Anda di halaman 1dari 5

Efek samping transfusi yang paling umum yang bersifat segera adalah

demam, menggigil dan urtikaria. Reaksi yang berpotensi paling signifikan


termasuk reaksi transfusi hemolitik akut maupun yang tertunda dan kontaminasi
bakteri produk darah. Selama tahap awal dari suatu reaksi mungkin sulit untuk
memastikan penyebabnya. Manajemen keperawatan segera dilakukan dengan
menghentikan transfusi, meninjau kembali pra-transfusi, mendokumentasikan
pengamatan, melakukan perawatan pasien dengan segera, dan menghubungi
dokter. Dalam kasus-kasus tertentu, terjadi reaksi urtikaria ringan atau adanya
reaksi menggigil pada pasien yang telah berkali kali mendapat transfusi. Petugas
medis dapat memilih untuk mengulang transfusi setelah evaluasi dan pengobatan
pasien.

Efek Samping Akut/Segera pada Transfusi


Penyebab. Demam dan menggigil selama transfusi diduga disebabkan oleh
antibodi penerima bereaksi dengan antigen sel darah putih atau fragmen sel darah
putih dalam produk darah atau karena sitokin yang terakumulasi dalam produk
darah selama penyimpanan. Demam terjadi lebih umum pada transfusi trombosit
(10-30%) dibandingkan transfusi eritrosit (1-2%). Penting untuk membedakan
dengan demam akibat penyakit yang mendasari pasien atau infeksi (periksa suhu
pra-transfusi). Demam bisa merupakan gejala awal untuk reaksi yang lebih serius
seperti kontaminasi bakteri atau reaksi hemolitik.
Tata Laksana. Simptomatik, parasetamol.
Penyelidikan. Demam dapat menjadi tanda awal reaksi transfusi yang
lebih parah (hemolitik atau bakteri sepsis) dan harus ditanggapi dengan serius.
Ikuti langkah-langkah "manajemen darurat reaksi transfusi akut". Demam juga
disertai menggigil pada beberapa pasien, petugas medis dapat memilih untuk
memulai kembali transfusi. Jika demam disertai dengan perubahan yang
signifikan pada tekanan darah atau tanda-tanda dan gejala lain, transfusi harus
dihentikan dan diselidiki. Pemeriksaan antibodi HLA pada pasien yang memiliki
reaksi demam berulang-ulang perlu dilakukan.
Pencegahan. Pasien yang mengalami reaksi demam akan mengalami
reaksi yang mirip dengan transfusi berikutnya. Banyak yang dapat dicegah dengan
penyaringan leukosit.

Reaksi Urtikaria (Alergs)


Penyebab. Reaksi urtikaria dapat terjadi pada sekitar 1% penerima
disebabkan oleh protein plasma asing. Kadang dapat berhubungan dengan edema
laring dan bronkospasme.
Tata Laksana. Jika urtikaria terjadi tanpa demam dan tanda-tanda lainnya,
maka dilakukan dengan memperlambat aliran atau menghentikan sementara
proses transfusi.
Jika muncul gejala yang mengganggu, pemberian antihistamin
dipertimbangkan sebelum memulai kembali transfusi. Jika muncul gejala lain,
transfusi dihentikan, kemudian dilanjutkan dengan penyelidikan.
Penyelidikan. Dalam kasus reaksi urtikaria ringan tanpa tanda-tanda atau
gejala lainnya, maka tidak perlu mengirimkan spesimen darah untuk penyelidikan.
Hal ini biasanya mungkin untuk memulai kembali transfusi. Keputusan tersebut
harus dilakukan setelah penilaian oleh dokter yang merawat.
Reaksi Alergi Berat (Anafflaksis), Reaksi anafilaksis dan anafilaktoid
memiliki tanda-tanda ketidakstabilan sistem kardiovaskular termasuk hipotensi,
takikardia, kehilangan kesadaran, aritmia jantung, syok, dan serangan jantung.
Terkadang sistem pernapasan terlibat dengan dispnea dan stridor yang menyolok.
Penyebab. Dalam beberapa kasus pasien dengan defisiensi IgA yang
memiliki antibodi anti-IgA dapat terjadi reaksi-reaksi ini.
Tata Laksana. Transfusi segera dihentikan, dilakukan perawatan suportif
termasuk mengatur jalan napas yang mungkin diperlukan. Adrenalin dapat
diindikasikan. Biasanya diberikan sebagai anafilaksis larutan 1:1000; 0,01 mg/kg
SC/1M atau lambat IV.
Penyelidikan. Tingkat IgA dan antibodi anti-IgA.
Pencegahan. Pasien dengan antibodi anti-IgA membutuhkan produk darah
khusus seperti pencucian produk eritrosit dan plasma untuk mengurangi IgA
donor. Pengelolaan transfusi lebih lanjut dilakukan dengan berkonsultasi kepada
ahli hematologi, on-call.

