Anda di halaman 1dari 22

Langsung saja kita akan mulai membahas mengenai cara ngeblog menggunakan

WordPress.Kita mulai dengan mendaftar di http://wordpress.com. setelah terbuka kita klik


tombol Get Started

Disitu akan muncul form pendaftaran. Masukan alamat email, username dan password.
kemudian masukan alamat blog yang kita inginkan dengan format:
http://alamat.wordpress.com

klik menu create blog

link untuk aktivasi akan dikirim melalui email anda, Cek email dari wordpress dan klik link
untuk melakukan aktivasi untuk mengaktifkan blog anda

Maka blog sudah selesai dibuat. Akses alamat blog yang sudah anda buat untuk melihat
tampilannya.

Login dan Logout wordpress

Cara melakukan login dan logout di wordpress sbb:

akses http://alamat.wordpress.com/wp=admin

masukan username dan password anda. Kemudian klik tombol login

Maka akan muncul tampilan dashboard WordPress. Disini kita bisa membuat postingan dan
melakukan pengaturan wordpress.

Untuk melakukan logout pada bagian kanan atas klik ikon orang, kemudian klik signout

Membuat postingan pada wordpress

Sebagai pengenalan, kita akan mulai membuat postingan di wordpress. Caranya adalah sbb:

Lakukan login ke dashboard wordpress. Terdapat fitur form Quick Press di home dashboard.
Fitur ini berguna untuk membuat postingan blog secara cepat. Fitur ini hanya bisa mebuat
postingan teks saja. Untuk fitur yang lebih lengkap bisa kita jumpai di menu Posts

Pada Quick Press, masukan judul postingan kemudian isi postingan, klik tombol publish
untuk menerbitkan tulisan di blog. Menu Save Draft untuk menyimpan postingan.

Akses blog anda untuk melihat hasil postingan yang telah anda buat.

Pengenalan bagian-bagian pada wordpress

WordPress mempunyai fitur2 blog yang cukup lengkap juga mudah untuk digunakan. Itulah
mengapa WordPress menjadi salah satu pilihan favorit bagi para blogger.

Untuk memudahkan pemahaman anda mengenai wordpress saya akan memberi tampilan
bagian-bagian pada wordpress secara garis besar
Pada bagian A adalah area kerja wordpress. Setiap menu pada wordpress akan menampilkan
area kerja pengaturan yang berbeda. Sedangkan pada bagian B adalah menu pengaturan
wordpress. Menu2 yang perlu anda ketahui:

Home: merupakan tampilan awal dashboard, berisi informasi umum isi blog.

Posts: Untuk membuat postingan atau tulisan blog

Media: Untuk menyimpan file/gambar/media yang disertakan dalam postingan blog.

Links: Untuk membuat daftar link di blog.

Pages: Untuk membuat halaman tambahan blog.

Comments: Untuk mengatur komentar yang masuk.

Appearance: Untuk mengatur tampilan pada blog.

Tools: berisi fitur tambahan wordpress seperti export blog, import blod dsb.

Settings: Untuk melakukan pengaturan umum wordpress seperti seperti nama blog, deskripsi
blog dll.

Mengganti tema.

Di wordpress, template disebut dengan tema. WordPress banyak menyediakan tema2 cantik
secara gratis. Cara penggantiannya adalah sbb:

Klik menu Appearance> themes

Maka akan muncul berbagai tema yang bisa anda pilih. Klik menu Activated untuk
menggunakannya.

Menggunakan Widget

Kita telah membahas sekilas tentang fitur widget pada pembahasan tentang links. Posisi
widget tergantung dari tema yang kamu gunakan
masing2 tema mempunyai desain untuk posisi widget yang berbeda.

Pada umumnya widget diletakkan di bagian sidebar (posisi samping) atau footer (pada bagian
bawah) dari sebuah blog. UNtuk menambahkan widget akses menu Appearance> widget.
Anda pilih pada widget yang terdapat di sebelah kiri, kemudian drag ke posisi yang telah
disediakan di sebelah kanan. Sebagai contoh kita akan memasang widget Calendar.
Kemudian isi form untuk pengaturan widgetnya. Klik tombol save. Form untuk pengaturan
widget berbeda-beda antara satu dengan yang lain.

Mengatur Header

Header adalah posisi atas dari blog. Isi header terdiri dari gambar, judul dan deskripsi blog.
Beberapa pengaturan yang bisa dilakukan di header antara lain:

Untuk mengganti gambar: Pada bagian Select Image klik tombol Browse> Pilih gambar apa
yang mau kmu gunakan sebagai header.

Untuk menyembunyikan gambar header: klik tombol remove Header Image. Untuk
menyembunyikan teks header: pada bagian header Text non aktifkan pilihan Show header
text with your image.
Untuk mengatur warna teks header: pada bagian Text Color> Klik Select Color> kemudian
pilih warna yang ingin kamu gunakan

Setelah melakukan berbagai pengaturan, klik tombol Save Changes.

Mengatur Background

Background atau latar belakang tampilan pada blog bisa kita atur warnanya, ataupun anda
ingin menggunakan gambar sebagai background. Caranya adalaha sbb:

Klik menu Apperance> Background


Kemudian pada bagian Select Images, anda bisa menambahkan gambar yang anda inginkan
dengan menguploadnya ke media library. Klik browse untuk upload gambar, sedangkan
choose image umtuk memilih gambar yang sudah ada. Sedang untuk memilih warna
background: pada bagian Background Color, klik menu Select Color.

Share this:

Sukai ini:

SukaMemuat...

Berikut adalah pengaturan2 yang bisa dilakukan dengan fitur post


Membuat postingan

Cara membuat postingan dengan fitur posts

klik menu posts kemudian Add New

fitur posts

Masukan judul, isi postingan, klik publish

Mengatur Font tulisan

Pengaturan font tulisan kurang lebih sama dengan pengaturan font di blogspot. Berikut
beberapa contoh pengaturan font di wordpress

Untuk mengatur tipe font, blok tulisan klik ikon sepeti pada gambar di bawah

Untuk membuat heading > blok tulisan . pilih heading yang ingin kamu gunakan

Untuk mengatur warna teks: blok tulisan> klik ikon pilihan warna> pilih warna yang
diinginkan

Cara membuat paragraf baru dan ganti baris

Untuk membuat paragraf baru:tekan ENTER padakeyboard. Sedangkan untuk ganti baris:
pada keyboard tekan SHIFT + ENTER.
Dengan menggunakan shortcut pada keyboard, ganti baris atau membuat paragraf baru akan
menjadi lebih cepat.

Mengatur Aligment/ Perataan paragraf

Terdapat 4 type perataan paragraf yaitu: rata kiri, tengah, kanan, dan rata kiri kanan.
Cara mengaturnya: blok paragraf> pilih jenis perataan yang diinginkan

p
erataan paragraf ini sama seperti pada perataan paragraf di microsoft word

Membuat kutipan

Sama seperti di blogspot, wordpress juga menyediakan fitur untuk membuat kutipan. Efek
yang diberikan adalah tulisan menjorok ke dalam sehingga menarik perhatian.

Cara menggunakan: blok tulisan> klik ikon kutipan

Memasukkan Simbol

Seringkali kita menggunakan simbol pada postingan kita. WordPress menyediakan berbagai
simbol yang sering kita gunakan.
Cara memasukkan simbol adalah sbb:
klik ikon Omega

Selanjutnya pilih simbol yang akan disisipkan di tulisan blog

Membuat Read More

Readmore adalah fitur umum yang dimiliki oleh suatu platform blog. Wordpresspun
mempunyai fitur ini. Cara menambah fitur readmore di wordpress adalah sbb:

Klik pada bagian tulisan yang kan disipi readmore. klik ikon readmore

Menyembunyikan dan memunculkan menu post editor

Seringkali sebagian menu di post editor tidak tampak atau tersembunyi. Untuk
memunculkannya klik ikon hide kitchen

u
ntuk menyembunyikan klik kembali ikon tersebut

Menggunakan tampilan Distraction Free Writing

Tampilan ini merupakan tampilan layar penuh , yang memungkinkan kita untuk menulis
lebih leluasa. Untuk mengaktifkannya cukup klik menu Distraction Free Writing Mode

Untuk keluar dari tampilan ini tekan tombol ESC pada keyboard anda.

Mengatur Permalink

Permalink adalah struktur alamat website untuk satu postingan. Gunanya adalah supaya
pengunjung lebih mudah menggunakan log kita melalui mesin pencari.

Cara mengatur permalink adalah sbb

Isi judul postingan . Akan muncul menu untuk mengatur permalink. Klik tombol edit.
Masukan permalink sesuai isi postingan

Permalink akan efektif jika sesuai dengan judul postingan. Klik ok untuk menyimpan
permalink.

Melihat preview postingan

Klik tombol preview untuk melihat tampilan postingan sebeelum dipublikasikan. Menu
preview berfungsi untuk meminimalkan kesalahan saat posting.

Pastikan sebelum melakukan posting, tulisan anda tidak ada kesalahan lagi. ini berguna untuk
menghemat waktu.

k
lik tombol publish untuk mempublikasikan tulisan anda
Membuat Kategori

Salah satu keunggulan wordpress adalah adanya fitur untuk membuat kategori. Ini
memudahkan kita dalam membuat dan mengatur postingan blog dalam jumlah besar.

Secara default, wordpress telah membuat kategori Uncategorized. Semua postingan yang
belum memiliki kategori akan masuk dalam kategori ini.

Cara membuat kategori baru adalah sbb:

Klik menu Add New Category di sebelah kanan bawah. Kita bisa membuat kategori
berapapun. Sesuaikan jumlah kategori dengan postingan.
Semakin banyak topik yang anda bahas, maka pembuatan kategori akan memudahkan dalam
mengatur postingan.

Membuat Tag

Tags adalah kata atau frasa singkat untuk mendeskripsikan postingan blog. Tag membantu
agar mesin pencari lebih mudah menemukan blog kita. Dapat disebut juga dengan kata kunci.

Cara membuat tag pada postingan adalah sbb:

Menu tag terdapat disebelah kanan bawah. Masukan tag kata kunci yang sesuai dengan
postingan. Tag bisa lebih dari satu. Pisahkan setiap kata kunci dengan tanda koma.
Klik tombol Add untuk menyimpan tag. Semakin banyak tag yang anda buat, maka
kesempatan untuk muncul di hasil mesin pencari juga semakin besar. Jangan lupa buatlah tag
yg sesuai dengan isi postingan anda.

