Anda di halaman 1dari 8

Profile of Rumah Baca Pintar

“tumbuh cerdas sejahtera


bersama”

Official House of RBP :


Kranji Gang I/ Masjid No. 17
Rt/03 Rw.09 Kedungwuni Pekalongan

Information and Contact :


(0811 878 676 – 0857 9994 9444)
www.facebook.com/rumahbacapintar
www.facebook.com/groups/rumahbacapintar

1
No : 001/B/RBP/V/2018
Perihal : Permohonan Bantuan Buku

Kepada Yth

Kepala Perpustakaan Nasional RI

Jalan Salemba Raya No 28-A, Jakarta Pusat

di

Tempat

Dengan hormat,

Kami dari komunitas Rumah Baca Pintar, sebuah perpustakaan berbasis komunitas yang
lahir dari gagasan terpendam dan dari semangat untuk bisa berbagi pengetahuan dari
banyaknya buku-buku koleksi keluarga, gagasan ini makin menguat ketika disadari bahwa
salahsatu keterpurukan masyarakat kita dalam bidang intelektual adalah sedikitnya tempat
bermain yang menyajikan sesuatu bagi anak-anak yang bisa merangsang mereka untuk
belajar walaupun dalam nuansa informal.

Saat ini anggota kami memcapai 1562 anggota, dengan jumlah anggota terbesar se-
Pekalongan Raya. Rumah Baca Pintar mempunyai visi 1. Menjadikan masyarakat
mencintai ilmu pengetahuan melalui gemar membaca dan memberikan inspirasi positif bagi
para anggotanya. 2. Menyediakan dan menghimpun buku-buku dari berbagai ilmu
pengetahuan dan memperbaharui koleksi secara berkesinambungan dan berusaha
menciptakan sarana pustaka yang nyaman. 3. Menyediakan ruang dan sarana untuk
berekspresi secara luas bagi anggotanya dalam berbagai aspek.

Besar harapan kami agar perpustakaan kami menjadi salahsatu perpustakaan penerima
manfaat dari Program Permbagian Buku yang sudah dicanangkan.

Bersama surat ini kami lampirkan profil Rumah Baca Pintar agar menjadi pertimbangan.
Atas perhatian dan perkenannya kami ucapkan terima kasih.

Pekalongan, 15 Mei 2018


Rumah Baca Pintar

Nurfina Solawati
Pimpinan

2
..::Latar Belakang ::..
Buku adalah jendela ilmu. Dari buku, kualitas suatu bangsa akan sangat
ditentukan. Suatu bangsa yang minat baca cukup tinggi, akan memiliki
unggulan komparatif untuk bersaing dengan negara-negara lain. Karena
itu, bisa dimengerti, kalau bangsa-bangsa besar selalu menaruh perhatian
untuk membangkitkan minat baca masyarakat.

Adalah sebuah gagasan terpendam yang yang lahir dari semangat untuk
bisa berbagi pengetahuan dari banyaknya buku-buku koleksi keluarga,
gagasan ini makin menguat ketika disadari bahwa salahsatu keterpurukan
masyarakat kita dalam bidang intelektual adalah sedikitnya tempat
bermain yang menyajikan sesuatu bagi anak-anak yang bisa merangsang
mereka untuk belajar walaupun dalam nuansa informal.

Menanamkan tradisi membaca merupakan sebuah upaya menjalankan


apa yang telah menjadi keyakinan kami sebagai penggagas rumah baca
ini, surat Al-Alaq ayat pertama begitu jelas memaparkan agar kita selalu
bisa “membaca”, salah satu tradisi dalam keyakinan kami ini menjadi
salahsatu kekuatan kepada kami untuk mewujudkan rumah baca ini.

Sejak tahun 2007 kami telah mulai menggagas rumah baca ini, namun
waktu itu terkendala oleh banyak kekhawatiran-kekhawatiran, sehingga
hanya menjadi perpustakaan keluarga, namun dengan semangat agar
anak-anak dilingkungan Kranji Kedungwuni Pekalongan dapat
mendapatkan berbagai pengetahuan maka pada tanggal 2 Desember
2009, Rumah Baca dengan resmi beroperasi.

