Anda di halaman 1dari 8

Praktek Peminatan Keperawatan JIWA

Fakultas Keperawatan Unand 2018

LAPORAN KASUS

A. PENGKAJIAN
I. Identitas
Inisial : Ny. M
Umur : 53 tahun
Informan : Ny. M
Tanggal pengkajian : 07 Agustus 2018
Pendidikan : SMA
Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga
Alamat : RT 02 RW 06

II. Riwayat Kesehatan


Ny. M (54 tahun) merupakan salah satu warga di RT 02 RW 06 yang
termasuk keluarga dengan resiko kecemasan. Ny. M saat ini tergolong
kelompok usia dewasa akhir (25 - 65 tahun). Ny. M telah berkeluarga dan
telah dikaruniai 4 orang anak. Anak pertama laki - laki, anak kedua
perempuan, anak ketiga perempuan umur 20 tahun dan anak terakhir
perempuan berumur 15 tahun. Ny. M menderita penyakit Diabetes
Militus ± 6 tahun yang lalu, Ny. M tidak pernah dirawat karena Ny M
tidak mau menginap dirumah sakit. Saat itu gula darah klien 400mg/dl.
Ny. M pernah menderita bisul di punggung nya dan mengeluarkan
banyak puss serta busuk, Ny M mengatakan cemas dengan penyakitnya,
dan takut penyakitnya kembali lagi seperti bisul tersebut.
a. Riwayat Trauma
Klien mengatakan tidak pernah mengalami trauma, baik trauma fisik
maupun trauma psikologis
Masalah Keperawatan : ---
b. Anggota Keluarga yang Mengalami Penyakit Saat Ini
Klien mengatakan saat ini keluarga yang mengalami penyakit saat ini
adalah dirinya yaitu sakit DM

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052
Praktek Peminatan Keperawatan JIWA
Fakultas Keperawatan Unand 2018

c. Pengalaman Masa Lalu yang Tidak Menyenangkan


Klien mengatakan tidak ada pengalaman masa lalu yang tidak
menyenangkan.

III. Pemeriksaan Fisik


a. Tanda - tanda Vital
Tekanan Darah : 130/70 mmHg
Nadi : 88 x / menit
Pernafasan : 20x/menit
Suhu : 36,70C
b. Ukuran
Tinggi Badan : ±155 cm Berat Badan : ± 65 Kg
c. Keluhan Fisik
Tidak ada
Masalah Keperawatan : -
IV. Psikososial
a. Genogram

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052
Praktek Peminatan Keperawatan JIWA
Fakultas Keperawatan Unand 2018

Keterangan:
= laki – laki = klien (Ny. M)

= perempuan

Pola Komunikasi : klien mengatakan didalam keluarga komunikasi secara


terbuka, jika ada keluarga yang memiliki masalah maka
akan diselesaikan secara bersama-sama.
Pola Asuh : didalam keluarga klien anak diasuh oleh kedua orang tua
klien
Pengambil Keputusan : pengambil keputusan dalam keluarga klien adalah
suami klien namun semua anggota keluarga berhak
mengemukakan pendapat didalam keluarga.
MasalahKeperawatan : -
b. Konsep Diri
1. Citra Tubuh
Klien menyukai seluruh tubuhnya. Klien bersyukur terhadap apa
yang dimilikinya.
2. Identitas
Klien merasa puas terlahir sebagai seorang perempuan.
3. Peran Diri
Klien berperan sebagai seorang istri dan ibu di dalam keluarga.
Saat ini klien masih mampu melaksanakan perannya sebagai istri
dan ibu bagi anak-anaknya. Saat ini klien adalah anggota majelis
taqlim di lingkungannya. Klien mengatakan senang dengan
perannya saat ini.
4. Ideal Diri
Klien berharap supaya selalu dalam keadaan sehat sehingga
mampu menjadi ibu yang baik bagi anak-anaknya.
5. Harga Diri
Klien mengatakan tidak memiliki perasaan rendah diri saat ini.

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052
Praktek Peminatan Keperawatan JIWA
Fakultas Keperawatan Unand 2018

MasalahKeperawatan : -
c. Hubungan Sosial
1. Orang Terdekat
Klien mengatakan orang yang paling dekat dengan klien saat ini
adalah suaminya. Klien sering menceritakan masalah yang
dialaminya kepada suaminya.
2. Peran serta dalam kegiatan kelompok/masyarakat
Klien mengatakan sering mengikuti kegiatan di masyarakat seperti
senam dan gotong - royong, klien juga termasuk anggota majelis
taqlim di wilayah nya.
3. Hambatan dalam berhubungan dengan orang lain
Klien mengatakan tidak ada hambatan dalam berhubungan dengan
orang lain.
MasalahKeperawatan : -
d. Spiritual
1. Nilai dan keyakinan
Klien percaya kepada Allah SWT. Klien adalah seorang muslim.
Klien mengatakan selalu melakukan ibadah shalat, dan ibadah
lainnya. Dalam keluarga Ny. M jika sakit maka harus berobat
kepelayanan kesehatan seperti puskesmas dan Rumah sakit
2. Kegiatan Ibadah
Klien mengatakan tidak mengalami gangguan dengan kegiatan
ibadah, klien mampu melakukan ibadah seperti yang seharusnya
MasalahKeperawatan : -

