Anda di halaman 1dari 5

“REKRUTMEN DAN SELEKSI”

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Sumber daya manusia (SDM) merupakan modal dasar dalam proses pembangunan nasional. Oleh sebab itu
maka kualitas sumber daya manuasia haruslah selalu di kembangkan dan diarahkan agar mencapai tujuan yang di
harapakan. Pengelola sumber daya manusia yang tidak efektif dan efisien akan menghabat tujuan perusahaan.
Dimana SDM merupakan fungsi yang sangat penting dalam mengelola suatu perusahaan atau organisasi. Sedangkan
manajemen yang baik akan membantu untuk mendapatkan karyawan yang baik kinerjanya dan sesuai dengan
keinginan perusahaan.
Kini persaingan untuk mendapatkan pekerjaan semakin ketat, dimana lapangan kerja yang tersedia semakin
sedikit dan proses perekrutan dan seleksi karyawan yang dilakukan perusahaan semakin ketat sehingga kesempatan
orang untuk memperoleh pekerjaan sangatlah sulit. Dan dimana proses rekretmun tersebut sangatlah kompleks,
membutuhkan waktu yang lama, biaya yang tidak sedikit dan sangat terbuka untuk melakukan kesalahan dalam
menentukan orang yang tepat.
Rekrutmen merupakan serangkaian aktivitas untuk mencapai dan memikat calon karyawan dengan motivasi,
kemampuan, keahlian dan pengetahuan yang diperlukan guna menutupi kekurangan yang di identifikasi dalam
perencanaan kepegawaian. Sedangkan seleksi merupakan tahap proses pemilihan dari sekelompok pelamar yang
benar-benar memenuhi criteria untuk menempati posisi yang tersedia berdasarkan kondisi pada saat sekarang ini
yang dilakukan oleh perusahaan.
Penyusutan pegawai biasanya terjadi karena adanya pegawai yang akan memasuki masa pension, meninggal
dunia, keluar dari perusahaan karena melanggar institusi yang telah ditetapkan. Mengingat akan pentingnya proses
rekrutmen dan seleksi bagi perusahaan, diharapkan dengan adanya proses rekrutmen kedepan perusahaan
mendapatkan atau memperoleh sumber daya alam yang berkuliatas di perusahaan tersebut.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas, maka dapat diperoleh identifikasi masalah sebagai berikut ;
1. Bagaimana proses rekrutmen dan seleksi karyawan ?
2. Bagaiaman permasalahan yang berkaitan dengan rekrutmen dan seleksi karyawan

C. Tujuan Masalah
a. Mengetahui dan mempelajari bagaimana proses rekrutmen dan seleksi karyawan ?
b. Mengetahui dan mempelajari bagaimana permasalahan rekrutmen dan seleksi karyawan ?
c. Mengetahui dan mempelajari bagaimana solusi pada saat rekrutmen dan seleksi karyawan ?

BAB II PEMBAHASAN

A. Rekrutmen dan seleksi

1. Pengertian Rekrutmen
Rekrutmen adalah suatu proses mencari calan karyawan, pegawai, buruh, manajer, atau tenaga kerja baru
untuk memenuhi kebutuhan akan sumber daya manusia organisasi dan perusahaan. Dalam tahapan ini diperlukan
analisis jabatan yang ada untuk membuat deskripsi pekerjaan (Job description) dan juga spesifikasi pekerjaan ( Job
specification).
Setelah manajer mengetahui status personalnya saat ini (kekurangan atau kelebihan) seorang manajer baru
bisa bertindak untuk mengatasinya. Jika terjadi lowongan, manajer akan melakukan rekrutmen(Recrutment) yaitu
proses untuk mendapatkan, mengindentifikasi/mengenali, dan menarik pelamar kerja yang mampu. Namun ketika
perencanaan sumber daya manusia (SDM) menunjukan angka surplus, maka manajer akan melakukan derekrutmen (
decruitment ) yaitu teknik untuk mengurangi jumlah karyawan dalam organisasi.
Selain itu, rekruitmen juga dapat dikatakan sebagai proses untuk mendapatkan SDM (karyawan) berkualitas
untuk menduduki suatu jabatan atau pekerjaan dalam suatu perusahaan. Untuk menemukan kebutuhan karyawan,
perusahaan dapat melakukan ekspansi besar – besaran untuk menarik pelamar lebih banyak pelamar, dan dalam hal
ini para recruiter beerfungsi sebagai mediasi yang menghubungkan antara perusahaan dengan masyarakat pencari
kerja yang dapat diminta ke sekolah- sekolah atau pun agen pelatihan masyarakat sebagai upaya untuk mendapatkan
pelamar sebanyak – banyaknya.
Rekrutmen calon karyawan dapat merupakan suatu proses yang berlangsung terus-menerus dalam upaya
perusahaan membangun sebuah pool pelamar yang berkualitas bagi pemenuhan kebutuhan sumber daya manusia di
masa mendatang, walaupun tidak ada satu pun lowongan yang bersifat khusus pada saat ini. Praktik ini juga
memungkinkan perusahaan untuk memelihara kontak dengan sumber perekrutan/karyawan. Terdapat berbagai
sumber karyawan yang umumnya dapat digunakan organisasi/perusahaan untuk melakukan perekrutan. Suatu
organisasi dapat mengisi jabatan tertentu, baik dengan orang yang ada di dalam organisasi yang telah siap untuk
dipekerjakan ataupun orang yang berasal dari luar organisasi.