..:: Maksud dan Tujuan::..


Rumah Baca Pintar memiliki maksud dan tujuan untuk meningkatkan
minat baca pada masyarakat dan mengembangkan sumberdaya serta
potensi anggotanya.

..:: Visi dan Misi::..


V I S I : “tumbuh cerdas sejahtera bersama”

3
MISI:

1. Menjadikan masyarakat mencintai ilmu pengetahuan melalui gemar


membaca dan memberikan inspirasi positif bagi para anggotanya.

2. Menyediakan dan menghimpun buku-buku dari berbagai ilmu


pengetahuan dan memperbaharui koleksi secara berkesinambungan
dan berusaha menciptakan sarana pustaka yang nyaman.

3. Menyediakan ruang dan sarana untuk berekspresi secara luas bagi


anggotanya dalam berbagai aspek.

..:: Kedudukan::..

Rumah Baca Pintar beralamat di Kranji Gang I/Masjid, Samping Gedung RA


Muslimat, No 17 RT/RW 003/009 Kedungwuni Pekalongan Jawa Tengah,
Indonesia Telp (0811 878 676 – 0857 9994 9444)

..:: Kegiatan dan Aktivitas::..


1. “RBP Membaca” adalah sebuah kegiatan membaca buku dan
menuliskan rangkumannya.

2. “RBP Bercerita”, Kegiatan ini di pandu oleh seorang story teller


(pembaca cerita). Kegiatan ini dirangkai dengan kegiatan diskusi.

3. “RBP Nobar”, Menonton Film Yang memberikan inspirasi untuk


pembangun jiwa. Kegiatan menonton film dilaksanakan minimal
satu bulan sekali.

4. “RBP Berprestasi”, Yakni lomba-lomba yang bertujuan menggali


potensi yang dimiliki masyarakat, anak-anak maupun remaja.

5. “RBP Berkreasi”, Sebuah kegiatan yang dirancang sebagai


kegiatan praktek, kreatifitas yang berwawasan lingkungan mengacu
pada konsep daur ulang kertas, pembuatan kerajinan dari bahan
yang tak termanfaatkan.

4
6. “Perpusling RBP”, adalah kegiatan perpustakaan keliling dengan
memberi kesempatan bagi pecinta buku yang berdomisili jauh dari
Rumah Baca Pintar.

7. “Mading RBP”, merupakan ruang display untuk menampilkan


kreasi bagi semua anggota.

8. “RBP Berdiskusi”, Kegiatan diskusi mingguan dan bulanan untuk


menambah pengetahuan dengan mengundang narasumber sesuai
dengan tema yang diangkat.

9. Kegiatan Insidental : Kegiatan Terencana mengikuti momentum


berkaitan dengan hari-hari istimewa atau peristiwa-persitiwa
istimewa, juga untuk meningkatkan kapasitas relawan, anggota dan
pengelola: Kegiatan Insidental yang pernah terlaksana antara lain:

a. Diskusi Buku dengan Penulis Buku, RBP Sudah melaksanakan ini


sebanyak 9 kali

b. Workshop, diantara workshop kerelawanan, workshop


pengelolaan sampah, workshop pemanfaatan barang bekas

c. Pelatihan: Pelatihan Jurnalistik, Kepenulisan, Pelatihan


Kepemimpinan

d. Gebyar Ramadhan, rangkaian kegiatan selama ramadhan

e. Peringatan Hari Besar Islam, dengan bentuk kegiatan di


sesuaikan seperti pawai sepeda pustaka, isra miraz dll.

f. RBP Peduli, santunan kepada duafa yang berhak menerima,


penanganan banjir di Pantura dll.

DOKUMENTASI MEDIA TENTANG RUMAH BACA PINTAR

https://news.okezone.com/read/2015/07/07/65/1177541/rumah-baca-
pintar-cahaya-dari-pekalongan

http://radarpekalongan.com/tag/rumah-baca-pintar/

https://duniaperpustakaan.com/perpustakaan-rumah-baca-pintar-kranji-
mengadakan-sosialisasi-internet-sehat/

5
https://koloniinspirasi.wordpress.com/galeri/rbppekalongan/

http://mp3xyz.co/download/lomba-baca-puisi-rumah-baca-
pintar/MwNrETXuwos.html

http://www.pekalongankab.go.id/fasilitas-web/berita/berita-lokal/5259-
wabup-kunjungi-rumah-pintar-kranji.html

https://issuu.com/radarpekalonganpaper/docs/radar_pekalongan_10_mare
t_2016/5

https://issuu.com/radarpekalonganpaper/docs/radar_pekalongan_23_juni_
2016/5

https://issuu.com/radarpekalonganpaper/docs/radar_pekalongan_11_april_
2016/3

http://arsulsani.com/rbp-kranji-dikunjungi-dpr-ri-anggota-komisi-iii-dpr-ri/

https://www.google.com/search?
q=rumah+baca+pintar+suara+merdeka&spell=1&sa=X&ved=0ahUKEwi
ukcnA8t3WAhWENpQKHZD_AEgQvwUIIygA&biw=1366&bih=646

http://radarpekalongan.com/3582/terwujud-akibat-kecemasan-maraknya-
warnet-dan-game/

..:: PERMINTAAN BUKU YANG DI BUTUHKAN::.._______________________

No KETERANGAN JUMLAH
.
1 BUKU CERITA 250 BUKU
2 BUKU MENGENAI KETERAMPILAN 150 BUKU
3 BUKU MENGENAI MANAJEMEN 150 BUKU
4 BUKU MENGENAI KEAGAMAAN 250 BUKU
5 BUKU ILMU PENGETAHUAN POPULER TERKINI 200 BUKU

..:: Keanggotaan::.._________________________

6
Saat ini anggota terdiri dari kurang lebih 1521 -seribu lima ratus dua
puluh satu- orang (September 2017), terdiri dari anak-anak, remaja dan
dewasa, berlatar belakang dari berbagai profesi, seperti pelajar, ibu
rumah tangga, wiraswasta, mahasiswa, guru dll.

Rata-rata pengunjung perhari antara 30 sd 40 pengunjung, dengan rata-


rata pinjaman 13 peminjaman perhari. \

..:: Fasilitas dan Layanan Pendukung::..


 Ruang Baca Terbuka

 Buku dengan berbagai judul, sebagian telah terklasifikasi

 Internet gratis buat anggota

 Hotspot area khusus untuk anggota

 Air mineral

 Toilet

..:: Penutup::.
Adanya kegiatan dan program di rumah baca PINTAR merupakan salah
satu bentuk kepedulian, bersifat bebas dan terbuka untuk anak-anak,
remaja dan dewasa yang bertujuan memberikan kegiatan yang edukatif,
dilakukan secara mandiri dan tidak terikat. Semoga dengan adanya
wadah dan kegiatan ini dapat mendorong inisiatif-inisiatif setiap
masyarakat untuk turut serta menanamkan kesadaran dan
bertanggungjawab terhadap peningkatan intelektualitas dalam diri anak-
anak kita.

7
SUSUNAN PENGURUS RUMAH BACA “PINTAR”

TAHUN 2017

Penasehat : Yoga Rifai Hamzah


Ketua : Nurfina Sholawati
Wakil Ketua : Ahmad Ardabili
Sekretaris : Laily Rufaidah
Bendahara : Nora Hatifiya

Bidang – Bidang :

I. Sirkulasi dan Perawatan :


Nur Millatina, M. Umar, Khoirul Anwar
II. Pengadaan Buku :
Haibani Abidzarrin, M. Adnan
III. Bagian Humas dan Transportasi :
Asy’ari, Ahmad Kholil, M. Shobibun Najah
IV. Kreativitas dan Mading :
Hilda Meliana, Fina Dzulhusna, Madina Dzuul Fahmi
V. Keanggotaan :
Nelly Setyawati, Binta Khilwa, Fathurrohman
VI. Koordinator Klub Menulis RBP (KOMA)
Mauz Zamzam, Salsabila Tahyatana, Firdatul Nursiyam

Alamat Ketua RBP: Kranji Gg Masjid I RT 03 RW 09 Kedungwuni Timur


Kedungwuni Kabupaten Pekalongan 0811 878 676

Anda mungkin juga menyukai