Anda di halaman 1dari 125

RENCANA STRATEGIS

DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN ANAK USIA DINI


DAN PENDIDIKAN MASYARAKAT
TAHUN 2015 - 2019

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


DIREKTORAT JENDERAL PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
DAN PENDIDIKAN MASYARAKAT
2015

0
KATA PENGANTAR

Rencana Strategis Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan
Masyarakat (Renstra Ditjen Paud-Dikmas) tahun 2015—2019 disusun berdasarkan (a)
Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, (b) Undang-
Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional
Tahun (RPJPN) 2005—2025, (c) Peraturan Presiden Nomor 2 tahun 2015 tentang
Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015—2019, (d) visi
Presiden Republik Indonesia yaitu ”Terwujudnya Indonesia yang Berdaulat, Mandiri dan
Berkepribadian Berlandaskan Gotong Royong”, serta (e) Rencana Strategi Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan (Renstra Kemendikbud) 2015—2019.

Renstra Ditjen Paud-Dikmas 2015—2019 disusun melalui berbagai tahapan, termasuk


interaksi dengan para pemangku kepentingan (stakeholders) pendidikan di pusat dan
daerah, akademisi dari perguruan tinggi yang memiliki program studi Paud-Dikmas,
Organisasi/Lembaga mitra kerja Ditjen Paud-Dikmas, serta partisipasi seluruh pejabat
Kemendikbud.

Dalam menyusun Renstra ini juga mempertimbangkan karakteristik pendidikan anak usia
dini dan pendidikan masyarakat yang dinamis, jika dilihat dari waktu, tempat, proses
belajar, peserta didik, bahkan pendekatan pendidikan yang dipilihnya, maka berbeda
pula dalam mengukur indikator, output, outcome, dan seterusnya, yang tampaknya
berbeda dengan pendidikan formal. Hal utama yang hendak ditekankan dalam Renstra
ini adalah, paradigma pendidikan yang mendasarinya, pilar-pilar strategis sebagai
acuannya, selain visi, misi, dan tujuan Kemendikbud tidak hanya demi pemenuhan hak-
hak warga negara dalam layanan pendidikan, melainkan juga untuk “menjangkau yang
tak terlayani” (to reach the unreach), baik disebabkan faktor ekonomi maupun karena
kendala geografis.

Renstra Ditjen Paud-Dikmas harus menjadi dasar dan pedoman bagi Unit Eselon II dan
Unit Pelaksana Teknis di lingkungan Ditjen Paud-Dikmas, serta sebagai acuan bagi SKPD
Pendidikan Provinsi dan Kabupaten/Kota dalam menyusun: (1) Rencana Strategis Daerah
(Renstrada); (2) Rencana Kerja Tahunan (RKT); (3) Program dan kegiatan pembangunan
lintas sektoral bidang Paud-Dikmas secara teruktur dan terarah; (4) Koordinasi
perencanaan dan pengendalian pembangunan Ditjen Paud-Dikmas; (5) Laporan Tahunan;
dan (6) Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (LAKIP).

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 1


Selain itu, Renstra ini menyajikan sasaran dan target serta strategi pencapaiannya yang
dilakukan melalui peningkatan mutu dan akses layanan Paud-Dikmas yang didukung
dengan kerangka implementasi dan perkiraan kebutuhan biaya penyelenggaraan
pendidikan dalam kurun waktu 2015—2019, mekanisme pemantaun dan evaluasi, serta
pengendalian program untuk penjaminan mutu dan memastikan bahwa penyelenggaran
program dan kegiatan berjalan sesuai rencana dengan mendayagunakan sumber daya
yang tersedia secara efektif dan efisien.

Jakarta, September 2015


Direktur Jenderal,

Ir. Harris lskandar, Ph.D


NIP 196204291986011001

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 2


DAFTAR ISI
Kata Pengantar ........................................................................................................................................................... 1
Daftar isi ................................................................................................................................................................. .......3
Daftar Tabel ................................................................................................................................................................. 4
Daftar Grafik ................................................................................................................................................................ 4
Daftar Gambar...................................................................................................................................................5
Daftar Bagan...... ........................................................................................................................................................ 5
Daftar Istilah dan Singkatan ………………………………………………………………………….…………..
6
BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang .......................................................................................................................... 10
B. Landasan Hukum .................................................................................................................................. 15
C. Landasan Filosofis ................................................................................................................. 16
D. Paradigma Pendidikan .......................................................................................................... 18
E. Pilar Strategis ............................................................................................................................ 20
BAB II KONDISI UMUM 2010-2014
A. Analisis Kondisi Internal ...................................................................................................... 21
B. Analisis Kondisi Ekternal ................................................................................................... 47
C. Potensi dan Permasalahan .................................................................................................. 49
D. Tantangan Pembangunan ................................................................................................... 57
BAB III VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN STRATEGIS
A. Visi dan Misi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan .................................... 60
B. Tujuan Strategis Paud-Dikmas .......................................................................................... 65
C. Sasaran Strategis Paud-Dikmas ........................................................................................ 68
D. Tata Nilai Ditjen Paud-Dikmas…………..………………………………………………72
BAB IV ARAH KEBIJAKAN DAN STRATEGI, KERANGKA REGULASI, KERANGKA
PENDANAAN, DAN KELEMBAGAN PAUD-DIKMAS
A. Arah Kebijakan dsan Strategi ........................................................................................... 74
B. Kerangka Regulasi ................................................................................................................... 99
C. Kerangka Pendanaan .......................................................................................................... 100
D. Kelembagaan Paud-Dikmas ............................................................................................. 101
BAB V KERANGKA IMPLEMENTASI
A. Reformasi Program………………………………………………………………………..103
B. Strategi Pendanaan .............................................................................................................. 105
C. Koordinasi, Tata Kelola dan Pengawasan ................................................................. 108
BAB V PENUTUP ... .......................................................................................................................................... 122
LAMPIRAN
Lampiran 1: Matriks Kinerja dan Pendanaan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 3


Daftar Tabel

Tabel 2.1 Sasaran Strategis dan Indikator Kinerja 2014...........................................................22


Tabel 3.1 Tujuan Strategis 1 (T1)........................................................................................................69
Tabel 3.2 Tujuan Strategis 4 (T4)........................................................................................................69
Tabel 3.3 Tujuan Strategis 8 (T8)....................................................................................................... 70
Tabel 3.4 Tujuan Strategis 4 (T4)…………………………………………………………………………………… 71
Tabel 4.1 Sasaran Program dan IKP PAUD dan Dikmas ...................................................... 84
Tabel 4.2 Indikator Kinerja Program (IKP).................................................................................... 85
Tabel 4.3 Dukumen Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Tekis Lainnya ......................... 87
Tabel 4.4 Penyediaan Layanan Pendidikan Anak Usia Dini.................................................... 88
Tabel 4.5 Penyediaan Layanan Kursus dan Pelatihan.............................................................. 90
Tabel 4.6 Penyediaan Layanan Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan........................ 92
Tabel 4.7 Penyediaan Layanan Pendidikan Keluarga............................................................... 95
Tabel 4.8 Pengembangan, Pengkajian dan Pemetaan Mutu Paud-Dikmas...................... 97
Tabel 5.1 Perkiraan Kebutuhan Anggaran Program Paud-Dikmas 2015-2019.......... 108

Daftar Grafik

Grafik 2.1 APK PAUD ............................................................................................................................... 25


Grafik 2.2 Perkembangan Desa yang Memiliki PAUD................................................................ 26
Grafik 2.3 Perkembangan Satuan Lembaga PAUD....................................................................... 26
Grafik 2.4 Realisasi Peserta Kursus dan Pelatihan Berbasis PKH .........................................28
Grafik 2.5 Jumlah Peserta Didik Kursus dan Pelatihan Memperoleh Sertifikasi
Kompetensi ............................................................................................................................. 30
Grafik 2.6 Persentase Lembaga Kursus dan Pelatihan Berkinerja A dan B ...................... 30
Grafik 2.7 Penduduk Tuna Aksara Usia 15-59 Tahun................................................................ 33
Grafik 2.8 Kabupaten/Kota yang telah menerapkan PUG Bidang Pendidikan.................37
Grafik 2.9 Kabupaten/Kota yang menyelenggarakan Program Keorangtuaan .............. 39
Grafik 2.10 Persentase PKBM Ber NILEM ......................................................................................... 40
Grafik 2.11 Persentase Keb/Kota yang telah memiliki minimal 10 TBM ............................ 41
Grafik 2.12 Persentase PTK PAUDNI yang mengikuti Peningkatan Kompetensi.............. 42
Grafik 2.13 Persentase PTK PAUDNI yang memperoleh Penghargaan dan
Peningkatan Kesejahteraan............................................................................................. 44
Grafik 2.14 Persentase Model dan Program PAUDNI yang dikembangkan......................... 46

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 4


Daftar Gambar

Gambar 1.1 Tema Pembangunan Pendidikan 2005 – 2025........................................................ 14


Gambar 2.1 Sebaran Anak Usia 3-6 Tahun yang Terlayani PAUD 2013/2014................... 23
Gambar 2.2 Persentase Ketuntasan Program 1 Desa 1 PAUD.................................................... 24
Gambar 2.3 APK PAUD menurut Provinsi........................................................................................... 25
Gambar 2.4 Indonesia meraih UNESCO King Sejong Literacy Prize ........................................34
Gambar 2.5 UNESCO Akui Keberhasilan Indonesia dalam Entaskan Tuna Aksara........... 34
Gambar 2.6 Peta Sebaran Penduduk Niraksara................................................................................36

Daftar Bagan

Bagan 5.1 Arsitektur Restrukturisasi Program dan Kegiatan.............................................. 104


Bagan 5.2 Mekanisme Pelaporan Program Tahunan Kemendikbud................................ 111
Bagan 5.3 Mekanisme Pemantauan dan Evaluasi Renstra PAUD dan DIKMAS............ 113
Bagan 5.4 Model Hubungan Monitoring dan Evaluasi Kemendikbud dengan SKPD..115
Bagan 5.5 Mekanisme Pemantauan dan Pelaporan.................................................................. 118
Bagan 5.6 Alur Pemantauan dan Pelaporan Berjenjang..........................................................119

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 5


Daftar Istilah dan Singkatan

A
AKIP = Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah
AMH = Angka Melek Huruf
APBN = Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara
APBD = Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah
APK = Angka Partisipasi Kasar
APM = Angka Partisipasi Murni
APS = Angka Partisipasi Sekolah
ASEAN = Association of Southeast Asian Nations

B
BAN = Badan Akreditas Nasional
BAN-PNF = Badan Akreditasi Nasional Pendidikan Non Formal
BAN-SM = Badan Akreditasi Nasional Sekolah dan Madrasah
BMN = Barang Milik Negara
BNSP = Badan Nasional Sertifikasi Profesi
BSNP = Badan StandarNasional Pendidikan
BUMN = Badan Usaha Milik Negara
BP PAUDNI = Balai Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan
Informal
BLK = Balai Latihan Kerja

D
Dikmas = Pendidikan Masyarakat
Ditjen = Direktorat Jenderal
DPR = Dewan Perwakilan Rakyat
DUDI = Dunia Usaha Dunia Industri

E
EDI = Education Development Index
EFA = Education for All
ESD = Education for Sustainable Development

G
GCI = Global Competitiveness Index
GDP = Gross Domestic Product
Gender = kesamaan peluang dan kesempatan dalam bidang sosial, politik dan
ekonomi antara laki-laki dan perempuan, kaya miskin, orang cacat dan
tidak, desa kota, atau sifat-sifat yang dilekatkan pada laki-laki atau
perempuan yang dibangun oleh sosial dan budaya
GOPTKI = Gabungan Organisasi Penyelenggara Taman Kanak-kanak Indonesia.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 6


H
HAKI = Hak Atas Kekayaan Intelektual
HDI = Human Development Index
HIMPAUDI = Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini
Indonesia
HIPKI = Himpunan Penyelenggara Pelatihan dan Kursus Indonesia
HISPPI = Himpunan Seluruh Pendidik dan Penguji Indonesia

I
IKK = Indikator Kinerja Kegiatan
IKP = Indikator Kinerja Program
IKSS = Indikator Kinerja Sasaran Strategis
IKU = Indikator Kinerja Utama
IPTEKS = Ilmu Pengetahuan Teknologi dan Seni
ISO = International Organization for Standardization
ITJEN = Inspektorat Jenderal
IGTKI = Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia

K
K/L = Kementerian/Lembaga
KBK = Kurikulum Berbasis Kompetensi
KB = Kelompok Belajar (0-3 tahun)
KIP = Kartu Indonesia Pintar
Kemendikbud = Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
KKN = Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme
KKNI = Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia
KPJM = Kerangka Pengeluaran Jangka Menengah

L
LAKIP = Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah
Life Skills = Kecakapan Hidup
Literasi = Melek Aksara
LK = Laporan Keuangan
LPTK = Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan
LSP = Lembaga Sertifikasi Profesi

M
MA = Madrasah Aliyah
MAK = Madrasah Aliyah Kejuruan
MBS = Manajemen Berbasis Sekolah
MDGs = Millennium Development Goals
Mendikbud = Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
MI = Madrasah Ibtidaiyah
MIPA = Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
MTs = Madrasah Tsanawiyah

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 7


N
NKRI = Negara Kesatuan Republik Indonesia
NSPK = Nurma Standar Prosedur dan Ktriteria
NILEM = Nomor Induk Lembaga
NILEK = Nomor Induk Lembaga Kursus

P
PAUD = Pendidikan Anak Usia Dini
PAUD-HI = Pendidikan Anak Usia Dini Holistik-Integratif
PUS = Pendidikan Untuk Semua/Education For All
PUG = Pengarusutamaan Gender
PDB = Produk Domestik Bruto
Permendikbud = Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan
Perpres = Peraturan Presiden
PISA = Programme for International Student Assessment
PKBM = Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat
PNF = Pendidikan Nonformal
POD = Pendidikan Orang Dewasa
PP = Peraturan Pemerintah
PPB = Pengembangan Profesional Berkelanjutan
PPID = Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi
PP-PAUDNI = Pusat Pengembangan Pendidikan Anak Usia Dini Nonformal dan
Informal
R
RA = Raudhatul Athfal
RBI = Rumah Budaya Indonesia
RKA-KL = Rencana Kegiatan dan Anggaran Kementerian/Lembaga
Renstra = Rencana Strategis
Renja = Rencana Kerja
RI = Republik Indonesia
RKB = Ruang Kelas Baru
RPJMN = Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional
RPJPN = Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional
RPPNJP = Rencana Pembangunan Pendidikan Nasional Jangka Panjang

S
Satker = Satuan Kerja
SD = Sekolah Dasar
SDA = Sumber Daya Alam
SDLB = Sekolah Dasar Luar Biasa
SKKNI = Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia
SKL = Standar Kompetensi Kelulusan
SKPD = Satuan Kerja Perangkat Daerah
SKB = Sanggar Kegiatan Belajar
SLB = Sekolah Luar Biasa
SM = Sekolah Menegah
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 8
SMA = Sekolah Menengah Atas
SMLB = Sekolah Menengah
SMK = Sekolah Menengah Kejuruan
SMP = Sekolah Menengah Pertama
SMPLB = Sekolah Menengah Pertama Luar Biasa
SNP = Standar Nasional Pendidikan
SOP = Standar Operasi dan Prosedur
SP = Sasaran Program
SPS = Satuan Paud Sejenis
SPM = Standar Pelayanan Minimal
SS = Sasaran Strategis
Susenas = Survei Sosial Ekonomi Nasional

T
Tata Nilai = Pandangan hidup dan kesepakatan atas norma dalam mengelola
organisasi
TPA = Taman Penitipan Anak
TK = Taman Kanak-Kanak
TIMSS = Trends in International Mathematic and Science Study
TKLB = Taman Kanak-Kanak Luar Biasa
TUK = Tempat Uji Kompetensi
TBM = Taman Bacaan Masyarakat

U
UKP4 = Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian
Pembangunan
UN = Ujian Nasional
UNESCO = United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization
UPT = Unit Pelaksana Teknis
UPTD = Unit Pelaksana Teknis Dinas Daerah
USB = Unit Sekolah Baru
UU = Undang-Undang
UUD = Undang-Undang Dasar

V
Vokasi = Keahlian Terapan

W
WBK = Wilayah Bebas Korupsi
Wajar = Wajib Belajar
WCF = World Culture Forum
WHC = World Heritage Convention
WDP = Wajar Dengan Pengecualian
WTP = Wajar Tanpa Pengecualian
3T = Terpencil, Tertinggal, Terdepan/Terluar

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 9


BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahap II 2010—2014


dijabarkan ke dalam Rencana Strategi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan
Rencana Strategis Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Nonformal dan
Informal (Ditjen PAUDNI) telah berakhir. Sasaran dan target yang ditetapkan telah
dituntaskan pada akhir tahun 2014 oleh setiap satuan kerja. Target yang dicapai
Ditjen PAUDNI tahun 2014 dilakukan melalui: (1) penyediaan layanan pendidikan
anak usia dini; (2) penyelenggaraan kursus dan pelatihan, dan pemberdayaan
perempuan bermutu, berkesetaraan gender dan relevan dengan kebutuhan
masyarakat; (3) penyediaan layanan pendidikan masyarakat; (4) penyediaan layanan
peningkatan mutu pendidik dan tenaga kependidikan PAUDNI; (5) dukungan
manajemen dan tugas teknis pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyakarat
dalam rangka penjaminan mutu layanan; (6) layanan pengkajian, pengembangan dan
pengendalian mutu pendidikan anak usia dini, nonformal dan informal.

Berdasarkan Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2015,


Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat (Ditjen
Paud-Dikmas) mempunyai tugas menyelenggarakan perumusan dan pelaksanaan
kebijakan di bidang pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat.

Dalam melaksanakan tugas tersebut Ditjen Paud-Dikmas menyelenggarakan fungsi:


(1) perumusan kebijakan di bidang kurikulum, peserta didik, sarana dan prasarana,
pendanaan, dan tata kelola pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat; (2)
pelaksanaan kebijakan di bidang peningkatan kualitas pendidikan karakter peserta
didik, fasilitasi sumber daya, pemberian izin dan kerja sama penyelenggaraan satuan
dan/atau program yang diselenggarakan perwakilan negara asing atau lembaga
asing, dan penjaminan mutu pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat;
(3) penyusunan norma, standar, prosedur, dan kriteria di bidang kurikulum, peserta
didik, sarana dan prasarana, pendanaan, dan tata kelola pendidikan anak usia dini
dan pendidikan masyarakat; (4) pemberian bimbingan teknis dan supervisi di bidang
pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat; (5) pelaksanaan evaluasi dan
pelaporan di bidang pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat; (6)

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 10


pelaksanaan administrasi Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan
Pendidikan Masyarakat; dan (7) pelaksanaan fungsi lain yang diberikan oleh Menteri.

Dihadapkan pada komitmen global dan perkembangan kebutuhan belajar


masyarakat yang dinamis, kebijakan dan program pendidikan anak usia dini,
pendidikan nonformal dan informal pada tahun 2015 diarahkan untuk dapat terus
mendorong peningkatan akses dan pemerataan layanan pendidikan anak usia dini
dan pendidikan masyarakat dengat lebih memperhatikan pemenuhan standar, mutu,
dan relevansi layanan. Program pendidikan anak usia dini dan pendidikan
masyarakat pada tahun 2015 diharapkan dapat memberikan kesempatan yang lebih
luas, terbuka, merata dan bermutu bagi seluruh lapisan masyarakat untuk belajar dan
memberdayakan diri melalui layanan pendidikan anak usia dini, layanan pendidikan
masyarakat, layanan kursus dan pelatihan yang didukung dengan penyediaan
pendidikan keluarga.

Pada konteks tatanan masyarakat global, berbagai komitmen internasional termasuk


Indonesiaseperti Deklarasi Dakar tentang Pendidikan untuk Semua (PUS), konvensi
internasional The Convention on the Elimination of all Forms of Discrimination Against
Women (CEDAW) tentang komitmen untuk mencegah diskriminasi dan upaya
mendorong pemenuhan hak yang sama bagi anak laki-laki dan perempuan, Konvensi
Hak-Hak Anak (Convention on The Rights of the Child), deklarasi Millenium
Development Goals (MDG’s) yang meliputi delapan tujuan dalam rangka pemenuhan
hak-hak dasar universal, yang antara lain mengupayakan penyelenggaraan
pendidikan dasar, serta mengatasi kemiskinan, kelaparan dan kesehatan. Serta
komitmen untuk mengembangkan pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan
(EfSD). Komitmen internasional tersebut semakin memperkuat dan mendorong
percepatan pembangunan pendidikan anak usia dini dan pendidikan masayarakat.

Dalam menghadapi pasar bebas, pemerintah perlu mempersiapkan dengan baik dan
mendapat dukungan dari berbagai pihak seperti para pelaku bisnis, praktisi dan
akademisi. Terutama dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) agar
mempunyai kualifikasi dan kompetensi yang memadai sehingga dapat bersaing dan
sejajar dengan bangsa/negara maju. SDM yang berkompeten dalam dunia usaha dan
dunia industri (DUDI) mempunyai andil yang sangat besar dalam menghasilkan
keluaran yang mampu bersaing di tingkat dunia pada era perdagangan bebas yang
terbatas di lingkungan ASEAN, tetapi juga antar negara-negara di dunia.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 11


Kondisi diatas merupakan ciri khas dari era globalisasi. Oleh karena itu untuk
mengantisipasi dampak perdagangan bebas di tingkat dunia, para pemimpin negara
ASEAN pada tahun 1992 memutuskan mendirikannya AFTA (ASEAN Free Trade Area)
yang bertujuan meningkatkan keunggulan bersaing regional karena produksi
diarahkan pada orientasi pasar.

Dalam menghadapi permasalahan persaingan bebas di atas, pemerintah telah dan


sedang melaksanakan beberapa program dan metode pendidikan yang
mengedepankan keterampilan dan kecakapan hidup (life skill) sesuai dengan
preferensi dan kebutuhan masyarakat serta berbasis pada teknologi dan informasi
(Information and Communication Technology).

Pemerintah telah dan sedang berbenah dalam meningkatkan kualitas dan kompetensi
sumber daya manusia dalam menghadapi liberasi dan globalisasi. Salah satu usaha
meningkatkan kompetensi SDM dapat dilakukan dengan meningkatkan keterampilan
yang terstandar, sehingga dapat mengantarkan insan Indonesia yang cerdas, terampil,
mandiri dan berdaya saing, yang dapat mempengaruhi kekuatan ekonomi sebuah
negara.

Di sisi lain berbagai kesepakatan kerjasama ekonomi, memastikan perlunya


penyiapan dan kesiapan SDM sebagai penggerak ekonomi tersebut. Pembentukan
Kerjasama Ekonomi Asia Pasifik atau Asia-Pacific Economic Cooperation (APEC) atau
pada tahun 1989 bertujuan mengukuhkan pertumbuhan ekonomi dan mempererat
komunitas negara-negara di Asia Pasifik. Secara regional, di kawasan ASEAN telah
dibentuk ASEAN Free Trade Area (AFTA). Hal yang paling mendesak yang perlu
diantisipasi misalnya program “Blue Print” ASEAN Economic Community (AEC) yang
berisi rencana kerja strategis dalam jangka pendek, menengah dan panjang hingga
tahun 2015 menuju terbentuknya integrasi ekonomi ASEAN, yaitu:

a. Menuju single market dan production base (arus perdagangan bebas untuk sektor
barang, jasa, investasi, pekerja terampil, dan modal);

b. Menuju penciptaaan kawasan regional ekonomi yang berdaya saing tinggi


(regional competition policy, IPRs action plan, infrastructure development, ICT,
energy cooperation, taxation, dan pengembangan UKM);

c. Menuju suatu kawasan dengan pembangunan ekonomi yang merata (region of


equitable economic development) melalui pengembangan UKM dan program-
program Initiative for ASEAN Integration (IAI);

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 12


d. Menuju integrasi penuh pada ekonomi global (pendekatan yang koheren dalam
hubungan ekonomi eksternal serta mendorong keikut-sertaan dalam global supply
network).

Berbagai kebijakan dan program Paud-Dikmas disusun untuk memberikan pelayanan


pendidikan yang terbaik bagi masyarakat. Keberhasilan penyelenggaraan program
Paud-Dikmas sangat terkait dengan partisipasi pemerintah provinsi dan pemerintah
kabupaten/kota serta partisipasi aktif dari seluruh pemangku kepentingan di sektor
pendidikan, dan masyarakat secara keseluruhan. Sinergi antara pemerintah baik
pusat maupun daerah dengan seluruh pemangku kepentingan seperti satuan-satuan
pendidikan, organisasi pendidik dan tenaga kependidikan, organisasi penyelenggara
pendidikan, lembaga swadaya masyarakat, organisasi sosial dan keagamaan, hingga
lembaga-lembaga keilmuan dan perguruan tinggi, sangat menentukan keberhasilan
pelaksanaan program yang telah disusun karena merupakan garda terdepan dalam
pelaksanaan program di lapangan.

Kemajuan teknologi informasi yang demikian pesat membawa dampak langsung


terhadap kebutuhan belajar masyarakat yang terus meningkat tanpa kenal batas usia,
menerobos ruang dan waktu (tidak peduli mereka di kawasan terpencil sekalipun)
kegairahan untuk belajar menjadi milik semua lapisan masyarakat. Di sisi lain
ketersediaan akses informasi ilmu pengetahuan dan teknologi membawa dampak
pada perubahan perilaku belajar yang semakin independent dan sangat lentur dalam
hal pilihan subyek yang dipelajari, waktu dan ruang belajar.

Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang


Nasional Tahun (RPJPN) 2005--2025, yang dijabarkan ke dalam empat tema
pembangunan pendidikan, yaitu peningkatan kapasitas dan modernisasi (2005--
2009), penguatan pelayanan (2010--2015), penguatan daya saing regional (2015--
2020), dan penguatan daya saing internasional (2020--2025). Tema-tema
pembangunan pendidikan tiap tahap menurut Rencana Pembangunan Pendidikan
Nasional Jangka Panjang (RPPNJP) 2005—2025 yang diselaraskan dengan tema
pembangunan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN),
ditunjukkan pada gambar berikut.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 13


RPJMN-I RPJMN-II RPJMN-III RPJMN-IV
(2005-2009) (2009-2014) (2015-2019) (2020-2024)
Menata kembali NKRI, Memantapkan penataan Memantapkan pembangunan secara Mewujudkan manusia Indonesia
menbangun Indonesia yang kembali NKRI, meningkatkan menyeluruh dengan menekankan yang mandiri, maju, adil dan
aman dan damai, yang adil dan kualitas SDM, membangun pembangunan keunggulan kompetitif makmur melalui percepatan
demokratis, dengan tingkat kemampuan IPTEK, perekonomian yang berbasis pada SDA pembangunan di segala bidang
kesejahteraan yang lebih baik memperkuat daya saing yang tersedia, SDM yang berkualitas dengan struktur perekonomian yang
perekonomian serta kemampuan IPTEK. kokoh berlandaskan keunggulan
kompetitif

TEMA PEMBANGUNAN PENDIDIKAN


2005-2009 2010-2014 2015-2019 2020-2024
Peningkatan Penguatan Daya Saing Regional Daya Saing
Kapasitas & Pelayanan Internasional
Modernisasi

Gambar 1.1. Tema Pembangunan Pendidikan 2005—2025

RPJMN 2015—2019 telah menetapkan sembilan agenda prioritas, yang dikenal


sebagai Nawa Cita, yang sepenuhnya berlandaskan ideologi Trisakti. Ideologi
Trisakti mencakup kedaulatan di bidang politik, berdikari di bidang ekonomi, dan
berkepribadian dalam kebudayaan. Nawa Cita dimaksud meliputi: (1)
menghadirkan kembali negara untuk melindungi segenap bangsa dan memberikan
rasa aman kepada seluruh warga negara; (2) membuat pemerintah selalu hadir
dengan membangun tata kelola pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis,
dan terpercaya; (3) membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat
daerah-daerah dan desa dalam kerangka negara kesatuan; (4) memperkuat
kehadiran negara dalam melakukan reformasi sistem dan penegakan hukum yang
bebas korupsi, bermartabat, dan terpercaya; (5) meningkatkan kualitas hidup
manusia Indonesia; (6) meningkatkan produktivitas rakyat dan daya saing di
pasar internasional sehingga bangsa Indonesia bisa maju dan bangkit bersama
bangsa-bangsa Asia lainnya; (7) mewujudkan kemandirian ekonomi dengan
menggerakkan sektor-sektor strategis ekonomi domestik; (8) melakukan revolusi
karakter bangsa; serta (9) memperteguh kebhinekaan dan memperkuat restorasi
sosial Indonesia.

Dalam rangka memberikan arah pelaksananan program pendidikan pada jalur


nonformal dan informal, perlu disusun Rencana Strategis Direktorat Jenderal
Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat 2015—2019, dengan
menggunakan data dasar perkembangan pembangunan pendidikan anak usia dini,
nonformal dan informal tahun 2014. Dengan demikian, diharapkan mampu

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 14


memberikan arah kebijakan dan pembangunan pendidikan anak usia dini dan
pendidikan masyarakat yang memadai bagi para penentu kebijakan dan para
penyelenggara pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat baik di tingkat
pusat maupun daerah. Renstra ini menguraikan kondisi saat ini dan analisis situasi,
tantangan, peluang dan hambatan; kebijakan, strategi, program dan kegiatan, serta
anggaran yang diperlukan dalam kurun waktu 2015—2019.

B. Landasan Hukum

Landasan hukum penyusunan Renstra Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini
dan Pendidikan Masyarakat, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Tahun 2015-
2019 adalah:

1. Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;

2. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara;

3. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional;

4. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan


Pembangunan Nasional;

5. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka


Panjang Nasional (RPJPN) 2005—2025;

6. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah;

7. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 tahun 2014 tentang perubahan


atas Undang-Undang Nomor 23 tahun 2002 tentang Perlindungan Anak;

8. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan


Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, dan
Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota;

9. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 60 Tahun 2013 tentang


Pengembangan Anak Usia Dini Holistik dan Integratif;

10. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2015 tentang Rencana
Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2015—2019;

11. Peraturan Presiden RI Nomor 14 Tahun 2015 tentang Kementerian Pendidikan


dan Kebudayaan;

12. Instruksi Presiden Nomor 5 Tahun 2006 tentang Gerakan Nasional Percepatan
Penuntasan Wajib Belajar Pendidikan Dasar Sembilan Tahun Percepatan dan
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 15
Pemberantasan Buta Aksara;
13. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 27 Tahun 2012 tentang Bantuan
Kepada Satuan PAUD, Nonformal, dan Lembaga Kemasyarakatan di Bidang PAUD,
Pendidikan Nonformal, dan Pendidikan Informal;
14. Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan Perencanaan
Pembangunan Nasional Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2014 tentang Pedoman
penyusunan dan Penelaahan Rencana Strategis Kementrian/Lembaga (Renstra K/L)
2015—2019;
15. Permendikbud Nomor 11Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan;
16. Permendikbud Nomor 22 Tahun 2015 tentang Rencana Strategis Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan 2015-2019 ;
17. Deklarasi Incheon di Korea Selatan Tahun 2015.

C. Landasan Filosofis

Pendidikan nonformal dan informal sebelum terbitnya Undang-Undang Nomor 20


tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional lebih dikenal dengan nama
Pendidikan Luar Sekolah dan/atau Pendidikan Masyarakat. Pada awal kemerdekaan
RI dengan dibentuknya Kabinet Pertama, Jawatan Pendidikan Masyarakat masuk
dalam Struktur Organisasi Kementerian Pendidikan dan Pengajaran, yang
mempunyai tugas pokok menyeleggarakan pendidikan keaksaraan atau
pemberantasan buta huruf, pendidikan kader pembangunan desa, pendidikan wanita
dan kursus keterampilan untuk orang dewasa. Perkembangan kesejarahan
Pendidikan Luar Sekolah telah menunjukkan eksistensinya sebagai jalur pendidikan
yang berperan untuk membelajarkan masyarakat sesuai dengan kebutuhannya serta
penyambung pendidikan formal dalam mewujudkan pendidikan sepanjang hayat
atau Life Long Learning.

Seiring dengan berjalannya RPJMN Tahap II dalam jajaran Kabinet Indonesia Bersatu
Jilid I dan II, nomenklatur tersebut diubah menjadi Direktorat Jenderal Pendidikan
Anak Usia Dini, Nonformal dan Informal. Sedangkan pada perjalanan RPJMN Tahai III
dalam jajaran Kabinet Kerja nomenklatur tersebut diubah menjadi Direktorat
Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat. Namun demikian
tugas dan fungsi tetap sama dengan nomenklatur sebelumnya yaitu pendidikan anak
usia dini dan pendidikan sepanjang hayat.

Prinsip pendidikan masyarakat (pendidikan non formal dan informal) sebagai


Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 16
perwujudan dari Pendidikan Sepanjang Hayat ialah bahwa belajar berlangsung mulai
lahir sampai dengan meninggal, sehingga tidak ada kata berhenti belajar. Itulah
prinsip pendidikan nonformal yang dicetuskan para penggagas pendidikan
nonformal seperti Ivan Illich dan Poulo Freire. Prinsip itu semakin relevan jika
diimplementasikan pada abad 21 ini, dimana masyarakat banyak yang karena
sesuatu hal tidak memiliki kesempatan mengikuti pendidikan formal dan
kesempatan untuk memperoleh layanan pendidikan yang berkualitas. Pada kondisi
seperti itu maka peran pendidikan nonformal dan informal sangat Strategis.

Belajar sepanjang hayat (life long learning) merupakan prinsip dasar


penyelenggaraan pendidikan anak usia dini, pendidikan nonformal dan informal.
Belajar sepanjanag hayat berasumsi bahwa proses belajar terjadi seumur hidup
walaupun dengan cara yang berbeda dan proses yang berbeda. Tujuan layanan
pendidikan nonformal adalah untuk mendapatkan layanan pendidikan yang tidak
diperoleh dari pendidikan formal, mengatasi dari kemunduran pendidikan
sebelumnya, untuk memperoleh pengetahuan dan keterampilan baru, meningkatkan
keahlian, mengembangkan kepribadian atau untuk beberapa tujuan lainnya (Cropley,
1972). Dengan pemaknaan seperti itu maka keberadaan pendidikan nonformal dan
informal dapat memainkan peran sebagai pengganti (substitute), pelengkap
(complement), dan/atau penambah (suplement) dari pendidikan formal.

Filosofi tersebut di atas, telah menempatkan pendidikan nonformal dan informal


pada posisi Strategis dalam keseluruhan sistem pendidikan nasional.Filosofi tersebut
menjadikan pendidikan nonformal dan informal memiliki karakteristik tersendiri
yang unik dan spesifik sehingga sangat berbeda dengan karakteristik pendidikan
formal. Keunikan pendidikan nonformal tersebut dapat disimak dari penjelasan
Sudjana (2000) yang mengidentifikasi karakteristik pendidikan nonformal dari lima
(5) perspektif yakni: pertama, ditinjau dari tujuannya, pendidikan nonformal bersifat
jangka pendek dan khusus, serta kurang menekankan pada ijazah. Kedua, ditinjau
dari waktunya, relatif singkat, lebih menekankan pada masa sekarang dan
menggunakan waktu tidak terus menerus.Ketiga, ditinjau dari isi programnya,
kurikulum berpusat pada kepentingan warga belajar, mengutamakan penerapan.
Keempat, ditinjau dari proses pembelajarannya, pendidikan nonformal dipusatkan di
lingkungan masyarakat, berkaitan dengan kehidupan warga belajar dan masyarakat.
Kelima, ditinjau dari aspek pengendaliannya, dikendalikan secara bersama-sama oleh
pelaksana program dan warga belajar, serta mengutamakan pendekatan demokratis.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 17


D. Paradigma Pembangunan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan
Masyarakat

Penyelenggaraan pendidikan didasarkan pada beberapa paradigma universal yang


perlu diperhatikan sebagai berikut.

1. Pemberdayaan Manusia Seutuhnya

Memperlakukan peserta didik sebagai subjek yang memiliki hak untuk


mengaktualisasikan dirinya secara optimal dalam aspek kecerdasan intelektual,
spiritual, emosional, sosial, dan kinestetik. Paradigma ini merupakan fondasi dari
pendidikan yang menyiapkan peserta didik untuk berhasil sebagai pribadi yang
mandiri (makhluk individu), sebagai elemen dari sistem sosial yang saling
berinteraksi dan mendukung satu sama lain (makhluk sosial) dan sebagai
pemimpin bagi terwujudnya kehidupan yang lebih baik di muka bumi (makhluk
Tuhan).

