Anda di halaman 1dari 2

Tugas : ........................................

Nama : ........................................

Demokrasi adalah bentuk pemerintahan di mana semua warga negaranya memiliki


hak setara dalam pengambilan keputusan yang dapat mengubah hidup mereka.
Demokrasi mengizinkan warga negara berpartisipasi—baik secara langsung atau
melalui perwakilan—dalam perumusan, pengembangan, dan pembuatan hukum.
Demokrasi mencakup kondisi sosial, ekonomi, dan budaya yang memungkinkan
adanya praktik kebebasan politik secara bebas dan setara. Demokrasi juga
merupakan seperangkat gagasan dan prinsip tentang kebebasan beserta praktik dan
prosedurnya. Demokrasi mengandung makna penghargaan terhadap harkat dan
martabat manusia.

Demokrasi merupakan suatu kekuasaan yang dapat dipegang oleh siapapun. Ada 2
(dua) jenis demokrasi, yaitu demokrasi langsung dan demokrasi perwakilan.

Demokrasi langsung berarti rakyat memilih secara langsung tanpa perantara. Salah
satu pendukung demokrasi langsung adalah Jean Jacques Rousseau, yang
mengemukakan 4 (empat) kondisi yang memungkinkan untuk dilaksanakan
demokrasi langsung, yaitu :

1. Jumlah warganegara yang kecil.

2. Pemilikan dan kemakmuran dibagi secara merata.

3. Masyarakat harus homogen dalam budaya.

4. Sebagian masyarakatnya memiliki mata pencaharian sebagai petani.

Dalam demokrasi rakyat bisa memberikan mandat melalui perwakilannya yaitu


anggota legislatif dan lain sebagainya, sehingga pemerintah dalam
kepemerintahannya bisa bersama-sama melaksanakannya dengan rakyat. Kemudian
pemerintah mempertanggungjawabkan atas tindakan dan reaslisaisi yang
dilaksanakan dalam bentuk aturan, dan kesejahteraan rakyat.
Pemerintahan Tirani

Tirani merupakan salah satu jenis kekuasaan yang buruk. Tirani lebih cenderung
tidak akan membagi-bagi kekuasaan. Jenis kekuasaan ini terkonsentrasi pada satu
tangan, di mana tidak adanya pembagian kekuasaan, dan kerap bersikap kejam
pada kaum oposisi.

Dalam pemerintahan Tirani rakyat di paksa harus taat pada pemerintah. Dan
pemerintah menjadi komando atas segala tindakan dalam negara sehingga rakyat
tidak bisa berbuat apa-apa.

kekuasaan adalah kewenangan yang didapatkan oleh seseorang atau kelompok


guna menjalankan kewenangan tersebut sesuai dengan kewenangan yang diberikan,
kewenangan tidak boleh dijalankan melebihi kewenangan yang diperoleh atau
kemampuan seseorang atau kelompok untuk memengaruhi tingkah laku orang atau
kelompok lain

Kedaulatan adalah suatu hak eksklusif untuk menguasai suatu wilayah


pemerintahan, masyarakat, atau atas diri sendiri terdapat penganut dalam dua teori
yaitu berdasarkan pemberian dari Tuhan atau Masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai