Anda di halaman 1dari 4

LEMBAR SOAL

ULANGAN AKHIR SEMESTER (UAS)


TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Satuan Pendidikan : SMP


Mata Pelajaran : Pendidikan Kewarganegaraan
Kelas / Semester : IX / 1 (Satu)
Waktu :
Hari dan Tanggal :

Petunjuk :
1. Perhatikan dan ikuti petunjuk pengisian Lembar Jawaban yang disediakan;
2. Periksa dan bacalah soal-soal sebelum Anda menjawab;
3. Laporkan kepada pengawas kalau terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak atau jumlah soal kurang;
4. Dahulukan mengerjakan soal-soal yang Anda anggap mudah;
5. Pilihlah salah satu jawaban yang paling benar dengan menghitamkan bulatan jawaban;
6. Apabila Anda ingin memperbaiki/mengganti jawaban, bersihkan jawaban semula dengan penghapus
sampai bersih, kemudian hitamkan bulatan jawaban yang menurut Anda benar;
7. Periksalah seluruh pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas.

I. PILIHAN GANDA
1. Negara adalah suatu organisasi yang terjadi karena adanya kehendak dari suatu golongan atau
bangsanya sendiri. Pernyataan tersebut merupakan pernyataan negara menurut .... ....
A. Aristoteles C. Max Weber
B. Kranenburg D. Karl Marx
2. Warga negara adalah......
A. Orang yang menjunjung tinggi Pancasila serta UUD 1945.
B. Orang yang mengaku WNI.
C. Orang yang tinggal dan hidup serta meninggalnya di Indonesia.
D. Orang yang terdaftar secara resmi sebagai warga negara.
3. Negara memiliki kekuasaan untuk memaksa secara legal sampai dengan kekerasan fisik sekalipun,
merupakan salah satu sifat negara yaitu.......
A. Memaksa. C. Menyeluruh.
B. Monopoli. D. Memerintah.
4. Unsur deklaratif berdirinya suatu negara adalah.....
A. Pemerintahan yang berdaulat.
B. Pengakuan dari negara lain.
C. Penduduk.
D. Adanya wilayah negara.
5. Pasal UUD 1945 dalam upaya pembelaan negara adalah....
A. Pasal 30 ayat 1 C. Pasal 30 ayat 3
B. Pasal 30 ayat 2 D. Pasal 30 ayat 4
6. Salah satu tujuan negara RI yang tercantum dalam pembukaan UUD 1945 adalah...
A. Melindungi segenap bangsa dan seluruh tumpah darah Indonesia.
B. Melindungi wilayah Indonesia.
C. Melindungi bangsa dan negara.
D. Melindungi pemerintah
7. Salah satu fungsi negara adalah menegakkan keadilan yang dilaksanakan melalui....
A. Lembaga pertahanan. C. Badan-badan pengadilan.
B. Aparat pemerintah. D. Aparat penegak hukum.
8. Sikap dan tindakan warga negara yang teratur, menyeluruh, terpadu dan berlanjut yang dilandasi
oleh kecintaan pada tanah air disebut....
A. Negara. B. Bela negara. C. Nasionalisme. D. Patriotisme.
9. Berikut ini adalah ancaman dari dalam negeri, kecuali....
A. Pemberontakan bersenjata. C. Konflik horizontal.
B. Aksi teror dalam negeri. D. Aksi teror jaringan internasional
10. Contoh hak negara terhadap warga negara adalah….
A. Membela negara. C. Membayar pajak.
B. Melindungi warga negara. D. Menciptakan kesejahteraan.
11. Bentuk upaya bela negara bagi siswa aktivitas dalam….
A. Masuk sekolah. C. Ikut ekstrakurikuler.
B. Upacara bendera. D. Ikut wisata sekolah.
12. Berikut ini merupakan alasan pentingnya melakukan usaha pembelaan negara oleh setiap warga
negara Indonesia, kecuali....
A. Merupakan panggilan sejarah.
B. Untuk memperoleh jabatan penting dalam pemerintahan.
C. Untuk menjaga keutuhan wilayah negara.
D. Untuk mempertahankan negara dari berbagai ancaman.
13. Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya bela negara yang diwujudkan
dalam ....
A. Kehidupan yang aman damai dan sentosa.
B. Sikap saling menghormati antar sesama.
C. Penyelenggaraan pertahanan negara.
D. Penyelenggaraan keamanan ekonomi.
14. Pertahanan negara menggunakan cara....
A. TNI.
B. POLRI.
C. HANKAMRATA.
D. WAJIB MILITER.
15. Peran serta dalam masyarakat pembelaan negara dapat dilihat dari....
A. Gotong royong dalam pembangunan lingkungannya.
B. Besarnya sumbangan untuk bangsa dan negaranya.
C. Bersedia menjadi Linmas.
D. Siap bertempur mengusir musuh.
16. Berikut ini merupakan sikap yang menunjukkan usaha membela negara adalah….
A. Menyerahkan sebagian wilayah NKRI sebagai hadiah.
B. Mengistimewakan warga negara asing yang tinggal di Indonesia.
C. Menolak campur tangan pihak asing terhadap kedaulatan NKRI.
D. Menyatakan perang dengan negara tetangga karena telah menghina para TKI.
17. Perilaku siswa yang mencerminkan sikap bela negara adalah....
A. Mencintai sesama.
B. Mengutamakan kepentingan individu dari pada kepentingan bersama.
C. Berani mengungkapkan kebenaran dan keadilan.
D. Berusaha menjadi siswa yang kreatif.
18. Berikut ini sikap yang menunjukkan wujud kesetiaan pada bangsa dan negara, kecuali....
A. Bekerja keras untuk kemakmuran diri sendiri dan keluarga.
B. Memiliki disiplin tinggi dalam melaksanakan tugas bangsa.
C. Patuh dan taat dalam melaksanakan peraturan yang berlaku.
D. Cinta dan rela membela tanah air dan bangsa.
19. Tugas kepolisian sebagai aparat penegak hukum adalah ….
A. Mengusut dan menyelidiki pelanggaran dan kejahatan.
B. Mewakili pihak yang dirugikan dalam suatu perkara.
C. Meluruskan perkara sesuai dengan yang berlaku.
D. Menolong warga masyarakat menjadi korban kecelakaan.
20. Prasyarat utama bagi terciptanya ketahanan nasional adalah....
A. Kedisiplinan. C. Ketaatan.
B. Kemajuan. D. Kemakmuran.
21. Kewenangan daerah untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat sesuai
dengan prakarsa sendiri berdasarkan Undang-Undang disebut ....
A. Desentralisasi C. Daerah otonom
B. Dekonsentrasi D. Otonomi daerah
22. Dasar hukum pelaksanaan otonomi daerah adalah UU RI No. 22 Tahun 1999 dan UU RI No. 32
Tahun ....
A. 2001 B. 2002 C. 2003 D. 2004
23. Penyerahan urusan pemerintahan atau daerah tingkat atas kepada daerah di bawahnya disebut ....
A. Sentralisasi C. Dekonsentrasi
B. Desentralisasi D. Tugas Pembantuan
24. Kepala daerah beserta perangkat daerah otonom yang lain sebagai badan eksekutif daerah disebut...
A. Otonomi Daerah C. Pemerintah Daerah
B. Daerah Otonom D. Pemerintahan Daerah
25. Kekuasaan daerah untuk menyelenggarakan kewenangan pemerintahan di bidang tertentu yang
secara nyata ada dan diperlukan serta tumbuh, hidup dan berkembang di daerah disebut ....
A. Otonomi Luas C. Otonomi Nyata
B. Otonomi Mandiri D. Otonomi Bertanggung Jawab
26. Berikut ini merupakan bentuk-bentuk kebijakan publik, kecuali ....