2. Pembelajaran Sepanjang Hayat Berpusat pada Masyarakat


Pembelajaran merupakan proses yang berlangsung seumur hidup, yaitu
pembelajaran sejak lahir hingga akhir hayat yang diselenggarakan secara terbuka
dan multimakna. Pembelajaran sepanjang hayat berlangsung secara terbuka
melalui jalur formal, nonformal, dan informal yang dapat diakses oleh seluruh
masyarakat setiap saat tidak dibatasi oleh usia, tempat, dan waktu. Pembelajaran
dengan sistem terbuka diselenggarakan dengan fleksibilitas pilihan dan waktu
penyelesaian program lintas satuan dan jalur pendidikan (multi entry-multi exit
system).

Pendidikan multi makna diselenggarakan dengan berorientasi pada pembudayaan,


pemberdayaan, pembentukan akhlak mulia, budi perkerti luhur, dan watak,
kepribadian, atau karakter unggul, serta berbagai kecakapan hidup (life skills).
Paradigma ini memperlakukan, memfasilitasi, dan mendorong masyarakat
menjadi subjek pembelajar mandiri yang bertanggung jawab, kreatif, inovatif,
sportif, dan berkewirausahaan.

3. Pendidikan untuk Semua

Setiap orang berhak mengembangkan diri melalui pemenuhan kebutuhan


dasarnya, berhak mendapat pendidikan dan memperoleh manfaat dari ilmu
pengetahuan dan tehnologi, seni dan budaya, demi meningkatkan kualitas
hidupnya dan demi kesejahteraan umat manusia, adalah amanat konstitusi.
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 18
Hak untuk mendapatkan pendidikan sebagai pemenuhan hak asasi manusia telah
menjadi komitmen global. Oleh karena itu, program pendidikan untuk semua yang
inklusif diselenggarakan pada jalur pendidikan formal, nonformal, dan informal
dengan sistem pendidikan terbuka dan demokratis serta bertindak gender agar
dapat menjangkau mereka yang berdomisili di tempat terpencil serta mereka yang
mempunyai kendala ekonomi dan sosial.

Paradigma ini menjamin keberpihakan kepada masyarakat yang memiliki


hambatan fisik, mental, ekonomi dan sosial, ataupun kendala geografis, yaitu
melalui layanan pendidikan untuk menjangkau mereka yang tidak terjangkau.
Keberpihakan diwujudkan dalam bentuk optimalisasi peranserta masyarakat,
pemberdayaan organisasi mitra dan program pemberdayaan masyarakat
sehingga menjamin terselenggaranya pendidikan yang demokratis, merata, dan
berkeadilan serta bertidak gender.

4. Pendidikan sebagai Suatu Gerakan

Pemerintah memang bertanggung jawab menyelenggarakan pendidi kan yang


sebaik-baiknya bagi semua warga negara. Namun, semua pihak dapat member
kontribusi dalam penyelenggaraan pendidikan agar hasilnya optimal.
Penyelenggaraan pendidikan harus disikapi sebagai suatu gerakan, yang
mengintegrasikan semua potensi negeri dan peran aktif seluruh masyarakat.

5. Pendidikan Menghasilkan Pembelajar

Penyelenggaraan pendidikan harus memperlakukan, memfasilitasi, dan


mendorong peserta didik menjadi subjek pembelajar mandiri yang bertanggung
jawab, kreatif dan inovatif. Pendidikan diupayakan menghasilkan insan yang suka
belajar dan memiliki kemampuan belajar yang tinggi. Pembelajar hendaknya
mampu menyesuaikan diri dan merespons tantangan baru dengan baik.

6. Pendidikan Membentuk Karakter

Pendidikan berorientasi pada pembudayaan, pemberdayaan, dan pembentukan


kepribadian. Kepribadian dengan karakter unggul antara lain, bercirikan
kejujuran, berakhlak mulia, mandiri, serta cakap dalam menjalani hidup.

7. Sekolah yang Menyenangkan

Sekolah sebagai satuan pendidikan yang utama merupakan suatu ekosistem. Suatu
tempat yang di dalamnya terjadi hubungan saling ketergantungan antara manusia
dengan lingkungannya. Sekolah harus menjadi tempat yang menyenangkan bagi
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 19
manusia yang berinteraksi di dalamnya, baik siswa, guru, tenaga pendidik, maupun
orang tua siswa.RENSTRA KEMENDI2015—2019 5

E. Pilar-Pilar Strategis

Dalam penyelenggaraan Paud-Dikmas, kerangka dasar yang menjadi rujukan dalam


implementasi landasan filosofis pendidikan masyarakat mengacu pada strategi
pembangunan pendidikan nasional.

Strategi pembangunan Paud-Dikmas tersebut akan menjadi acuan dalam penyusunan


kebijakan pokok dan kerangka implementasi program dan kegiatan pembaruan
pendidikan yang akan dilaksanakan oleh Ditjen Paud-Dikmas beserta seluruh
jajarannya dan para pemangku kepentingan baik di pusat maupun di daerah,
meliputi:

1. Pendidikan agama, akhlak mulia dan pembentukan karakter/kepribadian


masyarakat yang mandiri serta memiliki daya saing
2. Proses pembelajaran yang mendidik, dialogis serta pembelajaran berpusat pada
peserta didik dan kontektual
3. Pengembangan dan pelaksanaan kurikulum berbasis kompetensi yang selaras
dengan dunia kerja
4. Peningkatan profesionalitas pendidik dan tenaga kependidikan
5. Penyediaan sarana belajar
6. Pembiayaan pendidikan yang sesuai dengan prinsip pemerataan dan berkeadilan
7. Penyelenggaraan pendidikan yang terbuka, merata, berkelanjutan
8. Pemberdayaan masyarakat, organisasi masyarakat dan asosiasi profesi
9. Evaluasi, akreditasi, dan sertifikasi pendidikan yang memberdayakan.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 20


BAB II
KONDISI UMUM

A. Analisis Kondisi Internal

Dalam penyusunan Rencana Strategis Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini
dan Pendidikan Masyarakat (Renstra Ditjen PAUD-Dikmas) 2015-2019, diperlukan
analisis kondisi yang telah dicapai selama periode 2010-2014 sebagai referensi untuk
mengetahui capaian dan permasalahan yang terjadipadasetiap program dan satuan
kerja malalui layanan pendidikan, sehingga dapat memperkaya alur pikir dan
mengantisipasi hambatan yang akan terjadi dalam lima tahun ke depan.

Pelaksanaan Rencana Strategis Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini,


Nonformal dan Informal 2010-2014 telah berakhir, dan seluruh target yang
ditetapkan telah dituntaskan pada akhir tahun 2014 oleh setiap satuan kerja.
Pelaksanaan pencapaian target kinerja yang diperjanjikan Direktorat Jenderal PAUD-
Dikmas dilakukan melalui: (1) penyediaan layanan pendidikan anak usia dini; (2)
penyelenggaraan kursus dan pelatihan, dan pemberdayaan perempuan bermutu,
berkesetaraan gender dan relevan dengan kebutuhan masyarakat; (3) penyediaan
layanan pendidikan masyarakat; (4) penyediaan layanan peningkatan mutu pendidik
dan tenaga kependidikan PAUD-Dikmas; (5) dukungan manajemen dan tugas teknis
pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyakarat dalam rangka penjaminan mutu
layanan; (6) layanan pengkajian, pengembangan dan pengendalian mutu pendidikan
anak usia dini, nonformal dan informal.

Penetapan kinerja yang telah diperjanjikan Ditjen PAUD-Dikmas pada tahun 2010-
2014, berkewajiban untuk mencapai target kinerja sebagai bentuk
pertanggungjawaban kepada stakeholders. Target yang akan dicapai sampai dengan
2014 ditetapkan dalam sasaran strategis sebagai berikut.

Target
No Sasaran Strategis Indikator Kinerja
2010 2011 2012 2013 2014
1 Meningkatnya APK PAUD APK PAUD Kemendikbud 56,70% 60,10% 63,00% 69,00% 72,00%
Kemendikbud
2 Meningkatnya jumlah Anak Persentase Anak Lulus 12% 13% 15% 17% 19%
lulus SMP tidak SMP Tidak Melanjutkan,
melanjutkan, putus dan Putus dan/ atau Lulus
atau lulus sekolah Sekolah Menengah Tidak
menengah tidak Melanjutkan Mendapatkan
melanjutkan mendapatkan Layanan Pendidikan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 21


Target
No Sasaran Strategis Indikator Kinerja
2010 2011 2012 2013 2014
layanan pendidikan Keterampilan
keterampilan
3 Meningkatnya Jumlah Jumlah Peserta Didik 20.000 30.000 40.000 50.000 60.000
Lulusan Kursus dan Kursus dan Pelatihan
Pelatihan yang bersertifikat Memperoleh Sertifikat
Kompetensi Kompetensi
4 Meningkatnya lembaga Persentase lembaga 2% 5% 10% 15% 20%
kursus dan pelatihan kursus dan pelatihan
berkinerja A dan B berkinerja A dan B
5 Menurunnya penduduk Persentase penduduk tuna 5% 4,80% 4,23% 4,03% 3,83%
tuna aksara usia dewasa aksara usia dewasa
6 Meningkatnya Jumlah Persentase Kab/Kota yang 14% 23% 54% 61% 68%
Kab/Kota yang Telah Telah Menerapkan
Mengarusutamakan Gender Pengarusutamaan Gender
Bidang Pendidikan Bidang Pendidikan
7 Meningkatnya Kab/Kota Persentase Kab/Kota yang 0 10% 30% 40% 50%
yang memberikan layanan telah Menyelenggarakan
fasilitasi Pendidikan Pendidikan keluarga
keluarga (Parenting (Parenting Education)
Education)
8 Meningkatnya Jumlah Persentase PKBM ber- 40% 50% 60% 70% 80%
PKBM berakreditasi Nomor Induk Lembaga
mencapai standar nasional
9 Meningkatnya Kab/Kota Persentase kab/kota yang 24% 35% 47% 59% 69%
yang telah Memiliki memiliki minimal 10 TBM
Minimal 10 TBM
10 Meningkatnya Jumlah PTK Persentase PTK PAUD- 11,75% 20,41% 28,27% 36,26% 20.10%
PAUDNI yang Bersertifikat Dikmas yang Mengikuti
Kompetensi Peningkatan Kompetensi
11 Meningkatnya Jumlah PTK Persentase PTK PAUD- 15% 15% 35% 19% 20%
PAUD-Dikmas yang Dikmas Memperoleh
memperoleh penghargaan Penghargaan dan
Peningkatan
Kesejahteraan
12 Meningkatkan Program Jumlah Model dan 20 45 76 106 145
PAUD-Dikmas yang Program PAUD-Dikmas
bermutu yang Dikembangkan di
Tingkat Regional
Persentase Lembaga dan 3% 6% 10% 14% 20%
Program PAUD-Dikmas
yang Mendapatkan
Pemetaan Mutu
Tabel 2.1 Sasaran Strategis dan Indikator Kinerja 2014

Penetapan sasaran strategis yang telah diperjanjikan seperti tabel di atas, Ditjen
PAUD-Dikmas berkewajiban untuk mencapai target kinerja sebagai bentuk
pertanggungjawaban kepada masyarakat dan pemangku kepentingan (stakeholders).
Untuk mengetahui keberhasilan pencapaian dapat dijelaskan melalui sasaran strategis

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 22


sebagai berikut:

1. Meningkatnya APK PAUD

Ketercapaian sasaran setrategis “meningkatnya APK PAUD” usia 3-6 tahun pada
tahun 2010 dengan target 56,7% tercapai 50,21%; tahun 2011 dengan target
60,1% tercapai 60,33%; tahun 2012 dengan target 63,0% tercapai 63,01%; tahun
2013 dengan target 69% tercapai 65,16; dan tahun 2014 dengan target 72%
tercapai 68,10% atau secara absolut jumlah anak usia 3-6 yang terlayani mencapai
13.555.942 anak dari total 18.520.685 anak. Jumlah 13.555.942 tersebut
merupakan kumulasi jumlah layanan tahun 2013 sebanyak 12.612.586 ditambah
dengan yang dilayani tahun 2014 sebanyak 943.356 anak. Angka 13.555.942
merupakan jumlah yang diperoleh melalui program pemberian BOP PAUD dan
program Satu Desa Satu PAUD. Dengan APK 68,10% tersebut menunjukkan bahwa
masih ada 31,90% anak Indonesia yang belum mendapat layanan PAUD. Sebaran
anak usia 3-6 tahun yang terlayani PAUD 2014 ketuntasan satu desa satu PAUD
dapat digambarkan sebagai berikut.

Gambar 2.1 Sebaran Anak 3-6 Tahun yang terlayani PAUD 2013/2014

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 23


Ketuntasan Program 1 Desa 1 PAUD sd 2014

ACEH (30)
41,2%
SUMUT(26)
60,7%
KALTARA(32)
RIAU(16)
38,4% SULUT(18)
KEP. RIAU(20) GORONTALO(9)
74,8% 72,8%
71,4% 88,8%

JAMBI(15)
78,2% KALBAR(28) KALTIM(19) SULTENG(21)
46,8% 72,0% 67,5% MALUKU
SUMBAR(6) PAPUA BARAT (33)
UTARA(29)
91,1% 24,1%
KEP. BABEL(8) 45,8%
SULBAR(17)
89,7% KALTENG(23) 74,8%
SUMSEL(22)
64,1%
65,1% KALSEL(13) PAPUA (34)
BENGKULU(24) MALUKU (31) 15,0%
61,3% 80,4% SULTRA(25)
60,8% 39,5%

LAMPUNG(14) SULSEL(11)
79,3% 84,9%

BANTEN(12) JAKARTA(2)
JATIM(4)
84,8% 99,6%
96,3% BALI (3)
JABAR (7)
99,2%
JATENG(5)
91,0% 96,2% JOGJA (1)
NTB (10) NTT (27)
100% 59,9%
88,1%
Ketuntasan Nasional 71,14% Masih ada 23.332 desa belum ada PAUD, dari total 80.858 desa yang ada
Sumber : Pendataan Online Ditjen PAUDNI tahun 2015
di seluruh Indonesia

Gambar 2.2 Persentase Ketuntasan Program 1 Desa 1 PAUD 2014

Ketidaktercapaian target tersebut karena jumlah pembagi atau jumlah anak usia 3-
6 tahun bertambah pada tahun 2014, serta kegiatan pendukung yaitu pemberian
Bantuan Operasional Penyelenggaraan (BOP) PAUD dan program Satu Desa Satu
PAUD belum mampu memenuhi target, walaupun dilihat dari capaian tahunan
kedua kegiatan intervensi tersebut melampaui 100%. Pelaksanaan BOP PAUD dari
target 45.000 lembaga, terealisasi sebanyak 45.200 lembaga, dengan persentase
capaian kinerja 100.44%, sedangkan program satu desa satu PAUD mengalami
peningkatan yang cukup signifikan, dimana pada tahun 2013 jumlah desa yang
belum ada PAUD sebanyak 23.727 desa sedangkan pada tahun 2014 menjadi
23.365, sehingga ada penambahan sebanyak 362 desa.

Meskipun target APK tahun 2014 tidak tercapai, namun ada harapan yang cukup
menggembirakan bahwa stimulus yang diberikan oleh pemerintah melalui
kebijakan menobatkan bunda-bunda PAUD di seluruh Indonesia baik di tingkat
provinsi maupun kab/kota sampai dengan kecamatan guna mensosialisasikan
program PAUD disambut baik oleh masyarakat, yaitu dengan makin banyaknya
kontribusi masyarakat melalui swadaya mendirikan lembaga-lembaga PAUD di
desa-desa yang belum ada PAUD-nya. Hal ini berlanjut pada tahun 2014 dengan
melalui pemberian Bantuan Rintisan PAUD Baru sebanyak 2.056 lembaga dan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 24


terealisasi 100,3% yang tersebar di 497 kabupaten/kota. Perkembangan angka
partisipasi kasar anak usia dini dari tahun 2010-2014 sebagai berikut.

68,10
63,01 65,16
70,00 60,33
60,00 50,21
50,00
40,00
30,00
20,00
10,00
-
2010 2011 2012 2013 2014
Sumber: PDSP dan Ditjen PAUDNI 2014

Grafik2.1 APK PAUD Kemendikbud

APK PAUD tersebut meningkat lebih besar jika dibandingkan APK PAUD tahun-
tahun sebelumnya yakni, tahun 2010 mencapai 50,21%, tahun 2012 mencapai
63,01%, dan tahun 2014 mencapai 68,10%. Data capaian APK PAUD per provinsi
dapat dilihat pada grafikberikut.

PETA APK PAUD 2013/2014 (3-6 TAHUN)


ACEH (27)
54,17%

SUMUT(12)
65,02%
KALTARA(13)
RIAU(22)
65,02% SULUT(7)
KEP. RIAU(6) GORONTALO(4)
56,72% 71,46%
76,71% 85,37%

JAMBI(10)
69,66% KALBAR(32) KALTIM(32)
50,97% 45,96% SULTENG(3) MALUKU
SUMBAR(14) 85,71% PAPUA BARAT(28)
UTARA(25)
63,45% 53,42%
KEP. BABEL(5) 56,11%
SULBAR(15)
84,66% KALTENG(11) 62,88%
SUMSEL(24)
67,09%
PAPUA (34)
56,30% KALSEL(20) 44,29%
BENGKULU(9) MALUKU (30)
70,59% 58,70% SULTRA(19)
60,30% 51,43%

LAMPUNG(23) SULSEL(17)
56,34% 61,10%

BANTEN(29) JAKARTA(21)
JATIM(2)
53,39% 58,60%
88,95% BALI (8)
JABAR (18) JATENG(5)
71,21%
60,48% 96,2% JOGJA (1)
98,98% NTB (16)
62,28%
NTT (31)
49,91%
Sumber : Pendataan Online Ditjen PAUDNI tahun 2015

Gambar 2. 3 APK PAUD Menurut Provinsi

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 25


Ketuntasan satu desa satu PAUD yang merupakan salah satu program untuk
perluasan akses mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Pada tahun 2014
sebanyak 71% desa telah memiliki PAUD dan masih ada 29% atau 23.365 desa
yang belum memiliki PAUD. Perkembangan jumlah desa yang telah memiliki PAUD
dari tahun 2011-2014 sebagai berikut.

75,0 69,8 71,0


66,2
70,0

65,0 60,7

60,0

55,0
2011 2012 2013 2014
Sumber: Ditjen PAUDNI 2014

Grafik 2.2 Persentase Perkembangan Desa yang telah memiliki PAUD

Secara kelembagaan perkembangan jumlah lembaga PAUD dari tahun ke tahun


semakin meningkat. Jumlah lembaga PAUD yang makin meningkat tersebut
berdasarkan satuan kelembagaan PAUD yaitu Taman Kanak-Kanak (TK),
Kelompok Bermain (KB), Taman Penitipan Anak (TPA), dan Satuan PAUD Sejenis
(SPS) dari tahun 2010 - 2014 sebagai berikut.

80.000 74.487 74.974


71.351 70.477 70.924
68.484
70.000 63.248 64.409

60.000 55.462

50.000

40.000 31.628
26.269 26.352
30.000 23.885
18.939
20.000 13.297

10.000 1.479 2.699 3.103 3.134 3.138

-
2010 2011 2012 2013 2014
TK KB TPA SPS
Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.3 Perkembangan Satuan Lembaga PAUD

Pendukung program PAUD lainnya yang mendorong perluasan akses adalah Gugus
PAUD.Pada tahun 2014 dialokasikan sebanyak 4.000 gugus dan terserap 98%.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 26


Gugus PAUD dapat dijadikan bengkel bagi guru-guru PAUD yang tergabung di
dalamnya, dan pelatihan dilaksanakan secara berjenjang, walaupun belum dapat
menjangkau semua guru-guru PAUD yang ada.

Walaupun upayadalam peningkatan APK dan mutu layanan PAUD telah banyak
dilakukan, namun masih ditemukan sejumlah hambatan dan kendala yang terjadi
dilapangan. Beberapa diantaranya adalah penurunan anggaran dalam tiga tahun
terakhir, sering terjadinya perubahan pejabat di daerah menyebabkan sosialisasi
PAUD terhambat dan keberlanjutan progam menjadi lambat, serta belum semua
daerah memasukkan PAUD pada Renstrada di masing-masing daerah.

Upaya mengantisipasi hambatan dan kendala yang dihadapi tersebut di atas,


beberapa langkah terobosan telah dilakukan:

a. Menyempurnakan penyusunan Kurikulum 2013 PAUD dengan dikeluarkannya


Permendikbud Nomor 146 tahun 2014, dan pelaksanaan TOT bagi pelaksanaan
kurikulum 2013 PAUD.

b. Penyusunan Pedoman Pelaksanaan PAUD Holistik-Integratif untuk menunjang


pelaksanaan PP Nomor 60 tahun 2013 tentang PAUD Holistik Integratif.

c. Penyusunan Revisi Standar PAUD melalui Permendikbud Nomor. 137 tahun


2014 tentang Standar PAUD.

d. Penyusunan Kebijakan Wajib PAUD untuk anak usia 5-6 tahun, dan
pengalokasian anggaran untuk menunjang pelaksanaan Wajib PAUD.

2. Meningkatnya jumlah anak lulus SMP tidak melanjutkan, putus dan/atau


lulus sekolah menengah tidak melanjutkan mendapatkan layanan
pendidikan keterampilan.

Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya jumlah anak lulus SMP tidak


melanjutkan, putus dan/atau lulus sekolah menengah tidak melanjutkan
mendapatkan layanan pendidikan keterampilan” tahun 2010 dengan target 12%
tercapai 8,40%; tahun 2011 dengan target 13% tercapai 8,17%; tahun 2012
dengan target 15% terealisasi 12,91%; tahun 2013 dengan target 17% terealisasi
16,34%; tahun 2014 dengan target 19% (294.377 orang dari total 1,5 juta),
terealisasi sebesar 24,48% atau 416.477 orang.

Pencapaian target tahun 2014 dilakukan melalui pelaksanaan program pemberian


BOP pendidikan kecakapan hidup (PKH) sebanyak 29.750 orang dari target 29.750

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 27


orang, pemberian BOP pendidikan kewirausahaan masyarakat (PKM) sebanyak
12.665 orang dari target 12.665 orang, dan pemberian BOP desa vokasi sebanyak
11.362 orang dari target 11.362 orang. Program ini bertujuan untuk mengurangi
angka pengangguran penduduk usia produktif dengan memberikan pendidikan-
keterampilan kepada masyarakat yang menganggur, usia produktif, tidak
bersekolah, dan dari golongan ekonomi tidak mampu. Diharapkan dari program ini
masyarakat dari kriteria tersebut memiliki keterampilan sehingga dapat
digunakan sebagai bekal untuk bekerja atau usaha mandiri.

Perkembangan anak lulus SMP tidak melanjutkan, putus sekolah atau lulusan
sekolah menengah tidak melanjutkan yang mendapatkan layanan pendidikan
keterampilan dari tahun 2010 – 2014 sebagai berikut.

24,48
16,34
12,91
8,40 8,17

2010 2011 2012 2013 2014

Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.4 Realisasi Peserta Kursus dan Pelatihan Berbasis PKH

Keberhasilan indikator dalam sasaran ini, diperoleh Ditjen PAUDNI melalui


strategi pelaksanaan program yang dilakokasikan dalam APBN dapat tercapai
100% ditambah dengan dukungan masyarakat melalui program mandiri sebanyak
325.569 orang. Meskipun sasaran ini telah berhasil melampaui target, namun
masih terdapat permasalahan dalam upaya meningkatkan layanan pendidikan
kecakapan hidup yaitu antara lain: (1) sulitnya memperoleh data kontribusi
pemerintah daerah melalui dukungan APBD; dan (2) keterlambatan penyaluran
bantuan program melalui mekanisme KPPN. Untuk mengatasi permasalahan dan
hambatan tersebut di atas, beberapa langkah terobosan yang dilaksanakan yaitu:
(1) melakukan koordinasi pengumpulan data dengan kab/kota melalui provinsi;
dan (2) bekerjasama dengan bank penyalur untuk mendistribusikan bantuan
program kepada lembaga penyelenggara program PKH, PKM, dan Desa Vokasi.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 28


3. Meningkatnya Jumlah Lulusan Kursus dan Pelatihan yang bersertifikat
Kompetensi

Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya jumlah lulusan kursus dan


pelatihan yang bersertifikat kompetensi” tahun 2010 dengan target 20.000 orang
terealisasi 15.629 orang; tahun 2011 dengan target 30.000 orang terealisasi
28.324 orang; tahun 2012 dengan target 40.000 orang terealisasi 58,953 orang;
tahun 2013 dengan target 50.000 orang terealisasi 87.613 orang; tahun 2014
dengan target 60.000 orangterealisasi menjadi 98,711 orang. Jumlah 98,711 orang
tersebut merupakan capaian kumulatif tahun 2014 sebanyak 28,285 orang
ditambah dengan capaian tahun 2013 sebanyak 70.426 orang. Dengan demikian
capaian indikator ini melampaui target renstra sebagaimana telah ditetapkan.

Untuk memperoleh sertifikat kompetensi, peserta kursus dan pelatihan terlebih


dahulu mengikuti uji kompetensi. Uji kompetensi ini dilakukan setelah ujian
nasional dihapuskan sejak tahun 2009. Uji kompetensi diharapkan dapat
memberikan pengakuan secara nasional hasil belajar yang telah ditempuh dengan
mengacu pada standar kompetensi lulusan kursus. Uji kompetensi dilakukan oleh
Lembaga Sertifikasi Kompetensi (LSK) di bawah pembinaan Direktorat Pembinaan
Kursus dan Pelatihan.

Dukungan untuk pencapaian indikator ini dilakukan melalui pemberian bantuan


biaya uji kompetensi kepada 10.922 orang dari 12 Lembaga Sertifikat Kompetensi
(LSK), dan selebihnya merupakan peserta PKH dan uji kompetensi mandiri
sebanyak 17.363 orang, sehingga dapat direalisasikan sebanyak 28,285 orang.
Kedua belas LSK tersebut yaitu: tata boga, bordir dan sulam, tata kecantikan, tata
busana, hantaran, spa, sekretaris, teknisi akuntansi, bahasa Inggris, otomotif, dan
mengemudi kendaraan bermotor. Keberhasilan IKU ini diperoleh Ditjen PAUDNI
melalui Direktorat Pembinaan Kursus dan Pelatihan yaitu perealisasian target
tahunan dalam APBN melebihi 100%, dari target 10.000 orang terealisasi 10.922
orang dan kebijakan mewajibkan peserta program Pendidikan Kecakapan Hidup
(PKH) untuk diikutkan dalam pelaksanaan uji kompetensi dan uji kompetensi
mandiri sebanyak17.363 orang, sehingga dapat direalisasikan sebanyak 28,285
orang. Perkembangan Jumlah Peserta Didik Kursus dan Pelatihan Memperoleh
Sertifikat Kompetensi dari tahun 2010 – 2014 sebagai berikut.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 29


100.000
90.000
80.000
70.000
60.000
50.000 98.711
87.613
40.000
30.000 58.953
20.000 28.324
10.000 15.629
-
2010 2011 2012 2013 2014
Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.5 Jumlah Peserta Didik Kursus dan Pelatihan Memperoleh Sertifikasi Kompetensi

4. Meningkatnya Program Keahlian Lembaga Kursus dan Pelatihan


Berakreditasi

Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya program keahlian lembaga kursus


dan pelatihan berakreditasi” ini dilakukan melalui lembaga kursus dan pelatihan
berkinerja A dan B, pada tahun 2010 dengan target 2% terealisasi 3,45%; tahun
2011 dengan target 5% terealisasi 5,48%; tahun 2012 dengan target 10%
terealisasi 8,64%; tahun 2013 dengan target 15% terealisasi 11,75%; tahun 2014
dengan target 20% atau sebanyak 750 lembaga, terealisasi sebesar 24,24% atau
sebanyak 909 lembaga, dengan kinerja 121,20%. Capaian 24,24% (909 lembaga)
tersebut merupakan kumulatif tahun 2013 sebesar 10,39% ditambah capaian
2014 sebesar 3,85%. Perkembangan lembaga kursus dan pelatihan berkinerja A
dan B dari tahun 2010 – 2014 sebagai berikut.

24,24
20,39

8,64
5,48
2,01

2010 2011 2012 2013 2014


Sumber: Ditjen PAUD-DikmasI 2014

Grafik 2.6 Persentase Lembaga Kursus dan Pelatihan Berkinerja A dan B

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 30


Keberhasilan indikator ini diperoleh melalui layanan kursus dan pelatihan yaitu
dengan mendorong lembaga kursus dan pelatihan yang berkinerja C dan D
meningkatkan mutu manajemen penyelenggaraan lembaga melalui program
revitalisasi sarana kursus dan pelatihan serta pemberian Bantuan Operasional
Penyelenggaraan Lembaga Kursus dan Pelatihan (BOP-LKP), sehingga menjadi
lembaga yang berkinerja A dan B. Selain itu, pemetaan mutu yang dilakukan oleh
UPT (PP-PAUDNI dan BP-PAUDNI) juga memberi andil terhadap peningkatan
jumlah lembaga yang berkinerja A dan B. Berdasarkan tren capaian tersebut di
atas, terlihat setiap tahunnya meningkat yaitu sebanyak 281 lembaga pada tahun
2010 menjadi 909 lembaga tahun 2014. Dengan demikian selama kurun waktu
lima tahun terakhir terjadi penambahan 788 lembaga yang berkinerja A dan B.

Data BPS bulan Agustus 2013 jumlah pengangguran terbuka sebesar 6,25% atau
7.338.737 jiwa, sedangkan menurut tingkat pendidikan yaitu SD ke bawah
sebanyak 7,51%, SD 18,12%, SMTP 22,76%, SMTA Umum 26,06%, SMTA Kejuruan
17,05%, Akademi/D III 2,53, Universitas 5,97%.

Pengangguran tersebut di atas apabila kita cermati lebih dalam menunjukkan


bahwa sebagian besar didominasi oleh penduduk yang berpendidikan tingkat SD,
SMP, SMA, dan SMK, hal inikemungkinan disebabkan oleh kurang dimilikinya
kompetensi dan/atau kecakapan hidup yang memadai untuk memasuki dunia
kerja.

Pada bulan Agustus 2014, jumlah angkatan kerja di Indonesia mencapai 121,9 juta
orang dengan tingkat partisipasi angkatan kerja sebesar 66,6% dan tingkat
pengangguran terbuka sebesar 5,9 %. Jika dilihat dari lapangan pekerjaan, dari
114 juta orang yang bekerja, 38,9 juta (33,9%) bekerja di sektor pertanian,
perkebunan, kehutanan, perburuan dan perikanan dan hanya 15,3 juta (13,3%)
bekerja di sektor industri.

Kualitas tenaga kerja juga masih rendah tercermin pada jenjang pendidikan
tertinggi yang ditamatkan, juga masih mengemuka. Dari sekitar 114 juta penduduk
usia 15 tahun keatas yang bekerja (data 2013), sekitar 54,7 juta orang (47,9%)
hanya berpendidikan SD/MI atau kurang, dan hanya 34,3% yang lulus sekolah
menengah atau perguruan tinggi. Dengan pendidikan yang masih rendah dan
keahlian/keterampilan yang tidak memadai, para lulusan sekolah menengah dan
perguruan tinggi sekalipun hanya bisa masuk ke lapangan pekerjaan yang tidak
menuntut keahlian/keterampilan tinggi seperti pertanian dan pabrik. Sebagai

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 31


contoh, pada tahun 2010, masih lebih dari 50% lulusan SMA/MA/SMK bekerja di
unskilled jobs dan lebih dari 30% di semi-skilled jobs. Untuk lulusan pendidikan
tinggi, masih ada sekitar 10% dan 40%, secara berturut-turut, yang bekerja di
unskilled dan semi-skilled jobs.

5. Menurunnya Penduduk Tuna Aksara Usia Dewasa

Ketercapaian sasaran strategis “menurunnya penduduk tuna aksara usia dewasa”


dilakukan melalui penurunan jumlah penduduk tuna aksara usia dewasa telah
berhasil dicapai, dari tahun 2010 dengan target 5% tercapai 4,75%; tahun 2011
dengan target 4,80% tercapai 4,43%; tahun 2012 dengan target 4,23% tercapai
4,21%; tahun 2013 dengan target 4,03% tercapai 4,03%; tahun 2014 dengan
target 3,83% tercapai 3,76%, dengan persentase kinerja 101,83%. Pencapaian
indikator ini melalui pendidikan keaksaraan dasar. Keaksaraan dasar merupakan
upaya pemberian kemampuan keaksaraan bagi penduduk tuna aksara usia 15-59
tahun agar memiliki kemampuan membaca, menulis, berhitung, mendengarkan,
dan berbicara untuk mengkomunikasikan teks lisan dan tulis dengan
menggunakan aksara dan angka dalam bahasa Indonesia. Penduduk tuna aksara
yang telah menyelesaikan pendidikan keaksaraan dasar tersebut mendapat Surat
Keterangan Melek Aksara (SUKMA). Penurunan angka tuna aksara tahun 2014
merupakan kumulatif capaian tahun 2013 sebesar 4,03% atau sebanyak
6.165.406 orang, ditambah capaian tahun 2014 sebanyak 157.920 orang, sehingga
jumlah penduduk tuna aksara menurun menjadi 6.007.486 orang atau 3,76%.

Capaian angka penurunan tuna aksara sebanyak 157.920 orang diperoleh melalui
dukungan APBN. Apabila ditambah dengan dukungan APBD I maupun APBD II,
angka niraksara penduduk dewasa tersebut diperkirakan lebih kecil. Penurunan
jumlah penduduk tuna aksara usia 15-59 tahun dari tahun 2010-2014 sebagai
berikut.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 32


5,00 7,54 juta
4,50
6,73 juta
4,75 6,40 juta
6,13 juta
4,00 4,43 6,00 juta
4,21
3,50 4,03
3,76
3,00
2,50
2,00
1,50
1,00
0,50
-
2010 2011 2012 2013 2014
Sumber: BPS dan Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.7 Penduduk Tuna Aksara Usia 15-59 Tahun

Indonesia telah menunjukkan capaian signifikan dalam memenuhi target global


pendidikan untuk semua (PUS) dengan menurunkan penduduk niraksara dari 15,4
juta pada tahun 2004 menjadi 6,1 juta pada tahun 2014, dan menurunnya
disparitas gender dari 7,3% tahun 2004 menjadi 2,17% tahun 2014. Dengan
demikian, tingkat keaksaraan penduduk orang dewasa usia 15-59 tahun telah
meningkat secara signifikan dalam satu dasawarsa terakhir.

Konvensi Dakar mentargetkan penurunan angka tuna aksara mencapai 50 % pada


tahun 2015, terutama pada perempuan. Ini berarti bahwa target pencapaian buta
huruf pada tahun 2015 sisa 5% sudah hampir tercapai pada tahun 2011. Meskipun
Indonesia telah memiliki prestasi luar biasa dalam penurunan angka tuna aksara,
namun pemerintah berupaya mempercepat penurunan tuna aksara orang dewasa
dari 4,43% pada tahun 2011 menjadi 3,83% pada tahun 2015.

