Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

Pendidikan Pancasila dan kewarnegaraan


Mengamati Area di Sekitar Kampus

Dosen Pembibing : Drs. Margo Priyatono, M.A

Anggota :
1. Abel Septian (20183020070)
2. Luthfi Masykur Ash Shadiq (20183020076)
3. Rizki Yusuf Rahmanudin (20183020077)
4. Iksan Budi Nughroho (20183020092)

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA


KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Puji dan syukur kita ucapkan atas kehadirat Allah SWT. yang telah melimpahkan
rahmat dan Karunia-Nya kepada kita semua. Sholawat beriringan Salam marilah kita
hadiahkan kepada Nabi besar kita Nabi Muhammad SAW. sehingga penyusun dapat
menyelesaikan tugas makalah ini yang berjudul “Mengamati Area di Sekitar Kampus”.
Makalah ini dibuat untuk melengkapi tugas “Pendidikan Pancasila” yang dibimbing oleh
Bapak Drs. Margo Priyatono, M.A.

Makalah ini sudah dibuat dengan maksimal melalui melihat di area sekitar
kampus. Tidak terlepas dari segala hal itu dalam penyusunan dan pembuatan makalah ini
tidak sedikit hambatan yang penyusun temukan, dan penyusun menyadari bahwa
makalah ini masih ada sedikit kekurangan dari susunan kalimat atau tata bahasanya dan
isi dari materi makalah itu sendiri.

Oleh karena itu penyusun menerima kritik dan saran yang membangun dari para
pembaca makalah ini agar penyusun dapat memperbaiki kesalahan demi kesempurnaan
dari makalah ini. Akhir kata semoga makalah Pancasila tentang mengamati area kampus
dapat bermanfaat dan memberikan inspirasi bagi para pembacanya.

Yogyakarta, 1 November 2018

penulis
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR .................................................................... i


DAFTAR ISI .................................................................................. ii

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang Masalah ............................................................ 1
B. Rumusan Masalah ..................................................................... 1
C. Tujuan ....................................................................................... 1

BAB II PEMBAHASAN
A. Pengertian dan macam-macam norma ...................................... 2
B. Hak dan kewajiban mahasiswa .................................................. 3
C.Contoh-contoh pelanggar di lingkungan kampus ...................... 4

BAB III PENUTUP


Kesimpulan .................................................................................... 5
Saran ............................................................................................... 5

Daftar Pustaka ................................................................................ 6


BAB I
PENDAHULUAN

A.Latar Belakang
Norma adalah kaidah, pedoman, acuan, dan ketentuan berperilaku dan berinteraksi antar
manusia di dalam suatu kelompok masyarakat dalam menjalani kehidupan bersama-sama. Secara
etimologi, kata norma berasal dari bahasa Belanda, yaitu “Norm” yang artinya patokan, pokok
kaidah, atau pedoman. Namun beberapa orang mengatakan bahwa istilah norma berasal dari
bahasa latin, “Mos” yang artinya kebiasaan, tata kelakuan, atau adat istiadat.
Biasanya norma berlaku dalam suatu lingkungan masyarakat tertentu, misalnya etnis atau
negara tertentu. Namun, ada juga norma yang sifatnya universal dan berlaku bagi semua manusia.

B.Rumus Masalah
1. Apa itu norma?
2. Apa saja hal-hal yang melanggar tentang norma?
3. Bagaimana cara penanggulan supaya tidak terjadi pelanggaran di kampus?

C.Tujuan
Untuk mengatahui tata tertib yang ada di area kampus sehingga mahasiswa tidak
melanggar peraturang yang ada di kampus.
BAB II
PEMBAHASAN

Norma adalah seluruh kaidah dan peraturan yang diterapkan melalui lingkungan
sosialnya. Sanksi yang diterapkan oleh norma ini membedakannorma dengan produk sosial
lainnya seperti budaya dan adat. Ada/ tidaknya norma diperkirakan mempunyai dampak dan
pengaruh atas bagaimana seseorang berperilaku. Salah satu contoh dari macam-macam norma
adalah Norma kesopanan dan norma hukum.

1.Norma Kesopanan

Norma kesopanan merupakan peraturan yang muncul dari hubungan antar manusia dalam
kelompok masyarakat dan dianggap penting dalam pergaulan masyarakat. Norma ini bersumber
dari masyarakat itu sendiri yang sifatnya relatif dan berbeda-beda di berbagai lingkungan dan
waktu.

Fungsi norma kesopanan ini antara lain:

 Berfungsi sebagai aturan, pedoman, dan tata cara berperilaku suatu kelompok masyarakat
 Berfungsi sebagai pedoman dalam memberikan sanksi bagi pihak yang melanggar norma
ini
 Berfungsi untuk menciptakan suatu kelompok masyarakat yang selaras sehingga rasa
nyaman dan tentram dapat tercapai di masyarakat tersebut

Sanksi yang diberikan kepada pelanggar norma kesopanan sifatnya tidak tegas. Bentuk sanksi
norma ini umumnya adalah celaan atau ejekan dari orang lain, dikucilkan dari masyarakat.

