000, ISO TS 16469, ISO TS 29001, CSMS Oil & Gas), Environmental (Waste Management), Auditing
Skill, Productivity & Human Resource Development di berbagai perusahaan baik secara in house ataupun
public.

Metode Pelatihan

Pelatihan menggunakan system pembelajaran partisipatif dan metode pengajaran dengan cara yang atraktif
dan interaktif dengan metode:

1. Pemaparan materi
3. Ice breaking
4. Pre & post Test
5. Quiz dengan cinderamata yang menarik

Untuk pendaftaran atau informasi lebih lengkap, silahkan hubungi


Sdr. Randy atau Sdr. Budi
PT. Asprinet Indonesia (aspriseminar)
T. (021) 719 1612 (Hunting) / 719 9555 (Hunting)
M. (0813) 811 92192 (Aries)
F. (021) 719 9552

Anda mungkin juga menyukai