Anda di halaman 1dari 9

Panduan Peserta Lomba Bidang Studi Kimia XV

A. Pendahuluan
Pertama-tama kita panjatkan puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena
berkat rahmat dan hidayah-Nya Lomba Bidang Studi Kimia yang diselenggarakan oleh
Himpunan Mahasiswa Kimia Universitas Tanjungpura akan terlaksana. Lomba Bidang
Studi Kimia (LBSK) merupakan salah satu acara tahunan yang diadakan oleh Himpunan
Mahasiswa Kimia (Himki) FMIPA Untan yang diperuntukkan bagi siswa SMA/ Sederajat di
Provinsi Kalimantan Barat. Rangkaian kegiatan lomba LBSK XV tahun 2019 mencakup
babak penyisihan, lomba cepat tepat (LCT), CIE (Chemistry In English) dan babak grand
final : MLC (Mini Laboratory of Chemistry). Perlombaan ini merupakan suatu kompetisi
yang mengutamakan kemampuan dasar ilmu kimia.

B. Tujuan
LBSK memiliki tujuan:
1. Meningkatkan kemampuan para peserta mengenai ilmu kimia
2. Melatih ketangkasan para peserta melalui LCT dan CIE serta mengembangkan
kemampuan dalam melakukan eksperimen kimia melalui MLC.

C. Waktu dan Tempat


 Pendaftaran
Hari,tanggal : Senin-Minggu, 3 Desember 2018- 14 Januari 2019
Waktu : 08.00-21.00 WIB
Tempat : Pendaftaran dapat melalui Contact Person
 Pelaksanaan Lomba
Hari, tanggal : Jumat-Minggu, 15-17 Februari 2019
Waktu : 08.00 WIB – selesai
Tempat : Rumah Adat Radakng Dayak, Pontianak, Kalimantan Barat
D. Persyaratan Peserta LBSK
 Peserta adalah siswa SMA/sederajat yang masih aktif
 Menyertakan fotokopi kartu pelajar pada formulir pendaftaran dan menunjukkan
yang asli saat pendaftaran ulang (pada tanggal 14 Februari 2019 )
 Mengisi formulir pendaftaran
 Setiap sekolah diperbolehkan mengirim lebih dari 1 peserta ( kuota pendaftaran
terbatas)
 Untuk Informasi lebih lanjut dapat menghubungi contact person yang telah
dicantumkan

E. Tata Tertib Peserta LBSK


 Seluruh Peserta WAJIB mengikuti seluruh rangkaian acara pada tanggal 15-17
Februari 2019.
 Tiap Peserta wajib membawa perlengkapan sebagai berikut:
 Alat tulis lengkap (pulpen, pensil, penghapus, tipe-x dan papan alas) .
 Kalkulator scientific.
 Pakaian seragam sekolah dan bersepatu selama perlombaan.
 Perlengkapan pribadi untuk 3 hari.
 Pakaian ganti wajib sopan dan rapi (Khusus Peserta Daerah).
 Peserta diwajibkan menggunakan seragam pramuka (Hari Jumat, 15 Februari 2019)
dan Seragam batik (Sabtu-Minggu, 16-17 Februari 2019)
 Setiap peserta harus selalu menggunakan tanda peserta yang telah disediakan panitia
selama perlombaan berlangsung.
 Setiap peserta harus hadir minimal 30 menit sebelum perlombaan dimulai.
 Peserta harus mengisi daftar hadir yang ada di masing – masing acara dan wajib
menggunakan tanda peserta (name tag) pada saat mengikuti seluruh rangkaian
kegiatan.
 Peserta dilarang berkata kasar dan/atau mengandung SARA selama acara berlangsung
baik dengan panitia, Peserta lain dan setiap orang yang berhubungan dalam acara
LBSK.
 Setiap Peserta wajib menjaga ketertiban dan ketenangan selama acara berlangsung.
 Menonaktifkan alat komunikasi selama mengikuti perlombaan.
 Peserta wajib menjaga barang bawaan masing – masing. Kehilangan barang akan
menjadi tanggungjawab Peserta.

