Anda di halaman 1dari 8

ULANGAN TENGAH SEMESTER BAHASA INDONESIA

KELAS VII/SEMESTER KE-1


SMP NEGERI 1 SUKAHENING
TAHUN PELAJARAN 2016/2017
1. Siswa dapat menentukan struktur teks tanggapan deskripsi.
Soal:
Struktur teks tanggapan deskripsi mencakup ....
a. identifikasi, deskripsi bagian, simpulan/kesan
b. orientasi, komplikasi, resolusi
c. tujuan, bahan dan alat, langkah, penutup
d. definisi umum/gambaran umum, deskripsi bagian, simpulan

2. Siswa dapat menentukan paragraf yang merupakan cuplikan teks deskripsi.


Soal:
Cuplikan teks di bawah ini yang termasuk ke dalam teks deskripsi adalah ....
a. Binatang-binatang tidak putus asa. Namun, pasukan serigala dalam jumlah dua kali lipat bahkan
lebih dari pasukan binatang mulai bergerak maju, seolah hendak menelan binatang-binatang yang
mengepung. Binatang-binatang yang pantang menyerah juga tidak takut dengan gertakan para
serigala.
b. Hutan bakau memiliki ciri yang khas. Hutan ini terlindung dari gelombang besar. Selain itu, hutan
bakau juga terlindung dari arus pasang surut laut yang kuat. Hutan bakau yang terletak di
perbatasan laut dan muara sungai memiliki kadar garam payau. Di samping itu, ciri khas lain hutan
bakau adalah berawa-rawa.
c. Pemandangan Pantai Parangtriris sangat memesona. Di sebelah kiri, terlihat tebing yang sangat
tinggi, di sebelah kanan, kita bisa melihat batu karang besar yang seolah-olah siap menjaga
gempuran ombak yang datang setiap saat. Pantai bersih dengan buih-buih putih bergradasi abu-
abu dan kombinasi hijau sungguh elok.
d. Alien itu berhidung mancung. Dengan hidungnya yang menjulang, ia mengendus sekeliling.
Sepertinya ia bingung dan mencoba mengenali tempatnya tempat baru. Matanya yang sebesar biji
kemiri berkedip-kedip memamerkan matanya yang kehijauan. Aku tahu dia bukan manusia
sepertiku. Tapi ia datang bukan untuk mengganggu.

3. Siswa dapat menentukan perincian kata yang bukan berasal dari kata umum ‘membawa’.
Soal:
Kalimat-kalimat berikut yang bukan merupakan perincian kata dari kata ‘membawa’ adalah ....
a. Mereka harus memanggul barang-barang yang berat untuk dipindahkan ke atas truk yang
menunggu di pelabuhan.
b. Ibu baru pulang dari pasar sambil menjinjing keranjang berisi barang belanjaannya.
c. Setiap hari, ayahku selalu pergi ke kantor naik bus kota.
d. Wanita itu seperti kelelahan karena dia harus berjalan jauh sambil menggendong anaknya yang
masih kecil.

4. Siswa dapat menentukan kalimat yang menggunakan cerapan pancaindera yang isinya seolah-olah kita
dapat mendengar.
Soal:
Kalimat-kalimat berikut yang menggunakan cerapan pancaindera yang isinya seolah-olah kita
mendengar terdapat pada kalimat ...
a. Pertunjukan dibuka dengan nyala api yang berkobar di depan tugu monas.
b. Tepuk tangan gemuruh mengiringi akhir pementasan.
c. Atap rumah Tongkonan melengkung menyerupai perahu, terdiri atas susunan bambu.
d. Aroma gorengan tempe merambah semua ruangan.

5. Siswa dapat menentukan deretan kata yang termasuk kata khusus dari kata umum menggerakkan.
Soal:
Deretan kata berikut merupakan kata khusus dari kata umum ‘menggerakkan’, yaitu ...
a. mengaitkan, membalikkan, menyanyikan, membatalkan, menayangkan
b. menjinjing, memanggul, menggendong, menggotong, menyeret
c. menatap, menyaksikan, menonton, mengintip, meneropong
d. mengibaskan, mengayunkan, memutarkan, melambaikan, mengibarkan
6. Siswa dapat menentukan kalimat yang menggunakan kata emosi kuat.
Soal:
Kalimat berikut yang menggunakan kata emosi kuat adalah ....
a. Orang itu sudah berusaha berbuat baik terhadap tetangganya.
b. Kita harus menjadi orang yang kuat untuk menghadapi kehidupan masa kini.
c. Pentas drama tari musikal kolosal Ariah ini sangat megah dan fantastis.
d. Anak gadis itu memakai baju kuning.