Menambahkan Link, Gambar dan Video

Seperti pada blog yang lain kita dapat menambahkan link, gambar dan video pada postingan
kita

Caranya adalah sbb:

Untuk menambahkan link: blok teks yang akan dijadikan link> klik ikon link

Selanjutnya masukkan alamat tujuan link, aktifkan pilihan Open Link in a new window
tab> klik tombol add link

Sedang untuk menambahkan gambar> letakkan kursor pada bagian postingan yang ingin
disisipkan gambar> klik tombol add media

Pada jendela yang muncul. Ada beberapa pilihan yang bisa anda lakukan. Yaitu: Select Files,
Media Library dan Insert Form URL.

Select files: untuk upload gambar dari komputer. Pastikan gambar sudah ada di komputer
anda. Semakin besar ukuran gambar, maka waktu yang diperlukan untuk upload juga
semakin lama.
Media Library: memilih gambar yang sudah di uploadkan. Ini akan lebih mudah, karena
akan menghemat waktu dalam membuat postingan.

Insert From URL: Untuk memasukan gambar dari website lain. Sebagai contoh kita akan
memasukkan gambar dari website lain. Caranya: klik Insert from URL > masukan alamat
website gambar> klik tombol Insert into post

Share this:

Sukai ini:

SukaMemuat...

Fitur link berguna untuk menampilkan daftar link. Biasanya digunakan untuk memasang link
blog milik teman. Sehingga kita bisa saling tukar-menukar link.
Pembahasan mengenai fitur link ini berkaitan dengan widget. Kalo di blogspot ada yang
namanya gadget, maka di wordpress namanya widget. Fungsinya kurang lebih sama.

Sebuah widget harus dipasang terlebih dahulu agar tertampil. Dan fitur link ini adalah salah
satu widget yang terdapat di wordpress.
Cara memasang widget link di wordpress adalah sbb:

Klik menu appearance> widget

Akan muncul halaman widget. Bagian kiri adalah daftar widget yang tersedia. Bagian kanan
adalah posisi-posisi pada blog yang bisa menampilkan widget.
Posisi sidebar artinya posisi disamping blog, Posisi footer artinya posisi bagian bawah blog.

Kita akan meletakkan posisi widget link di bagian sidebar. Pilih widget link dan drag ke
sidebar.

Pilih kategori link untk di tampilkan . Secara default, kategori link yang tersedia adalah Blog
Roll > klik Save

Akses Blog anda untuk melihat widget link yang sudah terpasang. Setelah memasang widget
link kita bisa menggunakan fitur link untuk melakukan pengaturan.

Menambah kategori link


Kategori link bermanfaat untuk memlih link apa saja yang akan di tampilkan. Untuk itu kita
perlu membuat kategori dan menambah daftar link.
Biasanya link yang disertakan adalah link website yang mempunyai topik mirip dengan blog
kita. Cara menambah kategori link adlah sbb:

Klik menu Links> Link categories> masukan nama kategori dengan deskripsi singkat> klik
menu Add New Link Category

Untuk menambahkan link: Klik menu Add New Link> Masukkan nama link> masukkan
alamat link. Pilih kategori link> Klik menu Add Link. Anda bisa menambahkan beberapa
link sekaligus.

Untuk mengatur kategori link apa saja yang tertampil bisa di atur di halaman widget.
Caranya: Pilih menu Appearance> pada widget link di sidebar pilih kategori link> klik
tombol save

Mengedit dan menghapus link

Ada kalanya link tidak bisa diakses karena sudah non aktif atau rusak. Kita bisa memperbaiki
atau menghapus link tersebut. caranya:
akses menu Links> All Links maka akan terlihat daftar link.

Arahkan kursor pada bawah nama link. Pilih menunya Edit klo kmu ingin memperbaiki link,
Delete untuk menghapus link.

Share this:

Sukai ini:

SukaMemuat...

Cara Menjadi Ranking Satu Di Google

cara menjadi ranking satu di google itu gampang-gampang susah. Di artikel sebelum-sebelumnya saya
sudah membahas beberapa langkah belajar seo untuk pemula. Pada topik bahasan kali ini yaitu
menjadi ranking satu di google memiliki beberapa kemiripan dengan artikel-artikel sebelumnya.
Hanya saja pada artikel menjadi ranking satu di google ini pembahasannya menjadi sedikit kompleks.
Oke langsung saja kita masuk ke inti pembahasan artikel ini.

Langkah pertama menjadi ranking satu di google adalah dengan menentukan keyword yang paling
banyak di cari dan memiliki sedikit pesaing.

Mengapa kita harus mencari keyword yang tepat ?

Karena keyword atau kata kunci yang bagus itu mendukung blog menjadi ranking 1 di google. Karena
hampir 80% pengunjung kita berasal dari mesin pencari. Sehingga ketika kita memilih kata kunci yang
tepat blog kita memiliki kemungkinan muncul pada halaman awal pencarian google. Untuk
menentukan keyword gunakan fitur dari google yaitu google keyword tools.