Reaksi Hemolitik Akut


Penyebab. Sebagian besar reaksi hemolitik disebabkan oleh transfusi darah
yang tidak cocok pada sistem ABO, misalnya eritrosit golongan A, B atau AB
diberikan ke pasien golongan O. Sebagian besar reaksi hemolitik adalah hasil dari
kesalahan manusia, seperti pemberian label yang salah, atau identifikasi yang
tidak tepat dari sampel darah pra-transfusi. Hemolisis eritrosit non-imun dalam
kantung darah atau selama transfusi dapat terjadi karena gangguan fisik
(perubahan suhu, kekuatan mekanik, cairan non-isotonik). Gejalanya yaitu
menggigil, demam, nyeri (di sepanjang garis IV, punggung, dada), hipotensi, urin
berwarna gelap, serta perdarahan yang tidak terkontrol akibat DIG.
Tata Laksana. Transfusi segera dihentikan. Pemberitahuan kepada bank
darah rumah sakit bersifat darurat (pasien lain mungkin juga telah diberi darah
yang salah!). Pasien ini biasanya memerlukan dukungan intensive care unit (ICU)
dan terapi, termasuk terapi hipotensi dan pemeliharaan aliran darah ke ginjal.
Pencegahan. Identifikasi pasien yang tepat untuk koleksi sampel donor,
label yang tepat dari sampel dan produk sangat penting. Pencegahan hemolisis
non-imun memerlukan kepatuhan terhadap penanganan yang tepat, penyimpanan,
dan manajemen administrasi produk darah.
Penyebab. Bakteri dapat masuk ke dalam kemasan pada saat pengumpulan
darah, seperti dari knlit donor, bakteremia donor, atau peralatan yang digunakan
selama pengumpulan darah atau pengolahan. Bakteri dapat berkembang biak
selama penyimpanan. Organisme Gram-negatif dan Gram-positif dapat terlibat
Trombosit lebih sering terpengaruh dibandingkan sel darah merah.
Gejala. Demam sangat tinggi, kejang, hipotensi, mual dan/atau diare. Tata
Laksana. Transfusi segera dihentikan dan bank darah rumah sakit segera
diberitahukan. Setelah perawatan suportif awal, kultur darah harus dilakukan dan
diberikan antimikroba berspektrum luas. Laboratorium penyelidikan akan
mencakup kultur darah.
Pencegahan. Produk darah diperiksa sebelum transfusi. Beberapa tetapi
tidak semua produk terkontaminasi bakteri dapat dikenali (pembekuan, atau warna
abnormal). Suhu yang tepat selama penyimpanan dalam kulkas harus selalu
dipertahankan. Transfusi tidak boleh melebihi waktu yang direkomendasikan (4
jam).
Cedera Paru Akut terkait Transfusi, Transfusion related acute lung injury
(TRALI) adalah diagnosis klinis eksklusif yang ditandai dengan gangguan
pernapasan akut dan edema paru bilateral simetris dengan hipoksemia yang
berlangsung dalam waktu 2-8 jam setelah transfusi. Foto toraks menunjukkan
infiltrasi interstitial atau alveolar bila ada penyebab kardiogenik atau hal lain bila
terjadi edema paru.
Penyebab. Efek vaskular paru diperkirakan terjadi sekunder terhadap
sitokin dalam produk yang ditransfusikan atau karena interaksi antara antigen
leukosit pasien dengan antibodi donor (atau sebaliknya).
Tata Laksana. Penanganan simptomatik untuk gangguan pernapasan
meliputi pemberian oksigen dan mungkin memerlukan intubasi dan ventilasi
mekanis. Umumnya, gejala akan hilang setelah lebih dari 24-48 jam.

Overload Volume
Penyebab. Pasien dengan penyakit kardiopulmonal dan bayi memiliki
risiko mengalami oveiload volume terutama selama transfusi cepat.
Tata Laksana. Transfusi dihentikan, oksigen dan diuretik diberikan sesuai
dosis yang diperlukan.
Pencegahan. Hindari cairan yang tidak diperlukan dan gunakan tetesan
infus yang sesuai.

Hipotermia
Penyebab. Infus secara cepat dengan cadangan volume darah yang
disimpan ber-pengaruh terhadap terjadinya hipotermia. Bayi sangat berisiko
selama transfusi masif.
Pencegahan dan Tata Laksana. Penghangat darah harus dipertahankan
dengan tepat dan digunakan selama transfusi masif atau pertukaran. Langkah-
langkah tambahan termasuk pemanasan cairan intravena, penggunaan perangkat,
dan iain-lain dilakukan untuk mempertahankan suhu tubuh pasien.

Keracunan Sitrat
Penyebab. Sitrat adalah antikoagulan yang digunakan dalam produk darah,
biasanya cepat dimetabolisme oleh hati. Pemberian darah yang cepat dalam
jumlah besar dapat menyebabkan hipokalsemia dan hipomagnesemia ketika sitrat
mengikat kalsium dan magnesium, yang dapat menyebabkan depresi miokard atau
koagulopati. Pasien yang paling berisiko adalah mereka dengan disfungsi hati atau
neonatus dengan fungsi hati yang belum matang yang mendapat transfusi volume
besar secara cepat.
Tata Laksana. Transfusi diperlambat atau dihentikan untuk sementara
sehingga memungkinkan sitrat untuk dimetabolisme. Terapi penggantian mungkin
diperlukan terhadap terjadinya gejala hipokalsemia atau hipomagnesemia.

Efek Kalium
Penyebab. Eritrosit mengalami kebocoran kalium secara proporsional
sepanjang hidup pada masa penyimpanan. Iradiasi eritrosit akan meningkatkan
kebocoran kalium. Secara klinis hiperkalemia dapat terjadi secara signifikan
dengan transfusi cepat, volume besar eritrosit yang telah tua, dan pada bayi dan
anak-anak.
Pencegahan. Iradiasi eritrosit hanya dilakukan sesaat sebelum digunakan.

Anda mungkin juga menyukai