Anda di halaman 1dari 3

MENJAHIT LUKA

SOP No.Dokumen :
No.Revisi :
Tanggal terbit :
Halaman : 1/
Disahkan oleh Kepala
PUSKESMAS Puskesmas Dr.Suparto Hary Wibowo, Mkes
SIWULUH NIP.196707032002121003

1. Pengertian Penjahitan luka adalah salah satu tindakan


untuk menyambung gangguan kontinuitas suatu
jaringan yang putus
2. Tujuan Sebagai acuan penerapan langkah-langkah
petugas untuk menjahit jaringan kulit pasien.
3. Kebijakan SK Kepala Puskesmas Selo
No.445.4/VII/SK/050/193/2016 tentang
Penanganan pasien darurat dan pasien gawat
darurat.
4. Referensi 1. Arif mansjoer,dkk, kapita selekta
kedokteran edisi ketiga jilid 2, fakultas
kedokteran UI,2000.
2. Smeltzer,Susanne,(2001) Keperawatan
Medikal Bedah, Ed.8 Vol.3 EGC, Jakarta.
5. Prosedur 1. Petugas menyapa pasien dengan ramah
2. Petugas menjelaskan pada pasien atau
keluarga pasien tentang prosedur tindakan
dan efeksamping atau resiko tindakan yang
akan dilakukan.
3. Petugas meminta persetujuan/penolakan
dilakukan tindakan medis pada pasien atau
keluarga pasien.
4. Petugas menyiapka alat, bahan habis pakai
dan obat yang akan digunakan.
5. Petugas mengatur posisi pasien.
6. Petugas mencuci tangan, memakai masker
dan memakai sarung tangan.
7. Petugas mengobservasi luka dan melakukan
evaluasi luka.

1
8. Petugas mendesinfektan daerah sekitar luka
9. Petugas melakukan suntikan anastesi lokal
pada lokasi yang akan dilakukan penjahitan,
tunggu 5 menit.
10. Petugas membersihkan luka dengan
menyemprotkan larutan H2O2/perhidrol 3% pada
luka dan dibilas dengan NaCl 0,9 %.
11. Petugas melakukan irigasi luka dengan cairan
NaCl 0.9% disertai dengan menghilangkan semua
benda asing atau kotoran yang menempel dan
menghilangkan semua jaringan mati.
12. Petugas mengoleskan cairan antiseptik pada
luka bila luka sudah bersih.
13. Petugas memasang benang jahit pada jarum,
dan menjepit dangan nald voeder.
14. Petugas melakukan penjahitan luka tergantung
pada lokasi dan kedalaman luka.
15. Petugas mengoleskan cairan povidon iodine
atau zalf antibiotik topikal pada permukaan
jahitan luka.
16. Petugas menutup luka dengan kassa steril dan
memplester atau menggunakan verban.
17. Petugas memberitahu pasien untuk menjaga
luka tetap bersih dan kering,obat yang harus
diminum dan kapan kontrol
18. Petugas menaruh alat yang sudah digunakan
dalam bengkok untuk di bersihkan selanjutnya.
19. Petugas membuang bahan habis pakai dan
sampah medis pada tempat sampah medis.
20. Petugas melepaskan sarung tangan
21. Petugas mencuci tangan
22. Petugas mencatat tindakan yang dilakukan
pada status rekam medik pasien.
6. Unit terkait 1. RuangPemeriksaan Umum
2. RuangPemeriksaan Gigi dan Mulut
3. Ruang Pelayanan KIA/ KB

2
4. Ruang UGD

7. RekamanHistorisPerubahan
No Yang Dirubah Isi Perubahan Tgl.Mulai
Diberlakukan

Anda mungkin juga menyukai