Anda di halaman 1dari 3

PharmaCamp IYPG Bali: Cara Fun Apoteker Muda untuk Mengabdi dan

Belajar

“Menjadi seorang Apoteker bukan hanya tentang ilmu farmasi, bekerjasama mendukung
peningkatan kesehatan masyarakat adalah sampul depan profesi kita.

Sebuah organisasi akan mampu tumbuh dengan baik ketika mereka memiliki pondasi
dan koneksi yang kuat. Ini bukan hanya berupa ilmu, relasi atau modal, melainkan juga dari
cara pandang untuk mencapi visi bersama. Hal inilah yang mendasari Indonesian Young
Pharmacist Group Pengurus Bali (IYPG Bali) untuk mengadakan kegiatan “PharmaCamp:
Care to Society, Able to Motivate, And Professional” pada hari Sabtu (09/2) yang bertempat
di Desa Candikuning, Baturiti, Tabanan dan dilaksanakan selama 2 hari 1 malam.

Kegiatan Bakti Sosial di Kantor Desa Candikuning, Baturiti

Diikuti oleh 67 volunteer Apoteker muda dari berbagai daerah di Bali dan luar Bali
(Lombok, Yogyakarta, Jakarta), kegiatan Pharmacamp diawali dengan Bakti Sosial serta
penyuluhan terkait dengan GEMA CERMAT (Gerakan Masyarakat Cardas Menggunakan
Obat) dan materi DAGUSIBU, dimasyarakat sekitar yang kami pusatkan di aula Kantor Desa
Candikuning. Dalam kegiatan ini juga dilakukan pemeriksaan kesehatan gratis meliputi
pemeriksaan gula darah, kolesterol, asam urat, serta IBM (index body mass) dilihat dari berat
badan dan tinggi badan. Masyarakat sekitar Desa Candikungin cukup antusias dengan
terselenggaranya kegiatan ini, dilihat dari banyaknya masyarakat yang datang ke Kantor
untuk melakukan pemeriksaan kesehatan dan beberapa pertanyaan yang terlontar ke
Apoteker, terkait dengan penggunaan obat yang saat ini digunakan serta kondisi
kesehatannya setelah dilakukan pemeriksaan kesehatan.

Aktivitas mini games oleh seluruh peserta dan panitia PharmaCamp

Dari kantor Desa Candikuning Rombongan bertolak menuju lokasi Perkemahan The
Sila’s Argotourism berjarak sekitar 500m dari lokasi Bakti Sosial. Dengan dilakukannya
penyematan Tanda Pengenal serta penyalaan Api Unggun pertama oleh Ketua IAI PD Bali,
Ketut Agus Adrianta, S.Farm., M.Biomed., Apt., Ketua IYPG Bali I Gede Dhananjaya Putra,
S.Farm., Apt. dan Ketua Panitia I Putu Hendryx Narindra, S.Farm., Apt. kegiatan
PharmaCamp dibuka, diikuti oleh sorakan kegembiraan oleh seluruh peserta kegiatan. Turut
hadir Ketua IYPG Pusat Arde Toga Nugraha, S.Farm., Apt. untuk membuka kegiatan
perdana dari anak bungsu dari IYPG pusat dengan sambutan untuk seluruh peserta
PharmaCamp ini. Hari menuju tengah malam aktivitas dilanjutkan dengan Games kecil, BBQ
party serta diskusi bertukar pikiran tentang masalah-masalah terkait, yang sering terjadi
dilapangan, sharing
pengalaman praktek baik di
Industri, Rumahsakit atau Distribusi.
Aktivitas Outbond pada hari kedua kegiatan PharmaCamp

Hari kedua PharmaCamp dilanjutkan dengan aktivitas outbound yang telah disiapkan
oleh team building dari PD IAI Bali, Iwan Tantrawan, S.Si., M.Farm., Apt. dan Simon Petrus,
S.Si., Apt. Selain melatih hardskill yang mumpuni, Apoteker juga dituntut untuk menguasai
softskill guna meningkatkan penguasaan aspek profesi, yang dilatar belakangi oleh 7 Stars
Plus Pharmacist, serta meningkatkan relasi baik antar apoteker maupun antar teman sejawat
dan

masyarakat umum.

Foto Bersama sebagai tanda berakhirnya kegiatan PharmaCamp 2019

Ditutup dengan penarikan hasil dari semua aktivitas yang telah dilakukan oleh seluruh
peserta PharmaCamp sehingga memberikan manfaat yang berguna untuk praktek profesi
kedepannya untuk Apoteker dan Organisasinya tetap kuat dan semakin berdedikasi penuh
terhadap kualitas kesehatan masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai