Anda di halaman 1dari 5

BAB IV

METODE PENELITIAN

1. Desain Penelitian

Metode penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah metode

penelitian cross sectional studi dengan pendekatan korelasi deskripstif

untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan kejadian

penyakit urolithiasis di ruangan perawatan bedah RSUD Haji Provinsi

Sulawesi Selatan Tahun 2017.

2. Populasi, Sample dan Sampling

a. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah semua pasien yang di rawat

inap di RSUD Haji Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2017 yakni

sebanyak 25 pasien

b. Sample

Teknik pengambilan sample dalam penelitian ini menggunakan

total sampling yaitu teknik pengambilan sample dimana jumlah sample

sama dengan jumlah populasi dikarenakan jumlah populasi yang

kurang sehingga seluruh populasi dijadikan sample penelitian yakni

sebanyak 25 pasien

3. Variabel Penelitian

a. Variabel Independen

Perilaku diet, obesitas, dan kebutuhan cairan

56
57

b. Variabel dependen

Urolithiasis

4. Defenisi Operasional

a. Perilaku diet adalah suatu perilaku responden dengan cara mengatur

pola makan sehari-hari.

Kriteria :

 Baik : jika skor responden > Median

 Kurang : jika skor responden < Median

b. Obesitas adalah penimbunan lemak yang berlebihan yang terjadi pada

responden.

Kriteria :

 Ya : Jika skor responden > Median

 Tidak : Jika skor responden < Median

c. Kebutuhan Cairan adalah terpenuhinya cairan yang dibutuhkan oleh

tubuh seseorang.

Kriteria :

 Baik : Jika skor responden > Median

 Kurang : Jika skor responden < Median

d. Kejadian penyakit urolithiasis adalah kejadian suatu penyakit yang

ditandai dengan adanya batu pada saluran kemih dengan gejala-gejala

tertentu

Kriteria :
58

 Mengalami Urolithiasis

Jika pasien mengalami tanda dan gejala tertentu

 Tidak Mengalami Urolithiasis

Jika pasien tidak mengalami tanda gejala tertentu

5. Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di RSUD Haji Provinsi Sulawesi Selatan

6. Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada tanggal 10 Juli - 14 September 2017

7. Etika Penelitian

Etika penelitian bertujuan untuk melindungi hak-hak subjek antara

lain menjamin kebersihan identitas, hak privasi dan martabat responden

penelitian menekankan masalah etika yang meliputi :

a. Informed concert ( lembar persetujuan )

Lembar persetujuan ini diberikan kepada responden yang diteliti

yang memenuhi kriteria inklusi dan disertai judul penelitian, bila

responden menolak maka peneliti tidak akan memaksakan dan tetap

menghormati hak-hak responden.

b. Anonimity ( Tanpa nama )

Untuk menjaga kerahasiaan, peneliti tidak akan mencantumkan

nama responden, tetapi lembaran tersebut diberikan kode

c. Confidentiality ( Kerahasiaan )

Kerahasiaan informasi responden dijamin oleh peneliti. Hanya saja

kelompok dta tertentu yang akan dilaporkan sebagai hasil peneliti.


59

8. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan

menggunakan koesioner yang terdapat pertanyaan dengan menggunakan

skala guttman dengan penelitian untuk jawaban benar diberi skor 2 dan

jawaban yang salah diberi skor 1. (Riyanto,146,2011)

9. Prosedur Pengumpulan Data

a. Data Primer

Data yang diperoleh dengan menggunakan kuesioner untuk

mendapatkan data berupa tanggapan atau respon dari sampel

penelitian di RSUD Haji Provinsi Sulawesi Selatan.

b. Data Sekunder

Data yang diperoleh dari RSUD Provinsi Sulawesi Selatan atau

pihak Instansi yang berhubungan dengan judul penelitian.

10. Uji Veliditas Reabilitas

a. Analisa Univariat

Analisa ini dilakukan untuk mendapatkan gambaran dari tiap-tiap

variabel yang diteliti yang kemudian akan mendapat gambaran dari

tiap-tiap variabel

b. Analisa Bivariat

Analisa bivariat dilakukan untuk meliputi hubungan variabel

independen dan variabel dependen dengan menggunakan uji static

dengan tingkat kebermaknaan α = 0,05 (5%) dengan menggunakan

analisa chi-square.
60

11. Pengolahan Data dan Analisa Data

a. Pengelolaan data

Pengelolaan data dan penyajian data dilakukan dengan

menggunakan program statical package and sersive solution ataau

paket static sosial (SPSS) versi 17. Adapun langkah-langkah

pengelolahan data dilakukan dengan cara :

1. Editing

Pada tahap ini dilakukan pemeriksaan kelengkapan data,

kesinambungan data dan keseragaman

2. Koding

Dilakukan untuk memudahkan pengelolahan data, yaitu

dengan melaui pemberian simbol-simbol kode dari setiap

jawaban responden

3. Cleaning Data

Mengklasifikasi data sesuai jenisnya dan memindahkan data

tersebut sesuai dengan kebutuhan

4. Penyajian Data

Penyajian data dilakukan dalam bentuk tabel disertai

dengan penjelasan

b. Analisa data

Data yang telah didapatkan dan dikumpulkan kemudian diolah dan

dianalisa dengan menggunakan uji statistic chi-square

Anda mungkin juga menyukai