Anda di halaman 1dari 2

HAK DAN KEWAJIBAN PENGGUNA

UPTD PUSKESMAS BENTIRING

Hak dan kewajiban sasaran program dan pasien pengguna pelayanan Puskesmas :
1. Hak pasien antara lain:
a. Hak memperoleh akses atas sumber daya di bidang kesehatan.
b. Hak memperoleh pelayanan kesehatan yang aman, bermutu, dan
terjangkau.
c. Hak secara mandiri dan bertanggung jawab menentukan sendiri
pelayanan kesehatan yang diperlukan.
d. Hak mendapatkan lingkungan yang sehat bagi pencapaian derajat
kesehatan.
e. Hak untuk mendapatkan informasi dan edukasi tentang data kesehatan
termasuk tindakan dan pengobatan yang telah maupun yang akan
diterima dari tenaga kesehatan.
f. Hak menerima atau menolak sebagian atau seluruh tindakan pertolongan
yang akan diberikan kepadanya setelah menerima dan memahami
informasi mengenai tindakan tersebut secara lengkap.
g. Hak menerima atau menolak tindakan tidak berlaku pada penderita
penyakit yang penyakitnya dapat secara cepat menular ke dalam
masyarakat yang lebih luas, keadaan seseorang tidak sadarkan diri atau
gangguan mental berat.
h. Hak atas rahasia kondisi kesehatan pribadi tidak berlaku dalam hal yaitu
peraturan undang-undang, perintah pengadilan, ijin yang bersangkutan,
kepentingan masyarakat atau kepentingan orang tersebut.

2. Kewajiban pasien antara lain


a. Wajib ikut mewujudkan, mempertahankan, dan meningkatkan derajat
kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya dalam upaya kesehatan
perseorangan, upaya kesehatan masyarakat, dan pembangunan
berwawasan kesehatan.
b. Wajib menghormati hak orang lain dalam upaya memperoleh lingkungan
yang sehat, baik fisik, biologi, maupun sosial.
c. Wajib berperilaku hidup bersih sehat untuk mewujudkan,
mempertahankan, dan memajukan kesehatan yang setinggi-tingginya.
d. Wajib menjaga dan meningkatkan derajat kesehatan bagi orang lain yang
menjadi tanggung jawabnya.
e. Wajib ikut serta dalam program jaminan kesehatan sosial.
f. Wajib membayar atas pelayanan pemeriksaan kesehatan yang telah
diperoleh bila tidak memiliki jaminan kesehatan seperti Jamkesmas, BPJS
pemerintah, Kartu Indonesia Sehat, Jamkesda serta asuransi lainnya
(sesuai ketentuan yang berlaku).

Anda mungkin juga menyukai