Penurunan tuna aksara selama kurun waktu 2004-2014 mencapai hasil yang
menggembirakan yakni tahun 2010 mencapai 4,75%, tahun 2011 mencapai
4,43%, tahun 2012 mencapai 4,21%, tahun 2013 mencapai 4,03%, dan tahun 2014
mencapai 3,76%. Capaian ini telah melampaui target RPJMN 2010-2014 sekaligus
melampaui target Dakar dari 15,41 juta (10,21%) menjadi 6,00 juta orang
(3,76%). Keberhasilan program ini mendapat pengakuan sekaligus penghargaan
internasional (UNESCO Paris) berupa King Sejong Literacy Prizes tahun 2012.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 33


Gambar 2.4 Indonesia
Meraih UNESCO King Sejong
Literacy Prize

Gambar 2.5 UNESCO akui


Keberhasilan Indonesia dalam
Entaskan Tuna Aksara

Keberhasilan pencapaian kinerja ini didukung melalui strategi pelaksanaan sistem


block, yaitu memberikan afirmasi bantuan operasional penyelenggaraan (BOP)
Keaksaraan Dasar pada kabupaten yang merupakan kantong-kantong buta aksara
yang diikuti dengan bimbingan secara intensif, seperti di Papua dan di daerah 3T.
Dari target keaksaraan dasar sebanyak 157.920 orang dapat direalisasikan 100%.
Pendidikan keaksaraan dasar merupakan program yang bertujuan untuk
meningkatkan penduduk tuna aksara menjadi melek aksara sehingga dapat
membaca-menulis-berhitung secara sederhana.
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 34
Disamping strategi pelaksanaan sistem block melalui pendidikan keaksaraan dasar
tersebut di atas, keberhasilan ini didukung pula dengan upaya melestarikan dan
meningkatkan kemampuan keberaksaraan dengan pelaksanaan output
pendukung, diantaranya:

a. Keaksaraan Usaha Mandiri (KUM)


Hasil penuntasan tuna aksara melalui keaksaraan dasar ditindak lanjuti dengan
upaya pemeliharaan keberaksaraan melalui KUM. Prinsip dari pembelajaran
KUM adalah meningkatkan kemampuan keberaksaraan dengan melatihkan
berbagai keterampilan bermatapencaharian. Pada tahun 2014 dengan dana
APBN telah dibelajarkan melalui KUM sebanyak 130.000 orang. Dengan
demikian sampai dengan 2014 telah dibelajarkan sebanyak 3.422.467 orang
atau 20,48% dari 8.318.605 pemegang SUKMA.

b. Bantuan Multikeaksaraan (peningkatan pemberdayaan orang marjinal, budaya


tulis melalui koran ibu, koran anak, dan cerita rakyat)

Peningkatan Budaya Tulis melalui koran Ibu, koran anak, dan cerita rakyat
merupakan afirmasi pelatihan jurnalis kepada peserta didik perempuan (koran
ibu) dan anak-anak (koran anak) dalam rangka memberikan penguatan
keberaksaraan sekaligus sebagai media informasi, komunikasi, dan
pembelajaran teknologi. Program ini sebagai upaya untuk mencegah tuna
aksara kembali.

c. Pendidikan Karakter
Pendidikan karakter merupakan pendidikan karakter yang diselenggarakan
melalui pusat kegiatan belajar masyarakat dengan mengenalkan 8 nilai dari 18
nilai pendidikan karakter. Kedelapan nilai tersebut adalah: (1) religius, (2)
toleransi, (3) tanggung jawab dan disiplin, (4) kreatif, (5) kerja keras, (6) jujur
dan adil, (7) Bhinneka Tunggal Ika, dan (8) Cinta Tanah Air. Pendidikan
karakter ini diharapkan mampu menyadarkan para warga belajar untuk selalu
belajar dan belajar khususnya bagi warga belajar pendidikan keaksaraan dasar.
Dari target 60 lembaga tahun 2014 telah terealisasi sebanyak 60 lembaga atau
capaian kinerja 100%.

Sebaran jumlah penduduk niraksara, dimana masih terdapat dua provinsi


memiliki angka niraksara di atas 10% yaitu NTT (10,92%) dan Papua (30,93 %).

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 35


Sumber: BPS dan Kemdikbud, 2014

Gambar 2.6 Peta Sebaran Jumlah Penduduk Niraksara

Meskipun target kinerja yang ditetapkan dapat tercapai, namun dalam usaha
menurunkan penduduk tuna aksara, masih ditemui beberapa hambatan dan
kendala, di antaranya adalah: (1) lembaga penyelenggara program pada daerah
prioritas kurang berminat mengajukan proposal keaksaraan dasar; (2) lembaga
penyelenggara program daerah prioritas kurang memahami teknik dan kriteria
penyusunan proposal; dan (3) lembaga penyelenggara pendidikan keaksaraan
kesulitan membentuk kelompok belajar pendidikan keaksaraan dengan jumlah
warga belajar sepuluh orang karena faktor kondisi geografis dan jarak tempat
tinggal yang berjauhan.

Upaya mengatasi hal tersebut, langkah antisipasi yang dilakukan agar target
kinerja yang ditetapkan pada tahun 2014 tercapai adalah: (1) mengalihkan
bantuan padaa daerah yang membutuhkan; (2) melakukan bimbingan dan
orientasi penyusunan proposal; dan (3) melalukan strategi mengelompokkan
sasaran yang akan digarap tidak mesti berjumlah sepuluh orang serta memberikan
afirmasi atau intervensi kepada daerah-daerah 3T dan daerah prioritas lainnya.

6. Meningkatnya Jumlah Kabupaten/Kota yang telah Menerapkan


Pengarusutamaaan Gender Bidang Pendidikan

Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya jumlah kab/kota yang telah


melaksananan pengarusutamaan gender bidang pendidikan” ini dapat dilihat dari
target yang ditetapkan tahun 2010 dengan target 14% tercapai 15,69%; tahun

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 36


2011 dengan target 23% tercapai 48,7% tahun 2012 dengan target 54% tercapai
57,54% tahun 2013 dengan target 61% tercapai 64,78% tahun 2014 dengan target
68.00%, dapat direalisasikan sebesar 72,04% atau 360 kab/kota dari 497
kab/kota, dengan persentase kinerja 105,94%. Jumlah tersebut merupakan
kumulatif capaian tahun 2013 sebesar 64,79% atau 322 kabupaten/kota
ditambah capaian tahun 2014 sebanyak 38 kab/kota. Bentuk intervensi program
yang dilakukan untuk mewujudkan target tersebut adalah melalui pemberian
bantuan Penguatan Kapasitas Kelompok Kerja PUG Bidang Pendidikan
Kabupaten/Kota kepada kabupaten/kota yang belum menerapkan PUG bidang
pendidikan. Perkembangan kabupaten/Kota yang telah menerapkan pengarus-
utamaan gender bidang pendidikan dari tahun 2010 – 2014 sebagai berikut.

80,00 72,04
64,78
70,00
57,34
60,00 48,70
50,00
40,00
30,00
15,69
20,00
10,00
-
2010 2011 2012 2013 2014
Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.8 Kab/Kota Yang Telah Menerapkan Pengarusutamaan


Gender Bidang Pendidikan

Keberhasilan pencapaian target dikarenakan: (a) strategi pemberian bantuan


Peningkatan Kapasitas Pokja PUG Bidang Pendidikan diprioritaskan kepada
kabupaten yang belum memiliki Pokja PUG Bidang Pendidikan, (b) Pokja PUG
bidang pendidikan provinsi yang menerima bantuan Peningkatan Kapasitas Pokja
PUG bidang pendidikan provinsi diberi kewajiban untuk membentuk dan/atau
membina paling sedikit 2 (dua) Pokja PUG Bidang kab/kota di wilayahnya, dan (c)
melakukan sosialisasi dan bimbingan teknis kepada Pokja PUG bidang pendidikan
provinsi maupun kab/kota.

Disamping itu juga dilakukan upaya-upaya pendukung lainnya seperti pemberian


bantuan Penguatan Kapasitas Kelompok Kerja PUG Bidang Pendidikan Provinsi
kepada 23 Provinsi, pemberian bantuan Penguatan Kapasitas Pusat Studi
Gender/Wanita kepada 5 perguruan tinggi, bantuan pendidikan keluarga

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 37


berwawasan gender kepada 90 lembaga. Upaya lain dilakukan melalui kegiatan-
kegiatan: (a) orientasi lembaga penyelenggara pendidikan keluarga berwawasan
gender, (b) Pertemuan Koordinasi PUG Bidang Pendidikan Lintas Sektor, (c)
Pendampingan/bimbingan teknis PUG bidang pendidikan, (d) Penggadaan Bahan
Sosialisasi PUG, dan (e) Semiloka Peningkatan Kapasitas dan Mutu Kelembagaan
PUG Bidang Pendidikan.

7. Meningkatnya Kab/Kota yang memberikan layanan fasilitasi Pendidikan


Keluarga

Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya kab/kota yang memberikan


layanan fasilitasi pendidikan keluarga” ini dapat dilihat dari target yang ditetapkan
tahun 2010 dengan target 8,35% tercapai 8,35%; tahun 2011 dengan target 10%
tercapai 20%; tahun 2012 dengan target 30% tercapai 32,39%; tahun 2013
dengan target 40% tercapai 45,07%; dan tahun 2014 dengan target sebesar 50%,
terealisasi sebesar 50,10% atau sebanyak 249 kab/kota, dengan persentase
kinerja 100,20%. Jumlah 249 kab/kota tersebut merupakan kumulatif capaian
2013 sebanyak 224 lembaga yang tersebar di 224 kabupaten/kota atau 45,07%
dari 497 kab/kota ditambah dengan realisasi tahun 2014 dengan sasaran 70
lembaga yang tersebar di 70 kab/kota. Dari 70 lembaga tersebut sebanyak 45
lembaga untuk penguatan kab/kota yang telah melaksanakan pendidikan keluarga
dan hanya 25 lembaga untuk kab/kota yang baru, sehingga menjadi 249
kabupaten/kota atau 50,10%.

Pendidikan keluarga merupakan program yang ditujukan untuk meningkatkan


kapasitas pemangku kepentingan pendidikan masyarakat berkaitan dengan
kecakapan orangtua untuk pendidikan karakter dalam keluarga, mencegah risiko
kematian ibu melahirkan dan bayi, mencegah penelantaran dan kekerasan
terhadap anak, dan memberikan perlindungan terhadap anak marjinal, terlantar,
dan bermasalah dengan hukum termasuk pendidikan untuk pengelolaan ekonomi
keluarga.

Pendidikan keluarga dilaksanakan melalui kerjasama dengan berbagai organisasi


kemasyarakatan/keagamaan seperti Tim Penggerak PKK, Muhammadiyah,
Nahdhatul Ulama (NU), Persatuan Gereja Indonesia (PGI), BKOW, Kowani, Dharma
Wanita, Muslimat NU, Aisiyah, Wanita Katolik, Persatuan wanita Kristen Indonesia,
Wanita Budha, Persatuan wanita Hindu dan sebagainya. Keberadaan berbagai
lembaga tersebut untuk memberi layanan pendidikan keluarga sebagai

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 38


pemberdayaan masyarakat agar para orangtua peserta program memiliki
kecakapan dan menerapkannya dalam keluarga.

Perkembangan Kab/Kota yang telah menyelenggarakan program pendidikan


keluarga dari tahun 2010 – 2014 sebagai berikut.

60,00 50,10
45,07
32,39
40,00
20,00
20,00 8,35

-
2010 2011 2012 2013 2014

Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.9 Kab/Kota Yang Menyelenggarakan Program Pendidikan Keluarga

Keberhasilan capaian melebihi target ini karena adanya strategi pemberian


bantuan pendidikan keluarga yang diprioritaskan bagi kabupaten/kota yang belum
menyelenggarakan kecakapan keorangtuaan, dan lembaga penerima bantuan
peningkatan kapasitas Pokja PUG Bidang Pendidikan Provinsi yang berjumlah 23
lembaga diberi kewajiban untuk melakukan pembinaan dan bimbingan kepada
Pokja PUG Bidang Kab/kota di wilayah kerjanya.

Layanan organisasi dan kelompok belajar pendidikan keluarga pada prinsipnya


adalah seluruh orangtua dan atau calon orangtua maupun komunitas masyarakat
lainnya. Komunitas ini mencakup berbagai karakteristik, di antaranya komunitas
berdasarkan letak geografis, adat budaya, sosial ekonomi, keagamaan,
kedaruratan/bencana, dan komunitas khusus (misal: calon orangtua, orangtua
tunggal, orangtua/TKI yang bekerja terpisah dari anak atau keluarga, daerah
konflik, organisasi keagamaan, organisasi profesi).

Tahun 2014 program pendidikan keluarga dilaksanakan melalui pendidikan


keluarga yang telah menjangkau 45% kabupaten/kota pada Direktorat Pembinaan
Pendidikan Masyarakat. Capaian ini belum memadai karena baru terbatas pada
pemangku kepentingan untuk memberikan peningkatan wawasan tentang
pentingnya peran ayah dan bunda dalam mendidik anak sedini mungkin,
meningkatkan ketahanan pangan keluarga, mencegah perilaku destruktif,

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 39


memahani gizi dan pola hidup sehat serta menerapkan pengarusutamaan jender.
Program ini selain belum menyentuh sasaran akhir juga belum meningkatkan
peran orang tua dalam mencapai hasil belajar yang optimal. Tahun 2015 dengan
sasaran kegiatan adalah meningkatnya penduduk usia dewasa memperoleh layanan
pendidikan keluarga dalam rangka meningkatkan wawasan, pemahaman tentang
kiat mendidik anak sejak janin hingga dewasa.

8. Meningkatnya Jumlah PKBM Berstandar Nasional


Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya jumlah PKBM berstandar nasional”
ini dapat dilihat dari target yang ditetapkan tahun 2010 dengan target 40%
tercapai 40%; tahun 2011 dengan target 50% tercapai 56%; tahun 2012 dengan
target 60% tercapai 59,95%; tahun 2013 dengan target 70% tercapai 83% tahun
2014 dengan target 80% tercapai68% atau 6.733 unit dari total PKBM 9.944 unit
dengan kinerja 85%. Dibandingkan dengan capaian tahun 2013, capaian tahun
2014 mengalami penurunan sebesar 3%. Ketidakberhasilan indikator kinerja ini
mencapai target yang ditetapkan antara lain disebabkan: (a) menurunnya minat
PKBM untuk melakukan pendataan online, (b) penyempurnan sistem aplikasi
nomor induk lembaga (Nilem) PKBM menyulitkan lembaga untuk mengentri secara
online, (c) PKBM bernilem belum memberikan manfaat secara otomatis
mendapatkan bantuan program.

Upaya mengantisipasi masalah dan tantangan tersebut, langkah antisipatif yang


dilakukan ke depan antara lain: (a) melakukan sosialisasi pendataan nilem online,
(b) membuat aplikasi PKBM ber-nilem offline.

100,00 83,00
70,00 68,00
56,00
40,00
50,00

-
2010 2011 2012 2013 2014

Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.10 Persentase PKBM ber-Nomor Induk Lembaga

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 40


9. Meningkatnya Kab/Kota yang telah Memiliki Minimal 10 TBM

Ketercapaian sasaran strategis “menimngkatnya kab/kota yang memiliki minimal


10 TBM” ini dapat dilihat dari target yang ditetapkan tahun 2010 dengan target
25% tercapai 25%; tahun 2011 dengan target 35% tercapai 36%; tahun 2012
dengan target 47% tercapai 47,19%; tahun 2013 dengan target 59% tercapai
59%; tahun 2014 dengan target 69%, telah terealisasi sebanyak 69% atau 343
kab/kota, dengan persentase kinerja 100%. Jumlah tersebut merupakan kumulatif
capaian tahun 2013 sebanyak 294 kab/kota dan capaian tahun 2014 sebanyak 49
kab/kota. Taman Bacaan Masyarakat (TBM) merupakan media untuk
melaksanakan program peningkatan minat dan budaya baca masyarakat sebagai
bekal dasar menguasai berbagai informasi dan keterampilan untuk hidup
produktif dan mandiri.

Keberhasilan pencapaian target ini karena adanya pemberian bantuan TBM


Rintisan sebanyak 420 unit, yang diprioritaskan bagi kabupaten/kota yang belum
memiliki 10 TBM. Sehingga dengan pemberian bantuan TBM Rintisan tersebut
kab/kota yang bersangkutan memiliki 10 TBM. Pada tahun 2014 jumlah kab/kota
yang memiliki minimal 10 TBM bertambah 49 kab/kota. Walaupun target tercapai
masih terdapat kendala antara lain sulitnya mendorong lembaga di kab/kota
untuk melaksanakan program TBM.

Perkembangan Kab/Kota yang telah Memiliki Minimal 10 TBM dari tahun 2010-
2014 sebagai berikut.

69,0
70,0 59,0
60,0 49,2
50,0 36,0
40,0
25,0
30,0
20,0
10,0
-
2010 2011 2012 2013 2014
Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.11 Persentase Kab/Kota Yang Telah Memiliki Minimal 10 TBM

10. Meningkatnya Jumlah PTK PAUDNI yang Bersertifikat Kompetensi


Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya jumlah PTK PAUDNI yang
bersertifikasi kompetisi” ini dapat dilihat dari target yang ditetapkantahun 2010
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 41
dengan target 11,75% tercapai 11,75%; tahun 2011 dengan target 20,41%
tercapai 20,41%; tahun 2012 dengan target 28,27% tercapai 28,27%; tahun 2013
dengan target 36,26% tercapai 36,26% tahun 2014 dengan target 20,10%atau
75,968 orang terealisasi sebesar 22,92% atau sebanyak 86,968 orang, dengan
persentase kinerja 114,03%. Jika dibandingkan dengan tahun 2013, capaian
kinerja tahun 2014 mengalami kenaikan 4,56% dengan persentase kinerja naik
0,91%.

Perkembangan PTK PAUD-Dikmas yang Mengikuti Peningkatan Kompetensi dari


tahun 2010-2014 sebagai berilkut.

40 36,26
35
28,27
30
22,92
25 20,41
20
15 11,75

10
5
0
2010 2011 2012 2013 2014
Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.12 Persentase PTK PAUD-Dikmas yang Mengikuti Peningkatan Kompetensi

Keberhasilan capaian kinerja sasaran strategis ini, antara lain karena adanya
keterpaduan dan sinergitas antara kebijakan Pusat dengan Daerah melalui
dukungan APBD I, APBD II, dan CSR. Meskipun dana APBN yang tersedia untuk
peningkatan kualifikasi S-1/D-IV dan peningkatan kompetensi belum sepenuhnya
memadai namun peran serta APBD I, APBD II, CSR, dan kemandirian PTK PAUD-
Dikmas terutama guru-guru PAUD yang sangat tinggi mampu mendorong
pencapaian IKU.

Disamping itu, beberapa intervensi kebijakan program lainnya yang dilaksanakan


untuk mendorong pencapaian IKU Persentase PTK PAUD-Dikmas mengikuti
peningkatan kualifikasi S-1/D-IV dan kompetensi diantaranya:

a. Kebijakan diklat berjenjang (dasar, lanjutan dan mahir) bagi PTK PAUD bisa
diakui atau dikonversi SKS-nya oleh Perguruan Tinggi. Kebijakan ini telah
tersosialisasi dengan baik, sehingga Pemerintah Daerah, Organisasi Profesi,

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 42


Organisasi Sosial Masyarakat banyak yang menyelenggarakan diklat secara
mandiri;

b. Bantuan stimulus untuk diklat berjenjang bagi guru PAUD bagi lembaga
swadaya masyarakat dan asosiasi profesi mampu mendongkrak percepatan
peningkatan kompetensi guru PAUD.

c. Program peningkatan kompetensi bagi PTK Dikmas khususnya Tutor


Keaksaraan pada daerah-daerah yang menjadi kantong-kantong buta aksara.

d. Bantuan pendidikan ke S-1/D-IV untuk PTK PAUD-Dikmas serta adanya


kerjasama percepatan peningkatan kualifikasi dengan 28 (dua puluh delapan)
Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta melalui diklat konversi.

Meskipun target kinerja yang ditetapkan dapat tercapai, namun dalam upaya
meningkatkan kualifikasi S-1/D-IV dan peningkatan kompetensi masih ditemui
beberapa hambatan yaitu: (a) keterbatasan jumlah anggaran untuk memperluas
akses dan pemerataan bantuan pendidikan pada semua jenis PTK PAUD-Dikmas;
(b) terbatasnya jumlah program studi PAUD yang diselenggarakan oleh perguruan
tinggi menyebabkan guru-guru PAUD yang akan mengikuti kuliah S1/D4 harus
meninggalkan tempat mengajar, karena letak perguruan tinggi berada di wilayah
Provinsi.

Melihat beberapa hambatan dan kendala yang dihadapi tersebut, beberapa


langkah antisipasi yang akan dilakukan di masa datang adalah: (a) mendorong
Pemerintah Daerah (Pemda) untuk meningkatkan alokasi bantuan pendidikan
bagi PTK PAUD-Dikmas, karena pendidik dan tenaga kependidikan adalah
merupakan SDM dari Pemda yang harus diperhatikan; (b) memperluas jaringan
kerjasama dengan perguruan tinggi untuk percepatan peningkatan kualifikasi; (c)
Mengupayakan kerjasama dengan Universitas Terbuka dalam peningkatan
kualifikasi bagi guru PAUD.

11. Meningkatnya Jumlah PTK PAUD-Dikmas yang memperoleh penghargaan

Ketercapaian sasaran strategis “meningkatnya jumlah PTK PAUD-Dikmas yang


memperoleh penghargaan” ini dapat dilihat dari target yang ditetapkan tahun
2010 dengan target 15% tercapai 15%; tahun 2011 dengan target 30% tercapai
30%; tahun 2012 dengan target 35% tercapai 19,97%; tahun 2013 dengan target
35% tercapai 35% tahun 2014 dengan target 20% atau 75,574 orang, terealisasi
51,57% atau 105,565 orang, dengan persentase kinerja 257,85%. Dibandingkan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 43


dengan capaian tahun 2013, capaian tahun 2013 terjadi kenaikan sebesar 73,64%.
Keberhasilan pencapaian indikator “PTK PAUD-Dikmas memperoleh penghargaan
dan peningkatan kesejahteraan” diperoleh dari dukungan pemerintah untuk wajib
membiayai bagi PTK yang telah lulus sertifikasi dan beberapa pelaksanaan
program seperti: Apresiasi PTK PAUD-Dikmas Berprestasi, Guru Berprestasi,
Pembayaran tunjangan profesi, tunjangan khusus, tunjangan guru bantu,
tunjangan fungsional dan insentif bagi pendidik PAUD, Pamong Belajar dan Penilik.

Perkembangan PTK PAUD-Dikmas Memperoleh Penghargaan dan Peningkatan


Kesejahteraan dari tahun 2010 - 2014.

60,00
50,00
40,00
30,00 51,57
20,00 35,00
30,00
10,00 15,00 19,97

-
2010 2011 2012 2013 2014
Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas 2014

Grafik 2.13
Persentase PTK PAUD-Dikmas Memperoleh Penghargaan dan Peningkatan Kesejahteraan

Keberhasilan capaian kinerja sasaran strategis ini, antara lain diperoleh Ditjen
PAUD-Dikmas melalui kebijakan untuk membayarkan tunjangan profesi bagi yang
lulus sebelum tahun 2012 dan lulusan sertifikasi tahun 2013 berdasarkan data
dari Badan PPSDM. Meskipun dari segi jumlah guru target tercapai, namun dari
jumlah dana tunjangan yang dibayarkan tidak mencapai 12 bulan karena
keterbatasan anggaran. Solusinya adalah kekurangan untuk 5 bulan dibayarkan
pada tahun 2015.

Hambatan dan kendala lain yang dihadapi dalam pencapaian sasaran strategis ini
diantaranya:

a. Jumlah anggaran yang tersedia untuk tunjangan profesi hanya 23,452 orang
sedangkan yang harus dibayar sebanyak 44.831 orang, sehingga tunjangan
profesi guru TK hanya mampu dibayar sebanyak 7 bulan.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 44


b. Nomor Registasi Guru (NRG) bagi guru yang lulus sertifikasi belum terbit,
sehingga pembayarannya menunggu proses penerbitan NRG.

c. SK Inpasing tidak sesuai dengan data based sehingga guru tidak dibayarkan
inpasingnya.

d. Calon penerima tunjangan telah mutasi ke jenjang non TK, menjadi tenaga
struktural, telah memasuki usia pensiun, meninggal dunia, sehingga
menyebabkan perbedaan antara jumlah guru yang di SK kan dengan jumlah
yang dibayarkan berbeda.

e. Perbedaan NUPTK antara yang diusulkan dengan yang ada di data “Padamu
Negeri”, menyebabkan guru tidak bisa mencairkan virtual account-nya, karena
data NUPTK berbeda.

f. Data kurang valid menyebabkan adanya guru yang menerima tunjangan ganda
yaitu menerima tunjangan profesi dan tunjangan fungsional sehingga
tunjangan fungsionalnya harus diberhentikan.

g. Guru dipindahkan/pindah/sudah tidak mengajar lagi di daerah khusus.

h. Penerbitan SK Bupati tentang guru daerah khusus terlambat, menyebabkan


terlambatnya membayarkan tunjangannya.

i. Honor guru bantu terlambatnya penyerahan perpanjangan SKGB.

Mengatasi hambatan dan kendala yang dihadapi tersebut, beberapa langkah


antisipasi yang akan dilakukan di masa datang adalah:

a. Melakukan koordinasi dan rekonsilisasi data secara instensif dengan seluruh


verifikator yang ada pada Dinas Pendidikan Provinsi dan Kab/Kota untuk
melakukan up-dating data.

b. Menyusun acuan juknis/juklak penyaluran semua tunjangan kepada seluruh


petugas verifikator pada Dinas Pendidikan Provinsi dan Kab/Kota

c. Berkoordinasi dengan dinas kab/kota dalam memberdayakan Penilik dan


Pengawas TK untuk melakukan monitoring dan supervisi kinerja guru TK
penerima tunjangan.

d. Petugas verifikator data diminta ketelitiannya dalam memferivikasi dan meng-


update data guru calon penerima tunjangan.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 45


e. Melakukan koordinasi dalam memverifikasi data SK inpasing dengan Biro
Kepegawaian sebagai Unit yang menerbitkan SK inpasing.

12. Meningkatkan Program PAUD-Dikmas yang bermutu

Ketercapaian sasaran strategis “meningkatkan program PAUD-Dikmas yang


bermutu” ini dapat dilihat dari target yang ditetapkantahun 2010 dengan target 20
model tercapai 20 model tahun 2011 dengan target 45 model tercapai 46 model
tahun 2012 dengan target 76 model tercapai 80 model tahun 2013 dengan target
106 model tercapai 125 model tahun 2014 dengan target 145 model, terealisasi
179 model, dengan persentase kinerja 123,35%. Kemudian indikator “Persentase
Lembaga dan Program PAUD-Dikmas yang Mendapatkan Pemetaan Mutu” yang
ditargetkan sebesar 20%, hingga akhir Desember 2014, terealisasi 21,05% atau
396 lembaga, dengan persentase kinerja 105,25%.

PerkembanganJumlah Model dan Program PAUD-Dikmas yang dikembangkan di


tingkat regional tahun 2011–2014 sebagai berikut.

200

150

100 179
125
50 80
46
-
2011 2012 2013 2014
Sumber: Ditjen PAUD-Dikmas I 2014

Grafik 2.14 Jumlah Model dan Program PAUD-Dikmas yang dikembangkan

Meskipun target kinerja yang ditetapkan telah tercapai, namun dalam usaha
meningkatkan nilai kemanfaatan model bagi masyarakat masih dijumpai beberapa
hambatan dan kendala, diantaranya adalah: (a) belum semua dinas pendidikan
provinsi maupun kab/kota mereplikasikan model tersebut; (b) rendahnya
dukungan pemerintah daerah.

Melihat hambatan dan kendala tersebut di atas beberapa langkah yang dilakukan
agar target kinerja ditetapkan tetap tercapai adalah: (a) melakukan sosialisasi dan
diseminasi kemanfaatan model; (b) mendorong pemerintah daerah

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 46


kabupaten/kota untuk mengoptimalkan sanggar kegiatan belajar (SKB) sebagai
lembaga pengembangan pendidikan anak usia dini dan pendidikan non formal.

B. Analisis Kondisi Eksternal

Pembangunan pendidikan Paud-Dikmas sangat dipengaruhi oleh kondisi eksternal


seperti kependudukan, sosial budaya, lingkungan, ekonomi, teknologi, dan politik.
Beberapa pengaruh kondisi eksternal terhadap pendidikan anak usia dini, pendidkan
nonformal dan informal antara lain sebagai berikut.

1. Sosial, Budaya dan Lingkungan

Beberapa kondisi eksternal yang berkenaan dengan faktor sosial, budaya dan
lingkungan yang mempengaruhi pendidikan anak usia dini dan pendidikan
masyarakat antara lain: (1) jumlah penduduk yang makin tinggi menempatkan
Indonesia dalam posisi yang makin penting dalam percaturan global, (2) angka
HDI Indonesia diurutan 111 dari 182 negara dan masih di bawah negara di Asia
Tenggara, (3) masih tingginya kesenjangan antargender, antara penduduk kaya
dan miskin, antara perkotaan dan perdesaan, antara wilayah maju dan wilayah
tertinggal, dan antarjenis kelamin, (4) masih rendahnya peringkat Indeks
Pembangunan Gender Indonesia.

Kondisi eksternal yang berkenaan sosial, budaya dan lingkungan lainnya adalah:
(1) perubahan gaya hidup yang konsumtif dan rendahnya kesadaran masyarakat
yang berpotensi menurunkan kualitas lingkungan, (2) adanya ketidakseimbangan
sistem lingkungan akibat pencemaran oleh industri, pertanian, dan rumah tangga,
dan (3) masih rendahnya pemanfaatan keanekaragaman hayati yang dapat
menjadi alternatif sumber daya termasuk penelitian-penelitian yang dapat
berpotensi menghasilkan Hak atas Kekayaan Intelektual (HAKI).

2. Ekonomi

Data BPS pada bulan Agustus 2013jumlah pengangguran terbuka sebesar 6,25%
atau 7.338.737 jiwa, sedangkan menurut tingkat pendidikan yaitu SD ke bawah
sebanyak 7,51%, SD 18,12%, SMTP 22,76%, SMTA Umum 26,06%, SMTA Kejuruan
17,05%, Akademi/D III 2,53, Universitas 5,97%.

Pengangguran tersebut di atas apabila kita cermati lebih dalam menunjukkan


bahwa sebagian besar didominasi oleh penduduk yang berpendidikan tingkat SD,
SMP, SMA, dan SMK, hal ini kemungkinan disebabkan oleh kurang dimilikinya

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 47


kompetensi dan/atau kecakapan hidup yang memadai untuk memasuki dunia
kerja.

Pada bulan Agustus 2014, jumlah angkatan kerja di Indonesia mencapai 121,9 juta
orang dengan tingkat partisipasi angkatan kerja sebesar 66,6% dan tingkat
pengangguran terbuka sebesar 5,9 %. Jika dilihat dari lapangan pekerjaan, dari
114 juta orang yang bekerja, 38,9 juta (33,9%) bekerja di sektor pertanian,
perkebunan, kehutanan, perburuan dan perikanan dan hanya 15,3 juta (13,3%)
bekerja di sektor industry.

Kualitas tenaga kerja juga masih rendah tercermin pada jenjang pendidikan
tertinggi yang ditamatkan, juga masih mengemuka. Dari sekitar 114 juta penduduk
usia 15 tahun keatas yang bekerja (data 2013), sekitar 54,7 juta orang (47,9%)
hanya berpendidikan SD/MI atau kurang, dan hanya 34,3% yang lulus sekolah
menengah atau perguruan tinggi. Dengan pendidikan yang masih rendah dan
keahlian/keterampilan yang tidak memadai, para lulusan sekolah menengah dan
perguruan tinggi sekalipun hanya bisa masuk ke lapangan pekerjaan yang tidak
menuntut keahlian/keterampilan tinggi seperti pertanian dan pabrik. Sebagai
contoh, pada tahun 2010, masih lebih dari 50% lulusan SMA/MA/SMK bekerja di
unskilled jobs dan lebih dari 30% di semi-skilled jobs. Untuk lulusan pendidikan
tinggi, masih ada sekitar 10% dan 40%, secara berturut-turut, yang bekerja di
unskilled dan semi-skilled jobs.

3. Teknologi

Kondisi teknologi yang mempengaruhi pembangunan pendidikan Paud-Dikmas


dalam kurun waktu lima tahun mendatang antara lain adalah (1) kesenjangan
literasi teknologi antar daerah, wilayah dan kawasan, (2) kebutuhan akan
penguasaan dan penerapan iptek dalam rangka menghadapi tuntutan regional dan
global, (3) semakin meningkatnya peranan TIK dalam berbagai aspek kehidupan
termasuk dalam bidang pendidikan, (4) semakin meningkatnya kebutuhan untuk
melakukan berbagi pengetahuan dengan memanfaatkan TIK, (4) perkembangan
internet yang melewati batas wilayah dan waktu untuk melakukan komunikasi
dan akses terhadap informasi, dan (6) perkembangan internet yang juga
membawa dampak negatif terhadap nilai dannorma masyarakat serta memberikan
peluang munculnya plagiarisme danpelanggaran HAKI.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 48


5. Politik dan Pertahanan dan Keamanan

Kondisi politik, pertahanan dan keamanan yang mempengaruhi pembangunan


pendidikan nonformal dan informal dalam kurun waktu lima tahun mendatang
antara lain adalah: (1) ketidakstabilan politik serta pertahanan dan keamanan yang
mengancam kehidupan bermasyarakat dan bernegara. Dalam era otonomi daerah
dengan terjadinya kepala daerah seringkali berdampak pada pergantian jabatan
dan pemangku di bidang pendidikan nonformal dan informal yang berlangsung
dengan kurang memperhatikan kualifikasi dan kompetensi yang relevan dengan
jabatan yang diemban, (2) ketidakselarasan kebijakan dan peraturan perundangan
di pusat dan atau daerah yang berdampak pada penyelenggaraan pendidikan
nonformal dan informal, (3) kebutuhan pendidikan politik untuk mendorong
kesadaran masyarakat dalam berdemokrasi, (4) implementasi otonomi daerah
yang mendorong kemandirian dan berkembangnya kearifan lokal, (5) terjadinya
penyimpangan-penyimpangan dalam implementasi otonomi daerah, (6)
keterlambatan penerbitan turunan peraturan perundangan yang berdampak pada
bidang pendidikan, (7) ancaman disintegrasi bangsa akibat dari ketidakdewasaan
dalam berdemokrasi, (8) ideologi negara sebagai pemersatu bangsa dan bahasa
Indonesia sebagai bahasa persatuan, dan (9) komitmen pemenuhan pendanaan
pendidikan minimal 20% dari APBN dan APBD sesuai dengan UUD 1945 Pasal
31ayat (4).

C. Potensi dan Permasalahan

Pembangunan pendidikan nasional sampai dengan tahun 2014, telah menunjukkan


keberhasilan yang sangat menggembirakan. Dalam kurun waktu lima tahun ke depan
atau RPJMN 2015-2019 pembangunan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan
Masyarakat akan lebih ditingkatkan yang digambarkan pada Renstra 2015-2019.
Beberapa potensi yang dimiliki merupakan bekal yang sangat bermanfaat dalam
melanjutkan pembangunan Paud-Dikmas, namun selain potensi tersebut masih
dijumpai sejumlah permasalahan yang perlu mendapat perhatian.

1. Potensi

Keberhasilan pembangunan Paud-Dikmas selama lima tahun terakhir merupakan


potensi dan kekuatan untuk melanjutkan pembangunan pendidikan ke depan.
Capaian perluasan akses pendidikan anak usia dini telah membuka kesempatan
yang luas bagi penduduk usia 3-6 tahun untuk memperoleh pendidikan. Pada aspek

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 49


pemerataan akses, peningkatan mutu, relevansi, dan daya saing pendidikan juga
menunjukkan capaian indikator kinerja yang terus meningkat dari tahun ke tahun
dan pada umumnya telah mencapai atau melampaui target Renstra Ditjen Paud-
Dikmas2010-2014. Hal ini merupakan potensi yang dapat mendorong dan
meningkatkan motivasi untuk melanjutkan pembangunan Paud-Dikmas.

Pembangunan Paud-Dikmas periode 2010-2014 telah dilakukan beberapa


kebijakan terobosan mendasar yang telah menciptakan akses dan layanan Paud-
Dikmas, misalnya kebijakan Paudisasi (1 desa 1 PAUD) yang sampai dengan tahun
2014 mencapai 71,14% yang berarti masih 23.332 desa/kelurahan yang belum
memiliki satu lembaga PAUDdari jumlah 80.858 desa/kelurahan, serta kebijakan
untuk kabupaten/kota minimal memiliki 10 TBM.

Potensi lain yang sangat strategis adalah dukungan pemerintah melalui Peraturan
Presiden Nomor 60 Tahun 2013 tentang Pengembangan Anak Usia Dini Holistik
Integratif (PAUD-HI), serta berbagai dukungan dari sektor lainnya seperti:Strategi
Nasional PAUD-Holistik Integratif dari Badan Perencanaan Pembangunan Nasional
(Bappenas); Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 58 Tahun 2009 (ECED
Standard); Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 19 (Posyandu sebagai layanan
sosial dasar);Gerakan Nasional PAUD dan peran serta masyarakat dalam
penyelenggaraan layanan PAUD, serta peran perguruan tinggi yang memiliki
jurusan PG PAUD (calon pendidik PAUD yang kompeten).

Dalam pengelolaan program Paud-Dikmas potensi yang mendukung antara lain:


untuk tingkat pusat program PAUD dibina/dikelola oleh Direktorat Pembinaan
PAUD; tingkat regional dibina oleh 2 Pusat Pengembangan PAUDNI dan 6 Balai
Pengembangan PAUD-Dikmas; di tingkat provinsi disamping oleh Dinas Pendidikan
Provinsi juga oleh 28 Balai Pengembangan Kegiatan Belajar (BPKB) atau nama lain
yang sejenis dan di tingkat kabupaten/kota program Paud-Dikmas dikelola oleh
Dinas Pendidikan Kab/kota dan 420 Sanggar Kegiatan Belajar (SKB).

Pada tingkat pengelola program Paud-Dikmas memiliki potensi yang cukup banyak
dan bervariasi mulai dari PAUD (TK, Kelompok Bermain, Taman Penitipan
Anak/TPA, Satuan Paud Sejenis/SPS), PKBM, TBM, SKB, BPKB.Program Paud-
Dikmas juga didukung oleh berbagai organisasi mitra penyelenggara Paud-Dikmas.
Ini merupakan potensi besar dalam penyelenggaraan maupun penjaminan/
pengendalian mutu program-program Paud-Dikmas di lapangan, antara lain: Bunda

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 50


PAUD, HIMPAUDI, IGTKI, GOPTKI, HIPKI, HISPPI, Asosiasi Profesi, Forum PKBM,
Forum Tutor, Forum TBM, serta dunia usaha dan dunia industri.

2. Permasalahan

Di samping beberapa pontensi tersebut di atas dalam melanjutkan pembangunan


Paud-Dikmas lima tahun ke depan masih ditemui beberapa permasalahan yang
harus bisa diatasi adalah:

a. Peningkatan Akses dan Kualitas PAUD

Usia dini merupakan periode emas yang sangat penting tidak hanya bagi
perkembangan intelektual anak, tetapi juga sangat berpengaruh terhadap
perkembangan emosi dan sosial anak di masa depan. Seluruh aspek tumbuh
kembang anak dapat berkembang pesat apabila memperoleh stimulasi yang baik,
yang salah satunya diberikan dalam bentuk pendidikan anak usia dini. PAUD
dapat meningkatkan kesiapan sekolah pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

Partisipasi PAUD setiap tahun mengalami peningkatan yang cukup signifikan.


APK PAUD anak usia 0-6 tahun mengalami peningkatan 4% menjadi 28,75%,
dengan peningkatan rata-rata dari tahun 2004-2008 sebesar 1%. Kemudian pada
tahun 2009, APK PAUD mengalami penurunan 3,72% dari tahun 2008 menjadi
25,03%. Kondisi demikian disebabkan karena adanya pemisahan lembaga usia
dini yang dibina Kemendikbud dengan kementerian lain, sehingga sejak tahun
2009 sampai tahun 2012, APK PAUD meningkat secara signifikan sebesar
13,54%, dengan peningkatan rata-rata dari tahun 2009-2012 sebesar 4,51%.
Capaian APK PAUD anak usia 3-6 tahun, sebesar 43,73%, pada tahun 2009 dan
meningkat menjadi 65,16% pada tahun 2013, sedangkan capaian APK PAUD
pada tahun 2014 mencapai 68,10% dari target 72%, dengan berubahnya jumlah
pembagi anak usia 3-6 tahun berpengaruh secara signifikan dalam pencapaian
sasaran APK PAUD.

Di sisi lain, kesenjangan partisipasi pendidikan untuk anak usia 3-6 tahun juga
masih menjadi hambatan, seperti kesenjangan antardaerah, antarjenis kelamin,
dan antarkelompok sosial ekonomi. Data tahun 2012 menunjukkan, partisipasi
pendidikan anak usia 3-6 tahun (telah memperhitungkan yang bersekolah di
SD/MI) berkisar dari sekitar 14,8% di Provinsi Papua sampai 72,6% di Provinsi
DI Yogyakarta. Indikator yang sama juga menunjukkan kesenjangan antarstatus
sosial ekonomi diindikasikan dengan angka 32,0% pada kelompok 20%

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 51


termiskin dan 52,2% untuk kelompok 20% terkaya. Kesenjangan gender juga
tampak dengan partisipasi yang lebih baik pada anak perempuan yaitu dengan
angka partisipasi 41,0%, sementara angka partisipasi untuk anak laki-laki
sebesar 38,6%.

Terbatasnya jumlah layanan PAUD menjadi salah satu kendala dalam


meningkatkan partisipasi PAUD. Sejauh ini, sebagian besar layanan PAUD
diselenggarakan secara mandiri oleh masyarakat. Data Potensi Desa (PODES)
tahun 2011 menunjukkan bahwa dari 97.080 lembaga PAUD setara TK yang ada,
hanya sejumlah 3.993 (4,11%) yang merupakan lembaga negeri. Program PAUD
yang mempunyai target bahwa setiap desa harus mempunyai lembaga PAUD
belum sepenuhnya terpenuhi. Dari total 77.559 desa di seluruh Indonesia, baru
sekitar 53.832 desa atau 70% yang sudah memiliki layanan PAUD.

Kesenjangan ketersediaan lembaga PAUD terlihat nyata jika dibandingkan


antardaerah. Contoh, hanya 1 dari 5 desa di Provinsi Papua yang mempunyai
lembaga PAUD, sementara di Provinsi Yogyakarta hampir semua desa sudah
memiliki lembaga PAUD. Selain keterbatasan jumlah lembaga PAUD, partisipasi
PAUD yang rendah juga disebabkan oleh pemahaman masyarakat khususnya
orang tua yang belum baik mengenai pentingnya PAUD. Untuk keluarga miskin,
hambatan yang dihadapi lebih banyak karena biaya yang tidak terjangkau.

Melihat permasalahan utama di atas, tantangan yang dihadapi dalam


meningkatkan akses dan kualitas layanan PAUD antara lain meningkatkan akses
pendidikan anak usia dini terutama untuk masyarakat miskin; meningkatkan
kompetensi guru, guru pendamping, dan pengasuh PAUD melalui pendidikan dan
pelatihan; memperluas pemenuhan standar pelayanan PAUD, serta
meningkatkan koordinasi antarsektor dan pemberdayaan peran swasta dalam
penyelenggaraan PAUD holistik-integratif.

b. Peningkatan Kualitas Kerja dan Penguatan Pendidikan Masyarakat

Struktur penduduk Indonesia terus mengalami perubahan dan saat ini sudah
mengalami masa dimana proporsi penduduk usia produktif (15-64) sudah lebih
besar dibandingkan penduduk usia non-produktif (0-14 tahun dan 65 tahun
keatas). Fenomena tersebut menghasilkan bonus demografi dengan rasio
ketergantungan mencapai titik terendah pada tahun 2028 dan 2031. Bila
dimanfaatkan dengan baik keadaan ini akan memberikan keuntungan untuk
peningkatan kesejahteraan rakyat Indonesia. Salah satu yang harus dipastikan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 52


adalah tersedianya tenaga kerja terampil yang juga mampu bersaing dengan
tenaga kerja dari negara-negara lain utamanya dalam kerangka ASEAN sejalan
dengan diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN.

Permasalahan berikutnya adalah masih sangat sedikit perusahaan yang


memberikan pelatihan bagi karyawannya. Hanya sekitar 5% tenaga kerja yang
melaporkan pernah mendapat pelatihan. Hanya sektor keuangan dan jasa publik
yang memberikan pelatihan cukup banyak bagi karyawannya (masing-masing
sekitar 17%). Survei juga menemukan bahwa perusahaan kecil dan menengah
jarang memberikan pelatihan (on-the-job training) bagi karyawannya. Hanya
sekitar 3% perusahaan kecil (dengan karyawan 5-19 orang) dan hanya sekitar
13% perusahaan menengah (dengan karyawan 20-99 orang) yang memberikan
pelatihan bagi karyawannya. Meskipun hampir 40% perusahaan besar
memberikan pelatihan bagi karyawan, angka tersebut masih lebih rendah dari
yang diberikan oleh perusahaan-perusahaan besar di negara-negara lain, yang
angka rata-ratanya sudah mencapai 65% (World Bank 2009).

Kualitas lembaga pelatihan keterampilan di Indonesia juga masih rendah.


Pendidikan non-formal berperan penting dalam penyediaan pelatihan
keterampilan kerja melalui lembaga kursus, namun kualitasnya dinilai jauh lebih
rendah dibanding lembaga pendidikan formal. Meskipun demikian, lulusan
lembaga pendidikan non-formal dinilai lebih baik dalam hal relevansi dan
adaptabilitasnya dengan kebutuhan lapangan kerja. Berbagai layanan
pendidikan dan pelatihan, baik yang dilakukan oleh pemerintah maupun swasta,
dinilai kurang mendukung kebutuhan pembangunan daerah.

Selain itu, penyediaan pendidikan bagi penduduk dewasa di Indonesia masih


perlu mendapat perhatian mengingat sebagian besar penduduk dewasa
berpendidikan rendah. Pada tahun 2013, misalnya, masih 47,8% penduduk usia
15 tahun keatas yang hanya berpendidikan SD ke bawah. Lebih dari itu, masih
cukup banyak penduduk dewasa yang buta aksara. Meskipun angka buta aksara
penduduk usia 15 tahun tinggal 5,86%, angka buta aksara penduduk usia 45
tahun keatas masih 15,24%. Kebutuhan layanan pendidikan bagi mereka perlu
disediakan tidak hanya melalui penyediaan pendidikan non-formal seperti
pendidikan kesetaraan dan keaksaraan tetapi juga penyediaan akses bagi
mereka untuk dapat mengikuti pendidikan formal sampai jenjang pendidikan
tinggi.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 53


c. Peningkatan Kapasitas Kelembagaan Pengarusutamaan Gender (PUG)

Peningkatan kapasitas kelembagaan PUG merupakan prasyarat terlaksananya


pengintegrasian perspektif gender dalam pembangunan, untuk mewujudkan
kesetaraan gender. Sementara itu, peningkatan kapasitas kelembagaan
perlindungan perempuan dari berbagai tindak kekerasan merupakan prasyarat
dalam meningkatkan efektivitas pencegahan dan penanganan berbagai tindak
kekerasan terhadap perempuan.

Capaian dalam peningkatan kapasitas kelembagaan PUG di tingkat nasional dan


daerah sampai tahun 2013 adalah telah disahkannya Strategi Nasional
Percepatan Pengarusutamaan Gender melalui Perencanaan dan Penganggaran
yang Responsif Gender (Stranas PPRG), yang dilengkapi dengan Petunjuk
Pelaksanaan Stranas PPRG untuk kementerian/lembaga/pemerintah daerah,
melalui Surat Edaran bersama Menteri Negara PPN/Kepala Bappenas, Menteri
Keuangan, Menteri Dalam Negeri, dan Menteri Negara Pemberdayaan
Perempuan dan Perlindungan Anak pada tahun 2012.

Meskipun banyak kemajuan yang telah dicapai terkait kelembagaan PUG,


terutama dalam hal kerangka hukum dan kebijakan, namun kapasitas
kelembagaan PUG masih belum optimal dalam mendukung proses
pengintegrasian PUG dalam berbagai bidang pembangunan. Permasalahan yang
dihadapi dalam meningkatkan kapasitas kelembagaan PUG antara lain: (i) belum
optimalnya fungsi koordinasi oleh lembaga koordinator terkait PUG/PPRG; (ii)
masih terbatasnya jumlah dan kapasitas SDM yang dapat memfasilitasi
kementerian/lembaga/pemerintah daerah tentang PUG/PPRG, termasuk data
terpilah; (iii) belum optimalnya kerjasama pemerintah, perguruan tinggi, dan
masyarakat dalam implementasi PUG/PPRG; (iv) kurangnya pemanfaatan
pedoman pelaksanaan PPRG di berbagai bidang pembangunan/pemerintah
daerah; (v) belum melembaganya penyediaan, pemutakhiran, dan pemanfaatan
data terpilah dalam penyusunan kebijakan dan rencana program/kegiatan
pembangunan; dan (vi) masih kurangnya komitmen para pengambil keputusan
di kementerian/lembaga/pemerintah daerah dalam pelaksanaan PUG/PPRG.

Berdasarkan permasalahan tersebut, tantangan yang dihadapi dalam


meningkatkan kapasitas kelembagaan PUG, lima tahun ke depan adalah: (i)
meningkatkan kapasitas lembaga koordinator terkait PUG/PPRG sehingga dapat
mengkoordinasikan dan memfasilitasi kementerian/lembaga/pemerintah

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 54


daerah tentang PUG/PPRG, termasuk data terpilah; (ii) meningkatkan kerjasama
pemerintah, perguruan tinggi, dan masyarakat dalam implementasi PUG/PPRG;
(iii) meningkatkan efektivitas pedoman pelaksanaan PPRG di berbagai bidang
pembangunan/pemerintah daerah; dan (iv) melembagakan penyediaan,
pemutakhiran, dan pemanfaatan data terpilah dalam penyusunan kebijakan dan
rencana program/kegiatan pembangunan.

Sementara itu, tantangan yang dihadapi dalam meningkatkan kapasitas


kelembagaan perlindungan perempuan dari berbagai tindak kekerasan adalah:
(i) harmonisasi peraturan perundang-undangan dan kebijakan terkait kekerasan
terhadap perempuan serta melengkapi aturan pelaksanaan dari perundang-
undangan yang ada; (ii) meningkatkan pemahaman pemangku kepentingan
tentang peraturan perundang-undangan dan kebijakan terkait kekerasan
terhadap perempuan; (iii) meningkatkan koordinasi antar kementerian/
lembaga/SKPD dan pusat-daerah dalam dalam pencegahan dan penanganan
kekerasan terhadap perempuan; (iv) meningkatkan ketersediaan dan kapasitas
SDM di kementerian/lembaga/SKPD/unit layanan terkait kekerasan terhadap
perempuan; dan (v) melembagakan penyediaan, pemutakhiran, dan
pemanfaatan data kekerasan terhadap perempuan dalam penyusunan kebijakan
dan rencana program/kegiatan pembangunan.

Perkembangan penduduk melek aksara secara nasional sampai tahun 2013


sudah cukup tinggi yaitu 95,98%, tetapi masih ada 11 provinsi yang angka tuna
aksaranya masih dibawah rata-rata nasional 4,02% atau sekitar 6,1
juta.Disparitas berbagai indikator kinerja pembangunan pendidikan merupakan
permasalahan yang perlu mendapat perhatian, oleh karena itu kewenangan dan
tanggungjawab pemerintah Pusat dan Daerah perlu dilaksanakan secara
konsisten.Disparitas tersebut mungkin selama ini belum disadari oleh
pemerintah provinsi dan kabupaten/kota, karena dalam setiap dokumen
perencanaan pembangunan tidak pernah dicantumkan wajib tiap provinsi dan
kabupaten/kota dalam pencapaian target atau sasaran kinerja pembangunan
pendidikan.

Pengentasan keniraksaraan belum merata. Keberhasilan menurunkan jumlah


penduduk niraksara secara signifikan, yang telah memenuhi target deklarasi
Dakkar tentang education for all, masih menyisakan masalah dalam hal
pemerataannya. Capaian keaksaraan tersebut belum merata di seluruh provinsi
terutama di daerah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T). Misalnya masih
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 55
tingginya niraksara di Provinsi Papua yang mencapai 30,93%. Terbatasnya
kemampuan insane penyelenggara program niraksara, kondisi geografis, dan
jauhnya jarak tempat tinggal mendaji kendala dalam mempercepat pengentasan
niraksara.

d. Peningkatan keterampilan kerja dan penguatan pendidikan orang dewasa

Banyaknya lembaga kursus dan pelatihan yang terstandar tidak menjamin


meningkatnya kualitas pendidikan dan ketrampilan kerja bagi peserta didik
serta diserap di dunia kerja. Hal ini disebabkan antara lain oleh: (i) belum
diterapkannya kerangka kualifikasi nasional Indonesia (KKNI) dan standar
kompetensi kerja nasional Indonesia (SKKNI); (ii) belum adanya revitalisasi BLK
dengan memperhitungkan efisiensi dan efektivitas pelatihan; (iii) rendahnya
kualitas pendidikan nonformal, khususnya kursus-kursus keterampilan, bagi
angkatan kerja muda; (iv) belum adanya jaminan standarisasi layanan lembaga
pendidikan dan pelatihan keterampilan; (v) belum selarasnya pendidikan dan
pelatihan kerja yang dilakukan oleh pemerintah dan swasta sesuai kebutuhan
pembangunan daerah dan DUDI.

Banyaknya lembaga kursus dan pelatihan yang terstandar tidak menjamin


meningkatnya kualitas pendidikan, keterampilan kerja, dan keterserapan
peserta didik di dunia kerja. Hal ini disebabkan antara lain oleh (i) belum
diterapkannya Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) dan Standar
Kompetensi Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (SKKNI); (ii) beluma danya
revitalisasi Balai Latihan Kerja (BLK) dengan memperhitungkan efisiensi dan
efektifikas pelatihan; (iii) rendahnya kualitas pendidikan nonformal, khususnya
kursus-kursus keterampilan bagi angkatan kerja muda ; (iv) belum adanya
jaminan standarisasi layanan lembaga pendidikan dan pelatihan keterampilan;
(v) belum selarasnya pendidikan dan pelatihan kerja yang dilakukan oleh
pemerintah dan swasta dilihat dari kebutuhan pembngunan daerah dan DUDI.

Peningkatan Parenting education belum seperti yang diharapkan. Saat ini


program keluarga yang dilaksanakan melalui pendidikan keluarga baru berhasil
menjangkau 45% kabupaten dan kota. Selain itu, capaian keberhasilan itu pun
belum memadai karena baru terbatas pada pemangku kepentingan untuk
memberikan peningkatan wawasan. Wawasan tentang pentingnya peran ayah
dan bunda dalam mendidik anak sedini mungkin, meningkatkan ketahanan
pangan keluarga, mencegah perilaku destruktif, memahani gizi dan pola hidup

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 56


sehat serta menerapkan pengarusutamaan gender. Program belum menyentuh
sasaran akhir serta belum meningkatkan peran orang tua dalam mencapai hasil
belajar yang optimal.

Belum Optimalnya Tata Kelola Organisasi Kemendikbud. Akuntabilitas


pengelolaan keuangan dan peningkatan kinerja instansi tetap merupakan agenda
utama kementerian ke depan. Kementerian harus menjaga agar kualitas Laporan
keuangan Kemendikbud tetap Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Demikina pula
dengan akuntabilitas pengelolaan kinerja kementerian/lembaga dengan kategori
B (baik) member celah kepada kementerian untuk terus meningkatkan kinerja
dari perencanaan hingga pelaksanaan program kerja dan anggaran. Konsistensi
dalam pelaksanaan reformasi birokrasi peril dilakukan untuk mendorong
Kemendikbud menjadi kementerian yang selalu memberikan layanan prima
kepada masyarakat, menjadi wilayah bebas korupsi dan transparan kepada
publik.

3. Tantangan Pembangunan Paud-Dikmas

Tantangan yang akan dihadapi pada pencapaian sasaran dan penyelenggaraan Paud-
Dikmas antara lain:

a. Target capaian APK PAUD tahun 2015 adalah 70,1 % dan pada tahun 2014 sudah
tercapai 66,81%. Selain itu masih ada sekitar 6,5 juta anak usia 3-6 tahun yang
belum terlayani PAUD apapun, sedangkan target APK yang akan dicapai tahun
2019 sebesar 78,7%.

Untuk itu upaya yang akan dilakukan antara lain meningkatkan akses PAUD
terutama untuk masyarakat miskin; meningkatkan kompetensi guru, guru
pendamping, dan pengasuh PAUD melalui pendidikan dan pelatihan;
memperluas pemenuhan standar pelayanan PAUD; meningkatkan koordinasi
antarsektor dan pemberdayaan peran swasta dalam penyelenggaraan PAUD
holistik-integratif.

b. Tingkat ketuntasan nasional untuk program satu desa satu PAUD sudah
mencapai 71,14% pada tahun 2014 sehingga masih terdapat 28.86% atau 23.332
desa yang belum memiliki PAUD dari total 80.858 desa, namun demikian dari
188.647 lembaga PAUD yang ada, masih sangat perlu ditingkatkan kualitasnya.

c. Tingkat keaksaraan penduduk dewasa (15-59 tahun) sudah mencapai 96,14%


atau masih terdapat sekitar 6,0 juta (3,76%) penduduk yang masih tuna aksara,

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 57


namun demikian kualitas keaksaraannya masih sangat perlu ditingkatkan.
Persentase tuna aksara yang tinggi tercatat di Papua dan NTT, mereka tinggal di
desa-desa dan 2/3 adalah perempuan marjinal.

Keberhasilan Indonesia dalam angka capaian keaksaraan masih perlu


ditingkatkan dari sisi aspek pemerataaannya, terutama daerah 3T, selain itu
upaya perbaikan kemampuan sumber daya insani dalam penyelenggaran
program niraksara menjadi tantangan di masa yang akan datang.

d. Kompetensi dan kualifikasi angkatan kerja orang dewasa masih rendah. Dari
110,8 juta penduduk yang bekerja, 74,34% diantaranya hanya berpendidikan
SMP/MTs kebawah, dari 7,3 juta pencari kerja, 3,52 juta orang atau 48,39%
diantaranya belum menamatkan pendidikan SMA/Sederajat. Untuk itu mereka
perlu mendapatkan program kesetaraan (program paket A, B, dan C) dan
sisanya perlu mendapatkan pendidikan kursus dan pelatihan.

Peningkatan keterampilan kerja dan penguatan pendidikan orang dewasa antara


lain dengan cara: menyelenggarakan pendidikan keaksaraan; menyiapkan proses
lembaga kursus dan pelatihan untuk dilakukan akreditasi; menyelaraskan
pengembangan lembaga pelatihan dan kursus dengan kebutuhan dunia kerja.

e. Sejalan dengan makin meningkatnya partisipasi masyarakat dalam


melaksanakan program Paud-Dikmas, maka diperlukan dukungan dan
penguatan peran Pemerintah Pusat dan Daerah untuk menjamin efektifitas
program Paud-Dikmas.

f. Peran keluarga dalam mendukung pendidikan anak masih terbatas, khususnya


terkait dengan pendidikan karakter dan peningkatan prestasi anak. Untuk itu
perlu pemberdayaan peran keluarga untuk berpartsipasi aktif dalam
peningkatan akses dan mutu pendidikan.

Peningkatan pendidikan keluarga, tantangannya adalah agar program


pendidikan keluarga menjangkau wilayah yang lebih luas, serta ke daerah
pinggiran dan perdesaan. Tantangan lain adalah memperluas cakupan
pendidikan, tidak hanya sekadar peningkatan wawasan saja, melainkan juga
pengenalan praktek yang baik.

g. Tantangan dalam mempercepat peningkatan kesetaraan gender dan peranan


perempuan dalam pembangunan yaitu meningkatkan pemahaman, komitmen,
dan kemampuan para pengambil kebijakan dan pelaku pembangunan akan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 58


pentingnya pengintegrasian perspektif gender di semua bidang dan tahapan
pembangunan, penguatan kelembagaan pengarusutamaan gender termasuk
perencanaan dan penganggaran yang responsif gender di pusat dan di daerah;

h. Perlunya peningkatan mutu dan efektifitas pengembangan model/program Paud-


Dikmas.
i. Memperbaiki tata kelola organisasi, untuk menciptakan birokrasi yang efektif
adalah meningkatkan integritas, akuntabilitas, efektifitas dan efisiensi birokrasi
dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan publik.
Peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan diharapkan dapat memberikan
kontribusi yang optimal untuk mendukung keberhasilan pembangunan dan
peningkatan daya saing nasional sehingga dapat mendukung proses
pembangunan nasional kedepan secara efektif dan efisien.

j. Persaingan pasar bebas regional dan internasional menjadi tantangan dalam


penyediaan sumber daya manusia yang berkualitas yaitu: (1) angkatan kerja
muda belum memiliki pengetahuan dan sikap kecakapan untuk bekerja dan
berwirausaha; (2) lembaga kursus dan pelatihan yang memenuhi standar nasional dan
yang memenuhi terstandar masih terbatas; (3) lembaga kursus dan pelatihan/mitra
belum semua memperoleh bantuan penguatan kelembagaan; (4) program kursus belum
semua mengacu pada standar kompetensi kerja; (5) jumlah TUK dan penguji uji
kompetensi masih terbatas dan belum merata penyebarannya; (6) kualitas pengelolaan
lembaga kursus masih variatif; (7) masih banyak peserta didik dan masyarakat tidak
mengikuti uji kompetensi karena faktor biaya; (8) terbatasnya penghargaan yang
diberikan kepada lembaga maupun peserta didik yang berprestasi.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 59


BAB III
VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN STRATEGIS

A. Visi dan Misi Kemendikbud

Dalam rangka mewujudkan cita-cita mencerdaskan kehidupan bangsa dan sejalan


dengan Rencana Pembangunan Pendidikan Nasional Jangka Panjang (RPPNJP)
2005—2025 menyatakan bahwa visi 2025 adalah Menghasilkan Insan Indonesia
Cerdas dan Kompetitif (Insan Kamil/Insan Paripurna). Visi ini masih amat relevan
untuk dipertahankan, dengan tetap mempertimbangkan integrasi pendidikan dan
kebudayaan ke dalam satu kementerian. Makna insan Indonesia cerdas adalah insan
yang cerdas komprehensif, yaitu cerdas spiritual, cerdas emosional, cerdas sosial,
cerdas intelektual, dan cerdas kinestetis.

Dengan mangecu kepada Nawacta dan memperhatikan visi 2025, serta integrasi
pembangunan pendidikan dan kebudayaan, ditetapkan Visi Kementerian Pendidikan
dan Kebudayaan 2019 adalah “Terbentuknya Insan serta Ekosistem Pendidikan
dan Kebudayan yang Berkarakter dengan Berlandaskan Gotong Royong”.

Terbentuknya insan serta ekosistem pendidikan yang berkarakter dapat dimaknai


sebagai terwujudnya tujuh elemen ekosistem. Meskipun pengertian insan sudah
tercakup dalam istilah ekosistem, insan tetap disebut tersendiri. Penyebutan secara
demikian dimaksudkan untuk memberi tekanan lebih besar pada arti sangat penting
dari peran pelaku dalam suatu ekosistem.

Tujuh elemen ekosistem pendidikan tersebut adalah sebagai berikut:

1. Sekolah yang Kondusif

Suasana kondusif di sekolah sangat diperlukan untuk membuat sekolah yang


efektif. Sekolah adalah suatu tempat yang di dalamnya terjadi hubungan saling
ketergantungan antara manusia dengan lingkungannya. Sekolah yang kondusif
sebagai tempat yang menyenangkan bagi manusia yang berinteraksi di dalamnya,
baik siswa, guru, tenaga pendidik, orang tua siswa, dan pelaku lainnya.
Ketersediaan sarana dan prasarana pendidikan yang memadai juga menjadi faktor
pendukung. Faktor pendukung lain yang penting ialah peran kepala sekolah yang
memimpin para pelaku pendidikan menghadapi dan menyelesaikan masalah.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 60


2. Guru sebagai Penyemangat

Guru yang baik adalah guru yang mempunyai empat kompetensi yang mumpuni
meliputi kompetensi pedagogik, profesional, sosial, dan berkepribadian. Selain itu
seorang guru juga harus punya naluri yang sensitif atau peka terhadap
kemampuan dan perkembangan siswanya. Artinya sensitif terhadap kebutuhan
siswa serta mampu memberikan semangat kepada siswa untuk aktif, kreatif,
inovatif, dan sportif dalam mengikuti proses belajar mengajar.

3. Orangtua yang Terlibat Aktif

Orang tua berperan sejak awal sebagai pendidik bagi anak-anaknya sejak masa
sebelum dan sesudah mereka bersekolah. Keluarga sebagai lembaga pendidikan
memiliki beberapa fungsi, seperti: membentuk kepribadian anak, melaksanakan
pedidikan anak di rumah dan mendukung pendidikan di sekolah. Pemerintah
memang memiliki tanggung jawab untuk menyelenggarakan pendidikan yang baik
bagi seluruh anak Indonesia. Orang tua memiliki hak dan kewajiban dalam
memilih satuan pendidikan, memperoleh informasi tentang perkembangan
pendidikan anaknya, serta memberikan masukan kepada sekolah. Orang tua yang
terlibat aktif dalam penyelenggaraan pendidikan di sekolah akan menciptakan
pendidikan yang lebih efektif.

4. Masyarakat yang Sangat Peduli

Penyelenggaraan pendidikan membutuhkan partisipasi dan kepedulian


masyarakat. Salah satu alasannya ialah keterbatasan sumber daya pemerintah.
Partisipasi dan kepedulian masyarakat itu dapat berupa menyelenggaraan satuan
pendidikan mandiri atau mendukung satuan pendidikan mandiri milik
pemerintah. Masyarakat yang menyelenggarakan satuan pendidikan mandiri
harus berupaya sebaik-baiknya dan tetap mematuhi semua pedoman, aturan, dan
kurikulum yang ditetapkan pemerintah. Sementara itu, partisipasi masyarakat
dalam satuan pendidikan yang diselenggarakan pemerintah dapat berupa materi,
tenaga, dan pikiran. Kini masyarakat dapat berperan serta dalam pembahasan
masalah pendidikan, baik akademis maupun non akademis, dan dalam proses
pengambilan keputusan terkait rencana pengembangan sekolah.

5. Industri yang Berperan Penting

Di negara-negara maju, peran industri ditunjukkan secara nyata berupa kerjas ama
program, dukungan finansial untuk penelitian dan beasiswa. Bahkan di beberapa

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 61


negara peran industri menjadi kewajiban sesuai undang-undang yang
mengaturnya. Pengalaman negara-negara tersebut dapat menjadi pelajaran bagi
penyelenggaraan pendidikan di Indonesia. Selain dukungan finansial, peran
industri yang penting ialah menyelesaikan permasalahan peralihan dari dunia
pendidikan ke dunia kerja. Dunia industri dapat berfungsi sebagai tempat praktik,
magang kerja, belajar manajemen industri dan tempat menambah wawasan dunia
kerja bagi siswa. Kerjasama sekolah dan industri harus dibangun berdasarkan
kemauan dan saling membutuhkan. Pihak dunia kerja dan industri seharusnya
menyadari bahwa pihak industri tidak akan mendapatkan tenaga kerja siap pakai
yang diperlukan sesuai kualifikasi yang diharapkan, tanpa membangun program
pendidikan bersama.

6. Organisasi Profesi yang Berkontribusi Besar

Organisasi profesi diharapkan dapat meningkatkan peran dalam penyelenggaraan


pendidikan. Organisasi profesi dapat memberi kan masukan bahkan menentukan
arah kebijakan pendidikan. Pemerintah sudah seharusnya bekerja sama lebih erat
dengan organisasi profesi, melalui berbagai jalur komunikasi dan aspirasi.
Interaksi yang baik akan menguntungkan kedua belah pihak, sekaligus
mempercepat kemajuan pembangunan di bidang pendidikan.

7. Pemerintah yang Berperan Optimal

Berdasarkan hasil amandemen UUD 1945 IV (keempat) tahun 2002 yaitu tentang
pendidikan, bentuk dukungan pemerintah telah dituangkan dalam pasal 31 ayat 1,
2, 3, 4, dan 5. Khusus untuk dukungan pendanaan secara eksplisit dituangkan pada
pasal 31 ayat 4 yang berbunyi “Negara memprioritaskan anggaran pendidikan
sekurang kurangnya 20% dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara”.
Terbentuknya insan serta ekosistem pendidikan yang berkarakter dapat dimaknai
sebagai:

Terbentuknya insan serta ekosistem kebudayaan yang berkarakter dapat dimaknai


sebagai berikut:

1. Terwujudnya pemahaman mengenai pluralitas sosial dan keberagaman budaya


dalam masyarakat, yang diindikasikan oleh kesediaan untuk membangun harmoni
sosial, menumbuhkan sikap toleransi, dan menjaga kesatuan dalam
keanekaragaman;

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 62


2. Terbentuknya wawasan kebangsaan di kalangan anak-anak usia sekolah yang
diindikasikan oleh menguatnya nilai-nilai nasionalisme dan rasa cinta tanah air;

3. Terwujudnya budaya dan aktivitas riset, budaya inovasi, budaya produksi serta
pengembangan ilmu dasar dan ilmu terapan yang sesuai dengan kebutuhan dunia
usaha dan dunia industri untuk mendukung pusat-pusat pertumbuhan ekonomi;

4. Terwujudnya pelestarian warisan budaya baik bersifat benda

5. Terbentuknya karakter yang tangguh dengan melestarikan, memperkukuh, dan


menerapkan nilai-nilai kebudayaan Indonesia;

6. Tingginya apresiasi terhadap keragaman seni dan kreativitas karya budaya, yang
mendorong lahirnya insan kebudayaan yang profesional yang lebih banyak;
7. Berkembangnya promosi dan diplomasi budaya.

Untuk mencapai Visi Kemendikbud 2019, ditetapkan 5 (lima) misi yang merupakan
rumusan umum dari upaya-upaya pencapaiannya yaitu:

KODE MISI

M1 Mewujudkan Pelaku Pendidikan dan Kebudayaan yang Kuat

M2 Mewujudkan Akses yang Meluas, Merata, dan Berkeadilan

M3 Mewujudkan Pembelajaran yang Bermutu

M4 Mewujudkan Pelestarian Kebudayaan dan Pengembangan Bahasa

M5 Mewujudkan Penguatan Tata Kelola serta Peningkatan Efektivitas Birokrasi


dan Pelibatan Publik

Misi Renstra Kemendikbud 2015—2019 dapat dimaknai sebagai berikut:

1. Mewujudkan pelaku pendidikan dan kebudayaan yang kuat adalah menguatkan


siswa, guru, kepala sekolah, orang tua dan pemimpin institusi pendidikan dalam
ekosistem pendidikan; memberdayakan pelaku budaya dalam pelestarian dan
pengembangan kebudayaan; serta fokus kebijakan diarahkan pada penguatan
perilaku yang mandiri dan berkepribadian;

2. Mewujudkan akses yang meluas, merata, dan berkeadilan adalah


mengoptimalkan capaian wajib belajar 12 tahun; meningkatkan ketersediaan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 63


serta keterjangkauan layanan pendidikan, khususnya bagi masyarakat yang
terpinggirkan, serta bagi wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T);

3. Mewujudkan pembelajaran yang bermutu adalah meningkatkan mutu pendidikan


sesuai lingkup standar nasional pendidikan; serta fokus kebijakan didasarkan
pada percepatan peningkatan mutu untuk menghadapi persaingan global dengan
pemahaman akan keberagaman, penguatan praktik baik dan inovasi;

4. Mewujudkan pelestarian kebudayaan dan pengembangan bahasa adalah: (a)


menjaga dan memelihara jati diri karakter bangsa melalui pelestarian dan
pengembangan kebudayaan dan bahasa; (b) membangkitkan kembali karakter
bangsa Indonesia yaitu saling menghargai keragaman, toleransi, etika, moral dan
gotong royong melalui penerapan budaya dan bahasa Indonesia yang baik di
masyarakat; (c) meningkatkan apresiasi pada seni dan karya budaya Indonesia
sebagai bentuk kecintaan pada produk-produk dalam negeri; serta(d)
melestarikan, mengembangkan dan memanfaatkan warisan budaya termasuk di
antaranya budaya maritim dan kepulauan untuk meningkatkan kesejahteraan
rakyat;

5. Mewujudkan penguatan tata kelola serta peningkatan efektivitas birokrasi dan


pelibatan publik adalah dengan memaksimalkan pelibatan publik dalam seluruh
aspek pengelolaan kebijakan yang berbasis data, riset dan bukti lapangan;
membantu penguatan kapasitas tata kelola pada pendidikan di daerah,
mengembangkan koordinasi dan kerjasama lintas sektor di tingkat nasional serta
mewujudkan birokrasi Kemendikbud yang menjadi teladan dalam tata kelola
yang bersih, efektif dan efisien.

Misi Renstra dapat pula dijelaskan sebagai bagian dari revolusi mental. Penerapannya
terintegrasi pada pengelolaan pendidikan yang mencakup tujuh jalan revolusi mental,
yaitu:

1. Menerapkan paradigma pendidikan untuk membentuk manusia mandiri dan


berkepribadian;

2. Mengembangkan kurikulum berbasis karakter dengan mengadopsi kearifan lokal


serta vokasi yang beragam berdasarkan kebutuhan geografis daerah serta bakat
dan potensi anak;
3. Menciptakan proses belajar yang nyaman dan menyenangkan untuk
menumbuhkan kemauan belajar dari dalam diri anak;

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 64


4. Memberi kepercayaan besarkepada kepala sekolah dan guru untuk mengelola
suasana dan proses belajar yang kondusif agar anak nyaman belajar;

5. Memberdayakan orangtua untuk terlibat lebih aktif pada proses pembelajaran


dan tumbuh kembang anak;

6. Membantu kepala sekolah untuk menjadi pemimpin yang melayani warga


sekolah;

7. Menyederhanakan birokrasi dan regulasi pendidikan diimbangi pendampingan


dan pengawasan yang efektif.

B. Tujuan dan Sasaran Strategis

Dalam upaya merealisasikan visi dan misi Kemendikbud, dirumuskan tujuan dan
sasaran-sasaran strategis tahun 2015—2019 yang lebih jelas guna menggambarkan
ukuran-ukuran terlaksananya misi dan tercapainya visi.

Tujuan strategis Ditjen Paud-Dikmas tahun 2015—2019 dapat dijelaskan sebagai


berikut:

1. Tujuan Strategis 1 (T1): Penguatan Orang Tua Dalam Ekosistem Pendidikan

Penguatan peran orang tua dicirikan antara lain dalam bentuk peningkatan
partisipasi aktif mereka dalam proses pendidikan. Sejak awal, para orang tua
diupayakan memahami beberapa aspek pendidikan, seperti kurikulum dan proses
pengelolaan pendidikan. Mereka dilibatkan dalam sebagian pengambilan
keputusan tentang pengelolaan yang penting. Penguatan peran aparatur institusi
pendidikan antara lain dicirikan oleh perbaikan layanan birokrasi, kesesuaian
regulasi, dan sinkronisasi yang optimal dengan pelaku pendidikan lainnya.
Aparatur institusi pendidikan diarahkan untuk tidak sekadar menjalankan tugas
kerja, melainkan juga menjadi pendukung utama pembangunan pendidikan.

2. Tujuan Strategis 2 (T2): Peningkatan Akses Pendidikan Anak Usia Dini dan
Pendidikan Masyarakat

Peningkatan akses Pendidikan Anak Usia Dini perlu ditingkatkan dalam lima tahun
ke depan mengingat PAUD mempunyai peran penting dalam mendorong tumbuh
kembang anak Indonesia secara optimal dan menyiapkan mereka untuk memasuki
jenjang pendidikan dasar dengan fokus utama pada pembentukan karakter dan
pengenalan ekosistem/lingkungan sekitarnya. Oleh karenanya, peningkatan akses
PAUD terutama untuk masyarakat miskin, pemenuhan standar pelayanan PAUD,
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 65
pemberdayaan peran swasta dalam penyelenggaraan PAUD holistik-integratif
perlu diagendakan pada periode pembangunan pendidikan ke depan.

Partisipasi anak usia 3-6 tahun dalam pendidikan anak usia dini masih belum baik
yang ditunjukkan dengan APK PAUD mencapai sebesar 68,10% pada tahun 2014.
Di samping itu, jumlah lembaga PAUD masih terbatas yaitu dari 77.961 desa,
terdapat 71% desa yang sudah memiliki PAUD. Lebih lanjut, kualifikasi PTK PAUD
masih rendah, hanya 24,09% yang berpendidikan S1/D4, bahkan sebanyak 38,6%
hanya lulus SMA. Oleh karenanya, peningkatan akses PAUD terutama untuk
masyarakat miskin, pemenuhan standar pelayanan PAUD, pemberdayaan peran
swasta dalam penyelenggaraan PAUD holistik-integratif perlu diagendakan pada
periode pembangunan pendidikan ke depan.

Pendidikan akses pendidikan masyarakat mencakup peningkatan kapasitas


pendidikan keaksaraan, pendidikan kesetaraan, pendidikan kursus dan pelatihan
serta pendidikan orang dewasa/keluarga. Peningkatan kapasitas pendidikan
keaksaraan dilaksanakan melalui peningkatan keaksaraan dan keterampilan tepat
guna kepada penduduk tuna aksara usia 15-59 tahun. Pendidikan kesetaraan
memberikan pengetahuan dan kompetensi setara dengan pendidikan dasar dan
menengah. Peningkatan akses pendidikan kursus dan pelatihan yaitu dengan
menerapkan Kerangka Kualifikasu Nasional Indonesia (KKNI) dan Standar
Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) dalam lima tahun ke depan.
Peningkatan kapasitas pendidikan kaluarga difokuskan pada orang tua/wali bagi
siswa PAUD, pendidikan dasar dan menengah.

Penguatan dan peningkatan lembaga sertifikasi kompetensi melalui


pembentukan lembaga sertifikasi kompetnsi (LSK) dan tempat uji
kompetensi (TUK) di berbagai jenis keterampilan.

Optimalisasi peningkatan mutu lulusan peserta didik kurus dan pelatihan,


dapat dilakukan melalui pemenuhan standar kompetensi lulusan, kurikulum
berbasis kompetensi dan penyediaan bahan ajar yang merujuk pada KKNI.

3. Tujuan Strategis 3 (T3): Peningkatan Mutu dan Relevansi Pembelajaran yang


Berorientasi pada Pembentukan Karakter.

Peningkatan mutu dan relevansi pembelajaran pada semua jenjeng pendidikan


dalam lima tahun ke depan difokuskan pada pembentukan karakter siswa, peserta
pelatihan dan kursus, serta orang dewasa. Peningkatan mutu pendidikan anak
usia dini merupakan salah satu kunci keberhasilan pendidikan pada jenjang
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 66
selanjutnya, sehingga fokus peningkatan mutu PAUD pada lima tahun ke depan
adalah peningkatan pemenuhan standar pelayanan PAUD.

Peningkatan mutu dan kapasitas pendidikan masyarakat diantaranya meliputi


pendidikan keaksaraan yang memberikan layanan peningkatan keaksaraan dan
ketrampilan tepat guna kepada penduduk buta aksara usia 15-59 tahun.
Pendidikan kesetaraan memberikan pengetahuan dan kompetensi setara dengan
pendidikan dasar dan menengah. Kebutuhan akan manusia yang unggul dan
berjiwa kompetitif semakin mendesak dengan diterapkannya komunitas ekonomi
ASEAN atau ASEAN economic community yang akan membuka pintu masuknya
produk negara-negara ASEAN termasuk tenaga kerja asing ke Indonesia.
Indonesia sebagai pasar terbesar di ASEAN harus tetap menjaga daya saingnya
dan menjadi tuan rumah di negera sendiri.

Peningkatan mutu lembaga penyelenggara pelatihan dan kursus sangat


diperlukanuntuk menjamin mutu peserta pelatihan dan kursus dapat diterima
oleh pasar kerja. Bahkan, dapat memotivasi bangkitnya para pengusaha muda.
Pemerintah mendorong proses akreditasi dan penyelarasan penyelenggara/
lembaga kursus dan pelatihan agar mengacu pada standar penyelenggaraan serta
mengadaptasi Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) dan Standar
Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI). Penerapan KKNI dan SKNI pada
lebih banyak lembaga kursus dangan diharapkan dapat dilaksanakan dalam 5
tahun kedepan, mengingat sebanyak 36 jenis kursus telah memiliki KKNI,
penjaminan kepastian terhadap lembaga-lembaga kursus yang benar-benar
telah menerapkan KKNI menjadi tantangan kedepan disamping tantangan
lainnya berupa 44 jenis ketrampilan/kursus masih perlu disusun KKNI-nya
serta kemampuan Kemendikbud menerbitkan 3 SKKNI setiap tahunnya.

Peningkatan mutu pendidikan orang dewasa juga dilakukan dengan pendidikan


Keluarga. Pendidikan keluarga berupaya memberikan wawasan, pemahaman dan
keterampilan tentang kiat mendidik anak sejak janin sampai dewasa dalam hal
memelihara cinta dan kasih sayang, pendidikan karakter, gizi dan kesehatan,
menyiapkan pra keaksaraan, memenuhi hak dan perlindungan anak, mencegah
perilaku destruktif dan meningkatkan mutu hasil belajar anak melalui
pendampingan yang menyeluruh. Tujuan pendidikan keluarga dapat dicapai
melalui kursus pra nikah, pelatihan keluarga, pelatihan ketahanan pangan dan
ekonomi keluarga; dan pelatihan pemberdayaan sejenis lainnya.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 67


4. Tujuan Strategis 4 (T4): Peningkatan Sistem Tata Kelola yang Transparan dan
Akuntabel dengan Melibatkan Publik.

Peningkatan akuntabilitas pengelolaan keuangan dan kinerja Ditjen Paud-Dikmas


bertujuan untuk menjaga agar mutu laporan keuangan Ditjen Paud-Dikmas tetap
memperoleh opini hasil audit Wajar Tanpa Pengecualian dari BPK. Demikian pula
dengan akuntabilitas pengelolaan kinerja Kemendikbud dengan kategori B (baik)
diantaranya melalui peningkatan efisiensi dan efektivitas perencanaan dan
pelaksanaan program kerja dan anggaran serta mengembangkan koordinasi dan
kerjasama lintas sektor di tingkat nasional. Selain itu konsistensi dalam
pelaksanaan reformasi birokrasi akan terus dilakukan dan difokuskan pada
kebijakan untuk mewujudkan birokrasi Ditjen Paud-Dikmas yang menjadi teladan
dalam memberikan layanan prima, mewujudkan tata kelola yang bersih, efektif
dan efisien, wilayah bebas korupsi dan transparansi dengan melibatkan publik
dalam seluruh aspek pengelolaan kebijakan berbasis data, riset dan bukti
lapangan.

Partisipasi pemerintah daerah dalam pendidikan akan dicapai melalui penerapan


Standar Pelayanan Minimal (SPM). SPM ditujukan agar penyediaan sumber daya
oleh pendidikan menjadi lebih fokus dan bermutu. Diharapkan semakin banyak
daerah yang telah memenuhi SPM pendidikan sehingga penyediaan sumber daya
oleh daerah semakin berorientasi pada mutu layanan pendidikan. Oleh karena itu
Ditjen Paud-Dikmas perlu membantu penguatan kapasitas tata kelola pada
birokrasi pendidikan di daerah. Penerapan penyediaan anggaran pendidikan
melalui APBN yang setiap tahunnya semakin meningkat melalui mekanisme BOP
Paud-Dikmas.

C. Sasaran Strategis Paud-Dikmas

Dalam mengukur tingkat ketercapaian tujuan strategis pembangunan pendidikan


anak usia dini dan pendidikan masyarakat, diperlukan sejumlah Sasaran Strategis (SS)
yang menggambarkan kondisi yang dicapai pada tahun 2019. Selanjutnya ditetapkan
Indikator Kinerja Sasaran Strategis (IKSS) untuk mengukur apakah sasaran strategis
untuk mengkonfirmasi tujuan strategis tersebut dicapai pada tahun 2019. Sasaran
strategis untuk tingkat ketercapaian masing-masing tujuan adalah sebagai berikut:

1. Terwujudnya tujuan strategis 1 (T1): Penguatan Orang Tua Dalam Ekosistem


Pendidikan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 68


Untuk mencapai tujuan strategis (T1) dilakukan melalui sasaran strategis (SS1)
yaitu dengan meningkatnya partisipasi orang tua dan pemangku kepentingan yang
terlibat dalam pendidikan. Sedangkan untuk mencapai sasaran strategis dilakukan
melalui Indikator Kinerja Sasaran Strategis (IKSS) yaitu orang dewasa
berpastidikasi aktif dalam pendidikan keluarga sebanyak 4.343.500 orang.
Kode Sasaran Strategis Indikator Kinerja Sasaran Strategis (IKSS)
SS1 Meningkatnya partisipasi orang Orang dewasa berpastidikasi aktif dalam
tua dan pemangku kepentingan pendidikan keluarga sebanyak 4.343.500 orang
yang terlibat dalam pendidikan

Tabel 3.1 Tujuan Strategis (T1)

SS1 merupakan sasaran yang memfokuskan pada partisipasi orang tua dan
pemangku kepentingan yang terlibat daam pendidikan. Pencapaian sasaran
strategis diukur dari tingkat pencapaian indicator sasaran strategis, yang
merupakan tolok ukur keberhasilan T1. Disamping itu SS1 juga mendukung
pencapaian sasaran pembangunan nasional, khususnya sasaran pokok
pembangunan masyarakat serta pencapaian agenda prioritas pembangunan
Nawacita 5 yaitu: (a) meningkatkan kualitas hidup manusia dan masyarakat; (b)
Nawacita 8 yaitu melakukan revolusi karakter bangsa.

2. Terwujudnya tujuan strategis 2 (T2): Peningkatan Akses Pendidikan Anak


Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat, dapat ditandai dengan tercapainya
sasaran strategis (SS) sebagai berikut:

Kode Sasaran Strategis Indikator Kinerja Sasaran Strategis (IKSS)


SS2 Meningkatnya akses Pendidikan APK PAUD usia 3-6 tahun sekurang-kurangnya
Anak Usia Dini dan Pendidikan 78,7%
Masyarakat di seluruh Provinsi Sejumlah minimal 54,60% kabupaten dan Kota
dan Kabupaten danKota memiliki lembaga PAUD terpadu pembina hilistik
integratif
Jumlah lembaga kursus dan pelatihan yang
memenuhi standar nasional sebanyak 7.871
lembaga
Angka melek aksara penduduk usia 15 tahun
sekurang-kurangnya 96,10%
Sejumlah minumal 15,60% kabupaten dan kota
memiliki minimal 1 lembaga masyarakat rujukan
(PLBM, kursus dan pelatihan, atau UPTD)
Tabel 3.2 Tujuan Strategis (T2)

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 69


SS2 merupakan sasaran yang berorientasi pada akses PAUD dan pendidikan
masyarakat di seluruh provinsi, kabupaten, dan kota. Terwujudnya T2 dilihat dari
tercapainya SS2 yang diukur dari tingkat pencapaian IKSS yang merupakan tolok
ukur keperhasilan T2. Disamping itu SS2 juga mendukung pencapaian sasaran
pembangunan nasional, khususnya sasaran pokok pembangunan pendidikan
terkait dengan meningkatnya APK PAUD dan angka melek aksara. Selain itu SS2
juga mendukung pencapaian agenda prioritas pembangunan Nawacita 5 yaitu:
meningkatkan kualitas hidup manusia dan masyarakat Indonesia, melalui
pelaksanaan Program Indonesia Pintar (PIP) dengan sasaran meningkatnya APK
PAUD, menurunnya kesenjangan antarkelompok masyarakat terutama antara
penduduk kaya dan miskin, antara penduduk laki-laki dan perempuan, antar
perkotaan dan pedesaan, serta antar daearh.

Selanjutnya SS2 difokuskan pada pencapaian sasaran pembangunan nasional


terkait peningkatan daya saing tenaga kerja: (a) mengembangkan standar
kompetansi regional untuk sektor jasa yang diprioritaskan dalam masyarakat
ekonomi ASEAN; (b) menetapkan KKNI di lembaga pelatihan untuk mencapai
kesetaraan kengakuan pemerintah.

3. Terwujudnya tujuan strategis 3 (T3): Peningkatan Mutu dan Relevansi


Pembelajaran yang Berorientasi pada Pembentukan Karakter, dapat ditandai
dengan tercapainya sasaran strategis (SS) sebagai berikut:
Kode
Sasaran Strategis Indikator Kinerja Sasaran Strategis (IKSS)
SS3 Meningkatnya mutu pendidikan Jumlah lembaga PAUD memenuhi standar
anak usia dini dan pendidikan nasional sebanyak 42.926 lembaga
masyarakat yang berwawasan
gender dan pendidikan untuk Persentase program kursus dan pelatihan yang
pembangunan berkelanjutan telah menerapkan KKNI sebanyak 71,38%

SS4 Meningkatkan lembaga/satuan Jumlah lembaga/satuan pendidikan masyarakat


pendidikan dan pemangku uang menyelenggarakan pendidikan orang
kepentingan yang tua/keluarga sebanyak 87.417 lembaga
menyelenggarakan pendidikan
keluarga
Tabel 3.3 Tujuan Strategis 3 (T3)

SS3 merupakan sasaran yang berorientasi pada mutu pendidikan PAUD dan
pendidikan masyarakat yang berwawasan gender dan pendidikan untuk
pembangunan berkelanjutan. Sedangkan SS4 memfokuskan pada lembaga/satuan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 70


pendidikan dan pemangku kepentingan yang menyelenggarakan pendidikan
keluarga.

Terwujudnya T3 dapat dilihat dari tercapainya sasaran strategis (SS3 dan SS4)
yang pencapaiannya dikukur dari tingkat pencapaian IKSS yang merupakan tolok
ukur keberhasilan T3. Di samping itu SS3 juga mendukung pencapaian agenda
prioritas pembangunan Nawacita 5 yaitu meningkatkan kualitas hidup manusia
dan masyarakat Indonesia, malalui pelaksanaan PIP dengan sasaran diantaranya
meningkatnya kualitas layanan PAUD, tersedianya kurikulum yang andal dan
tersedianya sistem penilaian pendidikan yang komprehensif, serta mendukung
pencapaian sasaran pembangunan nasional khususnya akreditasi satuan
pendidikan.

SS4 mencakup pendidikan keluarga bagi orang tua siswa yang dilaksanakan oleh
lembaga/satuanpendidikan masyarakat, dengan demikian orang tua/masyarakat
akan memiliki pemahaman dalam meningkatkan pendidikan karakter siswa. Selain
itu SS4 juga mendukung agenda prioritas pembangunan Nawacita 8 yaitu
melalukan revolusi karakter bangsa dengan sasaran diantaranya, meningkatkan
kualitas pendidikan karakter untuk membina budi pekerti, membangun watak,
dan menyeimbangkan kepribadian peserta didik.

4. Terwujudnya tujuan strategis 4 (T4): Peningkatan Sistem Tata Kelola yang


Transparan dan Akuntabel, dapat dicirikan dengan tercapainya sasaran
strategis (SS) sebagai berikut:
Kode
Sasaran Strategis Indikator Kinerja Sasaran Strategis (IKSS)
SS5 Meningkatkan akuntabilitas Skor LAKIP minimal sebesar 80
kinerja Kemendikbud
SS6 Dipertahankannya opini Laporan Laporan Keuangan Kemendikbud mendapat
Keuangan Kemendikbud Wajar opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP)
Tanpa Pengecualian
SS7 Meningkatnya pelibatan publik Indeks kepuasan pemangku kepentingan
dalam tata kelola pendidikan Kemendikbud sebesar 77
dan kebudayaan
Tabel 3.4 Tujuan Strategis 4 (T4)

SS5 merupakan sasaran yang berorientasi pada akuntabilitas kinerja


Kemendikbud dan SS6 berorientasi pada pencapaian opini Laporan Keuangan
Kemendikbud, sedangkan SS7 adalah sasaran yang berorientasi pada pelibatan
publik dalam tata kelola pendidikan dan kebudayaan.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 71


Terwujudnya T4 dapat dilihat dari tercapainya sasaran strategis. Pencapaian
sasaran strategis diukur dari tingkat pencapaian IKSS yang merupakan tolok ukur
keberhasilan T4. Selanjutnya SS5, SS6 dan SS7 mendukung pencapaian:

a. Sasaran pokok pembangunan tata kelola dan reformasi birokrasi yaitu pencapaian
opini WTP laporan keuangan Kemendikbud dan pencapaian akuntabilitas kinerja
kemendikbud pada tingkatan yang baik.
b. Agenda priroritas pembangunan Nawacita 2 yaitu membangun tata kelola
pemerintahan yang bersih, efektif, demokratis, dan terpercaya sub agenda
peningkatan partisipasi publik dalam proses pengambilan kebijakan publik
Kemendikbud, dengan sasaran (i) meningkatnya keterbukaan informasi publik dan
komunikasi publik tentang pembangunan pendidikan dan kebudayaan; (ii)
meningkatnya akses terhadap informasi publik terkait pembangunan pendidikan
dan kebudayaan; (iii) meningkatnya implemetasi open government di Kemendikbud.

Dukungan, SS4, SS5 dan SS6 berdampak pada meningkatnya mutu birokrasi dan
tata keloka pemerintahan yang baik dalam mendukung peningkatan daya saing
dan kinerja pembangunan nasional di nberbagai bidang yang ditandai dengan, (i)
meningkatnya penyelenggaraan pemerintahan yang bersih dan akuntable; (ii)
terwujudnya penyelenggaraan pemerintahan yang efektif dan efisien; (iii)
meningkatnya mutu pelayanan publik.

D. Tata Nilai

Pelaksanaan misi dan pencapaian visi memerlukan penerapan tata nilai yang sesuai
dan mendukungnya. Tata nilai merupakan dasar sekaligus arah bagi sikap dan
perilaku seluruh pegawai dalam menjalankan tugas. Tata nilai yang di utamakan pada
Renstra Ditjen PAUD-Dikmas 2015—2019 ini adalah sebagai berikut:

1. Memiliki Integritas

Konsisten dan teguh dalam menjunjung tinggi nilai-nilai luhur dan keyakinan,
terutama dalam hal kejujuran dan kebenaran dalam tindakan, memiliki integritas,
bersikap jujur, dan mampu mengemban kepercayaan.

2. Kreatif dan Inovatif

Memiliki pola pikir, cara pandang, dan pendekatan yang variatif terhadap setiap
permasalahan, serta mampu menghasilkan karya baru.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 72


3. Inisiatif

Inisiatif adalah kemampuan bertindak melebihi yang dibutuhkan atau yang


dituntut dari pekerjaan, melakukan sesuatu tanpa menunggu perintah lebih
dahulu dengan tujuan untuk memperbaiki atau meningkatkan hasil pekerjaan, dan
menciptakan peluang baru atau untuk menghindari timbulnya masalah.

4. Pembelajar

Berkeinginan dan berusaha untuk selalu menambah dan memperluas wawasan,


pengetahuan dan pengalaman serta mampu mengambil hikmah dan mejadikan
pelajaran atas setiap kejadian.

5. Menjunjung Meritokrasi

Memiliki pandangan yang memberi peluang kepada orang untuk maju


berdasarkan kelayakan dan kecakapannya.

6. Terlibat Aktif

Suka berusaha mencapai tujuan bersama serta memberikan dorongan agar pihak
lain tergerak untuk menghasilkan karya terbaiknya.

7. Tanpa Pamrih

Tidak memiliki maksud yang tersembunyi untuk memenuhi keinginan dan


memperoleh keuntungan pribadi, memberikan dorongan dan semangat bagi pihak
lain untuk suka berusaha mencapai tujuan bersama, memberikan inspirasi, dan
memberikan dorongan agar pihak lain tergerak untuk menghasilkan karya
terbaiknya.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 73


BAB IV
ARAH KEBIJAKAN DAN STRATEGI PEMBANGUNAN, KERANGKA
REGULASI, KERANGKA PENDANNAAN DAN KELEMBAGAAN
DITJEN PAUD-DIKMAS

A. Arah Kebijakan dan Strategi

Tahapan pembangunan dalam Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional


(RPJPN) 2005-2025 saat ini memasuki tahap ketiga (2015-2019) dengan tema
memantapkan pembangunan secara menyeluruh dengan menekankan pembangunan
keuanggulan kompetitif, perekonomian yang berbasis sumber daya alam yang
tersedia, sumber daya manusia yang berkualitas, serta kemampuan iptek.

Arah kebijakan Ditjen Paud-Dikmas tahun 2015—2019 memuat langkah-langkah


yang berupa program dan kegiatan untuk memecahkan permasalahan yang penting
dan mendesak untuk segera dilaksanakan, serta memiliki dampak yang besar
terhadap pencapaian visi dan misi Kemendikbud pada tahun bersangkutan.

Arah kebijakan dan strategi ini juga memperhatikan komitmen pemerintah terhadap
pengembangan Indeks Pembangunan Manusia (Human Development Index-HDI),
Agenda diberlakukannya Masyarakat Ekonomi ASEAN (ASEAN Economic Community-
AEC) pada tahun 2015, konvensi internasional mengenai pendidikan, khususnya
Konvensi Dakar tentang Pendidikan untuk Semua (Education for All) termasuk
agenda EFA setelah tahun 2015, Konvensi Hak Anak (Convention on the Right of
Child), UN Post 2015 Development Agenda, dan World Summit on Sustainable
Development, serta Konvensi Perlindungan Warisan Dunia (Convention Concerning the
Protection of the World Cultural and Natural Heritage), Konvensi untuk Perlindungan
Warisan Budaya Takbenda (Convention for the Safeguarding of the Intangible Cultural
Heritage–CSICH) dan konvensi pelindungan dan promosi keragaman dan ekspresi
budaya (Convention on the Protection and promotion of the diversity and cultural
expression), Pertemuan Kebudayaan Seluruh Dunia (World Cultural Forum) di Bali,
juga hasil-hasil pertemuan dan kesepakatan World Heritage Convention (WHC)
lainnya, untuk melestarikan alam, budaya, situs sejarah dunia untuk kepentingan
masyarakat, ASEM Language Diversity Forum (2012), dan Kongres Bahasa Indonesia
XIII (2013).

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 74


Kualitas sumber daya manusia (SDM) tercermin dari tingkat pendidikan, kesehatan,
dan pendapatan penduduk, yang menjadi komponen inti Indeks Pembangunan
Manusia (IPM). IPM Indonesia terus mengalami peningkatan dari 71,8 pada tahun
2009 menjadi 73,8 pada tahun 2013. IPM tersebut menggambarkan rata-rata lama
sekolah penduduk usia 15 tahun ke atas selama 8,14 tahun dan angka melek aksara
penduduk usia 15 tahun ke atas sebesar 94,1%. Sementara itu, usia harapan hidup
saat lahir mencapai 69,9 tahun dan produk domestik bruto (PDB) per kapita sebesar
Rp33,3 juta. Jumlah penduduk miskin juga menunjukkan penurunan, dari 12,4% atau
29,9 juta orang pada tahun 2011 menjadi 11,5% atau 28,6 juta orang pada tahun
2013.

Oleh karena itu, upaya untuk mewujudkan kualitas hidup manusia Indonesia perlu
dilengkapi dengan gerakan revolusi mental untuk mengubah cara pandang, pikiran,
sikap, dan perilaku semua orang, yang berorientasi pada kemajuan dan kemodernan,
sehingga Indonesia menjadi bangsa besar dan mampu berkompetisi dengan bangsa-
bangsa lain di dunia. Revolusi mental mengandung nilai-nilai esensial yang harus
diinternalisasi baik pada setiap individu maupun bangsa, yaitu: etos kemajuan, etika
kerja, motivasi berprestasi, disiplin, taat hukum dan aturan, berpandangan optimistis,
produktif-inovatif-adaptif, kerja sama dan gotong royong, dan berorientasi pada
kebajikan publik dan kemaslahatan umum.

Revolusi mental dapat dimaknai sebagai suatu pendekatan dalam mengejawantahkan


cita-cita luhur para pendiri bangsa, yang tertuang di dalam Pembukaan UUD 1945
yaitu mencerdasakan kehidupan bangsa dan memajukan kesejahteraan umum.Oleh
karena itu, revolusi mental bertumpu pada manusia yang menjadi fokus dan sasaran
utama pembangunan sekaligus pelaku yang menggerakkan pembangunan di semua
sektor dan bidang yang mencakup sumber daya manusia dan kebudayaan; sumber
daya alam dan lingkungan hidup; politik, hukum, pertahanan dan keamanan; serta
ekonomi dan infrastruktur.

Melalui revolusi mental, pembangunan manusia diharapkan akan melahirkan insan-


insan bekualitas dan unggul, yang menjunjung tinggi nilai, norma, dan identitas
budaya bangsa; memiliki kesadaran dalam mengelola kekayaan alam secara efisien
dan berkelanjutan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat; berpartisipasi dalam
politik kenegaraan dengan memberi kontribusi pada penyelenggaraan pemerintahan
yang baik dan bersih (anti korupsi), sejalan dengan proses penegakan hukum yang
tegas untuk mewujudkan keadilan, serta memperkuat pertahanan dan keamanan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 75


negara-bangsa dengan memberi jaminan dan perlindungan hak-hak dasar warga
negara; dan berkomitmen untuk meningkatkan produktivitas melalui berbagai macam
kegiatan ekonomi yang berorientasi untuk mengentaskan kemiskinan dan didukung
oleh infrastruktur yang memadai, sehingga dapat memacu percepatan pembangunan
nasional. Dengan demikian, revolusi mental merupakan faktor yang sangat penting
untuk mendorong transformasi kehidupan berbangsa dan bernegara yang dilakukan
melalui pembangunan inklusif untuk mencapai kemajuan dan mewujudkan
kemakmuran.

Arah kebijakan Kemendikbud merupakan penjabaran urusan pemerintahan dan/atau


prioritas pembangunan sesuai dengan visi dan misi Presiden yang rumusannya
mencerminkan bidang urusan pemerintahan yang menjadi tanggung jawab
Kemendikbud. Arah kebijakan tersebut dituangkan dalam strategi yang merupakan
langkah-langkah berisikan program-program indikatif untuk mewujudkan visi dan
misi Kemendikbud. Penjelasan masing-masing arah kebijakan dan strategi untuk
mencapai sasaran strategis (SS) pada setiap tujuan strategis (T) dikelompokkan
berdasarkan agenda pembangunan nasional (Nawacita). Berikut adalah sasaran
strategis (SS) pada setiap tujuan strategis (T) Paud-Dikmas.

1. Arah kebijakan dan strategi untuk mencapai sasaran strategis (SS) pada
tujuan strategis (T) dalam mendukung Nawacita 5: Meningkatkan kualitas
hidup manusia dan masyarakat Indonesia.
a. Sasaran strategis 1 (SS1): Penguatan Peran Orang Tua dalam Ekosistem
Pendidikan. Arah kebijakan dan strategi yang diperlukan untuk mendorong
tercapainya SS1 melalui:

1) meningkatkan peran aktif siswa dalam proses pembelajaran di kelas


sehingga siswa dapat mengekpresikan dirinya lebih baik dan mendorong
untuk membentuk perilaku positif di lingkungan sekolah. Selanjutnya
orang tua memiliki peran di lingkungan keluarga dan masyarakat untuk
mengembangkan perilaku positif yang terbentuk di sekolah.

2) meningkatkan peran orang tua/keluarga dalam mendorong anak untuk


menyelesaikan tugas-tugas dari sekolah serta menerapkan norma-
norma/perilaku positif yang diajarkan di sekolah dalam bersosialisasi di
lingkungan keluarga/masyarakat di sekitarnya.
3) meningkatkan koordinasi layanan pendidikan dan pengembangan anak
usia dini melalui pembagian kewajiban dan kewenangan yang jelas

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 76


antarkementerian dan jenjang pemerintahan, memperkuat peran Bunda
PAUD seluruh Indonesia, organisasi masyarakat dan keagamaan pegiat
PAUD, dan organisasi profesi untuk meningkatkan PAUD. Sedangkan
pembiayaan berasal dari berbagai sumber, termasuk dana desa,
masyarakat, dunia usaha dan dunia industri.

b. Sasaran strategis 2 (SS2): Peningkatan akses PAUD dan Dikmas. Arah


kebijakan dan strategi yang diperlukan untuk mendorong tercapainya sasaran
strategis terkait peningkatan akses PAUD dan Dikmas adalah:

1) Meningkatkan akses PAUD dengan cara: (i) perluasan dan pemerataan


cakupan layanan PAUD untuk menjangkau anak kurang beruntung, tinggal
di daerah 3T dan anak berkebutuhan khusus; dan (ii) memperkuat
lembaga PAUD untuk dapat menyediakan layanan bagi seluruh anak usia 3-
6 tahun, sesuai tahapan perkembangan anak.

2) Meningkatkan akses layanan PAUD dengan menggunakan strategi: (i)


penjaminan bahwa standar nasional PAUD digunakan dalam menyusun
kurikulum PAUD; (ii) penguatan forum pengembangan profesi pendidik
PAUD dan kelompok kerja guru untuk meningkatkan kompetensi guru;
(iii) penguatan fungsi pengawas/penilik lembaga PAUD dan pemberian
dukungan untuk peningkatan kompetensinya; (iv) pengembangan dan
penerapan sistem jaminan kualitas PAUD yang efektif, termasuk
pengembangan karir pendidik; (v) peningkatan peran orangtua/keluarga
dalam PAUD dan (vi) penguatan PAUD yang menyenangkan;

3) Meningkatkan koordinasi layanan pendidikan dan pengembangan anak


usia dini melalui pembagian kewajiban dan kewenangan yang jelas antar
kementerian dan jenjang pemerintahan, memperkuat peran Bunda PAUD
seluruh Indonesia, organisasi masyarakat dan keagamaan pegiat PAUD,
dan organisasi profesi untuk meningkatkan PAUD. Pembiayaan dari
berbagai sumber, termasuk dana desa, masyarakat, dunia usaha dan dunia
industri.

4) Meningkatkan akses terhadap layanan pendidikan dan pelatihan


keterampilan, dilaksanakan melalui: (i) penyediaan insentif bagi dunia
usaha/dunia industri untuk memberikan pelatihan bagi karyawannya; dan
(ii) penyediaan insentif bagi masyarakat untuk mendirikan lembaga
pelatihan berkualitas sesuai dengan kebutuhan sektor-sektor strategis,

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 77


pemberian biaya opersional pembelajaran kursus dan pelatihan beserta
biaya personil melalui Program Indonesia Pintar (PIP).

c. Sasaran strategis 3 (SS3) dan (SS4): Peningkatan Mutu dan Relevansi


Pembelajaran yang Berorientasi pada Pembentukan Karakter (T3)

Peningkatan mutu dan pembelajaran dilaksanakan sesuai Standar Nasional


Pendidikan untuk optimalisasi wajib belajar, sehingga arah kebijakan dan
strategi yang diperlukan untuk mendorong tercapainya SS3 adalah:

1) meningkatkan kualitas layanan PAUD dengan strategi: (a) penjaminan


bahwa standar nasional PAUD digunakan dalam menyusun kurukulum
PAUD; (b) penguatan forum pengembangan profesi pendidik PAUD dan
kelompok kerja guru untuk meningkatkan kompetensi guru; (c) penguatan
fungsi pengawas/penilik lembaga PAUD dan pemberian dukungan untuk
meningkatan kompetensi; (d) pengembangan dan penerapan sistem
jaminan kualitas PAUD yang efektif, termasuk pengembangan karier
pendidik.

2) Meningkatkan kualitas pendidikan keaksaraan, melalui: (a) peningkatan


layanan bagi penduduk niraksara usia dewasa yang diintegrasikan dengan
program keaksaraan usaha mandiri, peningkatan budaya baca, dan
pendidikan pemberdayaan perempuan; (b) pendidikan kesetaraan; (c)
penguatan lembaga dan satuan pendidikan non formal, seperti: PKBM,
TBM, dan Sanggar Kegiatan Belajar (SKB), kursus dan pelatihan, rumah
pintar serta pemberdayaan masyarakat melalui progam desa literasi,
peningkatan keterampilan (desa vokasi).

3) Meningkatkan kualitas pendidikan dan pelatihan keterampilan kerja,


melalui penerapan strategi: (a) penerapan kerangka kualifikasi nasional
Indonesia (KKNI) dan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia
(SKKNI) pada Balai Latihan Kerja (BLK) dan kursus dan pelatihan (non-
formal); (b) penguatan kerjasama dengan BLK dalam meningkatkan
efisiensi dan efektivitas pelatihan; (c) peningkatan kualitas pendidikan
non-formal, khususnya kursus-kursus keterampilan, bagi angkatan kerja
muda; dan (d) penguatan proses akreditasi yang lebih efisien dan efektif
terhadap lembaga pendidikan dan pelatihan keterampilan; penguatan
penguji dan master penguji, penguatan sandar kompetensi lulusan,
kurikulum berbasis kompetensi dan baha ajar.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 78


4) Meningkatkan relevansi pendidikan dan pelatihan kerja dengan kebutuhan
pembangunan daerah, dengan strategi penyelarasan pendidikan dan
pelatihan kerja yang dilakukan oleh pemerintah dan swasta sesuai
kebutuhan pembangunan daerah, terutama kebutuhan pusat-pusat
pertumbuhan ekonomi dan pembangunan berbasis kemaritiman dan
daerah 3T.

5) Meningkatkan akses dan kualitas layanan pendidikan orang tua/keluarga


serta memperkuat peran orang tua baik di sekolah maupun di rumah
melalui pemberiaan dan peningkatan wawasan tentang kiat mendidik
anak sejak janin sampai dewasa dalam hal memelihara cinta dan kasih
sayang, pendidikan karakter, gizi dan kesehatan, menyiapkan pra
keaksaraan, memenuhi hak dan perlindungan anak, mencegah tindakan
kekerasan dan meningkatkan kualitas hasil belajar anak melalui
pendampingan yang menyeluruh.

2. Arah kebijakan dan strategi untuk mencapai sasaran strategis (SS) pada
tujuan strategis (T) dalam mendukung Nawacita 2: Membangun Tata Kelola
Pemerintahan yang Bersih, Efektif, Demokratis, dan Terpercaya
(Pembangunan Efektivitas Reformasi Birokrasi dan Tata Kelola.

Sasaran strategis dan tujuan strategis yang mendukung pencapaian agenda


prioritas pembangunan (Nawacita 2), yaitu peningkatan sistem tata kelola yang
transparan dan akuntabel dengan melibatkan publik.

Sistem tata kelola ini terdiri dari dua aspek yaitu: (i) tata kelola pembangunan
pendidikan; dan (ii) tata kelola Ditjen Paud-Dikmas. Tata kelola pembangunan
pendidikan mendukung efisiensi pembiayaan pendidikan, sedangkan tata kelola
Ditjen Paud-Dikmas berperan penting dalam mendukung efektivitas
penyelenggaraan pemerintahan dan keberhasilan pembangunan nasional di
berbagai bidang. Upaya yang dilakukan dalam rangka membangun tata kelola
Ditjen Paud-Dikmas yang bersih, efektif, demokratis dan terpercaya, yaitu: (i)
membangun transparansi dan akuntabiltas kinerja Ditjen Paud-Dikmas; (ii)
menyempurnakan dan meningkatkan kualitas Reformasi Birokrasi Nasional
(RBN) di Ditjen Paud-Dikmas; dan (iii) meningkatkan partisipasi publik dalam
proses pengambilan kebijakan publik Ditjen Paud-Dikmas.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 79


Arah kebijakan dan strategi yang diperlukan untuk mendorong tercapainya
sasaran strategis terkait peningkatan sistem tata kelola yang transparan dan
akuntabel adalah sebagai berikut:

1) Mewujudkan kelembagaan Ditjen PAUD-Dikmas yang efektif, efisien, dan


sinergis dilaksanakan malalui antara lain: (i) penyempurnaan desain
kelembagaan; (ii) penataan kelembagaan internal mencakup penataan tugas,
fungsi dan kewenangan, dan penyederhanaan struktur secara vertikal
dan/atau horisontal; serta penguatan sinergitas antar lembaga baik di pusat
maupun daerah;

2) Penguatan kapasitas pengelolaan reformasi birokrasi dilaksanakan melalui: (i)


penguatan kelembagaan dan tatakelola pengelolaan reformasi birokrasi; (ii)
penataan regulasi dan kebijakan di bidang aparatur negara; (iii) perluasan dan
fasilitasi pelaksanaan RB pada instansi pemerintah daerah; dan (iv)
penyempurnaan sistem evaluasi pelaksanaan RBN;

3) Penerapan manajemen Aparatur Sipil Negara (ASN) yang transparan,


kompetitif, dan berbasis merit, dilaksanakan melalui antara lain: (i)
pengendalian jumlah dan distribusi pegawai; (ii) penerapan sistem rekrutmen
dan seleksi pegawai yang transparan, kompetitif dan berbasis merit serta
teknologi informasi dan komunikasi (TIK); (iii) penguatan sistem dan kualitas
penyelenggaraan diklat; (iv) penerapan sistem promosi secara terbuka,
kompetitif dan berbasis kompetensi didukung oleh efektifnya KASN; dan (v)
penerapan sistem manajemen kinerja pegawai; dan penguatan sistem
informasi kepegawaian nasional;

4) Peningkatan kualitas pelayanan publik dengan menerapkan strategi, antara


lain: (i) penguatan kerangka kebijakan kelembagaan pelayanan dalam rangka
kemitraan antara pemerintah dan swasta; (ii) peningkatan pelayanan publik
yang lebih terintegrasi, memastikan implementasi kebijakan secara konsisten
sebagaimana diamanatkan UU Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan
Publik; penetapan quick wins pelayanan publik Kemendikbud; (iii)
mendorong inovasi pelayanan publik, peningkatan kualitas dan standardisasi
kelembagaan pelayanan perizinan; (iv) pemantapan penerapan SPM yang
terintegrasi dalam perencanaan dan penganggaran; serta (v) penguatan
kapasitas pengendalian kinerja pelayanan publik, yang meliputi pemantauan,
evaluasi, penilaian, dan pengawasan, termasuk pengawasan oleh masyarakat;

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 80


5) Membangun keterbukaan informasi publik dan komunikasi publik, yang akan
ditempuh dengan strategi: (i) pengembangan kebijakan bidang komunikasi
dan informasi termasuk keterbukaan informasi publik, pengelolaan dan
penyebaran informasi publik; (ii) fasilitasi untuk mendorong satuan kerja
Kemendikbud wajib membuat laporan kinerja, serta membuka akses
informasi publik sesuai dengan UU No. 14 tahun 2008 dalam rangka
mewujudkan penyelenggaraan negara yang transparan, efektif, efisien dan
akuntabel, serta dapat dipertanggungjawabkan; (iii) fasilitasi dorongan bagi
pembentukan dan penguatan peran PPID dalam mengelola dan memberikan
pelayanan informasi secara berkualitas; (iv) fasilitasi untuk mendorong
pemerintah daerah untuk meningkatkan partisipasi publik dalam pembuatan
kebijakan publik, program kebijakan publik, dan proses pengambilan
keputusan publik serta alasan pengambilan keputusan terkait pembangunan
pendidikan dan kebudayaan; (v) penyediaan konten informasi publik
berkualitas terkait pembangunan pendidikan dan kebudayaan untuk
meningkatkan kecerdasan dan pengembangan kepribadian bangsa dan
lingkungan sosialnya terutama di daerah terdepan, terluar, tertinggal dan
rawan konflik; (vi) penguatan media centre, media komunitas, media publik
lainnya, Kelompok Informasi Masyarakat (KIM), dan M-Pustika sebagai media
penyebaran informasi publik yang efektif; (g) kampanye publik terkait
pembangunan pendidikan dan kebudayaan dalam rangka pembangunan
revolusi mental; (vii) penguatan sumber daya manusia bidang komunikasi dan
informasi; dan (viii) penguatan Government Public Relation (GPR) untuk
membangun komunikasi interaktif antara pemerintah dan masyarakat;

6) Mendorong masyarakat untuk dapat mengakses informasi publik dan


memanfaatkannya, yang akan ditempuh dengan strategi: (i) penguatan
kemitraan dengan pemerintah daerah, organisasi masyarakat sipil, swasta dan
media untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya informasi publik
dan berpartisipasi dalam proses penyusunan dan pengawasan kebijakan;
khususnya terkait pembangunan pendidikan dan kebudayaan (ii) penguatan
literasi media terkait pembangunan pendidikan dan kebudayaan dalam
peningkatan kesadaran, kemampuan dan kapasitas masyarakat untuk
memanfaatkan media sesuai dengan kebutuhannya; (iii) diseminasi informasi
publik terkait dengan prioritas program pembangunan nasional pendidikan
dan kebudayaan melalui berbagai media;

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 81


7) Penyempurnaan sistem manajemen dan pelaporan kinerja instansi
pemerintah secara terintegrasi, kredibel, dan dapat diakses publik yang akan
ditempuh melalui strategi: (i) penguatan kebijakan sistem pengawasan intern
pemerintah; (ii) penguatan pengawasan terhadap kinerja pembangunan
nasional; dan (iii) pemantapan implementasi Sistem Akuntabilitas Kinerja
Instansi Pemerintah (SAKIP) pada seluruh instansi pusat dan daerah;

8) Penerapan e-government untuk mendukung bisnis proses pemerintahan dan


pembangunan yang efisien, efektif, transparan, dan terintegrasi melalui
strategi, antara lain: (i) penguatan kebijakan e-government; (ii) penguatan
sistem dan infrastruktur e-government yang terintegrasi; (iii) peningkatan
kapasitas kelembagaan dan kompetensi sumber daya manusia; (iv) penetapan
quick wins penerapan e-government;

9) Penerapan open government merupakan upaya untuk mendukung


terwujudnya penyelenggaraan pemerintahan yang terbuka, partisipatif dan
akuntabel dalam penyusunan kebijakan publik, dan pengawasan terhadap
penyelenggaraan negara dan pemerintahan. Strategi pelaksanaannya
ditempuh dengan cara: (i) peningkatan kesadaran masyarakat tentang
pentingnya informasi publik; (ii) penyediaan ruang partisipasi bagi publik
dalam menyusun dan mengawasi pelaksanaan kebijakan publik, (iii)
pengembangan sistem publikasi informasi proaktif dan interaktif yang dapat
diakses publik, penguatan badan publik agar terbuka dan akuntabel melalui
pelaksanaan edukasi dan advokasi bagi Komisi Informasi provinsi, kabupaten,
dan kota; dan (iv) pendampingan operasionalisasi Pejabat Pengelola Informasi
dan Dokumentasi (PPID) badan publik daerah;

10)Penguatan manajemen kinerja pembangunan dilaksanakan melalui strategi:


(i) penguatan kualitas perencanaan dan penganggaran untuk meningkatkan
kualitas belanja negara, (ii) penguatan implementasi manajemen kinerja
Kemendikbud, (iii) penguatan pengendalian kinerja pembangunan pendidikan
dan kebudayaan meliputi pemantauan, evaluasi, dan pengawasan yang efektif
dan terintegrasi disertai penguatan sistem pemberian penghargaan dan sanksi
terhadap kinerja pembangunan; serta (iv) dukungan penerapan e-government
yang terintegrasi dalam manajemen kinerja pembangunan nasional;

11) Peningkatan kualitas pelaksanaan desentralisasi dan otonomi pendidikan dan


kebudayaan bertujuan untuk makin meningkatkan efektivitas pelaksanaan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 82


desentralisasi dan otonomi daerah dalam penyelenggaraan pendidikan dan
kebudayaan, serta pelayanan kepada masyarakat. Strategi yang ditempuh
antara lain berupa: (i) peningkatan kapasitas pemerintah daerah dalam
penyelenggaraan otonomi daerah pendidikan dan kebudayaan; (ii)
peningkatan kualitas tata kelola pendidikan di daerah; dan (iii) peningkatan
kualitas regulasi Paud-Dikmas.

Arah kebijakan Ditjen PAUD dan Dikmas selanjutnya dilaksanakan melalui program
dan kegiatan tahun 2015-2019 dengan menggunakan struktur perencanaan dan
anggaran yang terbaru. Penyesuaian dan penyempurnaan dilakukan pada struktur
kinerja yang mencakup sasaran strategis (SS) dan indikator kinerja sasaran strategis
(IKSS), sasaran program (SP) dan indikator kinerja program (IKP), serta sasaran
kegiatan dan indicator kinerja kegiatan.

Pelaksanaan kebijakan dijabarkan menurut program beserta sasaran program (SP)


dan indikator kinerja program (IKP) Ditjen PAUD dan Dikmas. Program PAUD dan
Dikmas bertujuan untuk mencapai: (i) peningkatan akses PAUD dan Dikmas kepada
seluruh masyarakat tanpa membedakan latar belakang ekonomi, gender, geografis,
usia, serta kondisi fisik dan mental; (ii) meningkatkan jaminan kualitas layanan PAUD
dan Dikmas; (iii) menyelaraskan standard kompetensi pendidikan kursrs dan
pelatihan, serta calon tenaga kerja sesuai dengan kebutuhan dusia usaha dan dunia
industry; (iv) peningkatan efektivitas dan efisiensi pengelolaan pendidikan serta
partisipasi pemerintah daerah dan masyarakat.

No Sasaran Program (SP) IKP


1 Meningkatnya keluasan dan kemerataan akses Persentase Angka Partisipasi Kasar (APK)
PAUD dan Dikmas bermutu, berkesetaraan PAUD 3 – 6 tahun
gender, dan berwawasan pendidikan Jumlah lembaga PAUD siap diakreditasi
pembangunan berkelanjutan (EDS) di seluruh berstandar nasional
provinsi, kabupatan, dan kota
2 Meningkatnya keluasan dan kemerataan Jumlah angkatan kerja muda memiliki
akses kursus dan pelatihan bagi pengetahuan dan sikap kecapakan kerja dan
angkatan kerja yang bermutu, kecakapan berwirausaha
berkesetaraan jender, dan Jumlah lembaga kursus dan pelatihan
berwawasan pendidikan untuk memenuhi standar nasional
pembangunan berkelanjutan (ESD) dan
kewarganegaraan global di semua provinsi,
kabupaten, dan kota
3 Meningkatnya keluasan dan kemerataan akses Persentase angka melek anksara penduduk
pendidikan keaksaraan dan kesetaraan yang usia dewasa 15-59 tahun
berwawasan gender dan pendidikan untuk Jumlah lembaga PKBM siap diakreditasi
pembangunan berkelanjutan (ESD) dan berstandar nasional
kewarganegaraan global di semua provinsi, Jumlah remaja dan orang dewasa yang belum

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 83


No Sasaran Program (SP) IKP
kabupaten, dan kota lulus pendidikan menengah memperoleh
kualifikasi setara pendidikan dasar dan
menengah
4 Meningkatnya keluasan dan kemerataan akses Jumlah orang dewasa mengikuti pendidikan
pendidikan keluarga yang bermutu, keluarga
berkesetaraan jender, dan Jumlah lembaga/satuan pendidikan
berwawasan pendidikan untuk menyelenggarakan pendidikan keluarga
pembangunan berkelanjutan (ESD) dan
kewarganegaraan global di semua provinsi,
kabupaten, dan kota
5 Meningkatnya tata kelola dan partisipasi Jumlah model/program PAUD-Dikmas yang
Pemerintah Daerah, Lembaga, Masyarakat dibakukan dan diterapkan.
dalam meningkatkan tata kelola yang
transparan dan akuntabel serta akses PAUD
dan Dikmas bermutu di semua provinsi,
kabupaten, dan kota
Tabel 4.1 Sasaran Program dan IKP PAUD-Dikmas

Strategi merupakan upaya yang sistematis melalui pengintegrasian tujuan, sasaran,


kebijakan, program dan kegiatan untuk mencapai visi dan misi Kemendikbud dengan
kewenangan Ditjen Paud-Dikmas yang telah ditetapkan melalui: (1) Dukungan
manajemen dan pelaksanaan tugas teknis lainnya Paud-Dikmas; (2) Penyelenggaraan
Layanan Pendidikan Anak Usia Dini; (3) Penyelenggaraan Layanan Kursus dan
Pelatihan; (4) Penyelenggaraan Layanan Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan; (5)
Penyelenggaraan Layanan Pendidikan Keluarga; (6) Pengembangan, Pengkajian dan
Pemetaan Mutu Paud-Dikmas.

Pengukuran keberhasilan penerapan strategi program Paud-Dikmas dilakukan


dengan rumusan indikator kinerja dan target tahunan pencapaian yang dijabarkan
sebagai berikut.
Indikator Kinerja Program Target
No
(IKP) 2015 2016 2017 2018 2019
IKP.3.1.1 Persentase Angka Partisipasi 70% 72% 74% 76% 78,7%
Kasar (APK) PAUD usia 3-6
tahun
IKP.3.1.2 Jumlah Lembaga PAUD
Berstandar Nasional 34.801 36.051 37.851 40.126 42.926
IKP.3.1.3 Jumlah angkatan kerja muda
memiliki pengetahuan dan 602.111 670.111 772.111 908.111 1.061.111
sikap kecakapan kerja dan
kecakapan berwirausaha
IKP.3.1.4 Jumlah Lembaga Kursus dan
Pelatihan Berstandar Nasional 1.121 2.621 4.121 5.871 7.871

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 84


Indikator Kinerja Program Target
No
(IKP) 2015 2016 2017 2018 2019
IKP.3.1.5 Persentase Angka Melek Aksara 97 97 97 97 98
penduduk dewasa usia 15-59
tahun
IKP.3.1.6 Jumlah Lembaga PKBM
Berstandar Nasional 223 495 795 1.108 1.445
IKP.3.1.7 Jumlah Remaja (usia 7-12 tahun
yang tidak bersekolah) dan 6.151 54.604 150.746 325.737 556.501
Orang Dewasa yang belum lulus
pendidikan menengah
memperoleh Kualifikasi Setara
Pendidikan Dasar dan
Menengah
IKP.3.1.8 Jumlah Model/Program PAUD
dan Dikmas yang Dibakukan 164 250 336 422 508
dan Diterapkan
IKP.3.1.9 Jumlah lembaga/satuan
pendidikan menyelenggarakan 39.724 52.628 64.224 75.820 87.417
pendidikan keluarga
IKP.3.1.10 Jumlah orang dewasa mengikuti
pendidikan keluarga 255.500 970.900 1.890.700 3.014.900 4.343.500

Tabel 4.2 Indikator Kinerja Program (IKP)

Upaya untuk mencapai Indikator Kinerja Program (IKP) Ditjen Paud-Dikmas yang
telah dijabarkan melalui:

1. Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Paud-Dikmas

Penguatan tata kelola dan sistem pengendalian manajemen di Satuan Kerja


Kemendikbud, yang meliputi: penguatan tata kelola dan sistem pengendalian
manajemen di Satuan Kerja Pusat Kemendikbud, Satuan Kerja Pusat di Daerah/UPT
Pusat di daerah, dan Satuan Kerja Daerah.

Penguatan tata kelola dan sistem pengendalian manajemen Ditjen Paud-Dikmas,


yang meliputi: perwujudan pelayanan prima dalam perencanaan dan kerja sama
luar negeri Ditjen Paud-Dikmas pengelolaan anggaran Ditjen Paud-Dikmas,
pengelolaan dan pembinaan kepegawaian Ditjen Paud-Dikmas yang andal, bidang
hukum dan organisasi, dan dalam menunjang fungsi pelayanan umum Ditjen Paud-
Dikmas.

Penguatan Sistem Pengendalian Manajemen dan Sistem Pengawasan Internal Ditjen


Paud-Dikmas yang meliputi pencapaian intensifikasi dan ekstensifikasi
pengawasan yang akuntabel, pencapaian audit investigasi sesuai standar audit, dan
perwujudan pelayanan prima dalam manajemen operasional. Peningkatan layanan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 85


pengkajian, pengembangan dan pengendalian mutu Paud-Dikmas yang
dilaksanakan oleh UPT.

Sasaran kegiatan Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya


Paud-Dikmas adalahfasilitas, kompetensi SDM dan regulasi tata kelola dan
pelaksanaan tugas teknis lainnya Ditjen PAUD dan Dikmas sesuai dengan
ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Pengukuran keberhasilan penerapan
strategi ini dilakukan dengan merumuskan indikator dan target pencapaian yang
dijabarkan sebagai berikut.
Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.2019.1.1 Dokumen data dan informasi PAUD - 545 545 545 545 545
Dikmas Nasional, provinsi, kabupaten,
dan kota
IKK.3.2019.1.2 Jumlah Kabupaten/Kota Melaksanaan 300 350 400 450 511
Pengarusutamaan Gender Bidang
Pendidikan
IKK.3.2019.1.3 Jumlah Dokumen Program dan Anggaran 47 47 47 47 47
Ditjen PAUD-Dikmas
IKK.3.2019.1.4 Dokumen evaluasi pelaksanaan rencana 47 47 47 47 47
program dan anggaran Ditjen PAUD-
Dikmas
IKK.3.2019.1.5 Jumlah Dokumen Pengelolaan Keungan 13 13 13 13 13
Sesuai dengan Peraturan Perundang-
undangan yang Berlaku
IKK.3.2019.1.6 Jumlah Dokumen Laporan Keungan 2 2 2 2 2
Sesuai dengan Peraturan Perundang-
undangan yang Berlaku
IKK.3.2019.1.7 Jumlah Dokumen hukum dan Tatalaksana 18 16 18 21 21
sesuai dengan Peraturan Perundang-
undangan yang Berlaku (SPM-NSPK)
IKK.3.2019.1.8 Jumlah Dokumen Kepegawaian dan 13 13 13 13 13
Pembinaan Pegawai sesuai dengan
Peraturan Perundang-undangan yang
Berlaku
IKK.3.2019.1.9 Dokumen Kerjasama, Kehumasan, dan 11 11 11 11 11
Publikasi
IKK.3.2019.1.10 SDM Ditjen PAUD-Dikmas Meningkat 104 117 130 130 117
kompetensi dan/atau kualifikasinya
IKK.3.2019.1.11 Jumlah satuan pendidikan Sanggar 34 40 40 40 40
Kegiatan Belajar dan Lembaga/Satuan
PAUD-Dikmas memperoleh penguatan
kapasitas
IKK.3.2019.1.12 Jumlah Dokumen Kerumahtanggaan 1 1 1 1 1
sesuai dengan Peraturan Perundang-
undangan yang Berlaku
IKK.3.2019.1.13 Jumlah Dokumen Ketatausahaan sesuai 1 1 1 1 1
dengan Peraturan Perundang-undangan
yang Berlaku

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 86


Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.2019.1.14 Jumlah dokumen Pengelolaan BMN 12 12 12 12 12
sesuai dengan Peraturan Perundang-
undangan yang Berlaku
IKK.3.2019.1.15 Jumlah peralatan dan failitas perkatoran 1 1 1 1 1
IKK.3.2019.1.16 Kendaraan operasional perkantoran - 2 - 2 2
IKK.3.2019.1.17 Gedun/Bangunan - 4.000 2.000 - 2.000

Tabel 4.3 Dukungan Manajemen dan Pelaksanaan Tugas Teknis Lainnya Paud-Dikmas

2. Penyelenggaraan Layanan Pendidikan Anak Usia Dini

Sasaran kegitan layanan PAUD adalah fasilitas, kompetensi penyelenggara/


pendidikdan regulasi/kebijakan penyelengaraan PAUD yang berwawasan
pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan (ESD) dan kewarganegaraan
global, dilakukan melalui:

a. Penjaminan bahwa standar nasional PAUD digunakan dalam menyusun


kurikulum PAUD

b. Pembangunan/Revitalisasi PAUD Terpadu Holistik Integratif Pembina di setiap


kabupaten dan kota dengan memperhitungkan efisiensi dan efektivitas
pendidikan yang diberikan

c. Penguatan forum pengembangan profesi pendidik PAUD dan kelompok kerja


guru untuk meningkatkan kompetensi guru

d. Penguatan fungsi pengawas/penilik lembaga PAUD dan pemberian dukungan


untuk peningkatan kompetensinya

e. Pengembangan dan penerapan sistem jaminan kualitas PAUD yang efektif,


termasuk pengembangan karir pendidik.

f. Meningkatkan ketersediaan dan keterjangkauan layanan PAUD bermutu dan


bertidak gender di semua provinsi, kabupaten, dan kota.

g. Meningkatkan kualitas layanan PAUD di semua provinsi, kabupaten, dan kota.

Pengukuran keberhasilan penerapan strategi ini dilakukan dengan merumuskan


indikator dan target pencapaian yang dijabarkan sebagai berikut.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 87


Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.2016.1.1 Lembaga PAUD memperoleh BOP 73.000 159.118 170.000 185.000 190.000
PAUD untuk anak usia 3-6 Tahun
IKK.3.2016.1.2 Jumlah Lembaga PAUD Terpadu - 70 70 70 70
Pembina yang
dibangun/revitalisasi
IKK.3.2016.1.3 Jumlah Lembaga PAUD Terpadu 350 400 400 400 400
yang dibangun/revitalisasi di
daerah 3T
IKK.3.2016.1.4 Jumlah Ruang Kelas PAUD yang 50 100 140 150 200
dibangun termasuk meubeleir
IKK.3.2016.1.5 Lembaga PAUD yang memperoleh 1.100 2.500 3.000 3.500 4.000
bantuan sarana pembelajaran,
termasuk APE
IKK.3.2016.1.6 Pusat Kegiatan Gugus (PKG) yang - 6.982 6.982 6.982 6.982
memperoleh bantuan Gugus PAUD
IKK.3.2016.1.7 Jumlah Dokumen NSPK PAUD 20 15 10 10 10
IKK.3.2016.1.8 Jumlah peralatan dan failitas 1 1 1 1 1
perkatoran
IKK.3.2016.1.9 Kendaraan operasional 2 - - 2 -
perkantoran
IKK.3.2016.1.10 Jumlah Dokumen perencanan dan 2 2 2 2 2
Evaluasi pelaksanaan rencana
IKK.3.2016.1.11 Jumlah Dokumen keuangan, 4 4 4 4 4
kepegawaian, ketatausahaan, dan
BMN
IKK.3.2016.1.12 Jumlah Dokumen penyelenggaran 1 1 1 1 1
HAN, Lomba dan Apresiassi
IKK.3.2016.1.13 Kabupaten/kota yang - 20 40 70 110
menyelenggarakan rintisan wajib
PAUD
IKK.3.2016.1.14 Kabupaten/kota yang - 100 150 200 225
melaksanakan kurikulum 2013
PAUD
IKK.3.2016.1.15 Jumlah lembaga PAUD baru yang - 2.000 2.000 2.500 3.000
terbentuk

Tabel 4.4 Penyediaan Layanan Pendidikan Anak Usia Dini

3. Penyelenggaraan Layanan Kursus dan Pelatihan

Sasaran kegiatan layanan kursus dan pelatihan adalah fasilitas kursus dan pelatihan,
kompetensi penyelenggara/pendidik Kursus dan pelatihan, dan regulasi/kebijakan
penyelengaraan kursus dan pelatihan yang berwawasan pendidikan untuk pembangunan
berkelanjutan (ESD), dan kewarganegaraan global, dilakukan melalui:

a. Penyediaan bantuan untuk terwujudnya proses kursus dan pelatihan agar


warga masyarakat memiliki pengetahuan, sikap dan keterampilan yang
memenuhi standar kompetensi untuk dapat bekerja atau berusaha mandiri.
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 88
b. Penyediaan pendidik dan tenaga kependidikan kursus dan pelatihan yang
berkualifikasi dan berkompeten secara proporsional antarprovinsi, kabupaten,
dan kota yang meliputi pemenuhan pendidik (penguji dan master penguji),
penguji uji kompetensi, dan pengelola kursus dan pelatihan, pendidikan
kecakapan hidup, dan pendidikan kewirausahaan masyarakat.

c. Penyediaan dan pengembangan sistem pembelajaran, data dan informasi


berbasis teknologi informasi dan komunikasi, standar mutu penyelenggaran
kursus dan pelatihan, pendidikan kecakapan hidup, dan pendidikan
kewirausahaan masyarakat.

d. Pelaksanaan akreditasi dan penilaian kinerja lembaga kursus dan pelatihan.

e. Penyediaaan bantuan peserta didik yang terintegrasi dengan Program


Indonesia Pintar (PIP)

f. Penyediaan subsidi pembiayaan untuk penerapan sistem pembelajaran dan uji


kompetensi atau sertifikasi kompetensi kursus dan pelatihan berkualitas yang
proporsional di seluruh provinsi, kabupaten, dan kota.

Pengukuran keberhasilan penerapan strategi ini dilakukan dengan merumuskan


indikator dan target pencapaian yang dijabarkan sebagai berikut.
Indikator Kinerja Kegiatan Target
No
(IKK) 2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.2015.1.1 Jumlah angkatan kerja muda 40.000 90.000 90.000 90.000 90.000
mendapatkan pendidikan
kecakapan kerja
IKK.3.2015.1.2 Jumlah angkatan kerja muda 20.000 30.000 50.000 50.000 50.000
mendapatkan pendidikan
ketrampilan kewirausahaan/
berwiausaha
IKK.3.2015.1.3 Jumlah Kabupaten dan Kota yang - 15 20 20 20
memiliki satuan pedidikan
nonformal /Lembaga Kursus dan
Pelatihan Rujukan
IKK.3.2015.1.4 Jumlah Standar Program Kursus 18 36 37 40 38
dan Pelatihan
IKK.3.2015.1.5 Jumlah lembaga kursus dan 33 900 900 900 900
pelatihan/mitra yang
memperoleh bantuan penguatan
kelembagaan
IKK.3.2015.1.6 Jumlah Jenis Kompetensi Kerja 3 5 5 5 5
Terstandarisasi Nasional/Standar
kompetensi lulusan
IKK.3.2015.1.7 Jumlah Tempat Uji Kompetensi 50 263 350 438 525
(TUK) yang dibentuk dan dibina

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 89


Indikator Kinerja Kegiatan Target
No
(IKK) 2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.2015.1.8 Jumlah peserta didik memperoleh 51.773 108.000 140.000 140.000 140.000
bantuan uji kompetensi
IKK.3.2015.1.9 Jumlah Lembaga Penyelenggara - 1.022 1.022 1.022 1.022
Kursus dan Pelatihan
mendapatkan bimbingan teknis
IKK.3.2015.1.10 Jumlah Lembaga Kursus dan 2.000 5.093 5.194 5.298 5.404
Pelatihan yang divalidasi
IKK.3.2015.1.11 Jumlah Lembaga Kursus dan 1.800 2.500 3.000 3.500 4.000
Pelatihan Siap di akreditasi
IKK.3.2015.1.12 Jumlah master penguji dan 100 175 250 325 357
penguji kursus dan pelatihan
mengikuti uji kompetensi
IKK.3.2015.1.13 Peserta didik kursus dan - 26.000 30.000 40.000 45.000
pelatihan mengikuti magang
pada dunia usaha dan industri
(DUDI)
IKK.3.2015.1.14 Jumlah peralatan dan failitas 1 1 1 1 1
perkatoran
IKK.3.2015.1.15 Kendaraan operasional - 2 - 2 -
perkantoran
IKK.3.2015.1.16 Jumlah Dokumen perencanan dan 2 2 2 2 2
Evaluasi pelaksanaan rencana
IKK.3.2015.1.17 Jumlah Dokumen keuangan, 4 4 4 4 4
kepegawaian, ketatausahaan, dan
BMN
Tabel 4.5 Penyediaan Layanan Kursus dan Pelatihan

4. Penyelenggaraan Layanan Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan

Sasaran kegiatan layanan pendidikan keaksaraan dan kesetaraan adalah fasilitas,


kompetensi penyelenggara/pendidik dan regulasi/kebijakan penyelengaraan
Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan yang berwawasan pendidikan untuk
pembangunan berkelanjutan (ESD) dan kewarganegaraan global, dilakukan
melalui:

a. Mengembangkan program pendidikan keaksaraan bermutu yang mampu


meningkatkan kompetensi keberaksaraan pada tingkatan keaksaraan dasar
dan pasca keaksaraan (Keaksaraan Usaha Mandiri) bagi penduduk buta aksara
dewasa secara meluas, adil dan merata untuk mendorong perbaikan
kesejahteraan dan produktivitas penduduk, dan ikut serta dalam mendukung
perbaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

b. Mendorong terbentuknya masyarakat pembelajar sepanjang hayat melalui


peningkatan keberaksaraan dan budaya baca masyarakat, dengan penyediaan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 90


aktifitas dan bahan-bahan bacaan yang berguna baik bagi aksarawan baru
maupun anggota masyarakat lainnya agar memperoleh pengetahuan dan
keterampilan yang relevan bagi produktivitas dan peningkatan kuliatas hidup
peserta didik dan masyarakat.

c. Meningkatkan pelayanan pendidikan pemberdayaan perempuan untuk


mengangkat harkat dan martabat perempuan, meningkatkan partisipasi
perempuan dalam seluruh sektor pembangunan dan menghapuskan berbagai
bentuk diskriminasi, kekerasan terhadap perempuan, serta mendukung upaya
pencegahan perdagangan orang (trafficking), dan tindak kekerasan sebagai
wujud perlindungan HAM.

d. Menumbuh kembangkan pendidikan yang bertidak gender melalui


peningkatan kesempatan bagi laki-laki dan perempuan dalam akses,
partisipasi, kontrol, dan memperoleh manfaat yang setara dalam bidang
pendidikan.

e. Meningkatkan kapasitas kelembagaan satuan Dikmas penyelenggara


pendidikan masyarakat, melalui perbaikan sistem manajemen informasi,
asistensi dan advokasi, peningkatan sarana dan prasarana yang memadai,
peningkatan kapasitas tenaga yang profesional agar mampu memberikan
layanan pendidikan yang bermutu dan menjangkau sasaran yang makin luas,
adil dan merata serta dapat memenuhi kebutuhan belajar masyarakat yang
terus berkembang.

Pengukuran keberhasilan penerapan strategi ini dilakukan dengan merumuskan


indikator dan target pencapaian yang dijabarkan sebagai berikut.

Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.2018.1.1 Jumlah Orang Dewasa Memperoleh 150.525 150.525 150.525 150.525 150.525
Layanan Pendidikan Keaksaraan Dasar
IKK.3.2018.1.2 Jumlah Orang Dewasa Memperoleh 95.200 95.200 95.200 95.200 95.200
Layanan Pendidikan Keaksaraan
Usaha Mandiri (KUM) dan Pra Paket A
IKK.3.2018.1.3 Jumlah Remaja dan Orang Dewasa 3.140 2.635 2.345 2.245 2.025
Memperoleh Layanan Pendidikan
Setara Pendidikan Dasar: Jumlah
Siswa Paket A yang menerima bantuan
operasional
IKK.3.2018.1.4 Jumlah Remaja dan Orang Dewasa 652.213 169.660 156.558 143.456 130.354
Memperoleh Layanan Pendidikan
Setara Pendidikan Dasar: Jumlah

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 91


Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
Siswa Paket B yang menerima bantuan
operasional
IKK.3.2018.1.5 Jumlah Orang Dewasa Memperoleh 25.200 407.070 427.449 433.308 429.611
Layanan Pendidikan Setara
Menengah Umum (Paket C) dan
Vokasional
IKK.3.2018.1.6 Jumlah komunitas Sekolah rumah - 35 45 50 50
(homeschooling) yang memperoleh
Bantuan Operasional Komunitas
Sekolah Rumah (BOKSR)
IKK.3.2018.1.7 Jumlah Desa melaksanakan - 68 68 68 68
pemberdayaan Desa Vokasi
IKK.3.2018.1.8 Jumlah Desa melaksanakan - 68 68 68 68
pemberdayaan Kampung Literasi
IKK.3.2018.1.9 Jumlah Orang Dewasa Perempuan 10.000 13.000 15.500 18.000 20.500
Memperoleh Layanan Pendidikan
Kecakapan Hidup Perempuan
IKK.3.2018.1.10 Jumlah PKBM Pembina dan Rumah 260 307 307 307 102
Pintar yang dikelola oleh Pemda
Kab/Kota
IKK.3.2018.1.11 Jumlah PKBM Memperoleh bantuan 445 545 600 625 675
penguatan kelembagaan PKBM
IKK.3.2018.1.12 Jumlah TBM memperoleh bantuan - 214 235 257 280
Sarana ICT dan Bahan Bacaan
Masyarakat
IKK.3.2018.1.13 Jumlah Lembaga TBM Baru yang - 97 125 125 42
dibentuk di satuan pendidikan
Sanggar Kegiatan Belajar
IKK.3.2018.1.14 Satuan pendidikan Sanggar Kegiatan - 20 10 25 25
Belajar memperoleh revitalisasi
kelembagaan Dikmas
IKK.3.2018.1.15 Jumlah Satuan Pendidikan Sanggar - 68 80 100 120
Kegaitan Belajar memperoleh bantuan
sarana pembelajaran Dikmas
IKK.3.2018.1.16 Jumlah Dokumen NSPK Pendidikan 20 15 10 10 10
Masyarakat
IKK.3.2018.1.17 Jumlah peralatan dan failitas 1 1 1 1 1
perkantoran
IKK.3.2018.1.18 Kendaraan operasional perkantoran 2 - - 2 -
IKK.3.2018.1.19 Jumlah Dokumen perencanan dan 2 2 2 2 2
Evaluasi pelaksanaan rencana
IKK.3.2018.1.20 Jumlah Dokumen keuangan, 4 4 4 4 4
kepegawaian, ketatausahaan, dan BMN
IKK.3.2018.1.21 Jumlah Dokumen penyelenggaran HAI, 1 1 1 1 1
Lomba dan Apresiassi

Tabel 4.6 Penyediaan Layanan Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 92


5. Penyediaan Layanan Pendidikan Keluarga

Sasaran kegiatan layanan pendidikan keluarga adalah fasilitas, kompetensi


penyelenggara/pendidik, orangtua/wali peserta didik, dan regulasi/kebijakan
penyelengaraan pendidikan keluarga yang berwawasan pendidikan untuk pembangunan
berkelanjutan (ESD) dan kewarganegaraan global, dilakukan melalui:

a. Lembaga/satuan pendidikan menyelenggarakan pendidikan kemandirian dan


kepribadian karakter bangsa anti korupsi, kekerasan dalam rumah tangga, dan
kejahatan seksual pada anak;

b. Jumlah komite sekolah dan madrasah serta persatuan orangtua mahasiswa


(POM) yang melaksanakan pendidikan karakter dan budaya prestasi;

c. Jumlah lembaga/satuan PNF menyelenggarakan pendidikan karakter dan


pendidikan kecakapan hidup termasuk pendidikan gizi bagi orangtua;

d. Jumlah lembaga/satuan pendidikan menyelenggarakan pendidikan


kemandirian dan kepribadian karakter bangsa anti korupsi, kekerasan dalam
rumah tangga, dan kejahatan seksual pada anak;

e. Perperanserta ayahbunda dalam program peningkatan kualitas pembelajaran


yang bermakna untuk anak;

f. Penguatan/pembinaan kepada lambaga mitra Paud-Dikmas.