A. Peraturan Daerah C. Peraturan perundang-undangan
B. Kebijakan Pemerintah daerah D. Tindakan yang dilakukan pejabat
27. Apabila masyarakat tidak aktif dalam perumusan dan pelaksanaan kebijakan publik, maka
konsekuensinya adalah ....
A. Kebijakan publik yang dirumuskan tidak sesuai dengan aspirasi masyarakat
B. Dalam menentukan kebijakan publik masyarakat tidak perlu diikut sertakan
C. Mengikut sertakan masyarakat hanya akan memperlambat proses pengambilan keputusan
D. Kebijakan publik hanya akan memperkaya pejabat pemerintah saja
28. Tata urutan perundang-undangan Indonesia diatur dalam ....
A. Tap MPR No. I/MPR/2004 C. Tap MPR No. III/MPR/2004
B. Tap MPR No. II/MPR/2004 D. Tap MPR No. IV/MPR/2004
29. Berikut ini urusan yang tetap menjadi kewenangan pemerintah pusat, kecuali...
A. Pertahanan dan keamanan. C. Kesejahteraan dan politik dalam negeri.
B. Moneter dan fiskal nasional. D. Agama dan yustisi dan politik luar negeri.
30. Partisipasi masyarakat terhadap kebijaksanaan publik yang paling banyak pada Tingkat ....
A. Perumusan. B. Penetapan. C. Pelaksanaan. D. Evaluasi.
31. Sumber dana utama bagi pembangunan nasional di Indonesia yang berasal dari rakyat adalah....
A. Devisa impor. C. Pajak.
B. Ekspor dan impor. D. Jasa.
32. Rancangan peraturan yang dibuat oleh bupati atau walikota harus mendapat persetujuan dari...
A. DPR RI B. BPD C. DPD D. DPRD.
33. Berikut ini adalah azas otonomi daerah ….
A. Dekonsentrasi B. Sentralisasi C. Demokrasi D. Birokrasi
34. Perimbangan keuangan antara pemerintah pusat dan daerah diatur dalam UU RI Nomor ....
A. 32 Tahun 2003 B. 32 Tahun 2004 C. 33 Tahun 2004 D. 34 Tahun 2005
35. Pemusatan seluruh penyelenggaraan negara pada pemerintahan pusat disebut ....
A. Sentralisasi C. Dekonsentrasi
B. Desentralisasi D. Tugas Pembantuan
36. Penugasan dari pemerintah daerah tingkat atas kepada daerah di bawahnya untuk melaksanakan
tugas tertentu yang disertai pembiayaan, sarana, dan prasarana serta sumber daya manusia
dengan kewajiban melaporkan pelaksanaannya dan mempertanggung jawabkan kepada yang
menugaskan disebut ....
A. Sentralisasi C. Dekonsentrasi
B. Desentralisasi D. Tugas Pembantuan
37. Proses pembuatan kebijakan oleh pemerintah atau pemegang kekuasaan yang berdampak kepada
masyarakat luas disebut ....
A. Kebijakan Pemerintah C. Kebijakan Publik
B. Kebijakan Penguasa D. Kebijakan Masyarakat
38. Masa jabatan kepala desa dalam satu periode jabatan adalah ....
A. 5 Tahun B. 6 Tahun C. 7 Tahun D. 8 Tahun
39. Laporan pertanggung jawaban Bupati sebagai kepala daerah tingkat II ditujukan kepada ....
A. DPRD I B. DPRD II C. Gubernur D. Mendagri
40. Di bawah ini merupakan kewajiban kepala daerah, kecuali ....
A. Memegang teguh Pancasila dan UUD 1945
B. Menetapkan Perda tanpa persetujuan DPRD
C. Memelihara ketentraman dan ketertiban rakyat
D. Meningkatkan taraf hidup kesejahteraan rakyat

II. URAIAN

41. Sebutkan 4 unsur negara !


42. Sebutkan 4 nasional Negara RI dalam Pembukaan UUD 1945 !
43. Sebutkan 4 Asas otonomi daerah !
44. Bedakan pengertian antara Otonomi daerah dan daerah otonom !
45. Sebutkan 4 tugas dan wewenang Kepala daerah !

Anda mungkin juga menyukai