Anda di halaman 1dari 1

Antigen (Ag) eksogen memicu terbentuknya antibodi (Ab) spesifik, kemudian membentuk komplek imun

(Ag-Ab) dalam sirkulasi. Komplek imun akan mengaktivasi sistem komplemen dan selanjutnya
komplemen berikatan dengan Ag-Ab. Dalam keadaan normal ikatan komplemen dengan Ag-Ab
bertujuan untuk membersihkan komplek imun dari sirkulasi melalui reseptor C3b yang terdapat pada
eritrosit. Komplek imun akan mengalami degradasi dan dibersihkan dari sirkulasi pada eritrosit melewati
hati dan limpa. Apabila antigenemia menetap dan bersihan komplek imun terganggu, maka komplek
imun akan menetap dalam sirkulasi. Komplek imun kemudian akan trerjebak pada glomerulus melalui
ikatannya dengan reseptor-Fc yang terdapat pada sel mesangial atau megendap secara pasif di daerah
mesangium atau ruang sub-endotel. Aktivasi sistem komplemen akan terus berjalan setelah terjadi
pengendapan komplek imun pada glomerulus.

Mekanisme pembentukan endapan komplek imun dapat terjadi secara in situ apabila Ab secara
langsung berikatan dengan Ag yang merupakan komponen dari membran basal glomerulus (fixed Ag)
atau Ag dari luar yang terjebak pada glomerulus (planted antigen).

Anda mungkin juga menyukai