Anda di halaman 1dari 14

SATUAN ACARA PENYULUHAN

PERAWATAN GIGI

Praktik Klinik Kebidanan Komunitas


Di Puskesmas Pakisaji

Disusun Oleh :

Vega Desiana 1402450021


Ninis Afinda Deviana 1402450025
Liana Nur Ilasari 1402450029
Elma Fitrian 1402450034

KEMENTERIAN KESEHATAN REPUBLIK INDONESIA


POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES MALANG
JURUSAN KEBIDANAN MALANG
PRODI D IV KEBIDANAN MALANG
TAHUN 2017
LEMBAR PENGESAHAN

SATUAN ACARA PENYULUHAN


PERAWATAN GIGI

Mahasiswa

(.............................................)
NIM.

Pembimbing Pendidikan Pembimbing Klinik

(Rita Yulifah, S.Kp.,M.Kes) ( Khotik A. B. SST )


NIP. 19710311199012001
1. Pokok Bahasan : Perawatan Gigi
Sub. Pokok Bahasan : Tata Cara Perawatan Gigi Mulai Dari Konsepsi Sampai
Balita

2. Sasaran : Ibu hamil, Ibu Menyusui dan Ibu yang memiliki balita
3. Waktu
Hari/tanggal :
Durasi :

4. Tempat :

5. Pemateri : Mahasiswa D-IV Kebidanan Poltekkes Kemenkes Malang

6. Tujuan Pembelajaran

a. Tujuan Umum
Setelah mengikuti penyuluhan kesehatan selama 50 menit, diharapkan ibu
mengetahui pentingnya mempersiapkan prtumbuhan gigi bagi buah hati mulai
dari konsepsi dan tata cara perawatan gigi pada balita.

b. Tujuan Khusus
Setelah mendapatkan pengajaran diharapkan ibu mampu :
1. Ibu hamil mengetahui makanan apa saja yang mengandung kalsium yang
baik untuk pertumbuhan gigi bayinya nanti
3. Ibu mengetahui pengertian perawatan gigi
4. Ibu diharapkan mengatahui pentingnya gigi bagi manusia
5. Ibu mengetahui tata cara perawatan gigi

7. Kegiatan Pembelajaran
a. Menyampaikan materi penyuluhan (materi terlampir)
b. Metode yang digunakan : ceramah dan tanya jawab, demonstrasi
c. Media yang digunakan : lembar balik
d. Langkah-langkah kegiatan dan estimasi waktu
8. Setting Tempat

9. Pemantauan dan Evaluasi


Prosedur : Test pada akhir penyuluhan
Jenis : Lisan
Test Subyektif : Tes Subyektif
Penilaian pemahaman dan pengertian peserta dengan pertanyaan yang
diajukan
1) Apakah Ibu bisa menyebutkan makanan yang mengandung kalsium
2) Apakah Ibu bisa menjelaskan pengertian perawatan gigi
3) Apakah Ibu bisa menyebutkan manfaat gigi bagi manusia
4) Apakah Ibu bisa menyebutkan tata cara perawatan gigi

Jawaban :

10. Referensi

11. Pelaksanaan
No. Acara Waktu Kegiatan Penyuluhan Evaluasi
1. Pembukaan 5 mnt 1. Mengucap salam dan Menjawab salam,
terimakasih atas kesediaan mendengarkan
ibu. dengan seksama.
2. Memperkenalkan diri dan
apresiasi.
2. Inti 15 mnt 1. Menyampaikan materi Mendengarkan dan
tentang macam - macam memperhatikan.
makanan yang
mengandung kalsium
tinggi
2. Menjelaskan pengertian
perawatan gigi
3. Menjelaskan tentang
pentingnya gigi bagi
manusia
4. Menjelaskan tentang tata
cara perawatan gigi
3. Demonstras 15 mnt Memberikan contoh cara Memperhatikan
i merawat gigi dan mengikuti
contoh gerakan
yang diberikan
oleh demonstrator.
4. Diskusi 10 mnt Meminta peserta untuk Peserta
mengajukan pertanyaan jika mengajukan
belum jelas. pertanyaan.
5. Penutup 5 mnt 1. Menyimpulkan hasil Peserta menjawab
penyuluhan. salam.
2. Memberi saran-saran.
3. Memberi salam dan
meminta maaf bila ada
kesalahan.
4. Mengucapkan terima kasih
atas perhatian dan
mengucapkan salam.
MATERI PENYULUHAN
SENAM HAMIL

