Anda di halaman 1dari 2

STANDAR OPRASIONAL PROSEDUR

Program : Perkesmas
UPTD Puskesmas Cikidang Pelayanan : Kunjunagn Cikidang, 2 januari 2017
Rumah ( Home Visit) Penanggung jawab

Windrapranto, Amd.kep
NIP : -

Tanggal Revisi : 2 Januari 2017


Pengertian : Kegiatan mengunjungi rumah setiap keluarga yang mempunyai masalah kesehatan, sedang mengalami
pengobatan, ingin melakukan pencegahan penyakit dan yang ingin meningkatkan kesehatannya dengan
PHBS.
Tujuan :
 Mengerti keadaan lingkungan rumah dan prilaku keluarga yang berpengaruh buruk terhadap kondisi
kesehatan
 Membantu keluarga untuk mengenali, mengerti, mencegah, permasalahan kesehatannya dan mencegah
masalah bisa dilakukan berdasarkan kesadaran sendiri dengan dibimbing oleh petugas kesehatan.
 Memantau secara langsung keberhasilan, maupun kegagalan keluarga mencegah masalah kesehatan yang
dihadapinya sehari-hari.
Alat/ sarana :
 Lembar balik
 Poster
 Leaflet
Prosedur/ Tata laksana :
1. Persiapan :
 Mempelajari hasil pemetaan masalah kesehatan yang ada diwilayah kerja
 Menyusun rencana kerja kunjungan rumah
 Menyiapkan materi dan media KIE yang dapat membantu
 Meningkatkan rasa percaya diri untuk melakukan kunjungan rumah
2. Pelaksanaan :
 Dalam melaksanakan kunjungan rumah yang perlu dilakukan adalah melakukan langkah “ SAJI “
 S = Salam, sapa keluarga dengan baik, sampaikan maksud tujuan kedatangan anda
 A = Ajak bicara secara terbukaan bebas mengenai maslah kesehatan yang dihadapi, mencari
hambatan yang dihadapi oleh keluarga dalam mengatasi masalah kesehatan tersebut
 J = Jelaskan dan bantu mengenai masalah kesehatan yng dihadapinya, baik yang menyangkut
pengetahuan, sikap prilaku, serta sampaikan informasi dalam bahasa yang mudah dipahami
dengan menggunakan media KIE
 I = Ingatkandi akhir kunjungan, ingatkan kembali pokok-pokok pesan yang telah disampaikan
dan yang harus dilakukan
3. Penilaian
 Keluarga mau menerima petugas pada kunjungan berikutnya
 Keluarga mau menerima petugas guna membantu memecahkan masalah yang dihadapinya
 Keluarga melaksanakan anjuran dari petugas
 Keluarga mau membantu petugas dalam melakukan penyuluhan kesehatan bagi keluarga
lainnya disekitar lingkungan tempat tinggalnya
Sumber/Referensi :
 Pedoman pelaksanaan promosi kesehatan di Puksesmas
 Buku Pedoman Promosi Kesehatan dalam meningkatkan prilaku bersih dan sehat di Puskesmas
Cikidang, 16 Januari 2017
Mengetahui,
Kepala UPTD Puskesmas Cikidang

Asep Gumelar, SKM.MSi


NIP : 196704241988031005

Anda mungkin juga menyukai