Per Tama

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Pertama, dimulai dari persetujuan proposal, setelah proposal disetujui oleh pembimbing dan

coordinator mata ajar, peneliti akan mengajukan surat permohonan untuk membuat surat

keterangan izin pelaksanaan penelitian kepada pihak klinik jantung RSUD Pasar Rebo. Setelah

itu menyerahkan surat permohonan izin ketempat yang dituju untuk melakukan penelitian.

Setelah disetujua perawat ruangan, selanjutnya proses pengambilan data dimulai dengan

menjelaskan kepada calon responden tentang tujuan penelitian, prosedur, dan hak-hak respon

dan selama berlangsungnya penelitian. Selanjutnya meminta calon responden untuk menanda

tangani lembar persetujuan sebagai responden dalam penelitian ini, membagikan lembar

kuisioner dan menjelaskan cara pengisiannya, peneliti memberikan waktu kepada responden

untuk mengisi kuisioner. Responden berhak meminta penjelasan kepada peneliti tentang

pertanyaan dalam kuisioner. Responden diingatkan untuk mengisi seluruh daftar pertanyaan

dalam kuisioner yang diberikan, pengambilan data dibantu oleh tim yang terdiri dari beberapa

orang yang dipercaya oleh peneliti dengan pendidikan ilmu keperawatan (minimal D3

Keperawatan).

Setelah semua kuesioner terkumpul sesui dengan jumlah sampel yang diinginkan, kemudian

peneliti memeriksa lagi kelengkapan dan konsistensi jawaban dari setiap kuesioner yang telah

diisi oleh responden(editing). Kegiatan ini dilakukan setelah responden mengisi semua

pertanyaan yang ada di dalam kuesioner untuk mencegah terjadinya kesalahan pengisian. Setelah

datanya benar-benar terisi semua, kemudian dilakukan pemberian code pada setiap variable dan

data yang telah terkumpul melalui lembar instrument kuesioner (coding). Selanjutnya

memberikan nilai untuk masing-masing sub variable pertanyaan sesuai kategori data dan jumlah

butir pertanyaan dari sub variabel tersebut sehingga setiap responden memiliki nilai tersendiri

(scoring) setelah semuanya di lakukan pemberian code dan pemberian nilai (scoring), kemudian
Semua data yang telah di coding dimasukan kedalam system pengolahan data dengan

menggunakan software statistic dengan computer (entry data). Tahap terakhir peneliti mengecek

ulang data yang telah di masukan untuk melihat kemungkinan adanya kesalahan dalam proses

memasukan data sebelumnya.

Anda mungkin juga menyukai