A. Jenis Makanan yang Mengadung Kalsium Tinggi

1. Yoghurt

Yoghurt merupakan salah satu makanan olahan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan
tubuh. Jika anda saat ini dalam masa kehamilan di trimester pertama atau 1-3 bulan,
maka yoghurt dapat anda pilih sebagai sumber kalsium yang nikmat. Anda bisa
menikmati yoghurt di rumah, bisa juga anda tambahkan roti atau buah-buahan untuk
mencukupi kebutuhan kalsium anda saat hamil.

2. Keju

Makanan yang mengandung kalsium kedua yaitu keju. Keju merupakan salah satu
makanan olahan yang berasal dari susu, makanan ini kaya akan kalsium yang baik
untuk dikonsumsi ibu hamil. Jika anda ingin mendapatkan kalsium dari kaju, anda bisa
menggunakannya sebagai topping dari roti bakar atau anda campurkan dengan salad
buah yang segar. Keju juga dapat anda sajikan serta nikmati kapan saja, namun tetap
perhatikan cara penyimpanannya agar keju tetap fresh.

3. Lobak

Sumber kalsium yang sangat baik untuk ibu hamil selanjutnya, bisa anda dapatkan dari
lobak. Anda bisa menemukan lobak dibanyak tempat, pasar tradisional atau bahkan
supermarket. Kini lobak bukanlah sesuatu yang sulit untuk didapatkan. Anda bisa
mengolah lobak menjadi sayur, asinan atau manisan. Kalsium yang ada dalam lobak
ternyata mampu mencukupu kebutuhan kalsium wanita yang sedang hamil.

4. Kacang

Kacang-kacangan merupakan salah satu sumber kalsium yang sangat baik untuk ibu
hamil dan menyusui. Anda bisa mengonsumsi kacang-kacangan setiap hari, bahkan
malam pun anda juga bisa menjadikannya sebagai cemilan. Kacang yang bisa dan
banyak disukai orang adalah kacang almond, kacang mede, kacang koro dan beberapa
jenis kacang lainnya.

5. Apel

Apel merupakan salah satu buah yang kaya akan nutrisi dan sangat baik untuk ibu
hamil. Jika anda sedang dalam masa kehamilan, maka sebaiknya anda juga menjadikan
apel sebagai salah satu sumber kalsium yang bisa anda konsumsi. Anda bisa
mengonsumsi apel dalam jangka panjang selama masa kehamilan. Apel juga mudah
untuk ditemukan di pasar atau supermarket.

6. Pisang

Pisang merupakan salah satu buah yang kaya akan kalsium, bahkan pisang juga
disebut-sebut sebagai salah satu buah yang tinggi akan kalsium. Anda bisa
mengonsumsi pisang di pagi, siang atau malam hari. Selain itu buah ini juga bisa
diolah dengan berbagai macam cara seperti pisang bakar, campuran es krim, pisang
goreng dan berbagai macam olahan pisang lainnya.

7. Kurma

Makanan yang mengandung kalsium selanjutnya adalah kurma atau palm fruit. Buah
yang satu ini hanya bisa tumbuh di tanah arab, tentu karena banyak faktor yang
mempengaruhinya sepert cuaca, angin, tanah dan lain sebagainya. Kurma aman untuk
anda konsumsi setiap hari, selain itu buah ini juga awet penyimpanannya. Kurma bisa
anda makan dengan menggunakan teh, susu, atau bahkan anda gunakan untuk
campuran cake.

8. Ruthab

Ruthab adalah jenis kurma yang masih mudah, dan sangat baik untuk wanita yang
sedang hamil. Jika anda saat ini dalam masa mengandung, maka makanlah ruthab
untuk mencukupi kebutuhan kalsium anda. Harga dari ruthab sendiri memang lebih
mahal dari kurma biasanya, namun buah ini memiliki banyak manfaat untuk ibu hamil.

9. Brokoli

Salah satu makanan yang mengandung kalsium dan sangat baik untuk ibu hamil adalah
brokoli. Brokoli merupakan salah satu sayuran yang mengandung zat anti kanker,
selain itu kandungan kalsium dalam sayuran ini juga sangat bermanfaat. Anda bisa
mengolanya menjadi sup, salad atau bahkan brokoli goreng ala Cina. Selain itu
perhatikan juga kebersihan brokoli, cucilah sayuran ini hingga bersih agar tidak ada
pestisida yang menempel.

10. Kacang brazil

Kacang brazil merupakan salah satu jenis kacang yang sangat banyak disukai wanita
hamil di negara barat. Kacang ini juga banyak di jual di Indonesia, namun memang
hanya beberapa supermarket saja yang menjualnya. Anda bisa mencari kacang brazil di
supermarket yang menjual makanan import. Untuk harga memang akan lebih mahal
dari kacang lainnya, namun manfaatnya akan sangat besar bagi anda dan bayi dalam
kandungan.
11. Jeruk

Jeruk merupakan buah favorit masyarakat diseluruh dunia. Buah ini juga sangat baik
bagi anak bayi yang sedang dalam masa MPASI. Jika bayi anda belum lahir, atau lebih
tepatnya masih mengandung. Anda bisa mengonsumsi jeruk ini sebagai salah satu buah
dengan sumber kalsium yang besar. Anda bisa menggunakan jeruk sebagai jus, salad,
atau bahkan topping untuk pie buah.

12. Alpukat

Alpukat merupakan salah satu buah yang banyak disukai masyarakat asia. Buah yang
satu ini bisa anda konsumsi setiap hari, namun jika anda tidak bosan. Alpukat kaya
akan kandungan kalsium, buah ini juga sangat mudah pengolahannya. Anda bisa
membuat jus alpukat atau bahkan salad alpukat dengan susu kental.

13. Buah Berry

Jika anda mencari buah yang mudah dibawa kemana-mana, namun kandungan
kalsiumnya tetap banyak maka buah berry adalah pilihan yang tepat. Buah berry
merupakan salah satu buah yang sangat banyak kandungan kalsiumnya, hal ini
membuat berry banyak disukai wanita yang sedang mengandung. Anda bisa
mengonsumsi berry sebagai cemilan sehat di siang hari, selain itu buah ini juga kaya
akan serat yang baik untuk pencernaan.

14. Sawi

Sawi adalah salah satu jenis sayuraku an yang sangat baik dikonsumsi oleh ibu hamil.
Sayuran ini kaya akan kalsium dan banyak direkomendasikan para dokter kandungan
ataupun bidan. Jika anda dalam masa menyusui atau mengandung, maka konsumsilah
sayur sawi ini sesering mungkin. Anda bisa mengolahnya menjadi tongseng sawi, atau
bahkan bisa juga anda tambahkan tahu atau tempe di dalamnya.

15. Bayam hijau

Selain sayur sawi, bayam juga merupakan salah satu sayuran favorit para wanita hamil
dan menyusui. Bayam bisa anda temukan di pasar tradisional, selain itu harga dari
bayam juga cukup murah. Anda bisa menggunakannya sebagai sup bayam atau juga
bubur bayam dengan hati ayam.

16. Bayam merah

Bayam merah merupakan salah satu sayuran yang dapat anda jadikan sebagai salah
satu menu saat hamil. Bayam merah kaya akan kalsium dan vitamin yang baik untuk
ibu hamil. Anda bisa mendapatkan bayam di pasar tradisional atau bahkan di
supermarket. Harga dari bayam merah memang lebih mahal dari sayur bayam hijau.
Namun manfaat dari bayam merah ini sangat besar sekali, anda bisa mengolahnya
menjadi sup bayam merah, tongseng bayam merah dan berbagai jenis olahan bayam
merah lainnya.

17. Kangkung

Sayuran hijau lainnya yang kaya akan kalsium adalah sayur kangkung. Kangkung bisa
anda temukan dibanyak penjual sayuran, sayur ini sangat baik untuk menjaga
kesehatan tubuh anda dalam masa mengandung. Kangkung juga bisa anda olah sebagai
tumis kangkung dengan ebi atau udang medan. Cara memasak kangkung juga harus
anda perhatikan, belahlah batang kangkung agar tidak ada mikroba kecil yang hidup di
dalamnya saat dimasak.

18. Wijen

Wijen merupakan salah satu biji-bijian yang baik dikonsumsi ibu hamil. Biji wijen ini
juga mudah ditemukan di pasar atau toko bahan makanan. Biji wijen ternyata memiliki
kandungan kalsium yang besar, sehingga biji ini sering disebut-sebut sebagai sumber
kalsium yang baik untuk ibu hamil. Anda bisa menggunakan wijen untuk memasak,
membuat kue dan berbagai olahan laiinya. Olahan masakan yang bisa anda berikan
wijen adalah ayam teriyaki, onseng ayam, ongseng tempe, tahu dan lain sebagainya.

19. Susu kedelai

Soya milk atau lebih sering disebut susu kedelai, merupakan salah satu olahan susu
yang baik untuk kesehatan janin. Susu kedelai sangat kaya akan kalsium dan mineral,
susu ini banyak dijual di supermarket dengan harga yang terjangkau. Anda bisa
mengonsumsinya stiap 2 hari sekali, selain itu susu ini juga dipercaya dapat
menghaluskan kulit bayi dalam kandungan.

20. Oatmeal

Oatmeal adalah salah satu makanan yang bisa anda temukan di supermarket. Namun
tahukah anda, jika makanan ini ternyata kaya akan kalsium yang baik untuk ibu hamil.
Oatmeal bisa anda konsumsi setiap hari, baik itu pagi, siang atau malam hari. Anda
juga bisa menambahkan oatmeal dengan berbagai macam topping, misalnya saja
pisang, susu, stroberi, alpukat, ayam dan lain sebagainya.

21. Ikan salmon

Salah satu sumber kalsium yang baik untuk ibu hamil dan janin adalah ikan salmon.
Ikan yang satu ini banyak diminati masyarakat, selain itu salmon juga baik untuk
kesehatan dan mengandung omega 3 yang tinggi. Jika anda dalam masa hamil atau
menyusui, maka cobalah untuk mengonsumsi salmon. Anda bisa mengolahnya dengan
cara dikukus atau bisa juga dipanggang. Tambahkan sedikit garam dan merica agar
rasanya lebih nikmat.
22. Ikan kakap

Jenis ikan lainnya yang mengandung kalsium adalah ikan kakap. Ikan kakap
merupakan salah satu ikan yang banyak disukai orang dewasa atau anak-anak. Harga
ikan ini juga relatif lebih murah dari salmon, anda bisa menemukannya di pasar
tradisional atau bahkan supermarket. Cara mengolahnya juga beragam, anda bisa
mengukus, menggoreng atau memanggangnya hingga mencapai kematangan yang
sempurna.

23. Tahu

Tahu adalah salah satu jenis bahan makanan yang kaya akan sumber protein dan
kalsium. Tahu juga merupakan salah satu makanan favorit masyarakat Indonesia.
Harga dari tahu juga murah, hal ini membuat semua kelas masyarakat bisa
mengonsumsinya. Ada banyak cara untuk mengolah tahu untuk ibu hami, pertama bisa
digoreng, dikukus, atau bahkan dijadikan tahu oseng dengan campuran saus tiram.

24. Tempe

Makanan olahan lainnya adalah tempe, tentu semua sudah tahu tentang tempe. Tempe
mengandung protein dan kalsium yang tinggi, hal ini membuat tempe baik untuk
dikonsumsi ibu hamil dan menyusui. Harga dari tempe juga murah, sehingga anda bisa
mendapatkannya dengan mudah.

B. Pengertian Perawatan Gigi

Perawatan gigi adalah upaya yang dilakukan agar gigi tetap sehat dan dapat
menjalankan fungsinya. Gigi yang sehat adalah gigi yang bersih tanpa adanya lubang.