Di samping itu, pembinaan pendidikan keluarga dilaksanakan dengan tujuan


sebagai berikut:

a. Memberdayakan orangtua/wali untuk lebih berperan aktif dalam


meningkatkan akses dan mutu pendidikan usia dini, wajar 12 tahun; Revolusi
Mental, penguatan Manajemen Berbasis Sekolah, pemenuhan hak anak;

b. Meningkatkan kepedulian, keterlibatan dan kesadaran orangtua/wali terhadap


pentingnya pendidikan sehingga mampu berperan aktif memberi stimulus,
terus menerus belajar dan mendampingi anak untuk memberikan perlakuan
yang tepat dan terbaik sesuai dengan karakteristik tumbuh kembangnya;

c. Memfasilitasi komite sekolah, lembaga/satuan pendidikan, dan komunitas


masyarakat sipil untuk membentuk peserta didik yang berkarakter,
berkepribadian, mandiri, sehat, kuat, cerdas dan ceria;

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 93


d. Memastikan peserta didik memeroleh asupan gizi yang baik, membiasakan
berolahraga, memeroleh waktu istirahat yang cukup untuk tumbuh kembang
dan pengasuhan yang sesuai usianya;

e. Menyediakan diversifikasi layanan sesuai kondisi, potensi, kepatutan, dan


kepantasan disertai keberpihakan pada keluarga yang paling membutuhkan
(masalah ekonomi, keberbakatan, kebutuhan khusus, keluarga tunggal, dst);

f. Meningkatkan peran sekolah, orangtua/wali, dan masyarakat untuk menjamin


setiap anak memeroleh hasil belajar dan pendidikan karakter yang berkualitas;

g. Menciptakan ekosistem belajar yang aman, nyaman, dan kondusif untuk belajar
secara produktif dengan meningkatkan pemahaman dan kesadaran orang tua
untuk melindungi dan mencegah terjadinya kecelakaan, kekerasan,
penelantaran, eksploitasi anak, perilaku menyimpang, perilaku gratifikasi, dan
korupsi;

h. Menyediakan layanan pendidikan kecakapan hidup untuk meningkatkan


penghasilan keluarga yang menunjang terwujudnya kesejahteraan anak
sebagai afirmasi bagi orang tua yag belum beruntung;

i. Memfasilitasi jejaring kemitraan pelaksanaan pendidikan keluarga melalui


berbagai media (elektronik, laman, kanal, aplikasi media sosial).

Pengukuran keberhasilan penerapan strategi ini dilakukan dengan merumuskan


indikator dan target pencapaian yang dijabarkan sebagai berikut.
Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.5631.1.1 Jumlah komite sekolah dan madrasah 10.000 20.000 20.000 20.000 20.000
serta persatuan orangtua mahasiswa
(POM) yang melaksanakan sosialisasi
pendidikan karakter dan budaya
prestasi
IKK.3.5631.1.2 Jumlah lembaga/satuan pnf 5.000 10.000 10.000 10.000 10.000
menyelenggarakan pendidikan
karakter dan pendidikan kecakapan
hidup termasuk pendidikan gizi bagi
orangtua
IKK.3.5631.1.3 Jumlah lembaga/satuan pendidikan 5.000 10.000 10.000 10.000 10.000
menyelenggarakan pendidikan
kemandirian dan kepribadian
karakter bangsa anti korupsi,
kekerasan dalam rumah tangga, dan
kejahatan seksual pada anak

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 94


Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.5631.1.4 Jumlah pendidik dan tenaga 72.000 180.000 324.000 432.000 540.000
kependidikan serta orang tua/wali
dan pengasuh memiliki kapasitas
menerapkan pendidikan keluarga
IKK.3.5631.1.5 Jumlah Konten/Materi diunggah ke 145 165 185 215 225
Kanal Pendidikan Keluarga
IKK.3.5631.1.6 Jumlah Dokumen NSPK Pendidikan 20 15 10 10 10
Keluarga
IKK.3.5631.1.7 Jumlah peralatan dan fasilitas 1 1 1 1 1
perkantoran
IKK.3.5631.1.8 Kendaraan operasional perkantoran 2 - - 2 -

IKK.3.5631.1.9 Jumlah Dokumen perencanan dan 2 2 2 2 2


Evaluasi pelaksanaan rencana
IKK.3.5631.1.10 Jumlah Dokumen keuangan, 4 4 4 4 4
kepegawaian, ketatausahaan, dan
BMN
Tabel 4.7 Penyediaan Layanan Pendidikan Keluarga

6. Pengembangan, Pengkajian dan Pemetaan Mutu Paud-Dikmas

Sasaran kegiatan Pengembangan, Pengkajian dan Pemetaan Mutu Paud-Dikmas


adalah fasilitas, komptensi pendidik/tenaga kependidikan dan Model/Program,
PAUD-Dikmas yang bermutu, berwawasan Gender, pendidikan untuk
pembangunan bekelanjutan (ESD) dan kewarganegaraan global.

Kegiatan Pengembangan, Pengkajian dan Pemetaan Mutu Paud-Dikmas dilakukan


melalui:

a. Pemetaan mutu satuan Paud-Dikmas dengan tujuan untuk mendapatkan


gambaran kondisi penyelenggaraan program Paud-Dikmas terhadap standar
penyelenggaraan pendidikan (PP No. 19 Tahun 2005 dan Permendiknas No. 58
Tahun 2009). Pemetaan mutu ini dilakukan pada satuan Paud-Dikmas
termasuk UPTD SKB dan BPKB berdasarkan data base pendataan Paud-Dikmas
online/Dapodik Paud-Dikmas (satuan Paud-Dikmas yang sudah memiliki
nomor induk lembaga). Hasil pemetaan mutu ini menjadi salah satu acuan
dalam peningkatan mutu Program Paud-Dikmas baik peningkatan mutu SDM,
sarana prasarana, maupun pembelajaran melalui pengembangan
model/program.

b. Pengembangan Model/Progam Paud-Dikmas. Dalam rangka peningkatan mutu


program Paud-Dikmas maka perlu dilakukan pengembangan terhadap model

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 95


dan program penyelenggaraan Paud-Dikmas, sehingga standar pendidikan
dapat terpenuhi. Tema pengembangan model/program Paud-Dikmas bisa di
gali dari hasil pemetaan mutu, kebijakan Direktorat Jenderal, kondisi daerah,
maupun dari review model/program yang kurang relevan maupun tidak sesuai
dilaksanakan di tempat-tempat maupun kondisi tertentu.

Oleh karena itu pengembangan model program Paud-Dikmas, baik yang


dilaksanakan oleh UPT Pusat (PP-PAUDNI/BP-PAUDNI) maupun yang
dilaksanakan oleh UPTD Provinsi. Dalam melakukan pengembangan model
harus benar-benar merupakan inovasi yang dibutuhkan oleh daerah di wilayah
kerjanya dan/atau di provinsinya masing-masing. Untuk itu, sebelum kegiatan
pengembangan model dilaksanakan, PP-PAUDNI/BP-PAUDNI atau BPKB/nama
lain yang sejenis harus mengkomunikasikan “substansi” pengembangan model
dengan Dinas Pendidikan (provinsi dan kabupaten/kota) dan Direktorat yang
relevan. Komunikasi ini dilaksanakan untuk memastikan substansi model yang
akan dikembangkan sesuai dengan kebutuhan atau dibutuhkan oleh
masyarakat. Komunikasi substansi pengembangan model ini dapat dilakukan
melalui rapat koordinasi baik pusat maupun daerah dan/atau kegiatan lain
yang relevan.

c. Penyelenggaraan labsite Paud-Dikmas. Penyelenggaraan labsite ini adalah


swakelola yang dilaksanakan oleh UPT sebagai tempat pelaksanaan ujicoba
lanjutan dalam rangka pengembangan model/program yang telah
dilaksanakan pada tahun sebelumnya (t-1). Penyelenggaraan labsite ini
bertujuan untuk mempertajam hasil pengembangan model tersebut agar
sesuai dengan yang direncanakan.

d. Penyelenggaraan Kelompok Percontohan Paud-Dikmas. Penyelenggaraan


kelompok percontohan ini dilaksanakan bersama satuan Paud-Dikmas
termasuk UPTD SKB dan BPKB dalam rangka untuk pelaksanaan uji coba
lanjutan setelah hasil pengembangan model tersebut sukses diselenggarakan di
labsite Paud-Dikmas. Dengan diselenggarakannya hasil pengembangan model
di kelompok kelompok percontohan tersebut diharapkan akan didapatkan
kesesuaian dengan daerah daerah tempat diselenggarakannya kelompok
percontohan tersebut, sebelum hasil pengembangan model ini direplikasi di
masyarakat sebagai salah satu metode penyelenggaraan Paud-Dikmasdi
masyarakat.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 96


e. Meningkatan kompetensi SDM Paud-Dikmas guna mendukung keberhasilan
dan peningkatan mutu program Paud-Dikmas. Salah satu acuan dalam
pelaksanaan peningkatan kompetensi SDM Paud-Dikmas adalah hasil
pemetaan mutu khususnya yang dilakukan terhadap PTK satuan Paud-Dikmas
termasuk UPTD SKB dan BPKB di wilayah kerja UPT Paud-Dikmas.

f. Memberikan bimbingan teknis kepada penyelenggaran lembaga/satuan


pendidikan anak usia dini, pendidikan masyarakat, berdasarkan hasil
monitoring dan pemetaan mutu terhadap satuan Paud-Dikmas termasuk UPTD
SKB dan BPKB.

Pengukuran keberhasilan penerapan strategi ini dilakukan dengan merumuskan


indikator dan target pencapaian yang dijabarkan sebagai berikut.
Target
No Indikator Kinerja Kegiatan (IKK)
2015 2016 2017 2018 2019
IKK.3.4074.1.1 Model/Program PAUD-Dikmas yang 20 132 132 132 132
Dikembangkan
IKK.3.4074.1.2 Lembaga/Satuan PAUD-Dikmas yang 2.895 2.895 2.895 2.895 2.895
Menerapkan Model/Program hasil
kajian/pengembangan
IKK.3.4074.1.3 Dokumen NSPK Pengkajian dan - 64 45 30 30
Pengembangan Model/Program PAUD-
Dikmas yang dikembangkan
IKK.3.4074.1.4 Jumlah peralatan dan failitas perkatoran 8 8 8 8 8

IKK.3.4074.1.5 Kendaraan operasional perkantoran - 8 - 8 -

IKK.3.4074.1.6 Jumlah Dokuem perencanan dan Evaluasi 16 16 16 16 16


pelaksanaan rencana
IKK.3.4074.1.7 Dokumen keuangan, kepewaian, 32 32 32 32 32
ketatausahaan, dan BMN
IKK.3.4074.1.8 Jumlah Dokumen penyelenggaran Lomba 8 8 8 8 8
dan Apresiassi UPT PAUD-Dikmas
IKK.3.4074.1.9 Bangunan Gedung 8.000 8.000 8.000 8.000 8.000

Tabel 4.8 Pengembangan, Pengkajian dan Pemetaan Mutu Paud-Dikmas

Implementasi arah kebijakan Paud-Dikmas memerlukan dukungan sumber daya dan


partisipasi dari seluruh pemangku kepentingan. Agar implementsi dari kebijakan
dapat berjalan secara efektif, efisien, akuntabel dan produktif, maka strategi yang
dikembangkan adalah sebagai berikut:

a. Insentif dan dis-insentif, pemberian insentif kepada individu, lembaga pendidikan,


dan/atau pemerintah daerah yang dinilai berpartisipasi, bekerja sama dengan baik

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 97


atau menunjukkan kinerja yang baik dan dis-insentif kepada individu, lembaga
pendidikan, dan/atau pemerintah daerah yang dinilai lalai, berkinerja kurang baik
dan/atau rendah kerjasamanya dam penyelenggaraan program dan pelembagaan
satuan Paud-Dikmas. Bentuk insentif dan dis-insentif dapata berupa pagu
anggaran, kebijakan afirmatif maupun bentuk lain yang tepat pada saat
pelaksanaannya;

b. Kemitraan, merupakan upaya pemberdayaan dan pelibatan semua potensi yang


ada, sekaligus menunjukkan upaya mensinergikan dan/atau “resource sharing”
antara pemerintah, pemerintah daerah, dunia usaha/dunia industry, organisasi
mitra serta masyarakat umum, dalam mendukung penyelenggaraan program dan
pelembagaan satuan Paud-Dikmas;

c. Pendekatan priortas, penyelenggaraan program dan pengembangan satuan Paud-


Dikmas didasarkan pada skala prioritas kebutuhan masyarakat sitemap, dan tidak
semata-mata didasarakan atas prinsip sama rasa sama rata;

d. Basis keunggulan, pengembangan program dan pelembagaan satuan Paud-Dikmas


harus mempunyai keunggulan baik dari dimensi ekonomi, teknologi, sosial dan
sumber-sumber potensi/sumber daya;

e. Pendekatan kewilayahan, pengembangan program dan kelembagaan Paud-Dikmas


selalu memperhatikan ciri atau karakteristik wilayah tertentu dengan tujuan
tertentu, yaitu: kepadatan sasaran, daerah 3T, pasca bencana, konflik dan
pascanya;

f. Pendekatan penyelerasan, penyelenggaraan program Paud-Dikmas diarahkan


pada kesesuaian atau keselarasan atara sisi demand/kebutuhan dengan sisi
suplay/lulusan dalam dimensi waktu dan lokasi yang tepat;

g. Pengembangan model dan program percontohan, mengembangan model-model


program Paud-Dikmas terbaik dan terkini berdasarkan hasil kajian dan/atau
program unggulan yang diselenggarakan masyarakat (best practces) sebagai
program percontohan yang dapat dijadikan rujukan , tempat magang praktek
pengelola program dalam rangka peningkatan efektifitas, efisiensi, mutu dan
produktivitas penyelenggaraan program. Strategi ini terutama dilakukan oleh UPT
dan UPTD Paud-Dikmas;

h. Optimalisasi pemanfaatan e-layanan, untuk meningkatkan efisiensi dan


percepatan layanan serta percepatan pendistribusian informasi kebijakan dan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 98


program Paud-Dikmas dilaksanakan dengan memanfaatkan secara optimal
fasilitas layanan elektornik, seperi dalam penyebaran bebagai kebijakan dan
petunjuk teknis pelaksanaan program, pendataan, menitoring dan pelaporan
serapan anggaran yang semuanya bebasis web dan on line.

B. Kerangka Regulasi

Kerangka regulasi yang mendukung dan melandasi pelaksanaan program Paud-


Dikmas tahun 2015-2019 adalah sebagai berikut:

1. Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masayarakat

Dalam upaya meningkatkan akses dan mutu Paud-Dikmas diperlukan aturan atau
ketentuan dengan menyiapkan antara lain: (i) penyusunan kurikulum dan metode
pendidikan karakter pada jenjang pendidikan usia dini; (ii) penyusunan rencana
strategis Paud-Dikmas 2015–2019; (iii) menyusun pedoman umum pelaksanaan
program Paud-Dikmas; (iii) menyusun petunjuk teknis pelaksanaan kegiatan
Paud-Dikmas; (iv) review dan penyusunan perundangan untuk memungkinkan
penyediaan bantuan secara berkesinambungan kepada satuan pendidikan baik
negeri maupun swasta melalui bantuan sosial.

2. Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan

Dalam upaya mewujudkan kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan


pada bidang Paud-Dikmas perlu memberikan bahan masukan untuk: (i)
penyusunan RUU tentang Kesetaraan Gender; (ii) penyusunan regulasi atau
kebijakan terkait pelaksanaan PUG termasuk PPRG di berbagai bidang
pembangunan; (iii) penyusunan regulasi terkait pencegahan dan penanganan
berbagai tindak kekerasan.

Selain itu diupayakan juga untuk: (i) penguatan lembaga yang menangani
kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuantermasuk perlindungan
perempuan dari berbagai tindak kekerasan; (ii) penguatan lembaga pelayanan
perempuan korban kekerasan termasuk TPPO; (iii) penguatan lembaga dan
jejaring PUG di tingkat nasional dan daerah; (iv) peningkatan kapasitas SDM dalam
penerapan PUG dan perlindungan perempuan dari tindak kekerasan termasuk
TPPO; dan (v) peningkatan koordinasi antara pemerintah, lembaga layanan,
masyarakat, dan dunia usaha dalam penerapan PUG serta pencegahan,

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 99


penanganan, dan pemberdayaan perempuan korban kekerasan, termasuk korban
TPPO (RPJMN 2015-2019-Buku II).

C. Kerangka Pendanaan

Kerangka pendanaan pendidikan terdiri dari: (1) membagi beban dan tanggung jawab
pembiayaan pembangunan pendidikan (pemerintah pusat, provinsi, kab/kota,
masyarakat); (2) memperbaiki Norma Standar Prosedur dan Kriteria (NSPK); (3)
memperbaiki mekanisme dan cakupan penggunaan dana bantuan; (4) memperbaiki
pentunjuk teknis pelaksanaan kegiatan.

Selain itu pendanaan pembangunan Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan
Masyarakat dalam kurun waktu 2015-2019 mengacu pada amanat UUD RI 1945 dan
Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional, serta melanjutkan fungsi dan tujuan
pendidikan dan kebudayaan sebagaimana telah ditetapkan pemerintah untuk jangka
waktu 2005-2025, yaitu (1) memperjelas pemihakan kepada masyarakat miskin; (2)
penguatan desntralisasi dan otonomi pendidikan; (3) insentif dan disinsentif bagi
peningkatan kases, mutu dan tata kelola pendidikan dan kebudayaan. Pelaksanaan
ketiga fungsi pendidikan dan kebudayaan tersebut bertujuan untuk mewujudkan
pelayanan pendidikan dan kebudayaan sesuai dengan standard nasional pendidikan
dan standard pelayanan minimal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan
Masyarakat, yang dicerminkan dalam kerangka pendanaan dan anggaran serta
pembagian tanggungjawab pendanaan antara pemerintah dengan pemerintah daerah.

Sejak tahun 2009, amanat UUD 1945 dan UU Sisdiknas (sesuai Keputusan MK RI
Nomor 13 Tahun 2008), pemerintah selalu berusaha memenuhi kewajiban dengan
menyediakan anggaran pendidikan 20% dari total APBN. Namun demikian,
penyediaan anggaran untuk pembangunan pendidikan anak usia dini danpendidikan
masyarakat relative kecil jika dibandingkan dengan jumlah sasaran yang harus
dilayani. Oleh karena itu, partisipasi pemangku kepentingan seperti pemerintah
daerah provinsi, pemerintah kabupaten/kota, dunia usaha/industri serta lembaga
mitra lainnya sangat-sangat diperlukan (RPJMN 2015-2019-Buku II).

Prinsip keadilan bahwa besarnya pendanaan pendidikan oleh pemerintah pusat,


pemerintah daerah, dan masyarakat disesuaikan dengan kamampuan masing-masing.
Prinsip kecukupan bahwa pendanaan pendidikan cukup untuk membiayai
penyelenggaraan pendidikan yang memenuhi sandar nasional pendidikan. Prinsip
keberlanjutan pendanaan pendidikan dapat digunakan secara berkesinambungan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 100


untuk memberikan layanan pendidikan yang memenugi standard nasional
pendidikan.

Prinsip-prinsip dalam pengelolaan dana pendidikan oleh pemerintah daerah,


penyelenggara dan satuan pendidikan yang didirikan oleh masyakarat terdiri atas
prinsip keadilan, efisiensi, transparansi, dan akuntabilitas publik. Prinsip keadilan
dilakukan dengan memberikan akses pelayanan pendidikan yang seluas-luasnya dan
merata kepada peserta didik atau calon peserta didik, tanpa membedakan latar
belakang suku, ras, agama, jenis kelamin, dan status sosial ekonomi.

Prinsip efisiensi dilakukan dengan mengoptimalkan akses, mutu, relevansi dan daya
saing lapayanan pendidikan. Prinsip transparansi dilakukan dengan memanuhi asas
kepatutan dan tata kelola yang baik oleh pemerintah pusat, pemerintah daerah,
penyelenggara pendidikan yang didirikan oleh masyarakat, dan satuan pendidikan
sehingga dapat diaudit atas dasar standard audit yang berlaku, dan menghasilkan
opini audit wajar tanpa perkecualian, serta dapat dipertanggungjawabkan secara
transparan kepada pemangku kepentingan pendidikan. Prinsip akuntabilitas publik
dilakukan dengan memberikan pertanggungjawaban atas kegiatan yang dijalankan
oleh penyelenggara atau satuan pendidikan kepada pemangkukepentingan
pendidikan sesuai dengan peraturan perundang-undangan.

D. Kelembagaan Ditjen Paud-Dikmas

Dalam pelaksanaan pembangunan dan pelayanan pandidikan anak usia dini,


Pendidikan Masyarakat, sudah terstruktur mulai dari tingkat pusat sampai dengan
desa/kelurahan, yaitu kelembagaan/instansi pemerintah, pemerintah daerah
provinsi, pemerintah daerah kabupaten/kota serat lembaga yang dikelola oleh
masyarakat.

Pada tingkat pemerintahan pusat, pembangunan Paud-Dikmas dikelola oleh


Direktorat Jenderal Paud-Dikmas, yang terdiri dari 4 direktorat dan satu sekretariat,
yaitu Direktorat Pembinaan PAUD, Direktorat Pembinaan Pendidikan Keaksaraan dan
Kesetaraan, Direktorat Pembinaan Kursus dan Pelatihan, Direktorat Pembinaan
Pendidikan Keluarga, serta Sekretariat Direktorat Jenderal Paud-Dikmas.

Pada tingkat regional, pengelolaan pembangunan Paud-Dikmas dilaksanakan oleh 8


UPT Pusat yaitu 2 UPT PP-PAUDNI dan 8 UPT BP-PAUDNI dengan tugas dan fungsi
lebih kepada pengembangan berbagai model pembelajaran dan pengedalian mutu
program dan kelembagaan Paud-Dikmas.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 101


Pada tingkat provinsi, pengelolaan pembangunan Paud-Dikmas, di koordinasikan oleh
Dinas Pendidikan, khususnya oleh Bidang Paud-Dikmas dan UPTD Provinsi
(BPKB/nama lain yang sejenis). Fungsi dinas pendidikan provinsi lebih ditik beratkan
pada fungsi koordinasi dan mediasi antara pemerintah pusat dengan pemerintah
kabupaten/kota.

Pada tingkat kabupaten/kota pengelolaan pembangunan Paud-Dikmas dilaksanakan


oleh dinas pendidikan kabupaten/kota, khususnya bidang Paud-Dikmas dan UPTD
SKB kabupaten/kota. Dinas pendidikan kabupaten/kota bersama UPTD Kab/kota
merupakan instansi/kelembagaan yang merupakan pelaksana pembangunan
pendidikan, karena pemerintah kabupaten/kota yang memiliki wilayah dan mebina
secara langsung lembaga-lembaga penyelenggara pembangunan dan pelayanan Paud-
Dikmas kepada masyarakat melalui lembaga, seperti lembaga PAUD, LKP, PKBM, dan
lembaga sejenis lainnya.

Gambar 4.2 Struktur Organisasi Ditjen PAUD-Dikmas

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 102


BAB V
KERANGKA IMPLEMENTASI

Kerangka implementasi Renstra Ditjen Paud-Dikmas 2015–2019 mencakup: (i) reformasi


program; (ii) strategi pendanaan pendidikan; (iii) sistem tata kelola dan pengawasan
internal, (iv) sistem monitoring dan evaluasi yang menjamin terlaksananya fungsi serta
tercapainya tujuan Paud-Dikmas, dan (v) Pemanfaatan Teknologi dan Informasi.

A. Reformasi Program
Ditjen Paud-Dikmas melaksanakan reformasi perencanaan dan penganggaran
berpedoman pada Undang-undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara
dan Undang-undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan
Pembangunan Nasional. Sehubungan dengan hal tersebut, penyusunan Renstra Ditjen
Paud-Dikmas 2015—2019 menjadi keharusan bagi setiap kementerian/lembaga
sampai dengan level Eselon I. Hal ini dimaksudkan untuk memberikan jaminan
keberlanjutan program selama lima tahun ke depan. Renstra juga merupakan
persyaratan utama bagi upaya mewujudkan akuntabilitas dan transparansi serta
peningkatan mutu keluaran (output) dan hasil (outcome) dalam pemanfaatan APBN.
Renstra akan menjadi acuan (guidance) pelaksanaan program dan kegiatan bagi
setiap satuan kerja agar dalam melaksanakan tugas dan fungsinya semakin akuntabel.
Sejalan dengan itu juga tetap dilakukan reformasi bidang perencanaan yang
dimaksudkan agar di dalam penyusunan Renstra tergambar secara jelas keterkaitan
antara sasaran kementerian/lembaga, sasaran program, dan sasaran kegiatan dengan
Indikator Kinerja Sasaran Strategis (IKSS), Indikator Kinerja Program (IKP) dan
Indikator Kinerja Kegiatan (IKK). Hal ini dimaksudkan untuk lebih memantapkan
penerapan Penganggaran Berbasis Kinerja/performance based budgeting.

Penetapan target kinerja ditentukan setelah IKSS, IKP, dan IKK disusun dan
disepakati baik di tingkat kementerian sampai di tingkat Eselon II. Target kinerja
menunjukkan tingkat sasaran kinerja spesifik yang akan dicapai oleh Kementerian,
program, dan kegiatan dalam periode 2015—2019. Oleh karena itu didalam
menyusun dan menetapkan target kinerja mengacu dan memperhatikan beberapa
kriteria, yaitu:

1. Target kinerja harus dapat menggambarkan angka kuantitatif dan satuan yang
akan dicapai dari setiap indikator kinerja sasaran (IKSS, IKP, dan IKK);

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 103


2. Penetapan target dipilih karena relevan karena relevan dengan indikator
kinerjanya, logis dan berdasarkan pada baseline data yang jelas.

Dalam reformasi perencanaan dan penganggaran ini setiap Eselon I diharapkan


menetapkan satu program dengan satu atau lebih sasaran program dan dilengkapi
dengan IKP dari masing-masing sasaran program, sedangkan Eselon II dimungkinkan
memiliki satu atau lebih kegiatan dengan masing-masing kegiatan memiliki satu atau
lebih sasaran kegiatan sesuai dengan karakteristik tugas dan fungsinya yang
dilengkapi dengan IKK untuk masing-masing sasaran kegiatan. Target kinerja
program di setiap Eselon I dan target kinerja kegiatan di seluruh Eselon II harus
mencerminkan target kinerja kementerian dan program prioritas nasional.
Restrukturisasi program dan kegiatan disajikan pada gambar berikut.

STRUKTUR STRUKTUR STRUKTUR


STRUKTUR KINERJA
ORGANISASI ANGGARAN PERENCANAAN

NASIONAL
FUNGSI PRIORITAS
SASARAN IK SASARAN
TARGE
PEMBANGUNA PEMBANGUNA
KABINET T
N NASIONAL N NASIONAL

SUB-FUNGSI PROGRAM LINTAS

KEMENTERIAN/LEMBAGA

SASARAN
BAGIAN STRATEGIS K/L IK SASARAN
KEMENTERIAN/L KEBIJAKAN K/L TARGET
ANGGARAN/ (IMPACT/ STRATEGIS
EMBAGA
ORGANISASI OUTCOME)

UNIT SASARAN INDIKATOR


ORGANISASI ES PROGRAM PROGRAM PROGRAM KINERJA TARGET
1*) (OUTCOME) PROGRAM

UNIT KERJA SASARAN INDIKATOR


KEGIATAN
ES 2*) KEGIATAN KEGIATAN KINERJA TARGET
(OUTPUT) KEGIATAN

Bagan 5.1 Arsitektur Restrukturisasi Program dan Kegiatan

Selanjutnya melalui reformasi perencanaan dan penganggaran diharapkan diperoleh


gambaran pembiayaan selama lima tahun mendatang. Pemerintah dapat menjamin
penyediaan anggaran selama lima tahun mendatang. Penyusunan Renstra juga
memperhatikan kemampuan fiskal untuk memenuhi amanat undang-undang bahwa
Pemerintah harus menyediakan anggaran pendidikan minimal 20% dari APBN.
Renstra Ditjen Paud-Dikmas 2015—2019 ini disusun dengan pendekatan bottom up
dan top down dengan keterlibatan seluruh Satuan Kerja. Pendekatan top down

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 104


mengandung makna bahwa perencanaan ini memperhatikan pula ketersediaan
anggaran sesuai dengan estimasi APBN. Dari sisi pelaksanaan, pendekatan bottom up
dilakukan untuk memperoleh gambaran kebutuhan pendanaan guna mewujudkan
kondisi ideal. Dengan demikian, akan tampak kesenjangan antara pendanaan
minimal 20% APBN dengan kondisi ideal. Setelah tersusunnya Renstra Ditjen Paud-
Dikmas ini, setiap Satuan Kerja harus menerjemahkannya ke dalam rencana tahunan
yang terukur dengan menerapkan prinsip penganggaran berbasis kinerja.

B. Strategi Pendanaan Paud-Dikmas

1. Prinsip Pendanaan Pendidikan

Undang-Undang Dasar 1945 dalam Pasal 31 ayat (4) mengamanatkan Negara


memprioritaskan anggaran pendidikan sekurang-kurangnya 20% dari
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara serta dari Anggaran Pendapatan
dan Belanja Daerah untuk memenuhi kebutuhan penyelenggaraan pendidikan
nasional. Sebagai implementasi dari amanat UUD tersebut, UU Sisdiknas
menetapkan bahwa pendanaan pendidikan menjadi tanggung jawab bersama
antara Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan masyarakat termasuk dana Paud-
Dikmas. Pemerintah, Pemerintah Daerah, dan masyarakat mengerahkan sumber
daya yang ada sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Pengelolaan dana berdasarkan pada prinsip keadilan, efisiensi, transparansi, dan
akuntabilitas publik. Sumber pendanaan Paud-Dikmas ditentukan berdasarkan
prinsip keadilan, kecukupan, dan keberlanjutan.

Peraturan Pemerintah Nomor 48 Tahun 2008 tentang Pendanaan Pendidikan


mengatur pembagian tanggung jawab pendanaan pendidikan untuk jenjang
pendidikan dasar, menengah dan tinggi antara pemerintah, pemerintah daerah,
dan masyarakat termasuk satuan pendidikan.

Selain oleh penyelenggara dan satuan pendidikan, pendanaan pendidikan juga


menjadi tanggung jawab peserta didik, orang tua dan/atau wali peserta didik.
Tanggung jawab tersebut adalah: (a) biaya setiap peserta didik; (b) pendanaan
biaya investasi selain lahan untuk satuan pendidikan bukan pelaksana program
wajib belajar, yang diperlukan untuk menutupi kekurangan pendanaan yang
disediakan oleh penyelenggara dan/atau satuan pendidikan; (c) pendanaan biaya
personalia pada satuan pendidikan yang diperlukan untuk menutupi kekurangan
pendanaan yang disediakan oleh penyelenggara dan/atau satuan pendidikan; (d)
pendanaan biaya nonpersonalia pada satuan pendidikan bukan pelaksana program
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 105
wajib belajar untuk pendidikan nonformal, yang diperlukan untuk menutupi
kekurangan pendanaan yang disediakan oleh penyelenggara dan/atau satuan
pendidikan.

Pendanaan Paud-Dikmas dapat diperoleh juga dari masyarakat di luar


penyelenggara dan satuan pendidikan yang didirikan masyarakat serta peserta
didik atau orang tua/walinya dengan syarat diberikan secara sukarela, dibukukan
dan dipertanggungjawabkan secara transparan kepada pemangku kepentingan
satuan pendidikan.

2. Perkiraan Kebutuhan Anggaran Paud-Dikmas

Perkiraan pendanaan Paud-Dikmas dalam kurun waktu 2015–2019 mengacu pada


amanat UUD RI 1945 dan UU Sisdiknas serta melanjutkan fungsi dan tujuan
pendidikan yang ditetapkan pemerintah untuk tahun 2005–2025, yaitu: (a)
memperjelas pemihakan terhadap masyarakat miskin; (b) penguatan
desentralisasi dan otonomi pendidikan; dan (c) insentif dan disinsentif bagi
peningkatan akses, mutu, dan tata kelola pendidikan. Pemihakan terhadap
masyarakat miskin dilakukan untuk menghilangkan berbagai hambatan biaya (cost
barrier) bagi peserta didik untuk dapat mengikuti dan menamatkan pendidikan
dasar pada pendidikan nonformal. Pelaksanaan ketiga fungsi pembiayaan
pendidikan tersebut bertujuan untuk mewujudkan pelayanan pendidikan sesuai
standar nasional pendidikan yang dicerminkan dalam struktur pendanaan dan
anggaran serta pembagian tanggungjawab pendanaan antara Pemerintah dan
Pemerintah Daerah.