F. Ketentuan Pelaksanaan Lomba


 Lomba dilaksanakan dalam 4 babak : Babak Seleksi, LCT, CIE dan MLC.
 Peserta harus hadir tepat waktu sesuai dengan jadwal yang ditetapkan panitia.
 Untuk babak LCT, CIE dan MLC akan dilakukan briefing sebelum melaksanakan
lomba
a) Babak Penyisihan
Babak penyisihan terdiri dari 2 tahapan yakni seleksi tahap I dan tahap II (kisi-kisi
soal terlampir)
 Seleksi Tahap I
 Semua peserta lomba akan mengerjakan soal tertulis berupa pilihan ganda
 Alokasi waktu adalah selama 120 menit
 Skor dan Penilaian: Benar (+4) , Salah (-1) , tidak menjawab (0)
 100 peserta dengan skor tertinggi akan mengikuti seleksi tahap II
 Seleksi Tahap II
 100 peserta lomba akan mengerjakan soal tertulis berupa pilihan ganda dan uraian
singkat
 Alokasi waktu adalah 120 menit
 Skor dan penilaian : Benar (5), Salah dan tidak menjawab (0)
 27 Peserta dengan skor tertinggi akan mengikuti babak selanjutnya
b) Babak LCT (Lomba Cepat Tepat)
 27 Peserta terpilih dari babak penyisihan akan mengikuti babak LCT
 Babak ini terdiri dari 3 kloter, yakni kloter I, II dan III.
 Setiap kloter terdiri dari 9 peserta yang akan berkompetisi dengan menjawab beberapa
soal singkat
 Soal berupa soal rebutan yang akan diberikan MC
 Setiap peserta yang menjawab soal dengan benar mendapatkan skor (+10), salah (-5).
 Jika ada peserta dengan skor sama pada posisi teratas di setiap kloter maka akan
diberikan soal tambahan
 3 peserta di setiap kloter dengan perolehan skor tertinggi akan maju ke babak
selanjutnya
c) Babak CIE (Chemistry In English)
 9 Peserta terbaik dari babak sebelumnya akan berkompetisi di babak ini
 Babak ini berupa soal rebutan kimia berbahasa inggris dengan tiga clue yang dapat
dijawab peserta
 Tiap clue memilki skor masing-masing, jika berhasil menjawab soal dengan benar
pada clue pertama akan mendapatkan skor (+15) , clue kedua (+10) dan clue ketiga
(+5) dan salah (0)
 Setiap peserta hanya diberikan kesempatan sekali untuk menjawab soal pada masing-
masing soal
 Peserta hanya diperkenankan menggunakan bahasa Inggris dalam menjawab soal
 5 peserta dengan perolehan skor tertinggi akan diperkenankan mengikuti babak Grand
Final

d) Babak Grand Final : MLC (Mini Laboratory of Chemistry)


 Lima (5) orang peserta melakukan cabut undi nomor urut.
 Peserta melakukan praktikum sederhana masing-masing selama 10 menit yang
dilanjutkan dengan presentasi selama maksimal 10 menit dan tanya jawab oleh juri
selama maksimal 8 menit.
 Peserta akan presentasi sebanyak 5 sesi secara bergantian sesuai nomor undi.
 Pengaturan waktu akan dilakukan oleh panitia. Panitia berhak menghentikan aktivitas
praktikum dan presentasi peserta jika melewati waktu masing-masing 10 menit.
 Peserta yang belum mendapatkan giliran untuk melaksanakan sesi ini akan
ditempatkan di ruang khusus dan tidak diperkenankan untuk menonton presentasi
peserta lain.
 Peserta yang sudah melaksanakan praktikum dan presentasi diperkenankan untuk
menonton presentasi dari peserta lain.
 Sistematika presentasi, dan format penilaian terlampir *
 Informasi Materi MLC akan dinfokan lebih lanjut

G. Dewan Juri
Dewan juri berasal dari dosen kimia FMIPA Untan.
H. Biaya Pendaftaran dan Kontribusi Peserta
 Biaya pendaftaran Rp. 40.000/orang, 150.000/4 orang
 Biaya kontribusi peserta (penginapan dan konsumsi) : Rp. 195.000,- (Peserta menginap)
- Biaya Penginapan (Rp. 35.000 x 3 malam) = Rp. 105.000,-
- Biaya Konsumsi (Rp. 30.000 x 3 hari) =Rp. 90.000,- (Peserta yang menginap)
- Biaya Konsumsi peserta yang tidak menginap (Rp. 35.000)
I. Hadiah
Sertifikat 100 Besar dan Souvenir
Sertifikat 27 besar dan Souvenir
Sertifikat 9 Besar dan Souvenir
Juara I : Uang Tunai (Rp. 3.000.000)+ Piala Bergilir+ Sertifikat+ Tiket*
Juara II: Uang Tunai ( Rp 2.500.000) + Piala+ Sertifikat+Tiket*
Juara III : Uang Tunai (Rp.2.000.000)+ Piala+ Sertifikat + Tiket*
Juara Harapan I : Uang Tunai (Rp.1.500.000)+Piala+Sertifikat
Juara Harapan II: Uang Tunai (Rp. 1.000.000)+Piala+Sertifikat

*Golden Tiket peluang masuk kuliah MIPA KIMIA Untan melalui Jalur Mandiri
J. Lain-lain
 peserta yang melanggar tata tertib akan dikenai sanksi yang ditentukan oleh rapat
khusus panitia.
 Peraturan lainnya yang belum tercantum akan dijelaskan pada saat Briefing (Khusus
babak LCT , CIE, MLC)
Catatan:
-Bagi Bapak/Ibu Guru pendamping mendapatkan sertifikat
-Setiap sekolah hanya diperkenan membawa satu guru pendamping
Untuk keterangan lebih lanjut dapat menghubungi contact person di bawah ini :
1. Edi Supriadi : 0899-1380-230
2. Dede Rahmad J : 0896-4334-4968

Pendaftaran
Melalui Contact Person (SMS/ WA) dengan Format :
Nama Lengkap_Asal kabupaten_Nama Sekolah_Kelas#
Format rombongan :
Nama: nama lengkap 1 (kelas ), nama lengkap 2 (kelas), dst...#Asal Kabupaten_Nama
Sekolah#
Pembayaran biaya pendaftaran dapat melalui rekening Bank Mandiri 146-00-1174387-4
Umrotun atau pada saat hari H (saat kegiatan)
Setelah pembayaran diharapkan konfirmasi ke Contact Person
More Info
Facebook : LBSK FMIPA Untan
Instagram : LBSK_FMIPAUNTAN

K. PENUTUP
Demikian Panduan ini dibuat untuk dapat diketahui seluruh pelajar SMA/sederajat di
Provinsi Kalimantan Barat. Kami Segenap Panitia LBSK XV menantikan kedatangan seluruh
peserta LBSK XV di Pontianak. Atas perhatian pembaca, kami ucapkan terimakasih.
LAMPIRAN

Kisi-Kisi Soal Babak Penyisihan I dan I


1. Inti Atom dan Isotop
2. Atom Hidrogen dan Radioaktivitas
3. Teori VSEPR, Teori Ikatan Valensi, dan Teori Orbital Molekul
4. Persamaan Reaksi Kimia dan Persamaan Stoikiometri
5. Hubungan Massa dan Volume
6. Rumus Empiris Dan Rumus Molekul
7. Bilangan Avogadro dan Perhitungan Konsentrasi
8. Konfigurasi Elektron , Elektronegatifitas ,Afinitas Elektron
9. Energi Ionisasi Pertama
10. Ukuran Atom dan Ukuran Ion
11. Bilangan Oksidasi
12. Kecenderungan Sifat Unsur-Unsur Golongan Utama
13. Golongan 1 dan 2
14. Logam-Logam Transisi
15. Kimia Koordinasi
16. Proses Industri Kimia
17. Gas , Fasa ,Termodinamika dan Kesetimbangan Kimia: Molekular Dan Ionik
18. Elektrokimia dan Kinetika Kimia
19. Titrasi Asam Basa dan Analisis Kualitatif Ion Anorganik
20. Tata Nama Senyawa Organik dan Reaktifitas Alkana, Benzena dan Reaksi Oksidasi-
Reduksi senyawa Karbonil
21. Polimer Sintetik dan Polimer Alami

SISTEMATIKA PRESENTASI
1. Presentasi langsung TANPA menggunakan powerpoint / slide.
2. Disiapkan papan tulis putih untuk menjelaskan reaksi kimia yang terjadi dan hasil pada
percobaan
3. Menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
4. Format presentasi
a. Pendahuluan: Tujuan percobaan
b. Pembahasan: Prosedur dan Hasil Percobaan
c. Kesimpulan: Menjawab Tujuan Percobaan

PENILAIAN BABAK MLC (GRAND FINAL)


No. Kriteria Penilaian Bobot Skor Nilai
(%) Bobot x Skor
1 Praktikum: 40
- Kemampuan penggunaan alat
- Penguasaan teknik praktikum
- Kebersihan meja praktikum
2 Presentasi: 25
- Kemampuan menjelaskan materi
- Penggunaan bahasa yang baku
- Cara dan sikap presentasi
3 Diskusi dan Tanya Jawab: 35
- Kemampuan dan ketepatan menjawab
pertanyaan
TOTAL 100

NILAI MLC

Keterangan: Skor: 1, 2, 3, 4, 5, 6 (1 = Buruk; 2 = Sangat kurang; 3 = Kurang; 4 = Cukup; 5 =


Baik; 6 = Sangat baik); Nilai = Bobot x Skor

Komentar Juri
................................................................................................................................
...........................................................................................................

Anda mungkin juga menyukai