C. Pentingnya Gigi bagi Manusia


Begitu pentingnya gigi bagi manusia sehingga gigi perlu dirawat dengan benar.
Berikut pentingnya gigi dirawat, antara lain:
a) Gigi merupakan salah satu organ penting pencernaan. Gigi digunakan untuk
mengunyah makanan sebelum masuk ke saluran pencernaan. Jika gigi mengalami
gangguan, akan terganggu pula proses pencernaannya.
b) Gigi yang bermasalah dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.
c) Gigi yang tidak terawat sehingga terkena infeksi dapat menimbulkan penyakit
yang lainnya, seperti:
Penyakit jantung dan pembuluh darah
a) Paru
b) Gula
c) Stroke
d) Kanker
Sisa makanan yang masih ada di gigi menyebabkan aktivitas bakteri berlebihan
sehingga mulut mengeluarkan bau yang kurang sedap.
Gigi juga berfungsi sebagai keindahan. Gigi adalah komponen lain dalam kecantikan
selain kulit tubuh, kulit wajah, mata, bibir, dll. Oleh karena itu, setiap orang ingin
punya senyum memikat dengan gigi yang sehat.
D. Tata Cara Perawatan Gigi
1. Tata Cara Perawatan Gigi Secara Umum
Merawat gigi perlu dilakukan sedini mungkin. Langkah-langkah yang dilakukan
dalam merawat gigi adalah sebagai berikut:
a. Gosok gigi minimal 2 kali sehari.
b. Ganti sikat gigi 3-4 bulan sekali. Pilih sikat gigi yang bulunya lembut dengan
kepala sikat yang dapat menjangkau semua bagian gigi.
c. Jangan lupa sikat lidah, yang merupakan tempat berkumpulnya bakteri yang
dapat menyebabkan bau mulut.
d. Gunakan pasta gigi yang mencantumkan ADA untuk memastikan kandungan
fluoride cukup untuk mencegah lubang dan kerusakan gigi.
e. Gunakan obat kumur.
f. Benang gigi, pengunaan benang gigi sekali sehari dianjurkan untuk
mengangkat plak yang tidak dapat disentuh sikat gigi dan obat kumur.
g. Permen karet tanpa gula, mengunyah permen karet tanpa gula dapat
meningkatkan aliran air liur yang dapat membersihkan partikel makanan dan
asam penyebab kerusakan gigi.
h. Hindari makanan yang banyak mengandung gula dan manis, seperti sirup,
permen, dan cokelat.
i. Minum air setelah makan.
j. Biasakanlah untuk makan buah-buahan segar. Selain baik untuk kesehatan,
seratnya dapat membantu menghilangkan kotoran yang ada di gigi.
k. Makanlah makanan yang seimbang dan kaya kalsium, seperti susu, keju,
telur, teri, bayam, katuk, sawi, dan agar-agar.
l. Konsultasi ke Dokter Gigi
Pada kenyataannya, perawatan gigi yang dilakukan secara personal (menyikat
gigi dll.) tidaklah cukup. Gigi juga memerlukan perawatan secara profesional,
terlebih pada gigi sensitif atau gigi yang telah terlanjur mengalami kerusakan,
misalnya, gigi berlubang.
m. Periksa setiap 6 bulan sekali
Oleh karena itu, sangat dianjurkan untuk memeriksakan gigi ke dokter gigi
secara teratur setiap 6 bulan sekali. Konsultasi ke dokter gigi diperlukan untuk
mendapatkan tahap-tahap perawatan gigi, terutama pada gigi yang
bermasalah.
n. Patuhi jadwal perawatan
Jika gigi bermasalah, jangan lupa untuk menanyakan kepada dokter akibat
yang mungkin timbul dari tindakan yang dilakukan dokter gigi. Patuhi jadwal
perawatan. Jangan ke dokter gigi hanya ketika merasa sakit gigi karena
keterlambatan penanganan dapat menyebabkan penyakit yang lebih serius
lagi.
2. Perawatan Gigi Bayi dan Anak Sehari – hari
Bayi usia 0-6 bulan umumnya belum memiliki gigi susu. Namun begitu, kegiatan
membersihkan lidah dan gusinya sudah harus dilakukan begitu selesai menyusu
dan sebelum tidur malam. Berikut langkah-langkahnya:
