Anda di halaman 1dari 2

MILEY CYRUS

Seorang aktris yang terlahir bernama Destiny Hope Cyrus yang sekarang lebih kita kenal sebagai
Miley Cyrus (Miley Ray Cyrus) lahir di Nashville, Tennessee, Amerika Serikat, 23 November 1992,
dan sekarang ini berusia 23 tahun. Miley Cyrus adalah seorang penyanyi, penulis lagu, dan aktris asal
Amerika Serikat. Ia mulai terkenal setelah memerankan Miley Stewart dan Hannah Montana dalam
salah satu program diDisney Channel, Hannah Montana, dan merilis album soundtracknya, Hannah
Montana (2006), Hannah Montana 2/Meet Miley Cyrus (2007), Hannah Montana: The Movie (2009),
Hannah Montana 3 (2009) dan Hannah Montana Forever (2010) . Pada tahun 2007, Cyrus
menandatangani kontrak bersama Hollywood Records untuk mengejar karier sebagai penyanyi solo.
Pada tahun yang sama, ia membuat tur pertamanya, Best Of Both Worlds Tour. Tur ini juga dirilis ke
dalam versi DVD dengan judul Hannah Montana & Miley Cyrus: Best of Both Worlds Tour (2008).
Miley pernah menjadi pengisi suara tokoh Penny dalam film animasi, Bolt. Cyrus mendapatkan
nominasi Best Original Song dalam Golden Globe Award lewat lagu "I Thought I Lost You". Dia
kembali memerankan tokoh Miley Stewart dan Hannah Montana dalam film Hannah Montana: The
Movie (2009). Ia juga tampil dalam film adaptasi novel Nicholas Sparks berjudul The Last Song
(2010) bersama mantan tunangannya, Liam Hemsworth. Namun, semua hal panutan anak-anak
hingga remaja oleh diri Miley itu seketika sirna saat Miley merilis album'Can'tBeTamed'. Dalam
album tersebut Miley tampil super liar dan kerap kali mengenakan busana yang super seksi. Semakin
bertambahnya tahun, mantan kekasih Liam Hemsworth itu pun semakin seksi. Seolah-olah ingin lepas
dari image remajanya yang manis, Miley Cyrus membuat penggemarnya terkejut saat ia merilis album
'Can't Be Tamed'. Dalam album tersebut, sosok manis Miley tergantikan dengan sosok yang seksi dan
liar. Pada Desember tahun 2012, Miley kembali membuat para penggemar shock. Ia membabat habis
rambut panjangnya yang indah menjadi supercepak. Setelah memotong rambutnya, Miley pun kerap

Raeynaldo
XF/23
kali tampil seksi. Tahun berganti, semakin ke sini, mantan kekasih Liam Hemsworth itu terlihat
semakin seksi. Miley pun tampaknya memang senang memamerkan bentuk tubuhnya yang langsing.
Di video klip terbarunya 'We Can't Stop', Miley terlihat sangat "liar" saat berpesta dengan teman-
temannya.

Diatas dapat dilihat bagaimana transformasi seorang Miley Cyrus yang sangat berubah 180 derajat.
Dari seorang aktris panutan remaja yang membawa banyak kesan positive sampai ke image
perempuan liar yang seksi dan seolah-olah membawa kesan negatif untuk masyarakat. Sebenarnya
banyak rumor yang beredar kenapa sampai menjadi seperti ini, sebenarnya pada awalnya, si Miley
Cyrus ini potong cepak karena Ia ingin menyumbangkan rambutnya kepada para pengidap penyakit
kangker, dalam hal ini masih ada sisi positivenya dimana Ia masih peduli dengan sesama yang
berkekurangan atau berkesusahan. Tetapi setelah Miley memotong rambutnya menjadi cepak,
terdengar rumor setelah Ia potong, Mantan tunangannya yakni Liam Hemsworth membatalkan
pertunangannya dan meninggalkan Miley. Setelah kejadian itu, Miley sempat merasa depresi dan
berakhir dengan berubahnya style Miley secara drastis. Semenjak beberapa tahun lalu Ia
mengeluarkan album can’t be tamed, Miley sudah mendapat banyak kecaman negatif terutama dari
para orang tua, karena Miley merupakan salah satu panutan utama remaja pada zaman dimana ia
menjadi Hannah Montana. Ditambah lagi, saat Miley mengeluarkan single ‘We Can’t stop’ dan
‘Wrecking Ball’, Ia tampil dengan super seksi dan mengeluarkan istilah ‘twerking’ yakni
menggoyangkan pantatnya sambil menyanyi, dan tentu saja banyak orang yang mengecam karena hal
seperti itu masih tidak bisa diterima oleh beberapa kalangan masyarakat, karena dinilai tidak pantas
dan akan merusak generasi muda. Tetapi, bagaimanapun juga, gelombang ‘twerking’ tidak bisa
dicegah dan bertambah marak dikalangan remaja sampai sekarang. Sebenarnya menurut saya hal yang
Miley lakukan tidak sepenuhnya salah, kita dapat mencontoh perubahan Miley yakni lebih menjadi
diri sendiri atau ‘be yourself’ dan abaikan kata orang yang membencimu, namun saya juga kurang
setuju untuk maraknya hal twerking dalam remaja, karena twerking itu membuat kaum remaja putri
terlihat tampak ‘murahan’, namun bagaimanapun pendapat orang itu berbeda-beda. Dalam hal
berpakaian, yang awalnya tampak sangat manis tetapi sekarang menjadi wanita dewasa yang seksi,
hal ini tampak pada setiap show yang Miley bawakan. Hal ini juga menuai kontroversi karena ada saat
dimana Miley hanya menggunakan baju seperti baju renang yang transparan. Hal seperti itu bila
dicontoh dalam kehidupan nyata tentunya sangat tidak pantas, karena tidak mungkin kita berjalan-
jalan hanya menggunakan baju renang yang transparan. Intinya, perubahan Miley Cyrus ini membawa
berbagai pendapat dan dampak, mulai dari hal positif sampai negatif. Baiknya apabila kita dapat
memilah mana yang harus ditiru dan mana yang tidak.

Raeynaldo
XF/23

Anda mungkin juga menyukai