Langkah kedua menjadi peringkat satu di google adalah dengan melakukan optimasi seo onpage.
Tujuan membuat optimasi seo onpage adalah membuat pengunjung blog kita merasa nyaman saat
berkunjung dan membaca artikel blog kita.

Cara optimasi seo onpage :

1. Buatlah blog yang ringan saat loading. Yaitu dengan cara menghilangkan widget-widget yang
tidak penting.
2. Buat artikel yang relevan agar pengunjung menjadi nyaman saat membaca blog kita. Jangan
sampai pengunjung meninggalkan blog kita sebelum selesai membaca artikel kita
dikarenakan pengunjung kurang mengerti dengan bahasa yang kita tulis.
3. Buat link artikel terkait. Agar pengunjung lebih mudah mencari artikel tambahan tentang
informasi yang akan di cari.
Langkah ketiga menjadi peringkat satu di google adalah dengan melakukan optimasi seo offpage.
Optimasi offpage seo sangat di butuhkan agar peringkat situs kita menjadi naik.

Bagaimana cara melakukan optimasi seo offpage ?

Oke langsung saja kita bahas. Teknik untuk melakukan optimasi seo offpage :

Backlink yang berkualitas. Backlink adalah link yang mengarak ke situs blog kita dari blog lain. Backlink
adalah tautan link yang dapat meningkatkan posisi SERP di google. Semakin banyak backlink semakin
popular blog kita di mata google. Masih banyak lagi bahasan tentang backlink. Namun kita akan bahas
di artikel berikutnya. Untuk mendapatkan backlink yang berkualitas adalah dengan memasuki situs
edu. Kenapa harus situs .edu, karena situs dengan top level domain .edu susah di buat karena memiliki
beberapa persyaratan yang cukup rumit. Oleh karena itu google menilai semua situs yang memiliki
TLD .edu adalah situs terpercaya dan tidak semua orang bisa mendapatkannya. Ada banyak situs
dengan TLD.edu , anda bisa mencari di google. Dalam melakukan komentar ke situs dengan TLD .edu
gunakan bahasa yang relevan.

Sekian pembahasan dari saya tentang cara menjadi rankingsatu di google. Semoga artikel yang saya
buat ini bermanfaat bagi anda. Jika anda berselancar di blog saya saya jamin anda akan mendapatkan
banyak informasi tentang seo. Dan dapat membantu anda membuat blog menjadi ranking 1 di google.

Kumpulan Kata Jitu untuk Menarik Perhatian Pengunjung Blog


Kumpulan Kata Jitu untuk Menarik Perhatian Pengunjung Blog_Sobat Blogger, judul artikel ini
sengaja tidak saya kasih judul"Cara Membuat Judul yang Unik dan Menarik", karena saya yakin kalau
teman-teman pasti sudah paham tentang arah tulisan saya. he he. Sobat Blogger, untuk menghadapi
persaingan dalam dunia blogging memang kita selalu butuh ilmu yang lebih dalam lagi, agar blog kita
semakin hari selalu bertambah pengunjungnya. Yang pasti, untuk merawat blog kesayangan kita,
tentu kerja keras dalam membangun blog mutlak diperlukan. Salah satu cara agar blog kita tetap
menjadi blog kesayangan kita dan para pengunjung, maka kita harus mengisi blog dengan artikel-
artikel yang bermanfaat.

Lalu bagaimana agar artikel yang bermanfaat tersebut bisa nyata-nyata berguna bagi pengunjung?,
ya ya tentunya kita harus berusaha agar artikel kita terbaca oleh para pengunjung. Ahaa, kan sangat
disayangkan jika kita sudah menyajikan artikel unik namun kurang bermanfaat dikarenakan orang
lain yang membaca artikel kita jumlahnya hanya sedikit.

A. Kategori Pengunjung Blog

Sobat Blogger, sebelum ke inti masalah, yuk kita mengingat kembali tentang darimana asal
pengunjung yang membaca blog kita, sebagai berikut kategorinya:

1. Pengunjung yang datang lewat mesin pencari ( mengeklik link url tertentu)
Pengunjung yang paling diharapkan oleh para Blogger yakni pengunjung yang menemukan artikel
blog kita via mesin pencari Google, Yahoo, Bing, dan mesin pencarian lainnya.

2. Pengunjung yang datang lewat media sosial (mengeklik link url tertentu)
Pengunjung yang membaca artikel kita karena pengunjung tersebut menemukan link menuju blog
kita di sosmed seperti Google+, facebook, twitter, dan medsos lainnya. Di mana link-link artikel
tersebut merupakan hasil share kita maupun hasil berbagi para pengunjung yang tertarik dan ikhlas
untuk membagikannya di medsos.

3. Pengunjung setia (mengklik url utama, misal langsung memasukkan www.carangeblog.com)


Pengunjung jenis ini merupakan para pengunjung yang sudah berulang kali berkunjung ke blog kita,
baik pengunjung dari kalangan Blogger maupun non Blogger.

4. Pengunjung yang datang dari arah manapun dan tertarik dengan artikel lainnya di blog kita.
Nah agar pada kategori yang merupakan gabungan dari 3 kategori sebelumnya ini bisa sukses, para
Blogger harus bisa membuat judul yang menarik minat para pengunjung untuk mengeklik link dan
akhirnya membaca artikel yang kita suguhkan.