Berikut adalah beberapa sumber karyawan dan metode perekrutan ;


a. Sumber internal
b. Pekerja sambilan (Part Time) dan teman karyawan
c. Refferal
d. Perekrutan eksternal
e. Perekrutan lewat Sekolah/Kampusa
f. Agen tenaga kerja
g. Organisasi Professional

Dengan demikian, untuk menemukan kebutuhan karyawan dapat dengan cara memperbesar program ekspansinya
untuk menarik lebih banyak lagi pelamar. Disini recruiter menjadi wakil penghubung perusahaan dengan
masyarakat pencari pekerjaan.

Gambar sumber dan metode rekrutmen


2. Seleksi Tenaga kerja ( Selection )
Seleksi adalah proses menemukan tenaga kerja yang tepat dari sekian banyak kandidat atau calon yang ada.
Tahap awal yang perlu dilakukan setelah menerima berkas lamaran adalah melihat daftar riwayat hidup atau
curriculum vitae (cv) si pelamar. Kemudian dari cv pelamar dilakukan pernyortiran antara pelamar yang akan
dipanggil dengan yang gagal memenuhi standar suatu pekerjaa. Lalu berikutnya adalah memanggil kandidat yang
lolos untuk melakukan proses interview / wawancar dan proses seleksi lainnya.

Proses Seleksi
Pada gambar diatas Nampak bahwa untuk memulai prosedur pengangkatan karyawan terdapat tiga
kegiatan pendahuluan yang perlu dilakukan, seperti ;
- adanya otoritas yang mengangkat
- adanya standar kepegawaian
- adanya pelamar pekerjaan yang dapat dipilih untuk diangkat melalui proses seleksi.
Dalam prosedur seleksi karyawan, berbagai macam metode dan alat seleksi dapat dipergunakan untuk
menemukan individu-individu yang paling sesuai dengan tuntutan pekerjaan. Walaupun tidak ada prosedur baku
yang dapat untuk memilih karyawan, namun ada tahapan- tahapan yang paling umum digunakan dalam proses
seleksi, mencakup ;

a. penyaringan pelamar pendahuluan,


b. memeriksa lamaran pelamar
c. melaksanakan tes
d. memeriksa refernsi
e. melaksanakan wawancara
f. melaksanakan test kesehatan
Urut-urutan keenam tahapan tersebut tidak baku, akan sangat tergantung pada situasi dan kondisi perusahaan.
Artinya, implementasi keenam hal tersebut dilakukan secara berbeda-beda dalam setiap organisasi.

BAB III PENUTUP

A. SIMPULAN
Rekrutmen dan seleksi merupakan fungsi-fungsi MSDM yang mempunyai peranan strategis dalam
mepersiapkan dan menyediakan sumber daya manusia yang sesuai dengan kebutuhan pekerjaan sebagaimana telah
ditetapkan dalam analisi pekerjaan khususnya deskripsi dan spesifikasi. Bahwa kegiatan rekrutmen dan seleksi harus
didasarkan pada suatu kebutuhan yang dialami organisi, baik dalam segi fisik maupun dari segi kamampuan dan
keterampilan. Pelaksanaan kedua kegiatan tersebut jika secara wajar dikerjakan sesuai prinsip-prinsip manajemen
yang baik, niscaya dapat mencegah suatu organisasi akan mengalami surplus pegawai, Kecuali karena adanya
factor-faktor eksternal yang tidak dapat dikendalikan oleh organisi itu sendiri. Pelaksanaan fungsi rekrumen dan
seleksi sepenuhnya adalah tanggung jawab dari departemen SDM dalam suatu perusahaan manajerial. Artinya tidak
semua kegiatan rekrutmen dan seleksi dilaksanakan setiap karyawan baik secara sendiri maupun yang tergabung
dalam perusahaan seperti recruiter, pelaksanaan berbagai test yang belum tentu di miliki oleh suatu perusahaan.

B. SARAN & KRITIK


Demikian tulisan artikel ini saya susun dengan harapan artikel ini dapat bermanfaat bagi penyusun
khususnya dan bagi para pembaca umumnya. Apabila ada kekurangan dan kesalahan yang terdapat pada artikel ini ,
saya mohon saran dan kritik yang bersifat membangun dan memotivasi.

Daftar Pustaka
Kertonegoro. Sentanoe, manajemen organisasi. Jakarta: PT Widya Press. 1994

Rivai. Veitzal, Islamic Human Capital. Jakarta : PT Raja Grafindo Persada. 2009

Anda mungkin juga menyukai