Anda di halaman 1dari 2

NAMA : WINDA NI’MATUL MAULA

KELAS : VII D
NO. ABSEN :
MAPEL : BAHASA INDONESIA

TUGAS DESKRIPSI

Pantai Marina Semarang

Pantai Marina merupakan wisata alam di bagian utara Kota Semarang, tepatnya di jalan
Yos Sudarso kurang lebih 4 km dari Tugu muda, bersebelahan dengan arena PRPP dan
Mareokoco. Pantai ini dilengkapi dengan berbagai wahana seperti kolam renang, sky air, speed
boat, dan arena bermain anak-anak seperti mobil balap mainan, bowling, gocart, dan
aeromodeling juga bisa berlatih di lintasan yang telah disediakan. Banyak pengunjung di pagi
hari yang memanfaatkannya untuk berolahraga jogging.

Wahana lain yang dapat dinikmati adalah perahu keliling, memancing atau sekedar santai
dan beristirahat sembari menikmati keindahan pantai dan deburan ombak. Dengan perahu
keliling, pengunjung dapat menikmati keindahan pantai beserta sekelilingnya.

Cukup mudah untuk mencapai kawasan ini. Dari Simpang Lima Kota Semarang lurus ke
arah barat, lalu ketemu gapura menuju ke kawasan Pekan Raya Promosi dan Pembangunan
(PRPP) Provinsi Jawa Tengah, kemudian belok kanan masuk melewati gapura PRPP dan lurus
terus ke arah utara, sampai di kawasan PRPP belok kanan dan kemudian belok kiri lurus terus
sampai di pintu masuk obyek wisata Pantai Marina.

Indahnya pemandangan sunset menambah ramainya pantai di sore hari. Sunset ini
menjadi pesona tersendiri yang menarik untuk dinikmati dari tepian pantai. Sedangkan di malam
hari para pengunjung dapat mencicipi aneka masakan seafood segar yang dimasak dengan resep
koki berpengalaman. Wisata kuliner di Pantai ini rata-rata menyajikan menu masakan seafood
seperti udang, ikan, cumi,kepiting dan hewat laut lainnya didapat dari para nelayan di sekitar
tempat wisata Pantai Marina Semarang.

Pantai ini dibuka untuk umum setiap hari selama 24 jam. Dengan demikian, para
pengunjung dapat mendatangi kapan saja pantai Marina sesuai keinginan. Berdasarkan sejarah,
pantai Marina merupakan reklamasi daratan yang berupa hutan bakau dan tambak menjadi
bangunan perumahan, pertokoan dan perkantoran serta bagian sebelah utara pantai dijadikan
sebagai tempat wisata yang diberi nama Pantai Marina.

Dengan banyaknya pepohonan yang berada di pintu masuk, menyebabkan pantai ini
terasa rindang sehingga tidak terlalu panas. Ditambah lagi dengan suara debur ombak yang
menerpa pembatas yang mengelilingi pantai. Para pengunjung dapat berenang dan bermain pasir
dengan nyaman karena kemanannya terjamin.

Anda mungkin juga menyukai