Mengapa Blogger wajib membuat judul yang se-menarik mungkin untuk memikat hati para calon
pengunjung blog?

Ceritanya begini sob:

Ternyata, ketika orang mencari artikel di mesin pencari dan telah disuguhi 10 judul dan kutipan
artikel di halaman awal, maka secara logika si calon pengunjung blog ini akan mengeklik judul/link
url yang berada di urutan pertama/paling atas.

Nah itu logikanya, dan memang yang terjadi seringnya demikian. Namun bisa juga setelah membaca
artikel yang berada di urutan pertama, mereka kurang puas sehingga mereka mencoba membaca
artikel yang terletak pada posisi kedua di halaman hasil pencarian serta berlaku seterusnya sampai
artikel yang menempati urutan ke-10 pada page awal, dimungkinkan juga sampai ke halaman ke-2
dan seterusnya.

Jadi, jika artikel Anda sudah bisa menempati halaman awal hasil pencarian Google, di sinilah para
pengunjung akan mencari artikel yang kiranya paling cocok bagi mereka, sehingga peran judul yang
menarik sangat diperlukan.
Sebagai contoh, ada judul "Cara Membuat Blog" dan Cara Mudah Membuat Blog", maka yang lebih
berpotensi diklik yakni yang ada kata penguatnya dalam judul yakni "Mudah".

Ternyata juga, ketika para pengguna medsos melihat link artikel kita yang sedang melintas di
facebook, twitter, dan sosmed lainnya, maka kemungkinan besar mereka akan mengeklik link
tersebut jika mereka membutuhkan dan tertarik dengan judul artikel kita.

B. Cara Membuat Judul Blog Menggunakan Kata yang Menarik

1. Gunakan Kata Berawalan ter yang bermakna paling dan/atau pakai kata paling

Contoh:

 terbaru
 terbaik
 termudah
 terkuat
 tercepat
 paling jitu
 paling laris
 paling nikmat
 paling praktis

2. Gunakan Kata "Download"


Jika artikel Anda berisi penyuguhan link download file tertentu, maka kata "Download" sangat
diperlukan di awal judul blog Anda.

Misal: judul "Download Kumpulan Lirik Lagu Anak-Anak" akan lebih menarik daripada pemberian
judul yang tidak ada kata downloadnya. Sebelum pengunjung menegklik link menuju blog Anda,
mereka sudah berpikir untuk mengunduh lirik lagu. Ya tentunya mereka lebih memilih
mendownload file daripada copi paste lirik lagu.

3. Gunakan Kata yang Sifatnya Menjadi Penguat Kata Sebelumnya

Kata penguat yang bisa untuk menguatkan kata sebelumnya seperti: mudah, cepat, gratis, jitu,
praktis, tepat, dan lain-lain.

Contoh penggunaan:

 Cara Mudah Membuat Website


 Cara Cepat Menghasilakan Uang lewat Internet
 Download Gratis Template Blog Responsif
 Jurus Jitu Memperbanyak Pengunjung Blog
 Cara Praktis Membuat Blog dalam 3 Menit

Nah kata-kata tersebut sangat cocok untuk artikel yang berupa tutorial/panduan/trik tips.
4. Tentukan Waktu

Untuk artikel yang bertema pendidikan, kesehatan, dll, kita bisa memanfaatkan penentuan waktu:

 Cara Hafal Perkalian 1-100 dalam 5 Menit


 Cara Menghilangkan Jerawat dalam 1 Minggu

Nah, itu dulu tentang Kumpulan Kata Jitu untuk Menarik Perhatian Pengunjung Blog. Semoga
bermanfaat.

Cara Membuat Artikel Blog yang Belum Ada di Internet


Cara Membuat Artikel Blog yang Belum Ada di Internet (belum ada di blog lain)_Info atau tutorial
apa sih yang belum ada atau masih jarang ditemukan di Google?, nah ini dia yang sudah maklum
diketahui oleh semua pengguna internet. Jika ada info atau tentang sesuatu apapun yang belum
diketahui maka orang zaman sekarang ya larinya mencari ke tempatnya mbah Google. Itu berlaku
khususnya bagi pengakses internet, lain jika Anda adalah Blogger, pemikiran Anda pasti bagaimana
sih agar setiap hari bisa menambah info atau membuat artikel untuk dikirim lewat/ke internet, betul
kan sob???, Anda harus menjawab "benar" dong. he he.

Sobat Blogger Pemula, hampir semua Blogger pernah mengalami kebingungan hari ini mau
membuat artikel tentang apa. Di saat itulah seorang Blogger mencoba untuk mengarang artikel. Pikir
dan terus berpikir untuk mencari ide apa ya yang kiranya banyak dibutuhkan oleh pengunjung
namun di internet masih jarang ada Blogger lain yang membuat, bahkan memang belum ada.

Jika Blogger sudah punya ide, lalu mengecek dengan kata kunci tertentu di Google, eh ternyata
idenya itu sudah banyak ditemukan di internet, maka dia punya 2 pilihan yakni tetap membuat
artikel dengan ide yang sudah ditemukan dengan cara menyusun artikel yang kiranya lebih
berkualitas dari yang sudah ada di Google dan pilihan kedua yaitu mencari ide lagi agar tulisannya
lebih unik dan menarik sehingga jika ada calon pengunjung mencari di internet maka ketemulah
dengan artikel uniknya si Blogger lewat link yang ada di halaman pertama Google.

