Anda di halaman 1dari 1

1.

Berikut adalah reaksi yang terjadi ketika KOH (basa) ditambahkan dengan PP
semakin banyak tetesan semakin pekat, tuliskan reaksi dan penjelasan fenomena
reaksi tersebut.
2. Larutan Pb(NO3)2 dimasukkan ke dalam tabung reaksi , kemudian tambahkan larutan
KI ke dalam larutan tersebut, sehingga larutan menjadi seperti pada gambar di bawah.
Tuliskan reaksi dan jelaskan fenomena reaksi tersebut.
3. Tulislah prosedur kerjanya secara lengkap untuk membuat:
a. 100 mL larutan NaCl 0,1 M
b. 125 mL larutan NaOH 0,05 M dari larutan Baku NaOH 0,15 M

Jawab:

2. Pb(NO3)2 + 2KI  PbI2 (endapan kuning) + 2KNO3


3. a, Prosedur kerja:
1) Mencari massa NaCl yang akan ditimbang untuk dilarutkan dengan rumus:
Massa = M x V x Mr = 0,1 M x 0,1 L x 58,5 g/mol = 0,585 gram
2) Menimbang seberat 0,585 gram NaCl dengan menggunakan neraca analitik.
3) Melarutkan NaCl yang sudah ditimbang di dalam beaker glass
4) Menuang NaCl yang sudah larut ke dalam labu ukur 100 mL
5) Menambahkan aquadest ke dalam labu ukur hingga tanda tera.
b. Prosedur kerja:
1) Membuat larutan Baku NaOH 0,15 M dengan mencari massa NaOH yang
akan ditimbang untuk dilarutkan dengan rumus:
Massa = M x V x Mr = 0,15 M x 0,1 L x 40 g/mol = 0,6 gram
2) Menimbang seberat 0,6 gram NaOH dengan menggunakan neraca analitik.
3) Melarutkan NaOH yang sudah ditimbang di dalam beaker glass
4) Menuang NaOH yang sudah larut ke dalam labu ukur 100 mL
5) Menambahkan aquadest ke dalam labu ukur hingga tanda tera.
6) Menghitung NaOH 0,15 M yang akan diencerkan dengan rumus:
M1 x V1 = M2 x V2
0,15 M x V1 = 0,05 M x 125 mL, V1 = 41,67 mL
7) Memipet 41,67 mL NaOH 0,15 M dari labu ukur tadi kemudian memasukkan
ke dalam gelas ukur.
8) Menambahkan aquadest hingga volume 125 mL ke dalam gelas ukur.
9) Memasukkan larutan NaOH 0,05 M yang sudah diencerkan ke dalam botol
coklat kemudian dihomogenkan.

Anda mungkin juga menyukai