Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN KEGIATAN

PENYULUHAN KESEHATAN
PONDOK PESANTREN AL-FALAH SALIMAH

Oleh:
KELOMPOK 4

Ahmad Fahmi Zamzami 41161096100044

Alfi Alfina 41161096100014

Amaryllis Anandini 41161096100039

Fahmi Fahrurrozi 41161096100047

Haidarratul Milla 41161096100048

Kartika Rosiana Dewi 41161096100002

Pembimbing Kampus : dr. Mukhtar Ihsan, Sp. P(K)

Pembimbing Puskesmas : dr. R Astrid Heraline

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA


FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER
2018
KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim.

Puji Syukur kita panjatkan kehadiran Allah SWT yang telah memberikan
nikmat islam, iman, dan ikhsan sehingga kami dapat menyelesaikan laporan
kegiatan penyuluhan pesantren dalam Kepaniteraan Klinik Ilmu Kedokteran
Komunitas Program Studi Pendidikan Dokter UIN Syarif Hidayatullah Jakarta di
Puskesmas Pakuhaji.

Terima kasih penulis ucapkan kepada dr. Mukhtar Ihsan, Sp. P(K) dan dr.
R Astrid Heraline yang telah memberi kesempatan dan waktunya untuk menjadi
pembimbing dalam menyelesaikan laporan kegiatan ini. Penulis menyadari bahwa
makalah studi kasus ini masih banyak kekurangan. Kritik dan saran yang
membangun kami harapkan dari semua pihak demi kesempurnaan laporan
kegiatan ini.

Demikian yang dapat kami sampaikan, semoga laporan ini dapat


bermanfaat bagi masyarakat dan khususnya bagi mahasiswa kedokteran.

Ciputat, Oktober 2018

Kelompok 4
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Gaya hidup sehat adalah komitmen jangka panjang dengan manfaat
kesehatan yang menyeluruh bagi tubuh dan kehidupan. Meningkatnya kesehatan
tubuh, mental dan emosional akan turut meningkatkan kualitas hidup seseorang
serta membawa pengaruh positif bagi orang-orang di sekitar. Namun sebaliknya
bila sedari awal kita sudah membiasakan gaya hidup tidak sehat maka kita akan
rentan terserang berbagai jenis gangguan kesehatan di kemudian hari.
Kesehatan sangat penting untuk semua orang terutama remaja. Masa
remaja merupakaan periode transisi dari anak-anak menjadi dewasa, mereka
adalah generasi penerus bangsa yang harus dipersiapkan untuk menjadi generasi
yang sehat jasmani, rohani dan mental spiritual. Masa remaja juga merupakan
masa menuntut ilmu, dimana mereka tidak hanya menuntut ilmu di sekolah
pemerintah tetapi ada juga yang memilih menuntut ilmu di pesantren.
Lingkungan pesantren merupakan tempat yang mendukung untuk
memupuk gaya hidup sehat baik secara fisik maupun psikis. Namun pesantren
sendiri juga masih rentan mengalami masalah pola perilaku tidak sehat yang
kemungkinan masih dibawa santriwan-santriwati sebelum masuk ke pesantren
seperti kebiasaan merokok, membeli jajanan sembarangan dsb.
Kami berkesempatan untuk melakukan promosi kesehatan di Pesantren
Al-Falah Salimah, Desa Sukamanah, Kabupaten Tangerang. Setelah kami bertemu
dengan kepala Pesantren, kami mendapat informasi bahwa menurut pengamatan
beliau masih ada santri yang suka merokok dengan sembunyi-sembunyi dan jajan
makanan sembarangan dan menawarkan kami untuk memberikan materi tentang
bahaya rokok dan jajanan yang tidak sehat serta mengenai narkoba karena
kekhawatiran adanya akses di sekitar pondok yang mudah untuk transaksi
narkoba. Berdasarkan diskusi tersebut dan pengamatan kami ke pondok
pesantren, kami memutuskan untuk mengadakan penyuluhan kesehatan mengenai
Bahaya narkoba dan rokok serta penyuluhan mengenai Makanan bergizi untuk
Pesantren Al-Falah Salimah.
1.2. Tujuan Kegiatan
Kegiatan penyuluhan kesehatan bertujuan antara lain:
1. Memberikan pengetahuan dan wawasan para santri mengenai Bahaya
narkoba dan rokok bagi tubuh.
2. Memberikan pengetahuan dan wawasan para santri mengenai Makanan
bergizi yang baik bagi tubuh
3. Menciptakan pola perilaku hidup sehat pada lingkungan pesantren.

1.3. Sasaran Kegiatan


Sasaran kegiatan ini adalah santri Pondok Pesantren Al-Falah Salimah

1.4. Waktu dan Tempat Kegiatan


Kegiatan ini dilaksanakan di Masjid Pondok Pesantren Al-Falah
Salimah, pada hari Kamis, 4 Oktober 2018, pukul 09.00 – 12.00.
BAB II
PENYULUHAN PESANTREN

2.1. Judul Penyuluhan


Penyuluhan yang dilakukan berjudul:
- Bahaya konsumsi Narkoba
- Bahaya konsumsi Merokok
- Jenis makanan Sehat

2.2. Profil Pesantren


Nama Pesantren : Pondok Pesantren Alfalah Salimah
Nama Pimpinan : H. Aas
Alamat Jalan : Salimah no.1
Desa / : Sukamanah
Kelurahan
Kabupaten/Kota : Tangerang
No. Telp / Hp : 08990816382
Tahun : 1998
Didirikan
Tahun : 1998
Beroprasi
Status Tanah : milik sendiri
Surat Kepemilikan : SHM
Tanah
Luas Tanah : 1000 m2

Status Bangunan : Yayasan


Luas Bangunan : 880 m2

Tenaga Pengajar
Laki-laki : 3 orang
Perempuan :3 orang
2.3. Rencana Observasi
Pada tanggal 1 Oktober 2018, kami menyampaikan maksud dan tujuan kami
meminta izin untuk memberikan penyuluhan kepada pimpinan Pesantren Alfalah
Salimah, memberikan surat izin dan mendiskusikan penyuluhan yang diperlukan
oleh pesantren.

2.4. Hasil Observasi


Pesantren Alfalah Salimah terdiri atas 1 buah aula, 1 buah asrama barak
perempuan, 1 buah asrama barak laki-laki, 1 buah dapur, dan 1 buah masjid, dan
bangunan sekolah. Tenaga pengajar yang bekerja di Pesantren Nurul Ibtida terdiri
dari 3 orang laki-laki dan 3 orang perempuan. Santri yang ada di Pesantren Alfalah
Salimah berjumlah kurang lebih 200 orang. Pesantren Alfalah Salimah.
Lingkungan pondok pesantren dikelilingi dengan sawah dan dekat dengan jalur
perlintasan kereta api. Disini pengasuh pesantren mengatakan jika akses
perdagangan narkoba mudah melalui jalur kereta ini. Kebersihan lingkungan
pesantren terlihat kurang terjaga, lantai-lantai tampak berdebu walaupun sudah
dibentuk jadwal piket santri yang memiliki sanksi berupa denda jika tidak
dikerjakan. Kamar-kamar tidur santri juga tampak lembab, berbau tidak enak,
ventilasi hanya ada pintu 1 buah seiap kamarnya.
Hasil observasi yang kami temukan sesuai dengan hasil diskusi kami dengan
kepala pondok pesantren, yaitu masalah kesehatan yang banyak didapatkan di
Pesantren Alfalah Salimah adalah banyaknya siswa yang merokok, mudahnya akses
narkoba, dan banyaknya satri- santriwati yang jajan sembarangan. Oleh karena itu,
kami memilih tema bahaya narkoba, bahaya merokok, makanan sehat sebagai bahan
penyuluhan di Pesantren Alfalah Salimah.

2.5. Penentuan Prioritas Masalah


Masalah yang kami identifikasi berdasarkan hasil observasi kami terhadap santri
dan lingkungan Pesantren Nurul Ibtida adalah:
N Masalah Urgency Seriousn Growth Jumlah
o ess
1 Perilaku 3 5 4 12
kebiasaan
merokok
yang
dilakukan
oleh santri
2 Sikap denial 3 3 5 11
terhadap
masih
salahnya
pemilihan
makanan
yang
dikonsumsi
oleh santri
3 Dekatnya 3 3 4 12
lokasi
pesantren
dengan
stasiun
dimana
mudahnya
akses
transaksi
obat-obatan
narkotika

2.6. Penentuan Penyebab Masalah


Banyaknya siswa yang merokok, banyaknya santri-satriwati yang jajan tidak sehat,
dan tidak ada yang menggunakan narkoba tetapi akses narkoba mudah di Pesantren
Alfalah Salimah disebabkan karena pengetahuan santri-santriwati akan bahaya
merokok, narkoba, dan makanan yang sehat dan bagaiamana dampaknya masih
minimal.

2.7 Pelaksanaan Kegiatan


Kegiatan dilaksanakan pada hari Kamis, 4 Oktober 2018 di Masjid Pondok
Pesantren Alfalah Salimah. Kegiatan penyuluhan berlangsung pada pukul 09.00-12.00
WIB. Penyuluhan dilaksanakan dengan metode presentasi interaktif dengan
menggunakan media laptop dan proyektor yang disajikan dalam bentuk presentasi
powerpoint, dialog interaktif dengan sasaran para santri-satriwati pondok pesantren dan
penempelan poster di majalah dinding. Materi penyuluhan yang diberikan terdiri dari
tiga sesi. Sesi pertama mengenai bahaya merokok selama kurang lebih 15 menit, sesi
kedua mengenai bahaya narkoba selama kurang lebih 15 menit, dan makanan sehat
selama kurang lebih 15 menit. Setiap selesai masing-masing materi dibuka sesi
pertanyaan. Para santri-santriwati sangat antusias mengikuti presentasi dan sesi tanya
jawab.
Kegiatan selanjutnya adalah penempelan poster di dinding mjalah yang ada didalam
masjid. Acara ditutup dengan pemberian cinderamata kepada pihak rohis Pesantren
Alfalah Salimah dan berfoto bersama.

2.8. Diskusi Hasil Penyuluhan


Kami tidak melakukan pretest dan posttest kepada para santri sehingga kami
tidak dapat mengukur tingkat keberhasilan dari penyuluhan yang kami lakukan. Hal
tersebut dikarenakan keterbatasan waktu dan kurangnya sumber daya kami, namun
beberapa pertanyaan yang kami ajukan kepada peserta beberapa dari peserta dapat
mereka jawan dengan benar.
2.9. Dokumentasi

Pesantren Alfalah Salimah Aula Pesantren Alfalah Salimah

Masjid kamar santi

Kamar Santriwati Penyuluhan


Peserta Penyerahan poster dilanjut penempelan

Foto bersama para guru didepan gedung


sekolah

Anda mungkin juga menyukai