Umumnya Blogger membuat artikel dengan judul yang populer atau sering dibutuhkan oleh
pengunjung. Ini terbukti para Blogger kebanyakan melakukan reset kata kunci di halaman pencarian
Google saat akan membuat artikel.

Sebagaimana yang sudah Anda ketahui, jika kita mengetikkan kata kunci maka si mesin pencari
Google pun akan menyarankan kepada kita untuk membuat artikel dengan judul/kata kunci yang
sering diketikkan oleh pengunjung. Misalnya kita hanya mengetik "cara membuat", maka Google
pun akan memperlihatkan beberapa kata pilihan yang sering dimasukkan oleh pengunjung.
Nah para Blogger biasanya lebih memilih kata kunci yang sering diketikkan oleh pengguna internet
seperti pada screenshot di atas dengan harapan blognya si Blogger bisa tampil di halaman awal
Google ketika pengunjung mengetikkan kata kunci misalnya cara membuat anak, bakso, virus, blog,
facebook, email, website, twitter, dan lain sebagainya.

OK lanjut yuk, misalnya Anda memilih judul "Cara Membuat Blog", lalu Anda mengetikkan lagi kata
depan di, di Google pasti ditawarin lagi dengan beberapa pilihan seperti cara membuat blog di
google, blogger, blogspot, dan lainnya.

Lalu Anda memilih judul "Cara Membuat Blog di Blogger", eh ternyata di internet sudah banyak
sekali artikel tutorial tersebut. Wah wah, jadi bingung nih jadi membuat tutorial membuat blog atau
ga ya?, ahaa teruskan saja ga masalah kok, yang penting artikel Anda lebih lengkap dari yang sudah
ada di Google sebelumnya.

Waduuuh, jika diteruskan kok rasanya sulit ya untuk menyaingi atau menggeser kedudukan artikel
mereka yang sudah terlebih dahulu nangkring di page one Google. Ihiii, ga masalah kok, uji coba
saja, hitung-hitung untuk mengetes kemampuan Anda dalam bersaing sehat di dunia persilatan ala
Blogger. he he

Hmmm, ga ah, takutnya para pengunjung pada bosan karena di beberapa blog sudah ada, bahkan
tutorialnya juga sama. Kan jelas sama lah sumbernya juga sama, ha ha. Paling-paling pengolahan
atau cara penyampaiannya yang berbeda. Ya ya,,betul demikian.

Lalu bagaimana nih mau bikin artikel tentang apa???, coba deh teruskan saja dalam mengetikkan
kata kunci, misalnya "cara membuat artikel yang", nah ini juga banyak banget pilihannya, ada yang
berkualitas, baik dan benar, menarik untuk dibaca, banyak dicari pengunjung, seo friendly, dan
sebagainya.

Ahaa, akhirnya,,,ni contoh nyatanya saya meneruskan dengan kata "blog yang belum ada di
internet", jegreg akhirnya setelah Enter, ternyata belum ada tuh yang membuat artikel dengan judul
"Cara Membuat Artikel Blog yang Belum Ada di Internet", nah jadilah artikel ini. Yah walaupun
kayaknya jarang nih Blogger yang mencari artikel dengan memasukkan kata kunci tersebut.

Ahaa, ga papa lah, namanya juga sedang mencoba membuat artikel yang belum ada di internet. Yah
siapa tahu suatu saat banyak juga Blogger yang mengetikkan dengan kata kunci itu. he he.

Sobat Blogger, jika kita punya banyak artikel yang belum ada saingannya maka toh akhirnya banyak
juga yang mengunjungi blog kita. Hmmm, itu saja deh yang dapat saya tuliskan. Semoga Anda jadi
Blogger yang ga pernah miskin ide, sehingga menjadi Blogger sukses yang blognya banyak dikunjungi
oleh pengguna internet. Aamiin.
Tidak Mustahil, Ternyata Artikel Blogger Pemula Juga Bisa Bersanding
Nongkrong di Halaman Pertama Google Bersama Artikelnya Mas
Sugeng
By Syamsu at Jumat, Juni 24, 2016

Tidak Mustahil, Ternyata Artikel Blogger Pemula Juga Bisa Bersanding Nongkrong di Halaman
Pertama Google Bersama Artikelnya Mas Sugeng_Para Blogger Pemula yang saya hormati dan para
Master/Mastah yang saya banggakan, mohon maaf nih saya sedikit berbagi tentang peluang Blogger
Pemula dalam bersaing sehat dalam membuat postingan blog yang berpotensi meyaingi/menggeser
posisi artikelnya para mastah. Hal ini saya tulis dengan rasa sadar, he he,,karena agar para Blogger
Newbie/Nyobi/baru tidak merasa berkecil hati, wkwkwk. Jadi baik Blogger pemula dan mastah
sebenarnya sama-sama memiliki peluang untuk bisa menempatkan artikel ciptaannya di page awal
Google.