Contoh sanksi Norma Kesopanan :

 Memberikan salam/ menyapa pada orang lain


 Membuang sampah pada tempatnya
 Bertutur kata baik dan tidak kasar
 Menghargai orang yang lebih tua
 Mentaati peraturan yang ada di kampus
2. Norma Hukum

Norma hukum merupakan peraturan yang dibuat oleh lembaga-lembaga tertentu yang memiliki
wewenang untuk mengatur kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Peraturan ini
bersumber dari perundang-undangan, yurisprudensi, kebiasaan, dan doktrin.

Fungsi norma hukum ini antara lain:

 Sebagai pelengkap norma lain dengan sanksi yang tegas dan nyata
 Mengatur berbagai hal yang belum ada pada norma lain
 Terkadang norma hukum bertentangan dengan norma lain. Misalnya; hukuman mati, pada
norma lain ada larangan untuk membunuh

Sanksi yang diberikan kepada pelanggar norma hukum sifatnya tegas, memaksa, mengikat
terhadap semua orang. Misalnya hukuman penjara/ tahanan, denda, bahkan hukuman mati.

Contoh sanksi Norma Hukum :

 Kewajiban membayar pajak


 Dilarang mencuri, merampok, dan korupsi
 Dilarang melakukan tindak kekerasan/ membunuh
 Kendaraan umum harus melalui rute khusus
 Semua pengendara wajib memperhatikan dan mengikuti rambu lalu lintas

Hak dan kewajiban mahasiswa


Hak :
1. Menggunkan kebebasan akademik secara bertanggung jawab sesuai dengan norma-
norma yang berlaku dlam masyarakat akademi.
2. Mengikuti proses belajar-mengajar dan memperoleh layanan bidang akademik dan
administratif dengan sebaik-baiknya.
3. Menggunkan fasilitas yang tersedia secara bertangggung jawab.
4. Mengikuti kegitan organisasi kemahasiswaan.

Kewajiban :
1. Menjaga nama baik, citra, dan kehormatan Universitas
2. Mematuhi semua peraturan-peraturan yang berlaku, baik pada tingkat Universitas
maupun Fakultas.
3. Membantu memlihara sarana dan prasana serta kebersihan, ketertiban dan keamaan
dalam lingkungan Universitas.
4. Menjaga Universitas dari kemungkinan masuknya kegiatan politik praktis.

Contoh-contoh pelanggaran yang ada di sekitar kampus


1.Mobil dilarang lewat

Peraturan : Mobil dilarng lewat karena jalur itu “one way” atau satu arah untuk
mobil.
Pelanggaran : Terlihat sebuah mobil diparkirkan , secara otmais mobil itu melewati
jalur one way atau bisa disebut juga melanggar rambu2 peraturan.
Solusi : 1. Harus ada peneguran dari petugas.
2. Kesadaran pengemudi untuk mentaati peraturan.
3. Penindakan jika terus menerus dilanggar, seperti pengembosan aban.
4. Penyempitan batas jalan agar mobil tidak bisa lewat.

2.Kendaraan dilarang parkir

Peraturan : Dilarang Parkir


Pelanggaran : Terlihat sebuah motor matic parkir di tempat terlarang padahal sudah
jelas jelas ada rambu dilarang parkir.
Solusi : 1. Rambu rambu mungkin kurang terlihat jadi depan belakang rambu
rambu itu semestinya terlihat.
2. Kesadaran dari pengendara sendiri karna melihat ada rambu dilarang
parkir
3. Jika masih sering terjadi petugas sebaiknya melakukan teguran.
4. Jika masih terjadi setelah peneguran sebaiknya petagusan melakukan
penindikan seperti mempeskan ban Atau yang lainya
3.Kebersihan lingkungan kampus

Peraturan : menjaga kebersihan lingkungan dari UMY


Pelanggaran : Pembuangan barang bekas atau sampah ditempat hijau yang harusnya
bukan tempat sampah.
Solusi : 1. Karna sudah terjadi sebaiknya petugas pembersih. Membersihkan
sampah tersebut.
2. bersamaan dengan membersihkan tersebut petugas hendaknya
sekalian untuk menegur orang yang membuang sampah disekitar lokasi.
3. Diberkan Tanda atau tulisan dilarang membuang sampah
sembarangan.
4. Disediakan tempat pembuangan sampah dan pembersihan secara
rutin.
BAB III
PENUTUP

Kesimpulan :

Beberapa pembahasan tersebut merupakan hal palling mudah tapi mengakibakan pelanggaran
tentang tata cara perilaku seperti parkir sembarangan tapa melihat ada tanda dilarang parkir tetapi
masih juga ada yang parkir mengakibatkan penyemppitan jalan akses kampus dan terlihat tidak
enak dipandang .
Setidaknya juga tentang tata cara penataan limbah atau sampah tentang tata cara pembuangan
sampah pada tempat nya, melainkan bukan di buang di bawah pohon.

Saran :

Pemberian lahan parkir yang mencukupi kendaraan bagi mahasiswa dan tempat parkir dekat
dengan gedung kampus agar motor tertata dengan rapi pada tempat parkir yang di sediakan oleh
pihak kampus. Tempat sampah yang menampung dari kapasistas mencukupi dari aktifitas
pembuangan sampah.
DAFTAR PUSTAKA

https://www.maxmanroe.com/vid/sosial/pengertian-norma-
kesopanan.html

https://id.wikipedia.org/wiki/Norma.html

https://www.academia.edu/16804715/PELANGGARAN-
PELANGGARAN_NORMA

Anda mungkin juga menyukai