Anda di halaman 1dari 4

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Kerja Praktek dalam mata kuliah jurusan/program studi Arsitektur


Universitas Palangka Raya merupakan mata kuliah berbobot 2 sks yang
harus dilakukan sebagai salah satu persyaratan wajib dalam menempuh
jenjang Strata–1. Hal ini dianggap penting karena melibatkan mahasiswa
secara langsung praktek kedalam dunia kerja yang ditujukan untuk
mempersiapkan keahlian dan mental mahasiswa sebelum terjun kedunia
kerja / profesi khususnya di bidang arsitektur. Kerja praktek juga
memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengamati, merasakan
serta menerapkan ilmu yang diperoleh di bangku kuliah dengan keadaan
yang sebenarnya dan mahasiswa memperoleh pengalaman praktis dan
dasar-dasar keterampilan profesional dalam bidang perencanaan,
perancangan, pelaksanaan dan pengawasan. Agar tujuan tersebut tercapai,
maka kami selaku mahasiswa kerja praktek terlibat dalam proyek secara
aktif baik perencanaan maupun pengawasan.
Kerja Praktek yang dilakukan selama 3 bulan aktif ini adalah
kegiatan perencanaan yaitu suatu proyek perencanaan dan perancangan
hingga menghasilkan gambar kerja. Praktek perencanaan dan perancangan
lebih menekankan pada proses penyusunan konsep. Dalam proses ini
seluruh kemampuan perancangan dikerahkan secara profesional dan dalam
proses inilah seorang arsitek menunjukkan keberadaan sebagai seorang
perancang. Kegiatan perancangan sangat menentukan berhasil tidaknya
suatu proyek. Selain itu keberhasilan proses perancangan sendiri sangat
ditentukan oleh kemampuan arsitek dalam mentransformasikan berbagai
konsep gagasan ke dalam hasil rancangan yang mampu menjawab berbagai
tuntutan kebutuhan. Dalam perancangan, berbagai masalah yang timbul
banyak disebabkan oleh adanya kesenjangan antara tuntutan (kebutuhan)
tidak seimbang dengan kemampuan finansial ataupun kesenjangan antara
keterbatasan pengetahuan klien tentang kaidah-kaidah arsitektural tetapi
merasa punya hak untuk turut dalam menentukan keputusan dengan
kewajiban arsitek dan tanggung jawabnya secara binaan yang manusiawi.

1.2 Tujuan dan Sasaran

1. Tujuan kerja kraktek pada proyek jasa konsultasi perencanaan dan


pengawasan, yang kami dapatkan dalam program kerja praktek yaitu:
 Mampu mengaplikasikan teori teori yang didapat dari proses
pembelajaran selama perkuliahan di lapangan dan di aplikasikan pada
lapangan saat proyek berlangsung.
 Mengetahui proses pekerjaan yang berkaitan dengan proyek.
 mampu evaluasi proses perencanaan dan pengawasan yang
dilaksanakan pada proyek.
 Memperoleh nilai dan pengetahuan dari hasil kerja Praktek selama tiga
bulan selama Kerja Praktek .
 Menerapkan kemampuan perancangan yang didapatkan di perkuliahan
sehingga membantu dan memberi masukan atas proyek perencanaan
yang sedang dikerjakan melalui desain tersebut.

2. Sasaran Kerja Praktek pada proyek Jasa Konsultasi Perancangan


Pembangunan Rumah Pintar Kecamatan Pujon CV. BERSAMA KARYA,
yaitu :
 Mengidentifikasi proses kerja praktek selama tiga bulan pada proyek
Review Perencanaan dan Pengawasan Rumah Pintar Kecamatan Pujon
 Menyerahkan lampiran gambar kerja review perencanaan dan
pengawasan Rumah Pintar Kecamatan Pujon seluruhnya dan laporan
perencanaan serta pengawasan kepada pembimbing kegiatan kerja
praktek dan Direktur CV.BERSAMA KARYA.
1.3 Ruang Lingkup Kerja Praktek
Kerja praktek ini dilaksanakan pada perusahaan konsultan Perencana
CV.BERSAMA KARYA, pada proyek Rumah Pintar di Pujon,Kabupaten
Kapuas, Kalimantan tengah. Ruang lingkup pembahasan yaitu :
1. Membantu proses pengerjaan pekerjaan perencanaan di dalam sebuah
proyek.
2. Mengetahui dan memahami akan tugas dan hak seorang pengawas
terhadap suatu proyek yang di kerjakan.
3. Mengidentifikasi dan memecahkan permasalahan mulai dari
perancangan hingga pengawasan yang muncul pada Proyek yang
dilakukan selama kerja praktek.
4. Menjelaskan proses kerja praktek selama tiga bulan pada proyek
Perencanaan dan rumah pintar Pujon dan proyek sampingan lainnya.

1.4 Sistematika Penulisan


Sistematika pembahasan adalah sebagai berikut :
BAB I PENDAHULUAN
Menjelaskan latar belakang pelaksanaan kegiatan kerja
praktek, permasalahan juga maksud dan tujuan yang
pelaksanaan kerja praktek.

BAB II TINJAUAN PERUSAHAAN


Memuat tentang Tinjauan-tinjauan pustaka terhadap Jasa
Konsultan yang berkaitan dengan Kerja Praktek (KP),
pengertiann perusahaan konsultansi/kontraktor/Teknik
Bangunan secara umum meliputi persyaratan serta bentuk
badan hukum, kualifikasi dan klasifikasi, tugas dan fungsi,
kewajiban, hak wewenang serta tanggung jawab, tahapan,
lingkup tugas, permasalahan umum dalam proyek dan lain
sebagainya serta Berisikan tentang data - data perusahaan
CV. BERSAMA KARYA , baik peraturan, lingkup kerja dan
mekanisme kerja perusahaan.
BAB III TINJAUAN PROYEK
Berisikan tentang data proyek CV. BERSAMA KARYA,
yang dikerjakan mahasiswa selama kegiatan kerja praktek
berlangsung.

BAB IV DATA PROYEK UTAMA


Bab ini berisi tentang data proyek perencanaan dan
pengawasan yang dikerjakan baik berupa data umum tentang
proyek (nama proyek, waktu pelaksanaan, lokasi, nilai,
sumber dana dan manfaat proyek).

BAB V LAPORAN KEGIATAN KERJA PRAKTEK


Berisi tentang laporan kegiatan dan identifikasi pekerjaan
serta pembahasan yang memuat berbagai item-item
pekerjaan perencanaan dan pengawasan.

BAB VI PENUTUP
Berisi kesimpulan dan saran

Anda mungkin juga menyukai