Anda di halaman 1dari 2

TUGAS KEPEMIMPINAN DAN BERPIKIR SISTEM/LEADERSHIP DAN SISTEM THINKING

NAMA : ANIS KHAIRUNNISA


NIM : K012181046
KELAS :E

REVIEW BUKU MEMIMPIN DENGAN HATI

Buku yang ditulis oleh Prof. dr. Veni Hadju, Ph.D pada tahun 2011 yang berjudul Memimpin
Dengan Hati merupakan buku yang sangat inspiratif karena berisikan mengenai pengalamannya selama
menjadi seorang dosen sekaligus dekan dan pengalamannya menjadi Kepala Rumah Tangga di
Keluarganya. Buku tersebut ditulis menggunakan kata yang sederhana sehingga mudah untuk dipahami
oleh pembacanya. Selain itu, gaya bahasanya terkesan seperti membaca catatan harian seorang Prof. Veny
sehingga terasa seakan mendengar kisah hidupnya secara langsung melalui tatap muka. Oleh karena itu,
saya selaku mahasiswa S2 Kesehatan Masyarakat merasa bersyukur dapat diberi kesempatan untuk
membaca buku ini mengingat banyaknya pembelajaran dan nilai-nilai yang bisa didapatkan dari kisah
hidupnya beliau. Semoga nilai-nilai kehidupan yang dituliskan beliau dapat saya terapkan di kehidupan
saya kelak.
Adapun 2 (dua) topiK yang menarik perhatian yaitu pada bagian berada di Penjara Manila,
Philipina dan Hari Bahagia (2). Pada bagian berada di Penjara Manila Philipina, ketika membaca
judulnya saya langsung berkhayal apa yang Prof. Veni lakukan disana dan ketika membacanya saya
merasa deg-degan dan penasaran karena saya berpikir telah terjadi masalah besar sehingga Prof. Veni
harus ke Penjara Manila. Dan ternyata beliau kesana untuk mengunjungi teman lamanya yang tersangkut
masalah hukum disana. Berdasarkan cerita tersebut saya bisa mengetahui bahwa Prof. Veni merupakan
pemimpin yang berani dan peduli terhadap teman. Mengingat pada awalnya seharusnya beliau berangkat
dengan Rektor namun karena rector memiliki agenda lain sehingga beliau harus kesana bersama
temannya yang lain. Selain itu, beliau juga berusaha menghibur dan memberi semangat pada temannya
tersebut dengan cara memuji dan memberi kata semangat pada temannya tersebut. Pada topic Hari
Bahagia (2) merupakan bagian yang sangat menarik. Karena Prof. Veni menikahkan kedua putrinya
sekaligus meskipun keduanya masih remaja. Dari cerita tersebut saya dapat memahami bahwa Prof. Veni
merupakan seorang pemimpin yang sangat berpegang teguh pada ajaran Islam dan sangat menjaga anak-
anaknya mengingat alasannya menikahkan Putrinya yaitu agar putrinya diselamatkan dari pergaulan
remaja yang saat ini cenderung bebas. Setelah membaca bagian tersebut, saya hanya bisa tersenyum kecut
dan berdoa semoga Allah swt. juga segera memberikan jodoh yang terbaik untuk saya, Amiin.
Unsur-unsur kepemimpinan yang tercantum dalam buku tersebut yaitu:
1. Pemimpin
Adanya seorang pemimpin yang berfungsi untuk memimpin dalam suatu organisasi. Dalam buku ini
menceritakan tentang kisah Prof. Veny yang pernah menjadi pemimpin/Dekan di FKM Unhas dan
FKM UMI. Selain itu, beliau juga merupakan pemimpin di Keluarganya.
2. Adanya Pengikut/Bawahan
Adanya pengikut/bawahan yang mengakui kita sebagai pemimpun dan menyatakan diri sebagai
orang yang dipimpin. Dalam buku tergambar dari sikap Prof. Veny yang berlaku sebagai dekan
sehingga Anggota senat dan dosen-dosen tersebut merupakan pengikutnya karena yang diberi
amanah untuk melakukan pengambilan keputusan adalah Dekan, sementara dosen dan staf sebagai
pengikut dapat memberikan usulan atau masukan. Dari buku ini juga saya memahami bagaimana
cara Prof. Veni mensyukuri apa yang telah diberikan kepada beliau dan beliaupun tak pernah
mengeluh dengan keputusan atau aturan yang ada. Begitu pula pada kegiatan penelitian dan
pengabdian yang dipimpin oleh Prof. Veni, anggota merupakan pengikut dan Prof. Veni merupakan
Pemimpin. Selain itu, di Organisasi keluarganya Prof. Veni merupakan Pemimpin dan Istri serta
anaknya merupakan pengikutnya.
3. Adanya kegiatan
Adanya kegiatan yang dimaksud disini yaitu kegiatan yang dilakukan dengan mempengaruhi dan
mengarahkan pengikutnya. Dalam buku ini, hampir di setiap bagian menceritakan tentang peran
pemimpin dan pengikut/bawahan. Salah satunya ketika Prof. Veni terpilih menjadi dekan beliau
mengarahkan jalannya rapat senat dan memilih PD yang akan mendampinginya dan kemudian di
lingkungan keluarganya beliau mengarahkan anak-anaknya agar selamat dari pergaulan remaja yang
saat ini cenderung bebas.
4. Adanya Tujuan
Tujuan sangat diperlukan untuk penentuan arah pelaksanaan organisasi. Dalam buku ini
menceritakan pengalaman Prof. Veni yang menjalan tugasnya sebagai Dekan untuk mencapai tujuan
dari FKM Unhas dan mencapai tujuannya sebagai Dosen. Selain itu, beliau juga berusaha mencapai
tujuannya dalam memimpin kegiatan penelitian dan pengabdian masyarakat. Kemudian memimpin
keluarganya dengan tujuan untuk mendapat Ridho Allah swt.
5. Adanya Lingkungan
Lingkungan merupakan tempat untuk melakukan kepemimpinan. Dalam buku ini disebutkan
berbagai tempatnya melaksanakan kepemimpinan yaitu di Organisasi Kampus seperti FKM maupun
sejajaran Unhas dan di lingkungan Rumah Tangganya.

Anda mungkin juga menyukai