Teman Blogger pemula, sobat tentu kenal dengan blognya Blogger kawakan seperti sugeng.id (Mas
Sugeng) dan blog terkenal lainnya. Ya seperti sudah maklum bahwa kalau kita mencari artikel yang
hubungannya dengan ilmu ngeblog, kita akan ketemu dengan blognya mas Sugeng dan kawan-
kawan Blogger master lainnya.

Uniknya, di semua ilmu yang kita butuhkan tentang Blogging, hampir semuanya sudah ada di
blognya mas Sugeng dkk, anehnya yang nangkring di halaman awal Google ya kurang lebih blog
tertentu saja. Padahal banyak banget kan Blogger yang membuat artikel tentang ngeblog???.

Nah melihat keadaan seperti itu, saya dulu dengan rasa sedikit kurang yakin,,he he,,mencoba
membuat artikel tutorial tentang blog, dengan maksud menguji artikel buatan saya,,,agar saya tahu
apakah postingan saya tentang blog bisa bersanding di halaman pertama Google bersama dengan
artikelnya para mastah.

Ahaa, singkat cerita, beberapa artikel tentang Blogging sudah berhasil saya buat dan saya biarkan
begitu saja. Setelah sekitar satu minggu, saya mencoba mengecek apakah artikel saya ada yang
berhasil bersanding dengan artikelnya para mastah. Ahaa, sungguh terkejut,,,ternyata dari beberapa
artikel,,,ada 1 yang bisa awet di halaman awal Google sampai sekarang (25 Juni 2016), semoga
artikel tersebut terus bisa tetap bertahan.

Para Blogger Pemula, semoga sobat juga bisa dengan PD untuk menyaingi artikelnya para mastah.
Saya yakin para master malah akan merasa senang jika ada Blogger Pemula yang bisa membuat
artikel yang unik dan berkualitas.

Saya yakin Anda pasti bisa. Selamat dan semangat ngeblog. Semoga sukses. Aamiin.

Dalam kesempatan kali ini diartikel Pengertian dan Pengenalan SQL akan kita jelaskan apa itu SQL,
jenis-jenis perintah SQL, syntax-syntax dasar SQL dan software yang menggunakan bahasa SQL.

Dengan kita mengenal SQL ini kita dapat membuat database yang memang selalu berkaitan
dengan pembangunan sebuah program.

Ok mari kita mulai pembahasannya dari pengertian SQL.

SQL Adalah

Sebuah bahasa yang digunakan untuk mengakses data dalam basis data relasional. Bahasa ini
secara de facto merupakan bahasa standar yang digunakan dalam manajemen basis data
relasional. Saat ini hampir semua server basis data yang ada mendukung bahasa ini untuk
melakukan manajemen datanya. SQL sendiri adalah singkatan dari Structured Query
Language.[sumber]

Kemudian Apa yang Bisa Lakukan Dengan SQL ?

Dengan SQL kita bisa memanajemen Database yang meliputi menambahkan, menampilkan,
mengubah dan menghapus. Kita juga bisa menyimpan prosedur dalam database, membuat
view, mengatur hak akses dan lain sebagainya. Tapi yang sering dilakukan dengan SQL ini
adalah mengelola database dan tabel.

Jenis-Jenis Perintah SQL

Dalam SQL kita mengenal ada 3 jenis perintah SQL yaitu DDL (Data Definition Language),
DML (Data Manipulation Language) dan DCL (Data Control Language). Ketiga jenis ini
dikelompokan berdasarkan fungsinya. Berikut penjelasan masing-masing jenis perintah :

DDL (Data Definition Language)

Adalah perintah-perintah SQL yang berkaitan tentang pembuatan sebuah database maupun
tabel.
Contohnya :

 CREATE
 ALTER
 RENAME
 DROP

DML (Data Manipulation Language)

Adalah perintah-perintah SQl yang berhubungan dengan mengelola data dalam tabel seperti
menginput, membaca, mengubah dan menghapus data dalam tabel.

Contohnya :

 SELECT
 INSERT
 UPDATE
 DELETE

DCL (Data Control Language)

Adalah perintah SQL yang berhubungan dengan manajemen hak akses user, baik terhadap
server, database, table maupun field.

Contohnya :

 GRANT
 REVOKE

1 -- DDL (Data Definition Language)

2 -- CREATE

3 CREATE DATABASE nama_database;

4 -- ALTER

5 ALTER TABLE tb_cango

6 ADD nama_kol VARCHAR(255)

7 -- RENAME

8 RENAME TABLE tabel_satu TO tabel_dua;

9 -- DROP

10 DROP DATABASE nama_database;


11 DROP TABLE nama_table;

12

13 -- DML (Data Manipulation Language

14 -- SELECT

15 SELECT * FROM nama_tabel;

16 -- INSERT

17 INSERT INTO nama_tabel (kolom1, kolom2) VALUES('isi kol 1', 'isi kol 2');

18 -- UPDATE

19 UPDATE nama_tabel SET kolom2='isi ubah' WHERE kolom1='isi kol 1';

20 -- DELETE

21 DELETE FROM nama_tabel;

22

23 -- DCL (Data Control Language)

24 -- GRANT

25 GRANT nama_privilege

26 ON nama_objek

27 TO {nama_user |PUBLIC |nama_role}

28 [WITH GRANT OPTION];

29 -- REVOKE

30 REVOKE nama_privilege

31 ON nama_objek

32 FROM {nama_user |PUBLIC |nama_role}

Software Yang Menggunakan Bahasa SQL


Berikut adalah beberapa DBMS dari bahasa SQL :

 MS SQL Server
 IBM DB2
 Oracle
 MySQL
 Microsoft Access

Setelah kita mengetahui pengertian dan dasar-dasar tentang SQL ini kita sudah siap untuk
lanjut memahami lebih mendalam SQL diartikel selanjutnya. Semoga artikel Pengertian dan
Pengenalan SQL bermanfaat bagi pembaca sekalian.
Jika ada pertanyaan, silakan isi form komentar dibawah ini. Selamat Beraktifitas kembali.