7. Siswa dapat menentukan kalimat yang tidak bermajas.


Soal:
Kalimat yang tidak bermajas terdapat pada kalimat ....
a. Pemandangan pantai Parangtritis sangat memesona.
b. Batu karang siap menjaga gempuran ombak yang datang setiap saat.
c. Sang rembulan tersenyum lembut menentramkan
d. Mata hatinya tetap kuat bagaikan baja.

8. Siswa dapat menentuka paragraf yang merupakan bagian identifikasi dalam teks deskripsi.
Soal:
Paragraf berikut yang merupakan bagian identifikasi dalam teks tanggapan deskripsi adalah ....
a. Pantai Senggigi merupakan salah satu wisata andalan di Nusa Tenggara Barat. Pantai Senggigi
sangat indah. Pantai Senggigi terletak di Kecamatan Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi
Nusa Tenggara Barat. Pantai Senggigi merupakan pantai dengan garis pantai terpanjang.
Pemandangan bawah laut Senggigi juga menakjubkan. Pura Bolong menjadi pelengkap wisata di
Pantai Senggigi.
b. Pentas drama tari musikal kolosal Ariah ini sangat megah dan fantastis. Pagelaran karya seni yang
berbasis budaya lokal Betawi ini berhasil menyuguhkan pertunjukan yang spektakuler. Tepuk
tangan gemuruh mengiringi akhir pementasan.
c. Sungguh kaya warisan budaya Indonesia. Kita bangga memiliki warisan budaya dengan nilai artistik
yang tinggi dan unik. Rumah adat Tongkonan warisan budaya yang perlu kita jaga.
d. Ibu adalah wanita yang sangat baik. Dia ramah dan tutur katanya lembut kepada siapa saja. Dia
sangat suka membantu orang lain, terutama yang sedang dalam kesusahan. Profesinya sebagai
guru semakin mengokohkan prinsipnya untuk selalu mengajarkan kebaikan kepada sesama.

9. Siswa dapat menentukan sinonim dari kata fantasitis.


Soal:
Pentas drama tari musikal kolosal Ariah ini sangat megah dan fantastis.
Sinonim kata fantastis yang paling tepat adalah ....
a. mengasyikan
b. luar biasa
c. sederhana
d. menyenangkan

10. Siswa dapat menentukan kesalahan penulisan kata depan ‘di’ dan kata berimbuhan ‘di-‘yang terdapat
dalam sebuah paragraf.
Soal:
Atap rumah Tongkonan melengkung menyerupai perahu, terdiri atas susunan bambu. Tongkonan
tersebut di dekorasi dengan sejumlah tanduk kerbau yang ditancapkandibagian depan rumah adat. Di
setiap bangunan bagian depan terdapat deretan tanduk kerbau.

Penulisan kata bergaris bawah yang harus diperbaiki adalah ....


a. di dekorasi dan ditancapkan
b. ditancapkan dan di setiap
c. di dekorasi dan dibagian
d. dibagian dan di setiap
11. Siswa dapat memperbaiki kesalahan penulisan kata yang kurang tepat dalam sebuah kalimat.
Soal:
Aku melihat acara televisi kesayanganku di rumah tetangga.

Penulisan kalimat tersebut kurang tepat, seharusnya ....


a. Aku memandang acara televisi kesayanganku di rumah tetangga.
b. Aku mengamati acara televisi kesayanganku di rumah tetangga.
c. Aku memerhatikan acara televisi kesayanganku di rumah tetangga.
d. Aku menonton acara televisi kesayangaku di rumah tetangga.

12. Siswa dapat menentukan penulisan huruf kapital yang salah yang terdapat dalam sebuah kalimat.
Soal:
Penulisan huruf kapital yang salah terdapat pada kalimat ....
a. Pantai Senggigi terletak di Kecamatan Batu Layar, Kabupaten Lombok Barat, Provinsi Nusa
Tenggara Barat.
b. Setiap sore aku selalu berjalan-jalan menyusuri Pantai yang indah.
c. Pemandangan Pantai Parangtritis sangat memesona.
d. Jika berkunjung saat cuaca sedang cerah, Anda dapat melihat pemandangan Gunung Agung Bali
yang menjulang tinggi.

Perhatikan paragraf teks deskripsi berikut dengan saksama!

Rumah makan “Nyampleng” .........di sebelah selatan alun-alun Kota Malang. Rumah makan ini
..........dengan masakan tradisionalnya. Nama rumah makan ini ..........dari bahasa Jawa yaitu nyampleng
yang berarti enak sekali. Sesuai dengan namanya rumah makan ini menyediakan masakan Jawa dengan
cita rasa tinggi. Bangunan rumah makan ini berarsitektur Jawa. .......... semua peralatan dan ornamen di
rumah makan ini ..........dengan nuansa Jawa.

13. Siswa dapat melengkapi bagian rumpang sebuah teks deskripsi dengan kata-kata yang tepat sehingga
menjadi sebuah teks yang padu.
Soal:
Kata yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang teks di atas adalah ....
a. terletak, terkenal, berasal, oleh karena itu, ditata
b. berada, dibuat, diciptakan, sehingga, diciptakan
c. terdapat, terkenal, adalah, karena, semua
d. berada, menyediakan, kemungkinan, namun, sehingga

14. Siswa dapat menentukan definisi teks cerita fantasi.


Soal:
Teks cerita fantasi adalah ....
a. Sebuah teks yang berisi tentang gambaran sebuah objek baik tempat, benda, atau objek lainnya
yang dijelaskan sedemikian rupa sehingga kita seolah-olah melihat, mendengar, atau merasakan
apa yang digambarkan tersebut.
b. Sebuah teks yang berisi tentang cerita keajaiban, keanehan, atau kemisteriusan yang dialami oleh
tokoh-tokohnya yang tidak ditemui di dunia nyata dengan alur, karakter tokoh, dan setting yang
diatur sedemikian rupa sehingga menjadi sebuah cerita yang mustahil menjadi masuk akal.
c. Sebuah teks yang berisi tujuan, bahan-bahan atau alat-alat yang digunakan serta proses cara
pembuatan atau pengerjaan sesuatu yang diatur secara sistematis.
d. Sebuah teks yang berisi tentang hasil penelitian atau pengamatan secara langsung atau melalui
penelitian literasi yang disajikan dengan data-data yang dapat dipertanggungjawabkan.

15. Siswa dapat menentukan struktur teks cerita fantasi.


Soal:
Struktur teks cerita fantasi terdiri atas ....
a. identifikasi, deskripsi bagian, simpulan/kesan
b. tujuan, bahan dan alat, langkah, penutup
c. definisi umum/gambaran umum, deskripsi bagian, simpulan
d. orientasi, komplikasi, resolusi
16. Siswa dapat menentukan bagian struktur teks cerita fantasi.
Soal
Berdasarkan pola pengembangan cerita yang berisi hubungan sebab akibat sehingga muncul masalah
hingga masalah itu memuncak, merupakan bagian dari struktur teks cerita fantasi yaitu ....
a. identifikasi c. komplikasi
b. resolusi d. orientasi

17. Siswa dapat menentukan paragraf yang termasuk bagian komplikasi dalam cerita fantasi.
Soal:
Berikut adalah paragraf yang termasuk bagian komplikasi dalam sebuah cerita fantasi adalah ....
a. Tiga rumah bergaya kerucut menyambut mataku. Ketika aku memandanginya satu persatu,
ternyata rumah itu memiliki model yang sama. Hanya satu hal yang membedakan ketiga rumah itu.
Warna pintunya. Setiap pintu mengikuti gradasi warna seperti yang kulihat di cuctom calor
laptopku.
b. Dua tahun kemudian, Farta telah sampai di galaksi Andromeda dan bertemu dengan Ozi. Ia
akhirnya menemukan saudaranya di planet yang berbeda. Perjalannya tak sia-sia.
c. Setelah saya menyebutkan semua perilaku baik yang pernah saya lakukan, pintu terbuka. Dan
tanpa kuduga saya sudah berada di depan meja belajarku. Akhirnya, Doni bisa kembali ke dunia
asalnya.
d. Di tengah saya asyik mengamati candi, tiba-tiba bumi bergoncang dan bluuum! Saya terdorong ke
sebuah tempat kemilau yang serba keemasan. Baunya harum dan indah. Sebuah kerajaan megah
ada di hadapanku.

Perhatikan cuplikan cerita fantasi berikut ini dengan saksama. Kemudian kerjakan soal nomor 18 dan
19!
Minggu pagi yang cerah Ardi, Handi, dan Dani berada di Candi Trowulan. Mereka merupakan
siswa pilihan dari sebuah SMP yang sedang melakukan tugas pengamatan untuk karya ilmiah remaja.
Di tengah keramaian orang yang sedang berwisata, mereka sibuk menyelesaikan laporannya.
“Tolooong,“ tiba-tiba terdengar suara Handi berteriak minta tolong. Dani dan Ardi yang berada
tidak jauh dari tempat itu segera berlari menghampiri. Betapa kagetnya mereka berdua melihat Handi
berada di sebuah lubang dan hanya kelihatan tangannya. Dengan reflek Ardi dan Dani menarik
berusaha menolong Handi. Tapi “Aaahh...! terdengar teriakan keras dan mereka bertiga terseret masuk
ke lubang itu.

“Dimana kita??” Ardi bertanya sambil menatap tembok sekelilingnya yang memancarkan
kemilau keemasan.
“Tempat apa ini?” Handi dan Dani bertanya hampir bersamaan.
Tiba-tiba, di hadapan mereka, muncul laki-laki bertubuh kekar.
“Kalian bertiga saya panggil untuk menemui leluhurmu!” laki-laki tegap itu berujar dengan
penuh wibawa. Ketiga anak itu terbelalak.
“Sii aa .. pa Bapak?” sambil gemetar Handi memberanikan diri untuk bertanya.
“Aku yang berjanji tak akan makan buah palapa sebelum Nusantara bersatu,” jawab laki-laki itu
dengan mata tajam menatap ke arah tiga anak yang masih ketakutan itu.
“Gaajah Maada ...!” suara ketiganya seperti tercekat

18. Siswa dapat menunjukkan alasan mengapa sebuah cerita fantasi disebut menggunakan sudut pandang
orang ketiga serba tahu.
Soal:
Sudut pandang yang digunakan pengarang dalam cerita fantasi di atas adalah ....
a. sudut pandang orang pertama pelaku utama
b. sudut pandang orang kedua pelaku sampingan
c. sudut pandang orang ketiga
d. sudut pandang orang kedua pelaku utama
19. Siswa dapat menentukan pola pengembangan struktur cerita fantasi bagian komplikasi yang
ditunjukkan sebuah teks cerita fantasi.
Soal:

Komplikasi yang digunakan dalam cerita fantasi di atas dikembangkan dengan cara ....
a. menghadirkan tokoh lain
b. mengubah latar
c. melompat pada zaman yang berbeda (masa lampau atau masa depan)
d. mengubah karakter tokoh-tokohnya.

20. Siswa dapat menentukan karakter tokoh cerita fantasi.


Soal:
Perhatiakan kutipan teks cerita fantasi berikut ini dengan saksama!
“Waktu kita tinggal 15 menit lagi, kita harus segera pergi,” Anika berteriak.
“Tapi tas berisi berlian ini tidak bisa kita bawa,” kata Tamika dan Chika hampir bersamaan,
“Tinggalkan saja tas itu, yang penting kita harus keluar dari kerajaan ini,” tegas Anika.
Anika menarik kedua tangan sahabatnya untuk menyatukan ketiga kotak berlian tiga warna.
Dan buuuuuuumm...! Mereka terlempar kembali ke atas tempat tidur Anika.
“Gagal total petualangan kita karena kita meninggalkan satu tas besar isi berlian itu.” Tamika
berteriak ke arah Anika.
“Kamu menyia-nyiakan rezeki yang ada di depan kita,” Chika menimpali dengan keras.
Anika dengan tenang memegang kedua tangan sahabatnya.
“Kita tidak gagal dan kita tidak sia-sia. Kita telah berhasil menolong orang dan menyelamatkan
diri kita sendiri. Untuk apa setumpuk berlian tapi riwayat kita tamat?” Anika menggenggam erat tangan
sahabatnya. Tamika dan Chika menyambut erat genggaman tangan Anika. Ketiga sahabat itu saling
merangkul.

Fanisa Miftah Riani, Berlian Tiga Warna

Watak tokoh Anika yang diperlihatkan dalam teks cerita fantasi di atas adalah ....
a. serakah c. ceroboh
b. sombong d. penolong
21. Siswa dapat menujukkan bukti watak tokoh dalam cuplikan teks cerita fantasi.
Soal:
Perhatikan kutipan teks cerita fantasi berikut ini!
1) “Kau harus membawanya kembali!” Erza berteriak kalang kabut. Aku gugup. Bingung. Tak tahu apa
yang harus kuperbuat, sedangkan manusia dengan wajah setengah kera itu memandang sekeliling.
Manusia purba itu menemukanku ketika aku memasuki dimensi alpha. Tanpa kusadari ia
mengikutiku. Manusia purba itu akan mati jika tidak kembali dalam waktu 12 jam.
2) “Aku harus membawa dia kembali!” teriakku.
3) Erza menghempaskan tubuhnya pada meja kontrol laboratorium dengan kesal. Ardi berteriak
lantang ”Jangan main-main Don!” Ardi menatapku dengan tajam. “Padahal..,” Erza tercekat, “Aku
tahu Er kita tinggal punya waktu 8 jam”. Aku terus berusaha meyakinkan sabahat-sahabatku.
4) “ Jika kamu mengembalikan manusia purba melebihi 8 jam, berarti tamat riwayatmu.” Kembali Erza
dan Ardi menatapku tajam.
5) Aku mengotak-atik komputer Luminaku dengan cepat. Aku memutuskan untuk tetap
mengembalikan manusia purba itu.
6) “Sistem oke!”

Bukti yang menunjukkan bahwa tokoh Doni mempunyai karakter bertanggung jawab ditunjukkan
dengan kalimat bernomor ....
a. 1) dan 4) c. 3) dan 4)
b. 2) dan 5) d. 3) dan 6)
Jawaban: B

Perhatikan kutipan teks cerita fantasi di bawah ini, kemudian jawab soal nomor 24 dan 25!
1) Anika menemukan tiga kota berwarna ungu, biru, dan kuning di kamar ibunya. Kata ibunya,
jika ada tiga sahabat yang menyukai warna seperti pada kota itu akan mendapatkan
petualangan indah dan sekaligus mendapatkan berlian itu. Tapi waktu yang diberikan untuk
berpetualang hanya satu jam. Anika menyukai warna ungu. Tamika, teman dekat Anika,
menyukai warna biru. Dan Chika menyukai warna kuning.
Fanisa Miftah Riani, Berlian Tiga warna
2) “Kau harus membawanya kembali!” Erza berteriak kalang kabut. Aku gugup. Bingung. Tak
tahu apa yang harus kuperbuat, sedangkan manusia dengan wajah setengan kera itu
memandang sekeliling. Manusia purba itu menemukanku ketika aku memasuki dimensi
alpha. Tanpa kusadari, ia mengikutiku. Manusia purba itu akan mati jika tidak kembali dalam
waktu 12 jam.
Ratna Juwita, Ruang Dimensi Alpha
3) Tiba-tiba, Nataga, pemimpin perang seluruh binatang di Tana Modo, segera melesat
menyeret ekor birunya. Mendadak, ekor Nataga mengeluarkan api besar. Nataga
mengibaskan api pada ekornya yang keras, membentuk lingkaran sesuai tanda yang dibuat
oleh semut, rayap, dan para tikus. Lalu, ia melompat bagai kilat dan mengepung serigala
dalam api panas. Kepungan api semakin luas. Serigala-serigala tak berdaya menghadapi
kekuatan si ekor biru. Teriakan panik dan kesakitan terdengar dari serigala-serigala yang
terbakar. Nataga tidak memberi ampun kepada para serigala licik itu.
Ugi Agustono, kekuatan Ekor Biru Nataga

22. Siswa dapat menunjukkan teks cerita fantasi yang menggunakan sudut pandang orang ketiga.
Soal:
Di antara ketiga kutipan cerita fantasi di atas, yang menggunakan sudut pandang orang ketiga
ditunjukkan oleh kutipan bernomor ....
a. 1) – 2) – 3) c. 1) dan 3)
b. 1) dan 2) d. 2) dan 3)
Jawaban: C

23. Siswa dapat menunjukkan teks cerita fantasi yang termasuk cerita fantasi total.
Soal:
Kutipan cerita fantasi yang merupakan cerita fantasi total ditunjukkan oleh kutipan bernomor ....
a. 3) c. 1)
b. 2) d. 2) dan 3)
Jawaban: A

24. Siswa dapat membedakan antara cerita fantasi dan cerita yang bukan fantasi.
Soal:
Di antara cuplikan cerita berikut yang merupakan teks cerita fantasi adalah ....
a. Kami sekeluarga sangat senang karena Si Piko kucing yang tidak jorok. Ia masih selalu mengingat
apa yang kami ajarkan untuk selalu buang air kecil dan buang air besar di toilet. Kadang kami harus
berebut untuk duluan ke toilet. Jika di antara kami tidak mau mengalah, dengan sabar ia akan
menunggu sampai kami keluar. Denga kebiasaannya itu, kami sekeluarga merasa nyaman karena
rumah kami terbebas dari kotoran yang berceceran dengan baunya yang tidak sedap. Kami
sekeluarga sangat mencintai Si Piko dengan segenap kenakalan, kemanjaan, dan kelucuannya.
b. Seekor kucing sangat suka memanjat pohon yang tinggi. Mereka tidak takut jatuh, karena meraka
memiliki kemampuan untuk mendarat dengan kakinya dan mereka tidak akan terluka ketika
terjatuh. Nah, saat jatuh, mereka menggunakan ekornya untuk menjaga keseimbangan.
c. Ku klik tombol ‘run’ pada layar monitor Lumina di depanku dan diikuti gelombang biru mirip aurora
memenuhi ruangan. Pagar asteroid terbuka lebar, memberikan ruang cukup untuk kulewati
bersama manusia purba itu. Ruangan penuh asap dengan pohon-pohon yang meranggas. Hampir 8
jam, manusia purba tetap memegang tanganku. Kurang 10 menit aku lepaskan tangan manusia
purba. Kujabat erat dan aku lari menuju lorong dimensi alpha. Aku berpikir ini takdir akhir hidupku.
Tiba-tiba kudengar teriakan keras dan goncangan hebat. Aku terlempar kembali ke laboratoriumku.
d. Suatu hari Sang Belalang Sembah menari di dekat sarang semut. Dia menari dengan sangat anggun.
Gerakan tangan dan badannya yang pelan dan lembut membuat tariannya terlihat sangat
mengagumkan. Para semut melihat Sang Belalang Sembah menari, namun mereka tidak
menghiraukan tarian indahnya itu karena mereka memiliki tugas yang sangat penting.
Jawaban: C

25. Siswa dapat menunjukkan cuplikan teks cerita fantasi yang merupakan bagian resolusi.
Soal:
Perhatikan cuplikan teks cerita fantasi berikut!
1) Minggu pagi yang cerah Ardi, Handi, dan Dani berada di Candi Trowulan. Mereka merupakan siswa
pilihan dari sebuah SMP yang sedang melakukan tugas pengamatan untuk karya ilmiah remaja. Di
tengah keramaian orang yang sedang berwisata, mereka sibuk menyelesaikan laporannya.
2) Dua tahun kemudian, Farta telah sampai di galaksi Andromeda dan bertemu dengan Ozi. Ia akhirnya
menemukan saudaranya di planet yang berbeda. Perjalanannya tak sia-sia.
3) Tiga rumah bergaya kerucut menyambut mataku. Ketika aku memandanginya satu persatu,
ternyata rumah itu memiliki model yang sama. Hanya satu hal yang membedakan ketiga rumah itu.
Warna pintunya. Setiap pintu mengikuti gradasi warna seperti yang kulihat di cuctom calor
laptopku.
4) Di tengah saya asyik mengamati candi, tiba-tiba bumi bergoncang dan bluuum! Saya terdorong ke
sebuah tempat kemilau yang serba keemasan. Baunya harum dan indah. Sebuah kerajaan megah
ada di hadapanku.

Dari keempat cuplikan teks cerita fantasi di atas, yang termasuk ke dalam bagian resolusi adalah ....
a. 1) c. 3)
b. 2) d. 4)
Jawaban: B

26. Siswa dapat menerapkan penggunaan imbuhan meN- yang tepat dalam sebuah kalimat.
Soal:
Ugi Agustono (prakarsa) cinta Indonesia dengan cara (tulis) keindahannya.

Agar menjadi kalimat yang tepat, maka kata yang bertanda kurung harus diubah menjadi ....
a. memrakarsai; menulisi
b. memprakarsai; menuliskan
c. memrakarsai; menuliskan
d. memprakarsakan; menuliskan
Jawaban: B
27. Siswa dapat menentukan deretan penulisan kata berimbuhan meN- yang berasal dari kata dasar
dengan huruf awal k/p/t/syang paling benar.
Soal:
Deretan penulisan kata berimbuhan meN- berikut yang benar adalah ....
a. mengkantongi, mempesona, mentulisi, mensodorkan
b. mengkuliti, mempindahkan, menteliti, mensiasati
c. mengkibaskan, memputuskan, mentawarkan, mensalami
d. mengibaskan, memesona, menawarkan, menyiasati
Jawaban: D

28. Siswa dapat mengidentifikasi penulisan kata berimbuhan meN- yang berasal dari kata dasar dengan
huruf awal k/p/t/s yang paling benar.
Soal:
Perhatikan tabel berikut dengan saksama!
NO. KATA DASAR IMBUHAN KATA BERIMBUHAN
1. kunjung meN- + i mengunjungi
2. percaya meN- + i memercayai
3. siasat meN + i mensiasati
4. taruh meN- menaruh

Penulisan kata beimbuhan yang tepat ditandai oleh kata bernomor ....
a. 1, 2, dan 4
b. 1 dan 4
c. 1 dan 3
d. 1, 2, 3, dan 4
Jawaban: A

29. Siswa dapat menentukan cara penulisan kalimat langsung yang benar dalam dialog teks cerita fantasi.
Soal:
Perhatikan cara penulisan kalimat langsung di bawah ini.
“ardi maafkan aku! Maaf telah merusak labolatorium untuk penelitian ini.” Kataku mengiba.
Perbaikan penulisan kalimat langsung tersebut adalah ....
a. “ardi maafkan aku! Maaf telah merusak labolatorium untuk penelitian ini.” Kataku mengiba.
b. “Ardi maafkan aku! Maaf telah merusak labolatorium untuk penelitian ini?” kataku mengiba.
c. “ardi maafkan aku! Maaf telah merusak labolatorium untuk penelitian ini!” Kataku mengiba.
d. “Ardi maafkan aku! Maaf telah merusak labolatorium untuk penelitian ini,” kataku mengiba.
Jawaban: D

30. Siswa dapat mengubah kalimat tidak langsung menjadi kalimat langsung.
Soal:
Asifa mengatakan bahwa dia tidak akan kembali lagi ke ruang dimensi alpha untuk menolong Putri
Fellisa karena takut tak bisa kembali lagi.

Kalimat tidak langsung di atas apabila diubah menjadi kalimat langsung menjadi ....
a. “Aku tidak akan kembali lagi ke ruang dimensi alpha untuk menolong Putri Fellisa!” Asifa berkata
agak berteriak. “Aku takut tak bisa kembali lagi!”
b. Asifa mengatakan bahwa aku tidak akan kembali lagi ke ruang dimensi alpha untuk menolong Putri
Fellisa karena aku takut tak bisa kembali lagi.
c. “Dia tidak akan kembali lagi ke ruang dimensi alpha untuk menolong Putri Fellisa karena takut tak
bisa kembali lagi,” kata Asifa sambil menjatuhkan tubuhnya ke sofa.
d. “Dia tidak akan kembali lagi ke ruang dimensi alpha untuk menolong Putri Fellisa, karena dia takut
tak bisa kembali lagi!” Asifa berkata agak berteriak.
Jawaban: A

Anda mungkin juga menyukai