V. Status Mental
a. Penampilan
Klien berpenampilan rapi, bersih dan sesuai. Tidak ada masalah
dengan penampilan klien
Masalah Keperawatan : -

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052
Praktek Peminatan Keperawatan JIWA
Fakultas Keperawatan Unand 2018

b. Pembicaraan
Klien mampu dan kooperatif saat diajak berbicara. Klien mampu
fokus dan menjawab pertanyaandengan baik. Tidak ada masalah
dengan pembicaraan klien
Masalah Keperawatan : -
c. Aktifitas Motorik
Klien tampak tenang, tidak ada gangguan pada aktifitas motorik
klien.
Masalah Keperawatan : -
d. Alam Perasaan
Saat ini klien tidak mengalami masalah dengan alam perasaan.
Masalah Keperawatan : -
e. Afek
Saat berkomunikasi klien menunjukkan afek yang sesuai, seperti
klien mampu tersenyum saat ada sesuatu yang stimulus.
f. Interaksi Selama Wawancara
Saat wawancara klien dapat berinteraksi dengan baik, klien
menunjukkan sikap yang kooperatif, kontak mata ada, klien
mampu menjawab pertanyaan dengan baik dan sesuai. Klien tidak
menunjukkan sikap curiga saat berkomunikasi
Masalah Keperawatan : -
g. Persepsi
Tidak ada masalah dengan persepsi klien. Klien memiliki persepsi
sesuai dengan kenyataan. Klien tidak mengalami halusinasi
Masalah Keperawatan : -
h. Proses Pikir
Tidak ada masalah dengan proses fikir klien. Klien mampu
berkomunikasi dengan baik dan sesuai dengan topik pembicaraan.
Masalah Keperawatan : -
i. Isi pikir
Selama pengkajian, tidak ditemukan adanya keyakinan yang
berlebihan terhadap sesuatu (waham).

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052
Praktek Peminatan Keperawatan JIWA
Fakultas Keperawatan Unand 2018

Masalah Keperawatan : -
j. Tingkat Kesadaran
Klien sadar sepenuhnya, orientasi terhadap waktu, tempat dan
orang tepat.
Masalah Keperawatan : -
k. Memori
Klien tidak memiliki gangguan daya ingat jangka panjang maupun
jangka pendek.
Masalah Keperawatan : -
l. Konsentrasi dan Berhitung
Klien mampu berkonsentrasi dan berhitung dengan baik.
Masalah Keperawatan : -
m. Kemampuan Penilaian
Klien tidak memiliki gangguan dalam kemampuan penilaian. Klien
dapat mengambil keputusan yang sederhana, misalnya ketika
ditanyakan mana yang lebih dahulu makan atau mandi, klien
menyebutkan mandi terlebih dahulu baru makan.
Masalah Keperawatan : -
n. Daya Tilik Diri
Klien menyadari perubahan yang dialaminya ketika berada dalam
fase dewasa saat ini.
Masalah Keperawatan : -

VI. Mekanisme Koping


Mekanis mekoping yang yang digunakan klien adalah mekanisme koping
adaptif yaitu dengan membicarakan dengan angggota keluarga yang lain
seperti bercerita masalah kepada suaminya jika ada permasalahan.
MasalahKeperawatan : -

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052
Praktek Peminatan Keperawatan JIWA
Fakultas Keperawatan Unand 2018

VII. Masalah Psikososial dan Lingkungan


a. Masalah Dengan Dukungan Kelompok
Klien mengatakan klien selalu mendapatkan dukungan dari keluarga
baik sehat maupun sakit
b. Masalah Dengan Lingkungan
Klien mengatakan tidak memiliki masalah dengan lingkungan tempat
tinggal.
c. Masalah Dengan Pendidikan
Klien mengatakan tamatan SMA dan berharap anaknya mampu
sekolah lebih tinggi darinya.
d. Masalah Dengan Pekerjaan
Klien mengatakan saat ini sebagai seorang Ibu Rumah Tangga.
e. Masalah Dengan Perumahan
Berdasarkan keterangan yang didapat klien dan keluarga tinggal
dirumah milik klien sendiri yang telah dibelinya 20 tahun yang lalu.
f. Masalah Dengan Ekonomi
Klien mengatakan penghasilan yang didapat saat ini mencukupi
untuk kebutuhan keluarga. Klien juga menabung untuk keperluan
keluarga yang mendesak suatu saat.
g. Masalah Dengan Pelayanan Kesehatan
Klien mengatakan mengunakan kartu BPJS untuk berobat
kepuskesmas, jarak puskesmas dengan rumah klien hanya ± 5 KM.
Masalah Keperawatan : -

VIII. Analisa Data


No Data Masalah
1.  Klien mengatakan menderita Ansietas
penyakit Dm sejak 6 tahun yang lalu
 Klien mengatakan cemas

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052
Praktek Peminatan Keperawatan JIWA
Fakultas Keperawatan Unand 2018

dengan penyakitnya yang akan


bertambah parah
 Klien mengatakan sering
pusing, mudah lelah, wajah tegang
dan jantung berdebar - debar.
 Klien mengatakan kadang
kadang susah tidur .

IX. DiagnosaKeperawatan
Ansietas berhubungan dengan mekanisme koping tidak efektif

Rahmi Rahayu Putri, S.Kep


1741312052

Anda mungkin juga menyukai