Anda di halaman 1dari 3

Probolinggo,18 Desember 2018

Nomor : 01/MKS/I/2019/Prob Kepada Yth.


Lampiran : 1 (satu) Berkas Ketua Majelis Hakim Pemeriksa Perkara
Perihal : Permohonan Pengalihan Jenis Pidana No.184/PID.SUS/TPK/2018/PN/SBY
Tahanan Rutan Ke Tahanan Kota Pada Pengadilan TIPIKOR SURABAYA
Jln. Raya Juanda Sidoarjo Surabaya
Di
SURABAYA

Menyampaikan dengan hormat,

Yang bertanda tangan di bawah ini, Kami

MUKISAH S,Pd.,S.H.,MH selaku advokat /Penasehat hukum dan Konsultan Hukum pada kantor
advokat “ MUKISAH,S.Pd.,S.H.,MH dan Rekan” yang Beralamat di Jln. Utara Pegadaian Dringu
Probolinggo, Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama guna kepentingan klien kami dengan
identitas sebagai berikut :

1. Nama : drg. TONI BAGUS BUDI PRASOJO


NIK : 3511010501700001
Tempat tangal lahir : Bandung,05-01-1970
Jenis Kelamin : Laki-laki
Agama : Islam
Pekerjaan/Jabatan : Dokter
Alamat : Dusun Sraten II, Prajekan Kidul RT.04 RW.10 Kec.Prajekan
Kabupaten Bondowoso
Status Perkawinan : Sudah Menikah

2. Nama : SUTARTI,Amd keb


NIK : 351114405710001
Tempat tangal lahir : Ngawi,02-05-1971
Jenis Kelamin : Perempuan
Agama : Islam
Pekerjaan/Jabatan : Bidan
Alamat : Botolinggo RT.07 RW.003 Kelurahan Botolinggo
Kec.Botolinggo
Status Perkawinan : Sudah Menikah

Berdasarkan surat kuasa khusus tertanggal 06 Desember 2018 ,untuk selanjutnya di sebut sebagai
PEMOHON

Dengan ini Pemohon mengajukan permohonan pengalihan jenis tahanan rutan ke penahanan Kota
terhadap klien kami selaku terdakwa dalam dugaan tindak pidan sebagaimana di tentukan dalam
pasal:

Kesatu Primair : Pasal 2 ayat (1) Jo 18 ayat (1) huruf b Jo ayat (2) Jo ayat (2) Jo ayat (3)
Undang-Undang RI No.31 Tahun 1999 sebagaimana telah di ubah dengan Undang-Undang
RI No.20 Tahun 2001 tentang Perubahan atas Undang-Undang R.I No.31 tahun 1999
Tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP Jo Pasal 64
ayat (1) KUHP
Subsidair : Pasal 3 Jo Pasal 18 ayat (1) huruf b Jo ayat (2) Jo ayat (3) Undang-Undang RI
No.31 Tahun 1999 sebagaimana telah di ubah dengan Undang-undang RI No.20 Tahun 2001
tentang Perubahan atas Undang-Undang RI No.31 tahun 1999 Tentang Pemberantasan
Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP Jo Psal 64 (1) KUHP
Atau Kedua : Pasal 9 UU RI No.31 Tahun 1999 Sebagaimana telah di ubah dengan Undang-
Undang RI No.20 Tahun 2001 Tentang Perubahan atas Undang-Undang RI No.31 Tahun
1999 Tentang Pemberantasan Tindak Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP Jo Pasal 64
ayat (1) KUHP
Atau ke tiga : Pasal 12 huruf e Undang-Undang RI No.31 Tahun 1999 sebagaimana telah di
ubah dengan Undang-Undang No.20 tahun 2001 Tentang Perubahan atas Undang-Undang RI
No. 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke-1
KUHP Jo Pasal 64 ayat (1) KUHP di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (TIPIKOR) di
Surabaya dalam perkara Pidana NO.184/PID.SUS/TPK/2018/PN.SBY.
Adapun dasar pertimbangan permohonan ini adalah sebagai berikut :

1. Pasal 22 dan pasal 23 Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana;


2. Bahwa terdakwa telah melalui proses pemeriksaan di tingkat persidangan dengan baik dan
tidak mempersulit jalannya pemeriksaan di pengadilan
3. Bahwa terdakwa yang bernama Drg. TONI BAGUS BUDI PRASJO dan SUTARTI,Amd
Keb sama sama memeliki riwayat penyakit yang di derita yang memerlukan perhatian dan
pemeriksaan secara rutin atau ................
Bahwa Drg. TONI BAGUS BUDI PRASOJO sering mengeluh badan panas semua,gatal-
gatal, perut kembung dan gigi terasa ngiluh serta nyeri, Hal ini sesuai dengan keterangan
Dokter ..................... tertanggal................... Demikian juga terhadap bidan Sutarti, Amd Keb.
Menderita sakit ,dan sering mengeluh pusing,demam dan mual ketika menstruasi tekanan
darahnya tidak stabil karena memang yang bersangkutan memiliki riwayat yang dominan
yaitu menderita tekanan darah tinggi, Hal ini sebagaimana surat keterangan
dokter........................tertanggal........................,Dengan demikian apa bila semua klien kami
tetap di lakukan penahanan pada rumah tahanan negara dapat di pastikan klien kami sakitnya
tambah parah,Untuk itu melalui surat kami memohon agar klien kami di alihkan jenis
penahanannya dari tahanan rumah tahanan negara ke Penahanan Kota ,Agar dapat menjalani
pengobatan secara teratur ;
4. Bahwa ada jaminan dari istri dan suami dari semua terdakwa dan ada jaminan dari Bupati
Bondowoso,wakil Bupati bondowoso,Kepala Dinas Kesehatan Kab Bondowoso,Forum
komunikasi kepala puskesmas sekabupaten Bondowoso sebanyak 25 orang, terdiri dari 25
kecamatan ,Kepala desa Pakem kecamatan Pakem,Kepala desa Kupang kecamatan pakem,
Kepala desa Patemon Kecamatan Pakem,Kepala desa Gading Sari Kecamatan Pakem, Kepala
desa Sumber Dumpyong Kecamatan Pakem.
Yang kesemuanya menjamin bahwa terdakwa :
1. Terdakwa tidak akan melarikan diri
2. Terdakwa tidak akan merusak atau menghilangkan barang bukti
3. Terdakwa tidak mempersulit jalannya pemeriksaan di sidang pengadilan Tindak Pidana
Korupsi SURABAYA
4. Terdakwa akan mematuhi segala syarat dan ketentuan yang ada
5. Terdakwa tidak akan mempersulit proses dan jalannya persidangan dan senantiasa hadir
di setiap persidangan di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (TIPIKOR) SURABAYA
Bahwa menimbang alasan-alasan tersebut di atas, Dengan memperhatikan ketentuan pasal 22 dan
pasal 23 KUHAP kami memohon dengan hormat kepada Yang Mulia Majelis Hakim Pemeriksa
perkara ini berkenan Mengalihkan jenis tahanan kesemua terdakwa ke penahanan kota.

Demikian surat permohonan ini kami sampikan ,Besar harapan kami dapat terkabulnya permohonan
kami ini,Sebelum dan sesudahnya kami sampikan terimah kasih.

Hormat Penasehat Hukum Terdakwa

MUKISAH,S.Pd.,S.H.,MH

Anda mungkin juga menyukai