a) Sediakan potongan kain kasa atau kain steril yang lembut.
b) Celupkan/basahi kain tersebut dengan air matang.
c) Balutkan kain pada jari telunjuk ibu/ayah.
d) Bersihkan mulut dan gusi si kecil secara perlahan.
e) Posisikan bayi berbaring agak tegak atau duduk di pangkuan kalau sudah
bisa.
1) Gigi Bayi
Bila gigi susu bayi sudah muncul, gunakan sikat gigi mungil. Jika hendak
menggunakan pasta gigi, sediakan lap basah karena si kecil belum bisa
berkumur. Posisikan ia duduk di pangkuan.
Arah membersihkannya bisa vertikal maupun horisontal. Yang penting
seluruh permukaan gigi, baik bagian luar maupun dalam (yang menghadap ke
lidah), dan sela-selanya ikut dibersihkan. Kalau sudah selesai, seka pasta
giginya dari mulut dan bibir dengan lap basah sampai bersih.
2) Gigi Anak
Lakukan langkah-langkah menggosok gigi yang terbaik seperti ini:
a) Gosok gigi searah, dari atas ke bawah untuk gigi atas; dan sebaliknya dari
bawah ke atas untuk gigi bawah. Inilah prinsip menyikat “dari merah ke
putih” atau dari gusi ke ujung gigi agar kotoran yang tersapu tidak balik
lagi. Gerakan searah juga menjaga kesehatan gusi.
b) Buatlah gerakan mengeluarkan kotoran dari sela-sela gigi.
c) Gosoklah perlahan semua permukaan gigi mulai dari bagian dalam, tengah,
dan luar.
d) Bersihkan juga langit-langit, dinding mulut, dan permukaan. Usahakan air
yang digunakan untuk menggosok gigi bersih dan jernih. Untuk anak yang
baru belajar berkumur sediakan air matang.
e) Jangan berkumur terlalu banyak supaya masih tersisa fluoride untuk
menjaga kekuatan gigi.
E. Kapan Waktu Gosok Gigi Yang Baik
Waktu terbaik untuk menggosok gigi adalah setelah makan dan sebelum tidur.
Menggosok gigi setelah makan bertujuan mengangkat sisa-sisa makanan yang
menempel di permukaan ataupun di sela-sela gigi dan gusi. Sedangkan
menggosok gigi sebelum tidur berguna untuk menahan perkembangbiakan
bakteri dalam mulut karena dalam keadaan tidur tidak diproduksi ludah yang
berfungsi membersihkan gigi dan mulut secara alami.
F. Pilih Dan Ganti Sikat Gigi
1. Untuk Anak pilih sikat gigi yang ukurannya kecil dengan tangkai yang
mudah digenggam. Bulu sikatnya halus tapi kuat. Bagian ujung kepala
sikatnya menyempit agar mudah menjangkau bagian dalam.
2. Untuk bayi, ada pilihan sikat gigi karet, bulu, atau sikat gigi sarung untuk
dipakai pada jari telunjuk ayah/ibu. Jika gigi sudah keluar lebih dari 8,
bersihkan dengan sikat gigi bayi yang mempunyai ujung kecil dan berbulu
halus, dengan kode ukuran P20, atau yang berbulu karet.
3. Anak 1-5 tahun bisa memakai sikat dengan 3 deret bulu. Di usia 6 tahun
ke atas (periode gigi geligi bercampur), selain sikat dengan 3 deret bulu
dapat pula dipakai sikat dengan 4 deret bulu. Gantilah sikat gigi kalau
bulunya sudah mekar atau tidak beraturan agar tidak melukai gusi.
G. Porsi Pasta Gigi
Pasta gigi tidak diwajibkan bagi bayi dan balita. Jadi, kalau anak tak mau, ya
jangan dipaksa. Kenalkan saja secara perlahan. Pasta gigi pada prinsipnya dibuat
dengan kandungan bahan-bahan pelindung permukaan gigi.
Salah satunya fluoride yang sampai kadar tertentu membuat gigi tetap kuat.
Kandungan fluoride dalam pasta gigi anak umumnya masuk kategori aman.
Namun sebaiknya, pilih pasta dengan kandunganfluoride paling sedikit. Ketika
hendak menyikat gigi, oleskan pasta gigi sedikit saja, yakni tidak lebih dari
ukuran sebutir kacang polong.

Anda mungkin juga menyukai