Pengenalan JAVA Programming

Pengenalan JAVA Programming - Java merupakan sebuah bahasa pemrograman berorientasi objek
(OOP) yang dikembangkan oleh perusahaan Sun Microsystem. Bahasa ini pada awalnya disebut Oak
kemudian diganti menjadi Java pada tahun 1995 karena nama Oak telah dijadikan hak cipta dan
menjadi bahasa program lainnya. Nama Java sendiri berasal dari nama sebuah biji kopi yang berasal
dari jawa (dalam bahasa inggris; jawa = java). Karena orang-orang di Green Project terbiasa
menggunakan UNIX yang berbasis C++, maka kebanyakan sintaks pada java diambil dari bahasa C,
serta mengadopsi orientasi objek C++.

Pengenalan JAVA Programming

Untuk membuat program java, kita diharuskan menulis source code pada teks editor yang kemudian
disimpan dalam file berekstension .java. Selanjutnya file akan dikompile dengan perintah javac,
sehingga didapatkan sebuah file berekstension .class. Untuk menjalankan program, bahasa yang
digunakan ialah bahasa java. Kompiler dan interpreter untuk program Java berbentuk Java
Development Kit (JDK) dan Java Runtime Environment (JRE) atau Java Virtual Machine yang
diproduksi oleh Sun Microsystem. Untuk mengembangkan program Java dibutuhkan JDK, sementara
jika hanya ingin menjalankan bytecode Java cukup dengan JRE saja. Karakteristik Java antara lain :

1. Sederhana (Simple)
2. Berorientasi Objek (Object Oriented)
3. Terdistribusi (Distributed)
4. Interpreted
5. Robust
6. Aman (Secure)
7. Architecture Neutral
8. Portable
9. Performance
10. Multithreaded
11. Dinamis

Macam-macam Java 2 Software Developer Kit (J2SDK) antara lain :

1. J2SE (Java 2 Standard Edition)


2. J2EE (Java 2 Enterprise Edition)
3. J2ME (Java 2 Micro Edition

Java mempunyai platform yaitu :

 Java Virtual Machine (Java VM)


 Java Application Programming Interface (Java API)

Aplikasi-aplikasi java antara lain :

 Stand alone
 Applets
 Aplikasi berbasis Windows (GUI)
 Java Servlet
 Java Server Pages (JSP)
 Java Beans dan Enterprise Java Beans
 Java Micro Edition

Bahasa Pemrograman Tingkat Tinggi

Java disebut bahasa tingkat tinggi karena java merupakan bahasa program yang sulit dimengerti oleh
manusia,implementasi java lebih mendekati bahasa manusia sehari-hari. Sebuah pernyataan
program diterjemahkan kepada bahasa mesin dengan menggunakan compiler. Contoh bahasa
program lainnya yang tergolong bahasa tingkat tinggi : C++, Java, VB.Net.
Pengertian Javascript pada Pemograman Web

Penggunaan Javascipt

JavaScript bukanlah sebuah koding seperti java melainkan sekumpulan script untuk mempercantik
web yang kita gunakan. Javacript merupakan bahasa pemograman web yang bersifat Client Side
Programming Language. Maksudnya ialah tipe bahasa pemograman yang pemrosesannya dilakukan
oleh client. Client yang dimaksud ialah browser yang digunakan, contohnya Firefox dan Chrome.

Javascript berbeda dengan PHP yang menggunakan sisi server, javascript lebih fokus ke sisi client.
Untuk menjalankan JavaScript, kita hanya membutuhkan aplikasi text editor, dan web browser.
JavaScript memiliki fitur: high-level programming language, client-side, loosely tiped, dan
berorientasi objek.

Data pada javascript


Fungsi JavaScript Dalam Pemograman Web

JavaScript berfungsi untuk membuat interaksi antara user dengan situs web menjadi lebih cepat
tanpa harus menunggu proses dari web server. Saat ini javascript tidak hanya sebagai validasi fom
saja, namun kini berfungsi kearah yang lebih modern seperti memperindah halaman web, games
dan masih banyak lainnya lagi.

Namun, bagi sebagian pengguna ineternet menganggap bahwa JS itu memberatkan loading dari web
maka dari itu web browser yang digunakan oleh user sepenuhnya dapat mengontrol eksekusi
JavaScript. Dan saat ini hampir semua web browser menyediakan fasilitas untuk mematikan
JavaScript, sehingga hal ini membuat kita tidak boleh bergantung kepada javascript untuk web kita.

Anda mungkin juga menyukai