Anda di halaman 1dari 2

TUGAS STATISTIKA

1. Tentukan rata-rata hitung, rata-rata ukur, dan rata-rata harmonis dari data berikut.
xi 1 2 3 4 5 6
fi 5 12 18 10 8 3

2. Jika data nilai pretes mahasiswa yang mengambil kuliah Bahasa Inggris adalah sebagai
berikut

Nilai pretes 5 6 7 8 9 10
fi 5 12 18 10 8 3
Hitunglah modus dan mediannya.

3. Diketahui data nilai tes statistika 80 mahasiswa sebagai berikut.


Nilai Tes Frekuensi
57,1 - 64,0 5
64,1 - 71,0 14
71,1 - 78,0 16
78,1 - 85,0 35
85,1 - 92,0 7
92,1 - 99,0 3
Jumlah 80

Hitunglah (a) rata-rata hitung , (b) Medan, (c) Modus

4. Berikut ini daftar biaya umroh Paket Reguler yang ditawarkan oleh 10 biro
umroh di DIY yang dipilih secara acak.

Tabel 1. Biaya Umroh Paket Reguler di DIY


(n = 10)
No Nama Biro Paket Reguler
(juta rupiah)
1 Gema Insani 19
2 Sahabat Setia 20
3 Mandiri 21
4 Ridho Allah 22
5 Akbar 25
6 Setulus Hati 20
7 Kaya Batin 18
8 Al Kalam 22
9 Sejati 22
10 Rindu Allah 21
Jumlah 210

13
a. Berapakah rata-rata biaya umroh untuk Paket Reguler tersebut dalam juta
rupiah? Jika dinyatakan dalam US $, dengan ketentuan 1$ = Rp15.000,00,
berapakah rata-rata biaya umroh tersebut dalam US $.

b. Jika pada ke sepuluh biro umroh tersebut juga menawarkan Paket Hemat dan
Paket VIP dengan biaya Paket Hemat sama dengan biaya Paket Reguler
dikurangi 2 juta rupiah, dan biaya Paket VIP sama dengan biaya Paket Reguler
ditambah 5 juta rupiah, tentukan rata-rata biaya paket Hemat dan rata-rata
biaya paket VIP

c. Dari jawaban a dan b, kesimpulan apakah yang dapat anda ambil?

14

Anda mungkin juga menyukai