Anda di halaman 1dari 1

5

BAB II
TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan Pustaka
1. Hospitalisasi
a. Pengertian Hospitalisasi
Hospitalisasi adalah masuknya individu ke rumah sakit sebagai
pasien dengan berbagai alasan seperti pemeriksaan diagnostik,
prosedur operasi, perawatan medis, pemberian obat dan menstabilkan
atau pemantauan kondisi tubuh. Keadaan ini (hospitalisasi) terjadi
karena anak berusaha untuk beradaptasi dengan lingkungan asing dan
baru yaitu rumah sakit, sehingga kondisi tersebut menjadi stressor baik
terhadap anak maupun orang tua dan keluarga, perubahan kondisi ini
merupakan masalah besar yang menimbulkan ketakutan, kecemasan
bagi anak yang dapat menyebabkan perubahan fisiologis dan
psikologis pada anak jika anak tidak mampu beradaptasi terhadap
perubahan tersebut(Saputro & Fazrin, 2017).
Hospitalisasi merupakan keadaan yang mengharuskan anak
tingggal di rumah sakit, menjalani terapi dan perawatan karena suatu
alasan yang berencana maupun kondisi darurat.Tinggal di rumah sakit
dapat menimbulkan stres bagi anak-anak, remaja dan keluarga mereka.
Dampak hospitalisasi itu sendiri mengakibatkan anak mengalami
kecemasan, saat proses hospitalisasi anak harus menerima perawatan
yang menjadikan anak biasanya takut pada proses yang harus dijalani,
seperti proses operasi, penyuntikan, dan mengkonsumsi obat-obatan
secara rutin. Ketakutan seama proses perawatan juga bisa diakibatkan
karena bayangan rasa nyeri, perubahan tentang penampilan tubuh, dan
kecemasan akan kematian (Mendri & Prayogi, 2017).
Peran perawat untuk mengatasi dampak hospitalisasi adalah
meminimalisir stresor dengan cara melibatkan orang tua berperan aktif
dalam perawatan anak, menunjukkan sikap empati sebagai pendekatan

Anda mungkin juga menyukai