Besarnya pembiayaan pembangunan Paud-Dikmas selama lima tahun (2015-


2019) dihitung berdasarkan kebutuhan anggaran untuk mencapai target angka
partisipasi kasar (APK), mutu lulusan minimal sesuai SNP, dan akuntabilitas tata
kelola pendidikan pada jenis pendidikan. Perkiraan kebutuhan anggara Program
Paud-Dikmas berikut.
Program/ Sasaran Program (Outcome)/ Alokasi (dalam juta rupiah)
TOTAL
Kegiatan Sasaran Kegiatan (Output) 2015 2016 2017 2018 2019
03 - PROGRAM PENDIDIKAN ANAK USIA DINI
2.589.662,9 4.386.075,8 4.616.465,6 4.835.607,5 4.830.634,0 21.258.445,8
DAN PENDIDIKAN MASYARAKAT
SP.3.1 Meningkatnya keluasan dan
kemerataan akses PAUD
bermutu, berkesetaraan jender,
dan berwawasan pendidikan
untuk pembangunan
berkelanjutan (ESD) dan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 106


Program/ Sasaran Program (Outcome)/ Alokasi (dalam juta rupiah)
TOTAL
Kegiatan Sasaran Kegiatan (Output) 2015 2016 2017 2018 2019
kewarganeraan global di semua
provinsi, kabupaten, dan kota
2019 Dukungan Manajemen dan 115.996,3 121.796,2 127.886,0 134.280,3 140.994,3 640.953,1
Pelaksanaan Tugas Teknis
Lainnya PAUD dan Dikmas
SK.3.2019.1 Fasilitas, kompetensi SDM dan
regulasi tata kelola dan
pelaksanaan tugas teknis lainnya
Ditjen PAUD dan Dikmas sesuai
dengan ketentuan perundang-
undangan yang berlaku
4074 Layanan Pengkajian, 129.364,0 200.550,0 203.734,0 204.531,0 206.083,0 944.262,0
Pengembangan Model/Program,
dan Pemetaan Mutu PAUD
Dikmas
SK.3.4074.1 Fasilitas, komptensi
pendidik/tenaga kependidikan dan
Model/Program, PAUD-Dikmas
yang bermutu, berwawasan
Gender, pendidikan untuk
pembangunan bekelanjutan (ESD)
dan kewarganegaraan global
2016 Penyediaan Layanan PAUD 598.788,0 1.426.577,6 1.522.048,0 1.638.428,0 1.690.842,0 6.876.683,6
SK.3.2016.1 Fasilitas, kompetensi
penyelenggara/pendidik dan
regulasi/kebijakan
penyelengaraan PAUD yang
berwawasan pendidikan
pembangunan berkelanjutan
(ESD) dan kewarganegaraan
global
2015 Penyediaan Layanan Kursus dan 186.069,5 509.239,6 614.664,4 648.633,8 665.342,8 2.623.950,1
Pelatihan
SK.3.2015.1 Fasilitas Kursus dan Pelatihan,
kompetensi
penyelenggara/pendidik Kursus
dan pelatihan, dan
regulasi/kebijakan
penyelengaraan Kursus dan
Pelatihan yang berwawasan
pendidikan untuk pembangunan
berkelanjutan (ESD), dan
kewarganegaraan global
2018 Penyediaan Layanan Pendidikan 1.159.445,0 1.327.912,4 1.348.133,2 1.409.734,5 1.327.372,0 6.572.597,1
Keaksaraan dan Kesetaraan
SK.3.2018.1 Fasilitas, kompetensi
penyelenggara/pendidik dan
regulasi/kebijakan
penyelengaraan Pendidikan
Keaksaraan dan Kesetaraan yang
berwawasan pendidikan untuk
pembangunan berkelanjutan
(ESD) dan kewarganegaraan
global
5631 Penyediaan Layanan Pendidikan 400.000,0 800.000,0 800.000,0 800.000,0 800.000,0 3.600.000,0
Keluarga

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 107


Program/ Sasaran Program (Outcome)/ Alokasi (dalam juta rupiah)
TOTAL
Kegiatan Sasaran Kegiatan (Output) 2015 2016 2017 2018 2019
SK.3.5631.1 Fasilitas, kompetensi
penyelenggara/pendidik,
orangtua/wali peserta didik, dan
regulasi/kebijakan
penyelengaraan pendidikan
keluarga yang berwawasan
pendidikan untuk pembangunan
berkelanjutan (ESD) dan
kewarganegaraan global

Table 5.1 Perkiraan Kebutuhan Anggaran Program Paud-Dikmas Tahun 2015–2019

UUD RI Tahun 1945 dan UU Sistem Pendidikan NasionalNomor 20 Tahun 2003


mengamanatkan agar negara memberikan prioritas sekurang-kurangnya 20% dari
APBN dan APBD dialokasikan untuk pembiayaan pembangunan pendidikan nasional.
Dengan menggunakan pertumbuhan ekonomi dan tingkat inflasi yang ditargetkan
pemerintah dalam RPJMN 2015-2019, perkiraan kebutuhan anggaran untuk
melaksanakan program pembangunan Paud-Dikmas sebesar Rp21,258 triliun.

C. Koordinasi, Tata Kelola, dan Pengawasan

Keberhasilan dalam mengimplementasikan Renstra sangat tergantung pada


komitmen dalam proses penyusunan dan penjabarannya jika dilakukan koordinasi
dan pengawasan yang baik. Untuk mencapai tujuan pembangunan yang dituangkan
dalam Renstra perlu dilakukan koordinasi, penataan sistem tata kelola, dan
pengawasan dalam perencanan dan implementasi Renstra secara nasional, regional,
dan/atau antar lembaga dan antarinstansi terkait.

1. Koordinasi Perencanaan Paud-Dikmas

Koordinasi penyusunan Renstra PAUD-Dikmas dilakukan melalui workshop


perencanaan Paud-Dikmas dan rapat kerja perencanaan Paud-Dikmas. Pihak yang
dilibatkan dalam form koordinasi perencanaan pendidikan adalah Satuan
Kerjaterkait dilingkungan Kemendikbud, Direktorat yang ada di Ditjen Paud-
Dikmas, Kementerian/lembaga lain di luar Kemendikbud seperti Kementerian
agama, Kementerian Keuangan, Bappenas, pemerintah provinsi, pemerintah
kabupatan/kota, HPKPI dan organisasi mitra PAUD-Dikmas lainnyadalam yang
menyusun Renstra pendidikan secara otonomi. Pokok pembahasan adalah arah

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 108


kebijakan, sasaran program dan kegiatan, serta monitoring dan evaluasi tahunan
Renstra Paud-Dikmas.

2. Sistem Tata Kelola

Implementasi Renstra Paud-Dikmas 2015–2019 oleh Ditjen Paud-Dikmas, Dinas


Pendidikan Provinsi, Dinas Pedidikan Kabupaten/Kota, dan UPTD terkait menuntut
pengembangan sistem tata kelola tersendiri dalam bentuk lokakarya penyusunan
NSPK, atau SOP, pelatihan dalam bidang perencanaan dan penganggaran untuk
para perencana Paud-Dikmas, serta pengembangan data pendukung perencanaan.

3. Pengendalian dan Pengawasan

Pengendalian terhadap implementasi Renstra dilakukan melalui pengawasan


internal danpengendalian yang merupakan tanggungjawab dari unit utama yang
membidangi pengawasan misalnya Inspektorat Jenderal pada tingkat dan Badan
Pengawas Daerah untuk Dinas Pendidikan Provinsi dan Kabupaten/Kota.

Pengawasan internal di dalam sektor publik dilaksanakan oleh dua pihak, yaitu:
atasan langsung; dan unit pengawasan independen. Pengawasan atasan langsung
termasuk yang dilakukan oleh unit pengawasan Kementerian. Sedangkan unit
pengawasan independen adalah seperti Badan Pemeriksaan Keuangan
Pembangunan (BPKP) yang bertanggung jawab kepada Presiden, dan Badan
Pemeriksa Keuangan yang bertanggung jawab kepada DPR-RI.

4. Pemantauan dan Evaluasi

a. Tujuan Pemantauan dan Evaluasi

Sistem pemantauan dan evaluasi merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari
implementsi Renstra. Pemantauan dan evaluasi bertujuan untuk mengetahui
tingkat pencapaian dan kesesuaian antara rencana yang telah ditetapkan dalam
Renstra Ditjen Paud-Dikmas2015–2019 dengan hasil yang dicapai berdasarkan
kebijakan yang dilaksanakan melalui kegiatan dan/atau program Paud-Dikmas.

b. Prinsip-Prinsip Pemantauan dan Evaluasi

Pelaksanaan pemantauan dan evaluasi dilakukan berdasarkan prinsip-prinsip


yaitu: (1) kejelasan tujuan dan hasil yang diperoleh dari pemantauan dan
evaluasi; (2) pelaksanaan dilakukan secara objektif; (3) dilakukan oleh petugas
yang memahami konsep, teori dan proses serta berpengalaman dalam

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 109


melaksanakan pemantauan dan evaluasi agar hasilnya sahih dan handal; (4)
pelaksanaan dilakukan secara terbuka (transparan), sehingga pihak yang
berkepentingan dapat mengetahui dan hasilnya dapat dilaporkan kepada
stakeholders melalui berbagai cara; (5) melibatkan berbagai pihak yang
dipandang perlu dan berkepentingan secara proaktif (partisipatif); (6)
pelaksanaannya dapat dipertanggungjawabkan secara internal dan eksternal
(akuntabel); (7) mencakup seluruh objek agar dapat menggambarkan secara
utuh kondisi dan situasi sasaran pemantauan dan evaluasi (komprehensif); (8)
pelaksanaan dilakukan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan dan pada
saat yang tepat agar tidak kehilangan momentum yang sedang terjadi; (9)
dilaksanakan secara berkala dan berkelanjutan; (10) berbasis indikator kinerja,
yaitu kriteria/indikator yang dikembangkan berdasarkan kebijakan
Kemendikbud; dan (11) efektif dan efisien, artinya target pemantauan dan
evaluasi dicapai dengan menggunakan sumber daya yang ketersediaannya
terbatas dan sesuai dengan yang direncanakan.

Pemantauan dan evaluasi mencakup aspek (1) penjaminan mutu, relevansi, dan
daya saing; (2) pemerataan dan perluasan akses Paud-Dikmas; (3) peningkatan
tata kelola, akuntabilitas, dan kemitraan pendidikan. Pemantauan dan evaluasi
dapat dilakukan oleh pemerintah, dinas pendidikan provinsi, dinas pendidikan
kabupaten/kota, Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) atau dinas pendidikan
kecamatan.

c. Ruang Lingkup Pemantauan dan Evaluasi

Impelementasi pemantauan dan evaluasi yang sudah bejalan di lingkungan


Ditjen Paud-Dikmas meliputi:(a) pemantauan dan pengendalian program
bulanan dan triwulanan, (b) evaluasi tematik yang berkaitan dengan kebijakan
Ditjen Paud-Dikmas, (c) evaluasi kinerja tahunan melalui Sistem AKIP, (d)
evaluasi kinerja tengah periode Renstra melalui Pencapaian Kinerja Ditjen Paud-
Dikmas, (e) evaluasi akhir masa Renstra.

1) Pemantauan dan Pengendalian Program

Sistem pemantauan dan pengendalian program di lingkungan Ditjen Paud-


Dikmas Kemendikbud dituangkan dalam Permendiknas No. 79 Tahun 2008
tentang Koordinasi dan Pengendalian Program di Lingkungan Departemen
Pendidikan Nasional Tahun Anggaran 2009, pasal 12, Perkembangan/
kemajuan bulanan pelaksanaan program/kegiatan di masing-masing unit
Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 110
utama dilaporkan secara tertulis kepada Menteri Pendidikan Nasional
melalui Sekretaris Jenderal dan Inspektur Jenderal, dengan sistem laporan
sebagai berikut:

(a) Sekretaris Jenderal melaporkan perkembangan/kemajuan pelaksanaan


program/kegiatan seluruh unit utama kepada Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan;

(b) Inspektur Jenderal melaporkan ketaat-asasan pelaksanaan program/


kegiatan seluruh unit utama kepada Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan;

(c) Masing-masing pemimpin unit utama mempertanggungjawabkan


pelaksanaan program/kegiatan kepada Menteri Pendidikan dan
Kebudayaan dan dapat memberikan tambahan informasi yang
diperlukan yang berkaitan dengan ketentuan sebagaimana dimaksud
pada huruf a) dan b).

Pemantauan manajemen dilakukan oleh Ditjen Paud-Dikmas, sedangkan


substansi dilakukan oleh Direktorat sesuai tugas pokok dan fungsi masing-
masing yaitu Direktorat PAUD, Direktorat Pendidikan Keaksaraan dan
Kesetaraan, Direktorat Kursus dan Pelatihan, dan Direktorat Pendidikan
Keluarga. Mekanisme monitoring yang berjenjang mulai dari Unit Kerja
setingkat Eselon II, Unit Utama, dan tingkat kementerian di lingkungan
Kemendikbud dapat dilihat pada Bagan5.2.

Bagan 5.2 Mekanisme Pelaporan Program Tahunan Kemendikbud

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 111


2) Evaluasi Tematik

Evaluasi Tematik adalah evaluasi yang dilakukan khusus untuk


program/kegiatan tertentu, namun lebih mendalam mencakup semua
aspek/komponen evaluasi seperti input, proses, output, outcome dan
dampak, serta menilai efektivitas kebijakan dan atau program tersebut,
seperti lembagapenyelenggara Paud-Dikmas di kabupaten/kota terhadap
proses pembelajaran, kualitas sarana/prasarana PAUD (APE). Evaluasi ini
bermanfaat untuk menilai apakah kebijakan atau program tersebut perlu
dilanjutkan atau tidak, jika tidak ada dampak, apakah kebijakan tersebut
perlu dirubah atau ada terobosan baru.

3) Evaluasi Kinerja Tahunan Melalui Sistem AKIP

Evaluasi tahunan dilakukan terhadap keseluruhan program yang ditetapkan


pada Rencana Kerja (Renja) tahun t-1, Sumber informasi yang digunakan
dalam evaluasi tahunan meliputi: hasil monitoring, evaluasi tematik dan
evaluasi Lakip. Tujuan evaluasi tahunan adalah untuk mengetahui capaian
indikator kinerja yang ditetapkan pada Rencana Kerja Tahun ke t-1 secara
keseluruhan serta memberikan rekomendasi perbaikan terhadap Rencana
Kerja Tahun t+1.

4) Evaluasi Tengah Masa Renstra

Evaluasi tengah masa (mid terms) dilakukan terhadap keseluruhan program


yang ditetapkan pada Rencana Kerja (Renja) tahun t-2 dan t-1, dan evaluasi
tengah tahun ke t (tahun berjalan). Sumber informasi yang digunakan dalam
Evaluasi Tengah Masa adalah Evaluasi Tahunan t-2, t-1, dan t. Evaluasi
Tengah Masa bertujuan untuk mengetahui perkembangan (trend)
pencapaian indikator kinerja sampai dengan tengah masa periode renstra
dan berguna untuk memprediksi keberhasilan/ketercapain sasaran di akhir
masa periode Renstra. Dengan adanya perkiraan ketercapaian sasaran
Renstra, jika teridentifikasi sasaran tidak akan tercapai pada masa periode
Renstra, maka Ditjen Paud-Dikmas dapat mengeluarkan kebijakan dalam
percepatan pencapaian sasaran Renstra.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 112


5) Evaluasi Akhir Periode Renstra

Evaluasi akhir periode renstra merupakan evaluasi yang dapat


menggambarkan tingkat keberhasilan tujuan Renstra Ditjen Paud-Dikmas
2015–2019 secara keseluruhan periode renstra. Selain dari itu, tujuan
evaluasi akhir masa periode renstra adalah untuk mengukur dampak
berbagai program terhadap pencapain misi yang telah dirumuskan pada
Renstra. Hasil evaluasi akhir periode Renstra bermanfaat untuk input
terhadap penyusunan Renstra periode berikutnya (Renstra Ditjen 2020–
2025). Hal ini penting untuk menjamin adanya kesinambungan
pembangunan Paud-Dikmas dalam jangka penjang. Kebijakan dan program
yang memiliki nilai good practices pada pencapaian tujuan Renstra perlu
dipertahankan dan terdokumentasikan agar dapat dipelajari untuk
penyusunan kebijakan dan program pada Renstra periode berikutnya.
Implementasi monitoring dan evaluasi dapat dilihat pada baganberikut.

Strategi Percepatan

MONITORING

Bagan 5.3 Mekanisme Pemantauan dan Evaluasi Renstra Ditjen Paud-Dikmas

Program Aksi di dalam “Jalan perubahan untuk Indonesia yang Berdaulat,


Mandiri, dan Berkepribadian”, peningkatan kualitas hidup manusia Indonesia
melalui peningkatan kualitas pendidikan dan pelatihan serta peningkatan
kesejahteraan masyarakat dengan program Indonesia Kerja menjadi bagian
penting dalam nawacita ke-5. Selain itu, pada nawacita ke-6 peningkatan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 113


produktifitas rakyat dan daya saing di pasar Internasional sehingga bangsa
Indonesia bisa maju dan bangkit bersama bangsa-bangsa asia lainnya.

6) Pemantauan dan Evaluasi oleh Pemerintah

Sesuai dengan PP 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara Pengendalian Dan


Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan, pemantauan dan evaluasi
dilaksanakan oleh pemerintah dan pemerintah daerah serta institusi lain
yang berkompeten. Dalam konteks pemerintah, pemantauan dan evaluasi
dimaksudkan untuk menggali masukan, data, dan informasi yang dijadikan
dasar dalam perumusan kebijakan nasional. Kebijakan nasional itu terutama
yang berkaitan dengan hal-hal sebagai berikut:

(a) Pengembangan dan penetapan acuan nasional untuk penyusunan


kurikulum berbasis kecakapan kreatif;

(b) Pengembangan dan perumusan standarisasi mutu dan relevansi


pendidikan berbasis kecakapan kreatif;

(c) Pengembangan dan pelaksanaan pemeratan serta perluasan kesempatan


memperoleh pendidikan;

(d) Peningkatan daya saing keluaran pendidikan di tingkat regional maupun


internasional;

(e) Pengembangan dan perumusan kebijakan mekanisme pemantauan dan


evaluasi;

(f) Pemberian masukan bagi Pemda tentang kelebihan dan kekurangan


dalam implementasi kebijakan nasional yang tertuang dalam Renstrada
2015-2019;

(g) Peningkatan kapabilitas dan kapasitas aparat daerah dalam menjabarkan


Renstra Ditjen Paud-Dikmas menjadi Renstrada 2015-2019, yang
implementasinya disesuaikan dengan kondisi, potensi, dan kebutuhan
daerah;

(h) Penyusunan anggaran pendidikan berbasis kecakapan kreatif yang


memihak pada orang miskin dan satuan pendidikan;

(i) Perwujudan aparatur pemerintah, pemerintah daerah dan satuan


pendidikan yang bebas dari KKN, yang ditandai oleh menurunnya jumlah
kasus KKN yang terjadi;

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 114


(j) Peningkatan citra publik pemerintah Indonesia terutama dalam bidang
pendidikan.

Selain itu, hasil pemantauan dan evaluasi juga dapat digunakan sebagai
masukan bagi BSNP, BAN-PNF, dan lembaga sertifikasi kompetensi untuk
meningkatkan kinerja badan-badan tersebut dalam melaksanakan
standarisasi, akreditasi, penjaminan dan pengawasan mutu, pemantauan dan
evaluasi program, kegiatan serta hasil belajar tingkat nasional.

7) Pemantauan dan Evaluasi Renstra oleh SKPD

Sebagian besar program yang ada di unit utama dan unit kerja di lingkungan
Ditjen Paud-Dikmas dilaksanakan di kabupaten/kota melalui provinsi, dan
bahkan ada yang langsung ke PKBM melalui mekanisme pendanaan
dekonsentrasi, dana alokasi khusus, bantuan sosial/block grant, dan bantuan
langsung ke PKBM melalui mekanisme bantuan operasional pendidikan
(BOP). Sejalan dengan pelaksanaan program unit utama di lingkungan Ditjen
Paud-Dikmas yang dilaksanakan oleh SKPD pendidikan kabupaten/kota,
pencapaian indikator kinerja yang tertuang dalam Renstra Ditjen Paud-
Dikmas 2015-2019 sebagaian besar dicapai oleh SKPD bidang pendidikan
kabupaten/kota.

KEMENDIKBUD

Bagan 5.4 Model Hubungan ME Kemendikbud dengan SKPD

Model hubungan di atas menunjukkan bagaimana alur penyampain


program termasuk pendanaannya dari Ditjen Paud-Dikmas ke SKPD dan
pelaporan dari SKPD ke Ditjen Paud-Dikmas yaitu:

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 115


8) Pemantauan dan Evaluasi oleh Dinas Pendidikan Tingkat Provinsi

Pemantauan dan evaluasi oleh pemerintah provinsi digunakan untuk (a)


mengukur tingkat pencapaian target pembangunan pendidikan provinsi
bersangkutan sesuai dengan Renstrada 2010-2014; (b) memperbaiki kinerja
aparatur Pemda kabupaten/kota, kecamatan, dan satuan pendidikan agar
kapabilitas dan kapasitas dalam penyelenggaraan pendidikan berbasis
kecakapan kreatif makin meningkat; (c) meningkatkan kemampuan dan
kesanggupan aparatur Pemda provinsi dalam melaksanakan tugas
pemantauan dan evaluasi. Pemantauan dan evaluasi terhadap peningkatan
mutu dan relevansi yang dicapai oleh setiap kabupaten/kota dilaksanakan
oleh BAN-PNF, yang difasilitasi oleh dinas pendidikan provinsi dan dewan
pendidikan tingkat provinsi. Acuan utama dalam melaksanakan standarisasi,
akreditasi, penjaminan mutu, pengawasan mutu dan pemantauan dan
evaluasi adalah Standar Nasional Pendidikan (Peraturan Pemerintah Nomor
19 Tahun 2005) beserta peraturan pemerintah lainnya yang telah dijelaskan
di atas. Tim pemantauan dan evaluasi tingkat provinsi merupakan unsur
utama dalam pengembangan dan implementasi sistem informasi pendidikan
provinsi, yang juga merupakan bagian dari jaringan sistem informasi
pendidikan nasional.

9) Pemantauan dan Evaluasi oleh Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota

Pemantauan dan evaluasi yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah


Kabupaten/Kota bertujuan untuk (a) mengukur tingkat pencapaian target
pembangunan pendidikan pada Kabupaten/Kota tersebut sesuai dengan
Renstra SKPD Kabupaten/Kota kurun waktu 2015-2019; (b) memperbaiki
kinerja aparatur Pemda kecamatan dan satuan pendidikan agar kapabilitas
dan kapasitas dalam penyelenggaraan pendidikan makin meningkat; (c)
meningkatkan kemampuan dan kesanggupan aparatur Pemda
kabupaten/kota dalam melaksanakan tugas pemantauan dan evaluasi.

Dinas pendidikan secara berkala melakukan pemantauan implementasi


kebijakan teknis dan administratif bidang pendidikan, sehingga diketahui
secara cepat berbagai hal yang terjadi di wilayahnya. Dalam melaksanakan
pemantauan dan evaluasi dinas pendidikan perlu menyertakan berbagai
pihak yang terkait, seperti dewan pendidikan, para camat, dan komite
sekolah/TLD dalam kabupaten/kota tersebut. Dinas pendidikan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 116


kabupaten/kota juga berkewajiban untuk melaporkan hasil pemantauan dan
evaluasi dan memberikan saran-saran untuk perbaikan yang dipandang perlu
kepada bupati/wali kota, stakeholders dan pihak lain yang terkait. Pemantauan
dan evaluasi tingkat kabupaten/kota harus mampu menyajikan data, informasi
dan peta pendidikan secara aktual, lengkap dan rinci di setiap kecamatan
maupun informasi dan data pendidikan secara keseluruhan di
kabupaten/kota tersebut.

10) Sistem dan Teknologi Informasi Terpadu

Dalam rangka mendukung tercapainya pemerataan dan perluasan akses


pendidikan, peningkatan mutu, relevansi dan daya saing pendidikan, serta
penguatan tata kelola, akuntabilitas, dan citra publik, diperlukan sistem dan
teknologi informasi secara terpadu yang mampu meningkatkan pelayanan
dan mendukung penyediaan informasi dan pelaporan bagi penentu kebijakan
pendidikan dan pemangku kepentingan serta penyelenggaraan pembelajaran
secara tepat, transparan, akuntabel, dan efisien.

Dalam menyajian laporan dan evaluasi baik melalui sistem dan teknologi
informasi maupun secara berkala mengacu kepada:

(a) PP 39 Tahun 2006 tentang Tata Cara Pengendalian dan Evaluasi


Pelaksanaan Rencana Pembangunan;

(b) Permendiknas 38 Tahun 2011 Perubahan Atas Peraturan Menteri


Pendidikan Nasional Nomor 18 Tahun 2011 Tentang Koordinasi dan
Pengendalian Program Di Lingkungan Kementerian Pendidikan Nasional;

(c) PMK 249/PMK.02/2011 tentang pengukuran dan evaluasi atas


pelaksanaan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga;

(d) Permendikbud Nomor 42 tahun 2012 tentang pedoman pemanfaatan


sistem e-monitoring serapan anggaran untuk pemantauan dan
pengendalian pelaksanaan program, kegiatan dan anggaran di lingkungan
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan;

(e) Peraturan Sesjen Nomor 30/P/2012, tentang Petunjuk Teknis


Penggunaan Sistem e-MSA Kemendikbud.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 117


Bagan 5.5 Mekanisme Pemantauan dan Pelaporan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 118


Bagan Alur Pemantauan dan Pengendalian Berjenjang

SKPD ESELON II / UPT ESELON I KEMENTERIAN

Lap. Bulanan Lap. Bulanan Lap. Bulanan


DIPA Lap. Bulanan DIPA DIPA
Sebelumnya DIPA Sebelumnya Sebelumnya
Sebelumnya

Penyusunan Lap. Penyusunan Lap. Koordinasi Koordinasi


Pelaksanaan Bulanan oleh Pelaksanaan Bulanan oleh Penyusunan Penyusunan
Kegiatan Penanggung Jawab Kegiatan Penanggung Jawab Laporan Bulanan Laporan Bulanan
Kegiatan Kegiatan Eselon I Kementerian

Draft Draft
Laporan
Laporan Laporan
Laporan Pelaksanaan
Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan
Analisis dan Evaluasi Analisis dan Evaluasi
Koordinasi dan oleh Pimpinan Unit oleh Sekretariat
Konsolidasi Lap. Eselon I Jenderal
Bulanan oleh Subdit
Koordinasi dan Program Eselon II/
Konsolidasi Lap. Sekretariat UPT Draft Draft
Bulanan oleh Laporan Laporan
Tidak Tidak
Sekretariat SKPD
Draft
Tidak Laporan Validasi
oleh Validasi
Draft Pimpinan oleh Menteri
Laporan Eselon I
Tidak
Validasi Lap.
Ya Ya
Pim. Unit Eselon
II / UPT Laporan Laporan
Bulanan Bulanan
Validasi
Lap. Pim. Ya
SKPD
Laporan
Masalah Kritis/ Masalah Kritis/
Bulanan Tidak Selesai Tidak Selesai
Mendesak Mendesak
Ya

Laporan Ya Ya
Bulanan
Tindak Lanjut Tindak Lanjut

Bagan 5.6 Alur Pemantauan dan Pengendalian Berjenjang

Untuk mengimplementasikan pengembangan Sistem dan Teknologi Informasi


Terpadu di lingkungan Kemendikbud perlu diperhatikan hal-hal sebagai berikut
(a) Strategi Pengembangan Sistem dan Teknologi Informasi Kemendikbud harus
selaras dengan Visi dan Misi Kemendikbud; (b) Sistem dan Teknologi Informasi
Kemendikbud harus mampu mendukung manajemen Kemendikbud dalam
mengambil keputusan secara cepat; efisien dan efektif termasuk mengatur
wewenang pendistribusian informasi; (c) Sistem dan Teknologi Informasi
Kemendikbud harus fleksibel untuk mengantisipasi berbagai perubahan termasuk
dilakukan harus menjamin keamanan dan kesahihan data serta menjamin efisiensi
pengelolaan pangkalan data harus mampu menjadi sarana untuk mendukung
pemberian layanan pendidikan termasuk e-pembelajaran, e-knowledge sharing dan
e-sumber belajar; (f) Sistem dan Teknologi Informasi Kemendikbud harus
mendukung tercapainya Sistem Tata Kelola Kemendikbud termasuk sistem

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 119


pengawasan dan evaluasi, pelaporan yang handal, efektif dan efisien; (g) Guna
menjamin keterpaduan perlu dilakukan terlebih dahulu pembuatan Master Plan
Sistem dan Teknologi Informasi Terpadu Kemendikbud yang selaras dengan
Rencana Strategis Kemendikbud.

Pengembangan dan implementasi sistem dan teknologi informasi terpadu pada


Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat diarahkan untuk:

a. Menyediakan informasi, pengetahuan, dan alat bantu yang dibutuhkan untuk


aktivitas perumusan dan penentuan kebijakan, perencanaan, manajemen dan
pemantauan dan evaluasi program-program.

b. Menyajikan informasi dan pengetahuan bagi pemangku kepentingan terhadap


program-program PAUD, Nonformal dan Informal (stakeholders).

c. Menyediakan sarana komunikasi dan kolaborasi baik untuk kepentingan


aktivitas organisasi internal (intranet) maupun aktivitas ekternal (extranet).

d. Menyediakan sarana pembelajaran dan sumber-sumber pembelajaran berbasis


teknologi informasi dan komunikasi (e-learing).

Sesuai dengan peran dan fungsinya serta untuk memudahkan dalam pengelolaan
maka desain arsitektur SIM secara umum dikelompokkan dalam beberapa
komponen (subsistem) fungsional sebagai berikut: (a) subsistem pendataan, (b)
subsistem manajemen program, (c) subsistem informasi eksekutif (EIS), (d)
subsistem pembelajaran (e-learning), (e) subsistem penyebaran informasi,
komunikasi dan kolaborasi, (f) subsistem manajemen pendukung.

Subsistem program yang didesain untuk dapat mendukung secara langsung


berbagai aktivitas manajeman program-program yaitu perencanaan,
pengorganisasian, pelaksanaan, dan pemantauan dan evaluasi program-program
yang diselenggarakan. Beberapa aplikasi yang termasuk dalam kategori
Manajemen Program antara lain adalah : (a) aplikasi perencanaan program, (b)
aplikasi monitoring, evaluasi, dan pelaporan kinerja pelaksanaan program (monev
dan LAKIP).

Sistem Informasi Eksekutif (EIS) secara khusus berfungsi untuk mengolah dan
mengemas/menyajikan berbagai informasi dan pengetahuan yang dibutuhkan
oleh para eksekutif untuk kepentingan perumusan kebijakan, perencanaan dan
penetapan program dan sasaran, pengambilan keputusan manajemen,

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 120


dsb.Informasi dapat berupa laporan statistik dan analisisnya, laporan pemantauan
dan evaluasi program, laporan analisis kinerja pencapaian pelaksanaan program.

Subsistem pembelajaran berfungsi secara khusus untuk memberikan fasilitas


pelayanan proses pembelajaran dan menyediakan sumber-sumber pembelajaran
elektronik dengan memanfaatkan secara intensif teknologi informasi dan
komunikasi (e-learning). Dengan fasilitas sistem pembelajaran berbasis teknologi
informasi dan komunikasi (e-learning) maka dimungkinkan untuk implementasi
proses pembelajaran jarak jauh secara on-line yang mampu menjangkau wilayah
yang luas dan meningkatkan akses peserta didik terhadap sumber-sumber
pembelajaran yang mutakhir (updated).

Subsistem penyebaran informasi menggunakan sarana aplikasi portal dan


menfasilitasi aktivitas komunikasi dan kolaborasi baik internal di segenap jajaran
organisasi maupun eksternal (inter-organisasi) melalui aplikasi intranet dan
extranet.

Subsistem manajemen pendukung berfungsi untuk mendukung aktivitas


manajemen program-program secara tidak langsung. Berbagai aplikasi spesifik
yang termasuk kelompok ini, antara lain adalah : (a) aplikasi manajemen sumber
daya manusia (kepegawaian), (b) aplikasi manajemen keuangan, (c) aplikasi
manajemen inventaris dan aset organisasi. Di samping itu komponen ini juga
menyediakan alat bantu (aplikasi khusus) untuk pengelolaan dokumen (surat dan
dokumen formal/legal) dan aktivitas administratif secara elektronik yang terkait
dengan manajemen.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 121


BAB VI
PENUTUP

Seperti dikemukakan di awal bahwa Rencana Strategis Direktorat Jenderal Pendidikan


Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat Tahun 2015—2019 ini disusun berdasarkan
pemikiran bahwa pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat harus
diperlakukan sebagai proses pendidikan yang tidak statis (menetap), melainkan sesuatu
yang dinamis (tidak menetap), mengingat proses belajar dan membelajarkan dalam jalur
pendidikan nonformal, yang tidak selalu dibatasi oleh ruang dan waktu, yang berbeda
dengan sistem persekolahan pada pendidikan formal. Berdasarkan perbedaan
karakteristik inilah maka perlu memperkenalkan, menjelaskan, membahas, menganalisis
dengan tetap mempertimbangkan kondisi objektif peserta didik, aspek kependudukan
dan geografi, kondisi soal-ekonomi, faktor sosial-budaya yang melaterbelakangi minat
dan ekpektasi peserta didik ketika memasuki program dan kegiatan pendidikan anak usia
dini, nonformal dan informal dan kegiatan yang diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal.

Karena sifatnya yang tidak statis melainkan dinamis (terkadang sangat mobile) inilah
maka baik peserta didik dan tenaga pendidik nonformal haruslah diperlakukan sebagai
agen pendidikan yang berperan aktif dalam proses belajar dan membelajarkan di jalur
pendidikan ini. Tanpa pengenalan dan pemahaman yang akrab akan sifatnya yang
dinamis itu agak sulit kita mengukur indikator, output, outcome dan komponen-
komponen pendukung lainnya ketika harus menyusun Renstra ini. Belum lagi kalau kita
harus berbicara tentang sistem penjaminan mutu pendidikan pada jalur pendidikan
nonformal, dengan memahami fakta bahwa pendidikan nonformal berbeda dengan
pendidikan formal, akan sangat membantu kita untuk memahami dan mengapresiasi
poin-poin penting yang hendak disampaikan dalam Renstra ini.

Fakta bahwa untuk mengukur indikator, output, outcome dan seterusnya dalam
pendidikan masyarakat demikian kompleks, luas, dan beragam, terkadang tuntutan di
lapangan masih bergantung pula pada situasi dan kondisi yang kerap berubah dan bisa
jadi dapat berubah lagi setiap saat. Namun, terlepas dari sifat pendidikan masyarakat
yang dinamis bahkan cenderung mobile, kiranya Renstra ini sudah cukup memadai untuk
menampung hasrat, minat dan aspirasi masyarakat untuk mendapat layanan pendidikan
nonformal, lebih khusus lagi bagi mereka yang belum beruntung, baik karena faktor
ekonomi maupun karena kendala geografis, untuk mendapatkan layanan pendidikan yang
sudah semestinya menjadi haknya sebagai warga Negara Indonesia.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 122


Penjabaran lebih lanjut dari Renstra ini tidak mungkin hanya bertumpu pada pengenalan
dan pemahaman kita tentang karakteristik pendidikan anak usia dini dan pendidikan
masyarakat setelah mempertimbangkan keadaan, kemampuan, dan kebutuhan
masyarakat setempat, tetapi yang tidak kurang pentingnya adalah sumber pendanan yang
tersedia di Pusat (APBN) maupun di Daerah (APBD). Betapapun, ketersediaan dan
keseimbangan pendanaan pusat dan daerah menjadi faktor pendukung lainnya, yang
harus menjadi bahan pertimbangan kita dalam kerangka pengelolaan pendanaan yang
efektif dan efisien, untuk pemenuhan kebutuhan layanan pendidikan dalam jalur
pendidikan nonformal, sebagai upaya konkret demi mewujudkan cita-cita kita bersama
yaitu menuju masyarakat pembelajar sepanjang hayat.
Rencana Strategis Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan
Masyarakat Tahun 2015—2019 telah disusun berdasarkan pada peraturan perundang-
undangan yang berlaku. Penyusunan Renstra sudah dilakukan melalui berbagai tahapan,
termasuk interaksi dengan para pemangku kepentingan dan organisasi mitra kerja
pendidikan anak usia dini dan pendidikan masyarakat dengan mempertimbangkan
capaian kinerja pembangunan dan kondisi saat ini. Dengan demikian, Renstra Ditjen
Paud-Dikmas telah mengakomodasikan semua tugas dan fungsi yang menjadi tanggung-
jawab Ditjen Paud-Dikmas, memelihara kesinambungan dan keberlanjutan program,
memenuhi aspirasi pemangku kepentingan dan masyarakat, serta mengantisipasi masa
depan.
Berdasarkan Permendikbud No. 35 Tahun 2014 tentang Sistem Akuntabilitas Kinerja di
Lingkungan Kemendikbud pasal 4 ayat (4) menyatakan unit kerjaeselon I menyusun dan
menetapkan Renstra untuk masa 5 (lima) tahun dengan mengacu pada Renstra
Kementerian, sedangkan ayat (5) menyatakan unit kerja eselon II dan UPT menyusun dan
menetapkan Renstra untuk masa 5 tahun dengan mengacu pada Renstra Eselon I.
Selain yang diuraikan di atas, Renstra Ditjen Paud-Dikmas diharapkan bisa dipahami
serta dimanfaatkan oleh seluruh masyarakat, khusus para pemangku kepentingan.
Dengan demikian, banyak pihak dapat terlibat aktif secara efektif dan konstruktif dalam
kegiatan pembangunan Paud-Dikmas. Termasuk memberi kritik, evaluasi dan
rekomendasi. Pelibatan publik secara lebih aktif dan terintegrasi diharapkan mampu
meningkatkan hasil pembangunan Paud-Dikmas selama lima tahun mendatang.

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 123


LAMPIRAN

Lampiran 1: Matriks Kinerja dan Pendanaan

Renstra Ditjen Paud & Dikmas 2015 - 2019 124

Anda mungkin juga menyukai