Anda di halaman 1dari 1

Bronchitis

Definisi: bronchitis berasal dr kata bronchus (saluran napas kecil) dan itis (peradangan), jadi bronchitis
adalah peradangan pada saluran napas kecil (bronchus) pada paru-paru.

Penyakit ini biasanya bersifat ringan dan pada akhirnya sembuh sempurna.

Penyebab Bronchitis

1. Bronchitis infeksiosa: disebabkan oleh infeksi virus, bakteri, dan organisme lain seperti jamur
dan parasit.
2. Bronchitis iritatif: yang disebabkan oleh polui udara, debu dan asap tembakau.

Tanda dan gejala bronchitis

1. Batuk yang berlangsung selama 5 hari atau lebih, bisa batuk kering sampai batuk berdahak
kadang dapat sampai batuk berdarah.
2. Sesak napas
3. Pada bakteri infesiksiosa sering disertai dengan pilek, demam, sakit tenggorokan.
4. Dada terasa sakit atau muncul nyeri saat batuk

Penanganan bronchitis:

1. Anak harus diberikan cukup cairan untuk mencegah dehidrasi dan untuk membantu
mengencerkan dahak.
2. Pakai humidifier bila terus menerus berada dalam ruangan ber AC.
3. Usahakan menjauhi asap rokok disekitar anak.
4. Pada saat serangan, topang tubuh anak dengan bantal menjadi setengah duduk saat tidur, untuk
memudahkan anak bernapas.
5. Membawa anak untuk berobat ke dokter atau rumah sakit.

Pencegahan:

1. Menggunakan humidifier pada kamar yang ber AC.


2. Menggunakan masker saat terpapar debu
3. Hindari bahan-bahan kimia yang menyebabkan iritasi.
4. Hindari polusi udara
5. Hindarkan anak dari paparan asap rokok.
6. Untuk mencegah bronchitis infeksiosa, maka pastikan anak selalu mencuci tangan dengan bersih
sesudah bermain dan saat hendak makan.
7. Memberi nutrisi yang seimbang.

Anda mungkin juga menyukai