Anda di halaman 1dari 2

PERJANJIAN JUAL BELI MOBIL

Pada hari ini Rabu tanggal Tiga puluh bulan November tahun Dua ribu Enam belas, telah diadakan perjanjian jual
beli kendaraan bermotor roda sepuluh (Mobil), antara:

1. Nama : Syam Sahid.


Umur : 47 Tahun
Pekerjaan : Karyawan swasta
Alamat : Huta Emplasmen, Dolok Merangir I Dolok Batu Nanggar, Simalungun
Nomer KTP : 1208170610690001

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama sendiri yang selanjutnya disebut sebagai PENJUAL.

2. Nama : Jepta Sitanggang


Umur : 38 Tahun Tahun
Pekerjaan : PNS
Alamat : Jl. R.Sembiring GG.Kenali, Naga Pita, Siantar Martoba, Pematangsiantar
Nomer KTP : 1272062908780004

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas namanya sendiri yang selanjutnya disebut sebagai PEMBELI.

Bahwa, kedua belah pihak bersepakat untuk mengadakan ikatan perjanjian jual beli dimana syarat dan
ketentuannya diatur sebagaimana di bawah ini:

Pasal 1
Bahwa PENJUAL dengan ini menjual dan menyerahkan kepada PEMBELI yang menerangkan telah membeli dan
menerima penyerahan dari PENJUAL berupa:

Jenis kendaraan : Mobil Barang / Truck


Merek / Type : Mitsubishi / Fuso FN 517ML
Tahun pembuatan: 2006
Nomor Polisi : BK 8223TE
Nomor rangka : MHMFN517LGR000167
Nomor mesin : 6D16CAY0717
Warna : HITAM

Untuk selanjutnya disebut MOBIL.

Pasal 2
Bahwa pembelian unit di sepakati kedua belah pihak dengan cara yakni pembayaran sebesar Rp. 29.000.000,- (dua
puluh sembilan juta rupiah) sebagai pembayaran ke pada pihak pertama. (dimana keadaan unit masih dalam
keadaan kredit di PT.MPM finance pematangsiantar.

Pasal 3
Bahwa PEMBELI melakukan pembayaran uang tunai sebesar Rp.29.000.000,- (dua puluh sembilan juta rupiah)
kepada PENJUAL setelah penandatanganan surat perjanjian ini.
Bahwa untuk selanjutnya PEMBELI membayar ke angsuran ke pihak PT.MPM Finance sebesar Rp.9.400.000,-
(sembilan juta empat ratus ribu rupiah) setiap bulannya selama kredit sesuai dengan jatu tempo tanggal
pembayaran yakni tanggal empat setiap bulannya. Selama 27 bulan lagi(hingga berakhir kontrak di MPM).

Pasal 4
Bahwa PENJUAL memberikan jaminan bahwa MOBIL yang dijualnya adalah milik sahnya sendiri, dan saat ini
masih di dalam keadaan kredit di PT.MPM finance.

Pasal 5
Bahwa PENJUAL menyerahkan MOBIL kepada PEMBELI setelah ditandatanganinya surat perjanjian ini. Dan Mobil
menjadi milik dan sepenuhnya hak PEMBELI dengan kemudian keajiban atas pembayaran angsuran ke pihak Lesing
adalah Kewajiban PEMBELI.
Bahwa BPKB (Buku Pemilik Kendaraan Bermotor) adalah menjadi hak milik PEMBELI jika nanti perjanjian kontrak
dengan MPM telah selesai.
Pasal 6
Bahwa status kepemilikan akan beralih kepada PEMBELI setelah di tandatanganinya surat ini

Pasal 7
Bahwa apabila PEMBELI tidak melakukan pembayaran ke pihakl lesing sesuai dengan tanggal jatuh tempo maka
Penjual berhak menegur dan menagih uang sebesar angsuran agar di bayarkan ke pihak lessing (MPM), jika terjadi
keterlambatan pembayaran ke pihak Lessing maka sega biaya yang timbul adalah menjadi tanggungjawab
PEMBELI.
Pasal 8

Bahwa hal-hal yang belum tercantum dalam perjanjian ini akan diselesaikan secara kekeluargaan atau musyawarah
untuk mufakat oleh kedua belah pihak.

Pasal 9
Bahwa apabila terjadi perselisihan dan tidak bisa diselesaikan secara kekeluargaan atau musyawarah untuk
mufakat, kedua belah pihak bersepakat untuk menyelesaikannya secara hukum dan kedua belah pihak telah
sepakat untuk memilih tempat tinggal yang umum dan tetap di Kantor Pengadilan Negeri Janji.

Pasal 10
Bahwa surat perjanjian ini dibuat dengan dibubuhi materei secukupnya yang berkekuatan hukum yang sama yang
masing-masing dipegang PENJUAL dan PEMBELI dan mulai berlaku sejak ditandatangani kedua belah pihak.

Pematangsiantar, 30 November 2016


Penjual Pembeli

(SYAM SAHID) (JEPTA SITANGGANG)

Anda mungkin juga menyukai