Anda di halaman 1dari 6

LEMBAR OBSERVASI KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR

Diajukan Untuk Memenuhi Syarat Salah Satu Tugas Mata Kuliah


Keterampilan Dasar Mengajar Kimia

Dengan dosen pengampu :


Tuti Kurniati, S.Pd, M.Si

Disusun oleh :
Hety Anggraini (161620453)

Pendidikan Kimia
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
Universitas Muhammadiyah Pontianak
2018
Nama Sekolah : SMAIT AL-FITYAN
Kelas : X Ikhwan
Jam Pelajaran : 4-5
Mata Pelajaran : Kimia
Hari/Tanggal : Senin, 01 Oktober 2018
Nama Guru Mengajar : Zahratun Nufus, S.Pd

A. Pembukaan
1. Ketika masuk kelas yang dikerjakan oleh guru adalah?
Guru menyiapkan media-media yang akan digunakan dalam proses pembelajaran,
setting ruangan kelas dan menyiapkan siswa itu sendiri dalam pembelajaran, serta
memperkenalkan para observer yang akan mengamati proses pembelajaran
tersebut serta membuka pembelajaran.
2. Guru membuka pembelajaran dengan cara?
Guru membuka dengan apersepsi: mengucapkan salam kepada para siswa,
menanyakan kehadiran siswa dan guru memberikan motivasi kepada siswa untuk
menarik perhatian agar mengikuti proses pembelajaran dengan baik dan
menanyakan kabar siswa dengan sangat penuh semangat, guru memberikan
penguatan kepada siswa dengan cara menanyakan apakah siswa masih ingat
dengan pembelajaran minggu lalu yaitu tentang konfigurasi electron dan cara
menentukan golongan serta periode, guru menyampaikan tujuan pembelajaran
yang ingin dicapai.
3. Apakah cara membuka pelajaran tersebut sesuai dengan materi yang akan
disajikan?
Menurut saya tentu saja sesuai, karena dari guru membuka salam, mengecek
kehadiran siswa dan menanyakan kabar siswa, hal tersebut sudah menjadi sebuah
keharusan didalam sebuah proses pembelajaran agar pembelajaran yang akan
dimulai tidak mengalami ketegangan. Hal yang paling penting, guru
mengingatkan pembelajaran yang sebelum nya yaitu tentang konfigurasi electron
dan menentukan golongan serta periode sangat sesuai agar siswa dapat
menentukan struktur dan ikatan lewis yang mungkin terjadi dalam sebuah
senyawa dan menjadi pembelajaran yang diamati kali ini.
4. Berapa menit tahap pendahuluan ini berlangsung?
Pada saat guru memberikan tahap pendahuluan ini berlangsung ± 20 menit.
5. Bagaimana perhatian siswa terhadap guru?
Siswa sangat antusias dalam mengikuti pembelajaran, karena guru bisa
mencairkan suasana didalam kelas dan media yang digunakan oleh guru sangat
menarik, sehingga respon yang diberikan siswa terhadap guru sangat baik.

B. Proses belajar-mengajar
1. Bagaimana cara guru menyampaikan materi pokok pelajaran?
Menjelaskan materi pembelajaran dengan menggunakan media seperti video,SPU,
dan media cetak di hvs yang terdapat unsur untuk berikatan. dengan teknik ini
sehingga materi jelas dan mudah dipahami siswa, pembelajaran dilaksanakan
dalam langkah-langkah dan urutan yang logis, petunjuk-petunjuk pembelajaran
singkat dan jelas sehingga mudah dipahami, materi pembelajaran baik kedalaman
dan keluasannya disesuaikan dengan tingkat perkembangan dan kemampuan
siswa, selama proses pembelajaran guru memberikan kesempatan untuk bertanya
kepada siswa, apabila guru bertanya, maka guru memberikan jawaban dengan
jelas dan memuaskan, serta guru selalu mengajak siswa untuk menyimpulkan
pembelajaran pada akhir kegiatan atau akhir sesi tertentu. ketika
mempresentasikan atau membelajarkan materi pembelajaran tersebut sesuai
dengan tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan, selama pembelajaran
berlangsung guru tidak hanya berada pada posisi tertentu tetapi bergerak secara
dinamis di dalam kelasnya, apabila tampak ada siswa yang membutuhkan
bantuannya di bagian-bagian tertentu kelas, maka guru tersebut bergerak dan
menghampiri secara berimbang dan tidak terfokus hanya pada beberapa gelintir
siswa saja; guru tersebut sudah sangat mengenali dan mengetahui nama setiap
siswa yang ada di dalam kelasnya, selama pembelajaran berlangsung guru selalu
memberikan penguatan kepada siswa-siswanya dengan cara yang positif, media
pembelajaran di dalam pelaksanaan pembelajaran digunakan secara efektif,
latihan diberikan didepan kelas secara efektif, di dalam sebuah proses belajar,
kesalahan adalah hal yang wajar karena itu guru tersebut selalu bersikap terbuka
dan tidak menganggap negatif apabila siswa melakukan kesalahanan dalam proses
belajarnya, selain itu guru juga dapat memperlakukan dengan bijaksana apabila
terjadi kesalahan-kesalahan tertentu terhadap siswa dalam menjawab pertanyaan
dari guru. Guru selalu berupaya untuk memancing respon siswa untuk
menanggapi pembelajaran dengan melemparkan berbagai pertanyaan kepada
siswa, selama proses pembelajaranberlangsung tampak siswa terlibat dalam
kegiatan melalui interaksi satu sama lain atau dengan guru.
2. Selama pelajaran berlangsung berapa kali guru bertanya kepada siswa?
Guru sangat sering mengajukan pertanyaan kepada siswa, bahkan lebih dari 10
kali dalam proses pembelajaran berlangsung dengan tujuan menurut pendapat
saya agar dapat menggali berfikir kritis siswa.
3. Berapa orang siswa yang mendapat kesempatan menjawab pertanyaan guru?
Dari sekitar 3-5 yang mengajukan diri untuk menjawab setiap pertanyaan dari
guru, namun hanya sekitar 1-3 orang saja yg berkesempatan untuk menjawab
pertanyaan guru. Mengapa guru tidak hanya memberikan kesempatan kepada 1
orang siswa saja untuk menjawab? Menurut saya hal ini bertujuan untuk
membandingkan jawaban siswa dan sampai guru menemukan jawaban yang
diinginkan dari siswa tersebut.
4. Selama pelajaran berlangsung apakah ada
a. Siswa mengajukan pertanyaan?
Ada, dari selama proses pembelajaran yaitu sekitar 2x45 menit hanya 3 orang
saja yang mengajukan pertanyaan kepada guru.
b. Siswa yang mendapat kesulitan belajar, jika ya bagaimana cara guru
membantunya?
Guru membantunya dengan cara menyuruh teman sekelasnya yang paham
untuk menjelaskan kepada siswa yang mengalami kesulitan maupun kepada
siswa-siswa yang lain didalam kelas sampai teman nya bisa paham dengan
penjelasannya tersebut.
c. Siswa yang mengganggu kelas, jika ya bagaimana cara guru membantunya?
Didalam lingkungan kelas tidak ada siswa yang sangat mengganggu dikelas,
hanya saja yang saja amati adalah ada seorang siswa dari luar kelas yang
mengintip dikaca pintu kelas dan berbicara dengan temannya yang didalam
kelas sehingga siswa yang didalam kelas ikut berbicara dengan siswa yang
diluar kelas dan tidak mendengarkan penjelasan guru pada saat itu, hanya saja
guru tidak mengetahui akan hal tersebut sehingga tidak ada tindakan dari guru,
ada juga jika seorang siswa baju kedepan untuk menjelaskan materi dan
mengalami kesalahan, teman-temannya yang lain mentertawakan dan dengan
bijak seorang guru menenangkan dan berkata “jangan mentertawakan orang
lain, jika kalian yang disuruh maju belum tentu kalian bisa” dan semua siswa
diam mendengarkan penjelasan temannya kembali.
5. Secara umum, bagaimana perhatian siswa terhadap pelajaran yang disajikan
guru/aktivitas belajar siswa?
Siswa sangat aktif mengikuti pembelajaran dikelas, baik dari mendengarkan
penjelasan guru, memberikan penjelasan/kesimpulan, menjawab pertanyaan,
maupun memberikan pertanyaan, namun hanya beberapa saja yang antusias
memberikan pertanyaan kepada guru.
6. Berapa lama pelajaran ini berlangsung?
Proses belajar-mengajar ini berlangsung 2 jam pembelajaran (2x45 menit).

C. Penutup
1. Apakah yang dilakukan guru untuk mengakhiri pembelajaran?
Akhir dari proses belajar mengajar ini ialah guru memberikan sebuah game
kepada siswa yaitu metode talking stick, dimana metode talking stick ini adalah
metode dalam pembelajaran yang menggunakan sebuah tongkat yang
dipergunakan siswa untuk alat estafet pada waktu menyanyi bersama dan secara
estafet memutar tongkat itu sampai semua siswa ikut memegang tongkat tersebut.
Ketika tongkat tersebut berhenti pada salah satu siswa, dialah yang harus
menjawab pertanyaan yang telah disediakan oleh guru untuk mengisi kotak-kotak
disekeliling unsur-unsur, dengan pertanyaan yang akan dilontarkan guru tersebut,
dan guru memberikan tugas kepada siswa untuk membaca dan belajar dirumah
tentang ikatan-ikatan kimia, guru menyuruh siswa untuk menyimpulkan
pembelajaran hari ini dan kesimpulan yang telah diberikan oleh siswa diperkuat
lagi oleh guru.
2. Bagaimana cara guru menilai hasil belajar siswa?
Dalam proses pembelajaran tersebut, menurut saya guru dapat menilai hasil
belajar siswa dengan aktivitas siswa dikelas (aktif/non aktif) baik dalam
mendengarkan, menjawab pertanyaan, maupun bertanya, dan juga bisa melalui
game tersebut, jika siswa mendapatkan tongkat yang wajib menjawab soal jika
bisa menjawab soal dari guru maka siswa mendapatkan skor, dan juga bisa guru
menilai melalui ulangan diakhir materi pembelajaran.
3. Apa yang dilakukan guru sebelum mengakhiri pelajaran untuk pindah ke pelajaran
lain antara istirahat?
Guru menyuruh siswa untuk beristirahat sejenak, dan menutup pembelajaran
dengan salam.
4. Berapa menit bagian penutup ini berlangsung?
Bagian penutup berlangsung ± 20 menit.

Kesan : kesan umum dari saya, proses belajar mengajar yang dilakukan oleh guru sangat
menarik, dibantu lagi dengan video yang ditampilkan sangat unik, sehingga membuat siswa
senang melihatnya, walaupun banyak yang beranggapan kimia itu sulit namun guru ini
mampu menampilkan dengan menarik dan mudah sehingga dapat dipahami oleh siswa.
Namun saran nya pada saat game guru sudah sangat baik dalam menampilkan media dari
kertas karton yang terdapat kotak-kotak soal yang diisi oleh siswa, akan lebih baik lagi guru
juga menyediakan soal-soalnya dalam bentuk kartu dengan nomor menyesuaikan dengan
nomor kotak nya, jadi agar soalnya sudah dipersiapkan dengan rapi dan tertulis, tidak hanya
soal yang diucapkan oleh guru saja.
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai