Anda di halaman 1dari 5

TUGAS III MTS_SDHL Kelas B

Borreria laevis

ARMI AULIAH

L111 16 530

DEPARTEMEN ILMUKELAUTAN
FAKULTAS ILMU KELAUTAN DAN PERIKANAN
UNIVERSITAS HASANUDDIN
MAKASSAR
2019
1. Taksonomi Borreria laevis
Kingdom : Plantae
Divisio : Spermatophyta
Class : Dicotyledoneae
Ordo : Violales
Family : Rubiaceae
Genus : Borreria
Spesies : Borreria laevis

Nama lokal dari Borreria laevis yaitu Rumput kancing ungu atau biasa juga
disebut Ketumpang dan nama Borreria laevis yaitu Button plant.

2. Formasi pertumuhan Borreria laevis


Rumput kancing ungu adalah tumbuhan semak yang tumbuh tegak
dengan tinggi 15-20 cm dengan membentuk cabang dari bagian pangkal batang.
Dan biasanya dapat beradaptasi pada semua kondisi lingkungan. Dapat tumbuh
pada pertanaman kopi, teh, pisang, kakao dan karet. Dapat hidup pada lahan
basah, sepanjang sungai. Biasanya berlimpah sebagai tanaman pengganggu,
rumput utama di kebun, dan menjadi perantara di sepanjang sungai, dan pada
pertanaman.

3. Morfologi pertumbuhan Borreria laevis


a. Akar
Akar Rumput kancing ungu (Borreria laevis) termasuk ke dalam sistem
perakaran tunggang. Akar rumput kancing memiliki banyak cabang- cabang akar.
Akar rumput kancing memiliki banyak bulu-bulu halus. Akar rumput kancing
memilik tudung akar atau kaliptera. Akar rumput kancing berwarna kecoklatan.

b. Batang
Batang Rumput kancing ungu (Borreria laevis) tumbuh tegak tingginya 15-
20 cm biasanya kurang lebih 25 cm, membentuk cabang dari bagian pangkal
batang, bentuk penampangnya segi empat, sisi-sisinya berambut halus, pada
buku-bukunya tumbuh dua helai daun yang berhadapan.

c. Daun
Daun Rumput kancing ungu (Borreria laevis) berbangun daun bulat
panjang lanset, bagian pangkal melebar dan ujungnya runcing, ukuran
panjangnya 2,5-5,5 cm dan lebarnya 0,75-2 cm, tepi daun terasa kasar bila
diraba karena adanya bulu-bulu halus yang keras, permukaan atas berwarna
hijau gelap keungu-unguan dengan urat daun yang nyata.

d. Bunga
Bunga Rumput kancing ungu (Borreria laevis) mempunyai dua kelopak
berambut halus, mahkota berbentuk seperti lonceng dengan 4 daun tajuk,
panjangnya 3-3,75 mm, berwarna putih dengan corak ungu di bagian ujung.
Kepala bunga kecil, terdapat di ketiak daun dan di ujung batang, ukuran
penampangnya kurang lebih 12 mm.

e. Buah
Buah Rumput kancing ungu (Borreria laevis) mempunyai bentuk lonjong,
buah rumput kancing ungu terbelah membujur atau longitudinal atas dua
belahann, buah rumput jancing ungu berambut di bagian atas, sekat atau septum
yang persisten jelas terlihat, buah rumput kancing ukurannya kurang lebih 1 mm.

f. Biji
Biji berwarna coklat gelap dengan panjang 1,5 – 2,5 mm

4. Syarat tumbuhnya tumbuhan ini yaitu pada substrat berpasir, toleransi


terhadap iklim kering , daerah pemukiman.
5. Manfaat ekonomi dari Borreria laevis yaitu sebagai obat-obatan untuk
pengobatan nyeri otot.
6. Manfaat ekologis dari Borreria laevis yaitu penahan erosi.
DAFTAR PUSTAKA

Faisal, Rahmat. 2013. Inventarisasi Gulma Pada Tegakan Tanaman Muda


Eucalyptus spp. (Weed Inventory on stand of young Eucalyptus spp.).
Universitas Sumatera Utara. Medan.
Bondan, Raden. 2009. Karakteristik Morfologi Dan Botani Beberapa Jenis
Gulma. Universitas Padjajaran. Jatinangor.
Rizky, Putra. 2010. Etnofarmasi Suku Tengger Kecamatan Poncokusumo
Kabupaten Malang. Universitas Jember. Jember.
Sabi’u, Yaumi. 2012. Borreria laevis. (https://www.scribd.com/doc/Borreria-
laevis). Diakses pada Senin, 04 Maret 2019.

Anda mungkin juga menyukai