Anda di halaman 1dari 43

RESUME COMPILE SOAL-SOAL

TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018


SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

1. Seorang Apoteker di Apotek ingin melakukan pengadaan Natrium Diklofenak 50 mg dari


PBF dengan HAS Rp 13.834 dengan PPN sebesar 10%. Kemasan: 5 strips @ 10 tablet.
Apoteker menetapkan margin yang diinginkan sebesar 20%.
Berapakah harga jual obat per tabletnya?
a. Rp 166,-
b. Rp 172,-
c. Rp 186,-
d. Rp 375,-
e. Rp 365,-
Pembahasan:

Harga obat untuk satu kemasan = 13.834

Harga obat + PPN = Rp 13.834 + Rp 1.383,4 = Rp 15.217,4

Margin keuntungan 20%  maka harga obat + 20% dari harga obat tsb atau nilai HPP
1.2

HPP = 1.2 x 15.217,4 = Rp 18.260,88

Maka harga obat per tablet = Rp 18.260,88 : 50 (karena satu kemasan terdapat 50
tablet)

= Rp 365.22

2. Di suatu rumah sakit akan melakukan pengadaan obat-obatan dengan metode VEN dan
ABC. Namun karena keterbatasan dana sehingga tidak semua obat dapat dibeli.
X A B C
V Insulin Azitromisin Koenzim Q10
E Furosemid Fenitoin Asam Folat
N Albumin Metformin Vitamin C

Obat manakah yang akan dicoret dari daftar?


a. Insulin
b. Asam folat
c. Metformin
d. Vitamin C
e. Koensim Q10

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Pembahasan:

LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI KESEHATAN NOMOR :


1121/MENKES/SK/XII/2008 TANGGAL : 1 DESEMBER 2008 PEDOMAN TEKNIS
PENGADAAN OBAT PUBLIK DAN PERBEKALAN KESEHATAN UNTUK
PELAYANAN KESEHATAN DASAR

Metode VEN

Kelompok V Adalah kelompok obat yang vital, yang termasuk dalam kelompok ini antara
lain : ™ Obat penyelamat (life saving drugs), ™obat untuk pelayanan kesehatan pokok
(vaksin, dll), obat untuk mengatasi penyakit-penyakit penyebab kematian terbesar.

Kelompok E : Adalah kelompok obat yang bekerja kausal, yaitu obat yang bekerja pada
sumber penyebab penyakit.

Kelompok N : Merupakan obat penunjang yaitu obat yang kerjanya ringan dan biasa
dipergunakan untuk menimbulkan kenyamanan atau untuk mengatasi keluhan ringan.

Kriteria yang disusun dapat mencakup berbagai aspek antara lain: • Klinis • Konsumsi •
Target kondisi • Biaya

Langkah-langkah menentukan VEN • Menyusun kriteria menentukan VEN • Menyediakan


data pola penyakit • Merujuk pada pedoman pengobatan

Metode ABC

Kelompok A : Adalah kelompok jenis obat yang jumlah nilai rencana pengadaannya
menunjukkan penyerapan dana sekitar 70% dari jumlah dana obat keseluruhan.

Kelompok B : Adalah kelompok jenis obat yang jumlah nilai rencana pengadaannya
menunjukkan penyerapan dana sekitar 20%.

Kelompok C : Adalah kelompok jenis obat yang jumlah nilai rencana pengadaannya
menunjukkan penyerapan dana sekitar 10% dari jumlah dana obat keseluruhan.

Langkah-Langkah menentukan kelompok A, B dan C. 1). Hitung jumlah dana yang


dibutuhkan untuk masing-masing obat dengan cara mengalikan kuantum obat dengan
harga obat 2). Tentukan rankingnya mulai dari yang terbesar dananya sampai yang terkecil
3). Hitung persentasenya terhadap total dana yang dibutuhkan 4). Hitung kumulasi
persennya 5). Obat kelompok A termasuk dalam kumulasi 70% 6). Obat kelompok B
termasuk dalam kumulasi > 70% s/d 90% 7). Obat kelompok C termasuk dalam kumulasi
> 90% s/d 100%

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Kesimpulan: Vitamin C termasuk ke dalam kelompok C dan Non essensial, sehingga
dapat dicoret dari daftar.

3. Sebuah industri farmasi mengembangkan formula baru sebuah sediaan cefixime 200 mg
bermerek dan generiknya. Dilakukan perbandingan terhadap parameter bioavaibilitas dari
tablet cefixime 200 mg dengan sediaan patennya yang merupakan injeksi intravena
cefixime 200 mg.
X Injeksi IV Tablet bermerek Tablet generik
Dosis (mg) 200 200 200
AUC 48 24 20
C max (ug/ml) 1.5 0.6
Waktu paruh (jam) 3.4 4.6

Berapakah nilai F (biovaibilitas absolut) dalam persen dari sediaan bermerek tablet
tersebut?
a. 40
b. 50
c. 80
d. 100
e. 200
Pembahasan:

F = (24/48) x (200/200) x 100% = 50%

BONUS :

4. Seorang apoteker ingin melakukan pemusnahakan obat-obatan yang ada di Apotek karena
sudah kadaluarsa. Namun dari daftar obat yang dimusnakan terdapat Kodein. Pihak yang
diundang untuk menyaksikan pemusnahan tersebut adalah?
a. Balai Besar POM
b. Badan POM
c. Dinke Kabupaten dan Kota
d. Dinkes Provinsi
e. Pengurus IAI setempat

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Pembahasan : Kodein termasuk ke dalam golongan obat Narkotika. Berdasarkan
PERMENKES NO 3 TAHUN 2015 TENTANG PEREDARAN, PENYIMPANAN,
PEMUSNAHAN, DAN PELAPORAN NARKOTIKA, PSIKOTROPIKA, DAN
PREKURSOR FARMASI, dalam Formulir 10 (Berita Acara Pemusnahan Narkotika) harus
terdapat 3 saksi (saksi dari Kemenkes, saksi dari Badan POM, dan saksi dari sarana
bersangkutan)

7. Terdapat tabel tentang perencanaan pembelian obat A-E berisi data harga beli obat dan
persentase efek dari tiap obat.

No Obat A Obat B Obat C Obat D Obat E


Harga 700.000 - - - 800.000
Efek yang 70 % 70 %
dihasilkan
Jika Rumah sakit merencanakan pembelian obat A dan E, metode analisis yang dipilih

A. Cost Minimization Analysis

B. Cost Effective Analysis

C. Cost Benefit Analysis

D. Cost Utility Analysis

Karena efek yang dihasilkan setara/ sama jadi dipilih berdasarkan harga yang paling minimal
(Cost Minimization Analysis)

8. Suatu Apotek akan mengadakan obat Metformin dan Glimepirid dengan mempertimbangkan
biaya dan outcome yang dapat diukur dengan laboratorium. Metode analisis yang digunakan
dalam pengadaaan :

A. Cost Minimization Analysis

B. Cost Effective Analysis

C. Cost Benefit Analysis

D. Cost Utility Analysis

Cost effective analisis merupakan analisis dengan outcome/hasil pengobatan dinyatakan


dalam unit alamiah/ indikator kesehatan

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
9. Seorang anak berusia 9 tahun, dengan BB 25 kg terkena Otitis media akan diobati dengan
Amoksisilin. Dosis Amoksisilin 40 mg/kgBB/hari dalam dosis terbagi sebanyak dua kali.
Tersedia kapsul 500 mg. Bagaimana aturan pakai amoksisilin untuk anak tersebut?

A. 1 x1 hari

B. 2 x 1 hari

C. 3 x 1 hari

D. 1 x 2 hari

E. 2 x 2 hari

-Dosis sehari = 40 mg/kgBB x25 kg = 1000 mg/hari


-1000 mg/500 mg = 2 kapsul  2 kapsul sehari

7. Pasien 52 tahun sakit otot dan sendi pada pagi hari. Ternyata di diagnosis oleh dokter
menderita RA. Terapi awal untuk pasien adalah
Jawaban:
(sebenarnya lupa juga pilihannya apa aja tapi seharusnya mtx firs line nya)

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
1. Pasien terdiagnosis tukak lambung yang dikarenakan bakteri H.pylori . Regimen obat
yang tepat adalah

Jawaban:
Omeprazol 20 mg, amoksisilin 1000 mg, metronidazole 500 mg

Pembahasan:

19. Seorang pria 70 tahun menderita Parkinson. Dokter akan memberikan obat kombinasi
dengan levodopa. Obat kombinasi yang akan diberikan adalah golongan obat yang
menghambat COMT. Obat kombinasi apakah yang dimaksud?

(Maaf lupa pilihannya karena gak tau jawabannya)

20. Seorang apoteker membeli insulin sebanyak 5 pen kepada PBF dengan harga Rp.
170.000/pen. Berdasarkan hasil penjualan, didapatkan omset sebesar Rp. 1.020.000. Maka
berapakah nilai penjualan? (aku lupa nilai penjualan, faktor penjualan, atau apa..)

a. 1,12
b. 1,15
c. 1,5

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
d. 1,2
e. 1,25

21. Sebuah industri farmasi memproduksi tablet effervesen dengan hasil produk yang baik,
namun pada akhir bets, tablet menjadi tidak baik karena menempel pada mesin. Kondisi
apa yang menyebabkan hal tersebut?

a. Suhu ruang naik


b. Suhu ruang turun
c. Kelembapan ruangan naik
d. Kelembapan ruangan turun
e. Tekanan ruangan naik

19. Suatu mesin mixer dipakai untuk memproduksi 5 jenis sediaan sbb:

 Ibuprofen 400 mg
 Asam mefenamat 250 mg
 Parasetamol 500 mg
 Ada 5 sediaannya, maaf lupa yang ke-4 dan 5 nya
Dari kelima sediaan tersebut, manakah yang akan dijadikan senyawa marker?
A. Ibuprofen
B. Asam mefenamat
C. Parasetamol
D. …
E. …
Jawab: Asam mefenamat karena sediaan tersebut mengandung jumlah zat aktif paling kecil
dibanding sediaan lain. Untuk senyawa marker, dipilih sediaan yang jumlah (dalam mg) zat
aktif nya paling kecil.

20. Antibiotik untuk infeksi saluran kemih (ISK) bagi ibu hamil yang alergi antibiotik
golongan beta lactam

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
A. Sefiksim
B. Amoksiklav
C. Siprofloksasin
D. Kotrimoksazol
E. Nitrofurantoin
Pregnancy category nitrofurantoin adalah B. Untuk kotrimoksazol C. Amoksisilin dan obat
gol. sefalosporin mengandung cincin beta lactam yang di dalam soal ini
dikontraindikasikan.
21. Suatu sediaan tablet dibuat dengan eksipien berikut: laktosa, mg stearate, zat warna hijau,
amilum, HPMC, talk. Manakah eksipien yang ditambahkan terakhir kali sebelum
pengempaan?

A. Amilum
B. HPMC
C. Zat warna hijau
D. Laktosa
E. Mg stearate
Sebelum dikempa, eksipien yang terakhir ditambahkan adalah lubrikan. Fungsi lubrikan
adalah mencegah terjadinya penempelan bahan ke punch, menurunkan friksi antara die dan
tablet, menurunkan resiko aus dari punch dan die.

25. Pasien GGK diberikan kaptopril, kalsium karbonat, dan asam folat. Apa yang disampaikan
kepada pasien terkait tujuan penggunaan kalsium karbonat?

a. suplemen kalium
b. mengatasi hipermagnesia
c. megatasi hipernatremia
d. mengatasi hiperfosfatemia
e. mengatasi hiperkalemia

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

26. Dilakukan uji volume sedimentasi pada suspensi. Didapatkan hasil bahwa volume akhir =
volume awal. Maka, volume sedimentasi?

a. 0,1
b. 0,25
c. 0,5
d. 0,75
e. 1

27. Apotek melakukan pembelian 10 box bedak asam salisilat yang masing-masing berisi 5
botol @Rp6.000. PBF memberikan diskon 5% setiap pembelian 10 botol. Berapa total
diskon?

a. 15.000

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
b. 25.000
c. 35.000
d. 45.000
e. 55.000
total pembelian = 50 botol, dengan total harga Rp 300.000
diskon 5% tiap membeli 10 botol = 3.000. Karena pembelian 50 botol, diskon menjadi
15.000.

19. Suatu RS ingin menambahkan suatu obat untuk menangani penyakit X ke dalam
formulariumnya, berikut ini adalah data dari obat tersebut

Parameter Obat A Obat B Obat C Obat D Obat E


Harga Rp. xxx.xxx Rp. xxx.xxx Rp. xxx.xxx Rp. xxx.xxx Rp. xxx.xxx
Obat
Perbaikan xx% xx% xx% xx% xx%
Gejala
Mencegah yy% yy% yy% yy% yy%
Kematian

Apakah jenis metode analisis yang digunakan?


a) Cost Benefit Analysis
b) Cost Minimization Analysis
c) Cost Utility Analysis
d) Cost Effectiveness Analysis
e) (lupa)
Jawabannya D karena parameter yang dipakai untuk mengukur itu lebih dari 1, kalau CBA dan
yg lain itu cuma ada 1 parameter.

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
32. Seorang anak menderita demam tinggi disertai mual dan muntah, didiagnosis menderita
demam typhoid, anak tersebut menderita alergi obat fluorkuinolon. Apakah obat yang tepat
untuk anak tersebut?

a) Clindamisin
b) Seftriakson
c) Siprofloksasin
d) Kotrimoksasol
e) Amoxicillin
Jawabannya B karena untuk penanganan first-line dan empirik dari demam tifoid adalah
seftriakson, siprofloksasin tidak bisa digunakan karena ada alergi, sementara kotrimoksasol
hanya digunakan bila pasien sensitif terhadap antibiotik tersebut.

32. Pengukuran suatu senyawa X pada obat menggunakan KLT-densitometri, didapatkan peak
pengotor pada panjang gelombang z1 dan waktu t1 menit serta peak senyawa X pada panjang
gelombang z2 dan waktu t2. Berapa resolusinya?

a) 1 koma sekian
b) 2 koma sekian
c) 4 koma sekian
d) 7 koma sekian
e) 10 koma sekian
Maaf ga tau rumusnya apa, udah dicoba pake perhitungan sederhana tapi ga dapet.

31. Apoteker IFRS akan membeli injeksi ranitidin 4 box, tiap box berisi 25 vial. Harga satu box
1,5jt/box. Keuntungan yang diambil 10%. Berapa harga jual satu vial injeksi ranitidin?

a. 63000
b. 64000
c. 65000
d. 66000
e. 68000
Pembahasan :

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Harga 1 vial = Rp1,5 juta/25 = Rp60000
HJA = Harga Jual + (%mark up x Harga Jual) = Rp60000 + (0,1 x Rp60000) = Rp. 66000

32. Apoteker industri akan mengembangkan tablet dengan zat aktif nifedipin dengan formula
baru. Dari trial bets sediaan yang sudah diproduksi, dilakukan uji stabilitas dipercepat.
Kondisi pengujian yang diperlukan? (T dalam ⁰C, RH dalam %)

a. 20⁰C, 70%
b. 25⁰C, 70%
c. 30⁰C, 75%
d. 40 ⁰C, 75%
e. 50⁰C, 75%
Pembahasan :
Pengujian Stabilitas untuk Obat Generik

Jumlah Lama waktu


Jenis pengujian T & RH
bets pengujian

Jangka panjang min 2 30° C 24 bulan


75%

Dipercepat min 2 40° C 6 bulan


75%

Alternatif min 2 45° C - 50° C 3 bulan


75%

33. Apotek melakukan stok opname rutin, stok awal 400.000.000, pembelian 1.400.000.000,
stok akhir 600.000.000, penjualan 2.200.000.000. HPP?

a. 1.600.000.000
b. 1.700.000.000
c. 1.800.000.000

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
d. 1.900.000.000
e. 2.000.000.000
Pembahasan :
HPP = (stok awal+pembelian)-(stok akhir)
(𝑆𝑡𝑜𝑘 𝑎𝑤𝑎𝑙+𝑝𝑒𝑚𝑏𝑒𝑙𝑖𝑎𝑛 −(𝑆𝑡𝑜𝑘 𝐴𝑘ℎ𝑖𝑟)
HPP = 𝑥 100%
𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑃𝑒𝑛𝑗𝑢𝑎𝑙𝑎𝑛

34. Seorang ibu mengambil obat untuk anaknya yg berumur 4 tahun terdiri dr cholestiramin 3 x
1 sachet, ampiciliin 3 x 1, parasetamol jika perlu dan oralit. Bagaiman informasi yg diberikan
apoteker terkait penggunaan obat kedua dan ketiga terhdap obat pertama?

A. 1 jam sebelum
B. 30 menit sebelum
C. Bersamaan
D. Tepat sesaat setelah
E. 30 menit setelah

35. Apoteker membeli obat di pbf dengan harga 25.453 (sudah bersama PPN), berapakah pasien
harus membayar apabila diinginkan margin 25% dan pasien mendapatkan diskon 5%?

A. 29.800
B. 30.200
C. 28.200
D. 25.600
E. 26.700

36. Seorang pasien mengalami osteoporosis dan mendapatkan vitamin b kompleks dan ferro
sulfat. Apakah efek samping yg mungkin dialami pasien?

A. Urtikaria
B. Feses hitam
C. Konstipasi

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
D. Diare
E. Lupa

40. Seorang apoteker di bagian litbang akan mengembangkan formula tablet metformin 500 mg.
Sebagai evaluasi sediaan ditentukan Hausnerr ratio. Parameter apakah yang ingin diketahui
dari evaluasi tersebut?

A. Distribusi ukuran partikel


B. Kompaktibilitas
C. laju alir
D. Kekerasan
E. Jumlah kadar salam sediaan
41. Suatu industri melakukan produksi natrium hialuronat dengan metode aseptis. Pada ruang
kelas manakah produksi dilakukan?

A. A
B. B
C. C
D. D
E. E

42. Suatu IKOT akan membuat obat herbal ekstrak buah kemukus. Sebelum dibuat sediaan
dilakukan proses pengeringan simplisia pada suhu 50°C hingga kadar air kurang dari 10%.
Apakah tujuan proses ini dilakukan?

A. Agar mudah diserbukkan


B. Agar memudahkan distribusi
C. Agar menghambat kontaminasi serangga
D. Menghambat pertumbuhan mikroba
E. -

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
46. Seorang pria memiliki riwayat sering berganti-ganti pasangan. Pria tersebut kemudian
didiagnosis menderita HIV-AIDS. Apa regimen yang tepat untuk pasien tersebut?
(gak inget pilihan jawabannya apa)
Pembahasan: Regimen terapi HIV-AIDS  2 obat golongan NRTI (Nucleosida Reverse
Transcriptase Inhibitor) ditambah 1 obat golongan NNRTI (Non Nucleosida Reverse
Transcriptase Inhibitor).
Obat golongan NRTI  Zidovudine, Lamivudine, Tenovofir, Didanosine, Stavudine,
Abacavir
Obat golongan NNRTI  Nevirapine, Efavirenz, Etravirine, Delavirdine
Obat golongan Protease Inhibitor  Indinavir, Nelfinavir, Ritonavir, Saquinavir, Lopinavir

47. Sebuah rumah sakit ingin melakukan sistem distribusi untuk meningkatkan kepatuhan pasien
rawat inap, yaitu dengan dosis sekali minum. Apa sistem distribusi yang tepat?
a. Persediaan lengkap di ruangan
b. Resep perorangan
c. UDD (unit dose dispensing)
d. ODD (one daily dose)
Jawaban: UDD (unit dose dispensing)  obat ditempatkan dalam kemasan untuk sekali
minum
ODD  obat disiapkan untuk penggunaan sehari
Resep perorangan  obat disiapkan sesuai resep yang diberikan dokter, diberi etiket sesuai
nama pasien
Persediaan lengkap di ruangan (floorstock)  obat diberikan berdasarkan permintaan dokter
dan obat disiapkan dari lemari persediaan obat yang terdapat di ruang perawat/perawatan

48. Terdapat resep sebagai berikut:


R/ Gemfibrozil cap 300 mg No. XXX
S b dd 1
Apa yang harus disampaikan pada pasien terkait aturan pakai obat?
a. Diminum setelah makan pagi dan setelah makan malam
b. Diminum sebelum makan pagi dan sebelum makan malam
c. Diminum setelah makan malam
d. Diminum setelah makan pagi
e. DIminum sebelum tidur
Jawaban  diminum sebelum makan pagi dan sebelum makan malam
Gemfibrozil harus diminum 30 menit sebelum makan pagi dan sebelum makan malam, bdd
berarti 2 kali sehari

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
46. Seorang ibu 30 tahun datang ke apotek ingin membeli obat tetes telinga untuk anaknya yang
berusia 3 tahun. Sebagai seorang apoteker, apa yang harus dijelaskan kepada ibu tersebut
mengenai cara penggunaan obat?

a. Daun telinga ditarik ke belakang atas


b. Daun telinga ditarik ke belakang bawah
c. Daun telinga ditarik lurus ke depan
d. Daun telinga ditarik 90 derajat

(Sumber: http://pionas.pom.go.id/ioni/lampiran-6-petunjuk-praktis-penggunaan-obat-
yang-benar/petunjuk-praktis-penggunaan-obat)

46. Seorang pasien BB 80 kg akan diberikan infus dengan dosis 2 mcg/kg/mL dalam volume
100 mL, tetapi sediaan yang ada di RS 0,16% (b/v). Berapa volume yang harus diambil?
a. 5
b. 10
c. 15
d. 20
e. 30

Penjelasan:
Dosis untuk pasien = 2 mcg/kg/mL x 80 kg x 100 mL = 16 mg
Volume yang diambil = 16 mg x (100 mL/0,16 g) = 10 mL

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
47. Bagian RND suatu industri farmasi sedang mengembangkan obat tablet lepas lambat dengan
menggunakan polimer crosslinking kitosan. Untuk membuktikan bahwa sediaan tablet
berhasil dibuat secara lepas lambat, uji yang perlu dilakukan adalah
a. Disolusi
b. Waktu hancur
c. Kekerasan
d. Keseragaman kandungan
e. Keragaman bobot

49. Seorang bapak membeli obat untuk anaknya yang panas. Apoteker memberikan supositoria
paracetamol. Info apa yang perlu disampaikan kepada bapak tersebut terkait penyimpanan?

a. Rak obat
b. Lemari pendingin
c. Suhu ruang
d. Tempat lembab
e. Freezer

50. Seorang pria berusia 38 tahun datang ke poliklinik penyakit dalam. Setelah melakukan
pemeriksaan lengkap, dokter mendiagnosis pasien tersebut terkena ulkus peptikum akibat
infeksi H. Pylori. Terapi apa yg sebaiknya diberikan?

a. Esomeprazole metronidazol
b. Lansoprazole amoxicillin metronidazole
c. Omeprazole klaritromisin amoxicillin
d. Pantoprazole amoxicillin
e. Rabeprazole klaritromisin metronidazole

51. Gudang IFRS sedang menggolongkan obat untuk disimpan. Obat berikut ini merupakan obat
golongan: 5-FU, nacl 3%, humulin N pen

a. Obat bebas
b. Obat bebas terbatas
c. Narkotika

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
d. Psikotropika
e. Obat high alert

52. Proses pembuatan WFI di suatu industri farmasi terdiri beberapa tahap, diantaranya adalah
tahap Water Softener. Apakah fungsi tahap tersebut? (Uraian soal persisnya tidak ingat, tapi
intinya begitu pertanyaannya)
a. menghilangkan bakteri
b. menghilangkan ion terlarut
c. menghilangkan partikel
d. menghilangkan bau
e. mengurangi kesadahan air

Jawaban : Mengurangi kesadahan air


Pembahasan Soal :

Proses pengolahan raw water menjadi purified water dan water for injection, secara garis
besar dimulai dari penyaringan awal melalui multimedia filter untuk menghilangkan lumpur
dan endapan, lalu disalurkan melalui filter karbon aktif untuk menghilangkan klorin,
kloramin, benzen, pestisida, bahan-bahan organik, warna, bau, dan rasa, selanjutnya
dilewatkan ke water softener filter untuk menghilangkan dan/atau menurunkan
kesadahan air. Selanjutnya dialirkan melalui heat exchanger untuk mengubah suhu air,
difilter kembali melalui micron filter. Lalu, dimurnikan dengan sistem reverse ormosis dan
disempurnakan pemurniannya dengan elektronik deionisasi (EDI). Setelah melewati EDI, air

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
murni ditampung di storage tank. Dari storage tank tersebut, air murni didistilasi dan
dilewatkan melalui UV, kemudian ditampung di WFI storage tank sambil dialirkan terus
menerus dalam sistem loop.

53. Jika akan memesan obat-obatan berikut ini :


1. Parasetamol drop (lupa jumlah dan bentuk sediaan)
2. Ibuprofen tablet (lupa jumlah dan bentuk sediaan)
3. Ibuprofen suppositoria (lupa jumlah dan bentuk sediaan)
4. Ergometrine (lupa jumlah dan bentuk sediaan)
5. Kodein tablet (lupa jumlah dan bentuk sediaan)
6. Klobazam (lupa jumlah, kekuatan sediaan, dan bentuk sediaan)
Berapa surat pesanan yang harus dibuat?
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5
Jawaban : 4
Pembahasan :
Parasetamol dan ibuprofen dapat digabung surat pesanannya menjadi satu.
Ergometrin termasuk prekursor farmasi, dibuat 1 surat pesanan.
Kodein termasuk narkotika, dibuat 1 surat pesanan.
Klobazam termasuk psikotropik, dibuat 1 surat pesanan.
Jadi, total surat pesanannya adalah 4.
Sumber : Permenkes RI no. 3 tahun 2015

64. Seorang pria datang ke dokter dengan keluhan alergi dan urtikaria. Oleh dokter diresepkan
antihistamin. Pasien meminta obat yang tidak menyebabkan kantuk agar tidak mengganggu
aktivitasnya. Obat apa yang diberikan?

a. difenhidramin
b. dimenhidrinat
c. klorfeniramin
d. loratadin
e. lupa
Pembahasan:

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Antihistamin berbeda-beda dalam lama kerja serta dalam derajat efek sedatif dan
antimuskarinik. Semua antihistamin golongan lama menyebabkan sedasi, meskipun
alimemazin (trimeprazin) dan prometazin mempunyai efek sedasi yang lebih besar
dibanding klorfeniramin dan siklizin. Efek sedasi ini kadang-kadang dibutuhkan untuk
mengendalikan gatal karena alergi. Tidak banyak bukti yang menunjukkan bahwa
antihistamin sedatif yang satu lebih baik dari yang lain karena pasien mempunyai respons
yang sangat berbeda satu sama lain. Antihistamin non sedatif seperti setirizin, levosetirizin,
loratadin, desloratadin, feksofenadin, terfenadin dan mizolastin lebih sedikit
menyebabkan efek sedasi dan gangguan psikomotor dibanding golongan lama karena jumlah
obat yang menembus sawar darah otak hanya sedikit. (pionas.pom.go.id)

65. Sebuah apotek melakukan stok opname. Awal bulan: 600.000.000. Harga pembelian:
1.400.000.000. Stok akhir: 400.000.000. Hasil penjualan 2.200.000.000. Berapa HPP nya?

a. 1.600.000.000
b. 1.700.000.000
c. 1.800.000.000
d. 1.900.000.000
e. 2.000.000.000
HPP = Stock opname awal + Pembelian – Stock opname akhir (cmiiw)

66. Seorang pria menderita dyslipidemia diberikan resep orlistat. Konseling apa yang perlu
diberikan?

a. nafsu makan menurun


b. hipoglikemia
c. diare
d. konstipasi
e. feses berminyak
Pembahasan: Efek samping orlistat yang sangat umum: urgensi untuk buang air besar
(BAB), feses berminyak, flatus with discharge, rembesan berminyak dari rektum, sudden
bowel irritation (pionas.pom.go.id)

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
70. Seseorang membutuhkan antihistamin yang tidak menimbulkan efek mengantuk/sedasi,
maka antihistamin apa yang dipilih?
a. Difenhidramin
b. Dimenhidrinat
c. Klorfeniramin
d. Loratadin
e. ((lupa))
Pembahasan:
Difenhidramin, Dimenhidrinat, dan Klorfeniramin merupakan jenis antihistamin generasi
pertama yang memiliki efek sedatif. Efek sedatif ini timbul karena antihistamin generasi
pertama dapat menembus sawar darah otak (blood brain barrier) sehingga dapat menempel
pada reseptor H1 di sel-sel otak. Dengan tidak adanya histamin yang menempel di reseptor
H1 sel otak, kewaspadaan menurun sehingga timbul rasa mengantuk. Sebaliknya,
antihistamin generasi kedua sulit menembus sawar darah otak sehingga reseptor H1 sel
otak tetap diisi histamin, sehingga efek sedatif tidak terjadi. Oleh karena itulah antihistamin
generasi kedua disebut juga antihistamin non-sedatif
(http://www.dipa.co.id/images/article/news/newarticle/Antihistamin.pdf)

71. Setelah minum kotrimoksazol, mengapa pasien disarankan untuk banyak minum?
a. Mengurangi efek samping mulut kering akibat sulfametoksazol
b. Mencegah terbentuknya kristal sulfametoksazol di saluran urin
c. Mempercepat eliminasi obat
d. Membantu absorpsi obat
e. ((lupa))
Pembahasan:

(AHFS 2011)

72. Tahapan pencucian vial dan preparasi alat gelas untuk pembuatan injeksi steril dilakukan
di ruang kelas apa?

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
a. A
b. B
c. C
d. D
e. E
Pembahasan:
4 tingkatan ruangan berkelas:
- Kelas A (setara Kelas 100 (US Federal Standard 209E), ISO 5 (ISO14644-1)
Untuk kegiatan dengan tingkat risiko tinggi, seperti filling produk, handling bahan
steril, kerja aseptis, transfer sediaan yang akan diliofilisasi
- Kelas B (setara Kelas 100 (US Federal Standard 209E), ISO 5 (ISO14644-1)
Background kelas A  cleanroom in which laminar flow workstation is housed
- Kelas C (setara Kelas 10.000 (US Federal Standard 209E), ISO 7 (ISO14644-1)
Untuk less critical stages pada produksi sediaan steril dengan teknis aseptis, seperti
preparasi larutan yang akan disaring
- Kelas D (setara Kelas 100 (US Federal Standard 209E), ISO 5 (ISO14644-1)
Untuk penanganan komponen yang telah dicuci

73. Wanita berusia 20 th yang hamil 16 minggu mengalami hipertensi dengan tekana 160/120
mmHg. Obat yang tepat ialah…
a. alisartan
b. furosemid
c. losartan
d. metildopa

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
e. valsartan

74. ISDN 10 mg No. LX


Di apotek tersedia ISDN 5 mg. Berapa tablet yang dibutuhkan ?
a. 40
b. 60
c. 80
d. 100
e. 120

75. Kloramfenikol syr


S.4 dd cth 1
Informasi apakah yang diberikan apoteker kepada pasien terkait penggunaan obat
a. Setiap 4 jam
b. setiap 6 jam
c. setiap 8 jam
d. setiap 12 jam
e. setiap 24 jam

74. Industri farmasi membuat sediaan zinc sirup dan akan dilakukan pengujian, instrument yang
digunakan untuk pengujian sediaan tersebut adalah
a. AAS
b. Uv-vis
c. Hplc
d. IR
e. Florosensi

75. Akan dibuat sediaan parenteral steril maka air yg digunakan adalah
a. Air destilasi
b. Air destilasi 2x
c. Air bebas CO2
d. Air (lupaa)
e. Air khusus injeksi

76. Diketahui nilai GDP GLP pasien. Seorang dokter ingin memberikan insulin yang bekerja
cepat.

a. Glargine
b. Detemir
c. Lispro
d. Insulin Regular

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
e. NPH

77. Formulasi azitromycin 250 mg. Yang akan digunakan bentuk azitromycin lain. Perhitungan
konversi BM gitu.

85. Seorang wanita datang ke apotek untuk membeli tablet kontrasepsi untuk pertama kalinya.
Apa yg hrs dilakukan apt?

a. Memberi setengah siklus

b. Memberi satu siklus

c. Menyarankan untuk ke bidan

d. Menyarankan untuk ke dokter

e. Memberikan jamu

Jawabannya: menyarankan untuk ke dokter. Alasannya karena tablet kontrasepsi merupakan


golongan OWA 1 yang dapat diberikan oleh apoteker jika pasien telah terlebih dahulu
menemui dokter (tidak untuk penggunaan pertama).

86. Seorang apt akan melaksanakan pengadaan kebutuhan obat untuk 1 thn kedepan namun
terbatas dana.

X V E N
A Insulin Tablet azitromisin Koenzim Q10 kapsul
B Injeksi furosemid Fenitoin Suplemen asam folat
C Abutamin metformin Vitamin C

Manakah yang harus dihapus dr perencanaan?

a. Insulin

b. Inj furosemid

c. Albutamin

d. Vit c

e. Koenzim q10

Jawaban: Yang dapat dihapus dari perencanaan adalah koenzim Q10. Obat-obatan golongan
V (vital) tidak dapat dihapus karena perannya yang sangat penting (life-saving). Sehingga

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
dapat dipertimbangkan untuk menghapus obat-obatannya non esensial yang lebih mahal
(harga koenzim Q10 jauh lebih mahal daripada vitamin C).

87. Dilakukan uji sterilitas larutan infus nacl 0.9% dr bbrp batch. Batch manakah yg positif
palsu?

Batch Kontrol positif Kontrol negatif Sampel


I - - -
II + - -
III + - +
IV + + +
V - + -

a. I

b. II

c. III

d. IV

e. V

Jawaban: batch ke IV. Nilai positif pada sampel tidak dapat dipercaya karena kontrol
negatifnya pun menunjukan nilai +, sehingga batch keempat menunjukan positif palsu.

88. Suatu industri farmasi akan membuat tablet dengan mesin pencetak baru, langkah awal yang
dilakukan adalah mendesain mesin yang digunakan, untuk memastikan bahwa mesin sesuai
dengan kriteria dan spesifikasi yang dibutuhkan, maka harus dilakukan..........
A. Kualifikasi Proses
B. Kualifikasi Desain
C. Kualifikasi Instalasi
D. Kualifikasi Operasional
E. Kualifikasi Kinerja
Pembahasan:

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

89. Industri farmasi akan membuat tablet azitromisin 250 mg, namun yang digunakan adalah
azitromisin dihidrat. Bobot molekul azitromisin adalah 749,02 g/mol dan bobot molekul
azitromisin dihidrat adalah 785,02 g/mol. Berapakah berat tablet jika menggunakan
azitromisin dihidrat..........
A. lupa
B. lupa
C. 289 mg
D. 278 mg
E. 262,01 mg
Pembahasan:
Berat tablet = (BM Azitromisin dihidrat/ BM Azitromisin) x 250 mg
= (785,02/ 749,02) x 250 mg
= 262,01 mg
90. Ada resep
R/ Salbutamol 2 mg x
Zat x
Zat y
m.f. pulv dtd No. X

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Berapa tablet salbutamol yang dibutuhkan jika yang tersedia di Apotek adalah salbutamol 4
mg......
A. 7 tablet
B. 6 tablet
C. 5 tablet
D. 4 tablet
E. 3 tablet
Pembahasan:
Jumlah tablet yang dibutuhkan = (2 mg/ 4mg) x 10 bungkus
= 5 tablet

97. Industri farmasi membuat tablet salut dan mengalami masalah cracking saat proses
penyalutan, solusinya apa
A. Menambah pewarna
B. Menambah konsentrasi gula
C. Menambah konsentrasi plasticizer
D. Mengurangi viskositas penyalut
E. Mengurangi ....

98. Target tekanan darah pasien DM berapa


A. Kurang dr 120/80
B. 120/80
C. Kurang dr 130/80
D. Kurang dr 140/90
E. 140/90

99. Mekanisme zidovudin


A. Menghambat non nucleo
B. Menghambat nucleo
C. Menghambat sint dinding sel
D. Menghambat sint rna
E. Menghambat sint protein

97. Pasien datang ke RS setelah 1 jam tangan, kaki, dan badan sebelah kiri tidak bisa bergerak.
Pasien tersebut oleh dokter didiagnosis stroke nonhemoragik akut, dokter berencana
memberi injeksi….
A. Heparin
B. Enoksaparin

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
C. Alteplase
D. Nimodipin
E. Fondaparinux

(Sumber: Koda Kimble Applied Therapeutics 10th ed halaman 1430)

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
98. Pasien 40 tahun terapi obat menggunakan digoxin dan kolestiramin. Apoteker menyarankan
penggunaan kedua obat dijeda 2 jam karena adanya interaksi obat. Interaksi yang terjadi
yaitu….
A. Menghambat absorpsi
B. Pergeseran ikatan dengan protein
C. Meningkatkan metabolisme
D. Menghambat sekresi aktif tubular
E. Meningkatkan reabsorpsi tubulus

(Sumber: Stockley's Drug Interactions 9th Ed – 2010 Halaman 1093)

100. Penanganan asma dengan mekanisme sel mast

a. teofilin

b. Omalizumab’

c. Prednisilone

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
d. Fluticasone

e. Albuterol

101. Pasien H pylori

a. pantoprazole+amoksisilin

b. rabeprazole +klaritomisin+metronidazole

c. lansoprazole +metronidazole+amoksisilin

d. rabeprazole +klaritomisin

e. lupa

102. Pasien DM mengalami neuropati, tambahan obatnya yang perlu

a. pregabalin

b. sulfonylurea

c. metformin

d. diptagliptin

e. lupa

103. Seorang apoteker di instalasi farmasi rumah sakit menerima vaksin polio. Dan apoteker
diminta menyimpan vaksin tsd di suhu beku. Berapa suhu yang dimaksud?
a. -20 s.d -10oC
b. 2 s.d 8oC  BCG, campak, DPT, TT
c. 8 s.d 15oC
d. 15 s.d 30oC
e. 30 s.d 40oC

104. Seorang wanita 59 tahun dirawat dengan diagnose stroke iskemik tromboemboli, terapi yang
tepat adalah
a. Aspirin
b. Eksanapril
c. Klopidogrel
d. Heparin
e. Manitol

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Stroke emboli merupakan stroke iskemik yang terjadi paling berat, beresiko tinggi
menimbulkan emboli kembali, dan memiliki angka mortalitas yang tinggi. Penyebab stroke
emboli diantaranya adalah karena embolisme yang berasal dari fibrilasi atrium dan karena
tromboemboli aterosklerotik di arteri Salah satu terapi yang digunakan untuk stroke emboli
adalah antikoagulan. Fungsi dari antikoagulan disini adalah untuk untuk mencegah
kekambuhan dari stroke kardioemboli. Antikoagulan terdiri dari berbagai macam seperti
heparin, LMWH (low molecular weight heparin), fondaparinux, dan antikogulan oral
seperti warfarin, dabigatran, rivaroxaban, dan apixaban

105. Seorang wanita 35 tahun hamil trimester 3 diagnosa infeksi saluran kemih. Butuh terapi
antibiotik, berupa
a. Klotrimoksazol  hindari trimester 1. Studi epidemiologi menyatakan ada efek
merugikan seperti lahir premature, BB rendah, preeklamsia. Digunakan jika manfaat
lebih besar dari resiko.
b. Eritromisin
c. Levofloksasin  dihindari, karena kemungkinan efek pada pertumbuhan kartilago
fetus
d. Nitrofurantoin  hindari trimester 3
e. Ko amoxiclav  kategori B. aman digunakan untuk infeksi bagi ibu hamil

112. Seorang pasien datang ke apotek untuk menebus resep sebagai berikut :

R/ Theopyllin 100 mg

Paracetamol 250 mg

Ambroxol 30 mg

m. f da in caps dtd no. XXX

S. 3 dd caps 1 pc

Berapa tablet jumlah Ambroxol yang diperlukan untuk peracikan jika pasien hanya menebus
setengah resep saja. *dimana kekuatan sediaan ambroxol tablet dipasaran adalah 30 mg*

A. 10
B. 15
C. 20
D. 25
E. 30
Pembahasan

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Ambroxol  30 kapsul x 30 mg = 900 mg/ 30 mg = 30 tablet, karena pasien menebus ½ resep
 ½ x 30 tablet = 15 tablet.

113. Seorang pasien berusia 52 tahun menderita Osteoarthritis datang ke apotek berkonsultasi
dengan apoteker dengan keluhan sakit sekitar ulu hati. Apoteker menanyakan kepada pasien
apakah ada obat yang dikonsumsi, ternyata pasien mengonsumsi obat Natrium Diklofenak
50 mg. Sebagai apoteker apakah obat Osteoarthritis pengganti yang direkomendasikan untuk
kondisi pasien tersebut.

A. Meloxicam
B. Ibuprofen
C. Asam Mefenamat
D. Celoxocib  Cox-2 Selektif, namun efek samping kepada gangguan kardiovaskular.
E. Sulindac

114. Obat gangguan saluran pencernaan manakah di bawah ini yang memiliki efek samping
dyskinesia (gangguan pergerakan abnormal) misalnya gangguan gerak wajah, kaki dan
tangan spontan.

A. Metoklopramide
B. Domperidon
C. Lansoparzol
D. Ondansentron
E. Ranitidin  delirium

Pembahasan
Jangan menggunakan metoclopramide lebih dari 12 minggu karena resiko menimbulkan
tardive dyskinesia, yaitu gerakan bibir, lidah, wajah, lengan, dan tungkai spontan tanpa
diperintah (www.ncbi.journal side effect of anti-emetic agent)…

130. Seseorang terjatuh saat mengendarai kuda dan terluka. Untuk mencegahnya terinfeksi
tetanus, sebaiknya diberikan:

a. Vaksin BCG
b. Vaksin DPT
c. Vaksin Hepatitis B
d. Serum anti BCG

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
e. Serum anti DPT
Pembahasan: Tetanus adalah penyakit infeksi akut disebabkan oleh eksotoksin yang
dihasilkan oleh bakteri Clostridium tetani (bakteri anaerob yang mampu bertahan pada
lingkungan ekstrim dan terdapat salah satunya di feses binatang seperti kuda). Penyakit
tetanus ini ditandai dengan peningkatan kekakuan umum dan kejang-kejang otot rangka.
Berdasarkan penatalaksanaan tetanus pada pasien dewasa, pencegahan tetanus dapat
dilakukan dengan menggunakan vaksin anti tetanus (vaksin DPT), namun pada kasus
nomor 130 diketahui bahwa pasien telah terluka akibat jatuh saat mengendarai kudanya,
dan untuk mencegah tetanus dengan waktu yang cepat dapat diberikan serum anti tetanus
atau anti-tetanus immunoglobulin (serum anti DPT)  diberikan antibodinya secara
langsung karena pasien kemungkinan sudah terinfeksi akibat lukanya. Bila diberikan
vaksin DPT, butuh waktu yang lama untuk pembentukkan antibodi. (sumber: Guidelines
for the management of accidental tetanus in adult patients, 2011)
*vaksin merupakan virus/bakteri yang dilemahkan atau yang diinaktivasi.
Vaksin BCG (Bacillus Calmette-Guerin) vaksin untuk pencegahan penyakit TBC
Vaksin DPT (difteri-pertusis/batuk rejan-tetanus)  vaksin untuk pencegahan penyakit
difteri-pertusis/batuk rejan-tetanus
Vaksin Hepatitis B  vaksin untuk pencegahan penyakit hepatitis B
Serum Anti BCG  antibodi Bacillus Calmette-Guerin

131. Diketahui nilai koefisien ekstingsi spesifik suatu zat 0,31 (ml g-1 cm-1). Lebar kuvet 1
cm. Konsentrasi nya 1 % (g/100 ml). Berapakah nilai absorbansi zat tersebut?

a. 0,31
b. 0,031
c. 0,0031
d. 0,00031
e. 0,000031
Pembahasan: Berdasarkan hukum Lambert Beer A = £. b . C

A = Absorbansi, £ = koefisien ekstingsi spesifik (ml g-1 cm-1), b = lebar/tebal kuvet, C =


konsentrasi (gram/100 ml)
0,31 𝑚𝑙 1𝑔
A= 𝑥 1 𝑐𝑚𝑥
𝑔 𝑐𝑚 100 𝑚𝑙

0,31
A= 100
= 0,0031

132. Seorang pria positif terinfeksi bakteri Treponema pallidium (penyakit sifilis). Antibiotik
apa yang tepat untuk mengobati penyakit sifilisnya tersebut?

a. Benzil Penicilin G

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
b. Amoksisilin
c. Azytromisin
d. Flukonazol
e. Ciprofloxacin
Pembahasan: Tatalaksana penyakit sifilis yaitu: Stadium 1: Benzatin, Benzil Penisilin
G(IV) dan stasium 2: Penisilin-Prokain (IV) selama 21 hari. Sumber: Pionas POM RI.
Infeksi Parasit. Pionas.pom.go.id

135. Diketahui akan dibuat tablet alprazolam, dengan bahan yang digunakan antara lain
alprazolam, talk, mg stearat, microcrystalline cellulose, sodium starch glycolate. Hasil uji
kerapuhan menyatakan nilai friabilitas 1,5%. Bahan mana yang mempengaruhi parameter
tersebut?
A. Alprazolam
B. Talk
C. Mg stearat
D. Microcrystalline cellulose  pengisi
E. Sodium starch glycolate

136. Diketahui ibu hamil menggunakan beberapa obat, salah satunya diindikasikan untuk mual. Commented [1]:
Obat apa yang merupakan obat antimual yang aman untuk ibu hamil? Lupa persisnya, tapi pilihan-pilihannya obat antimual
yang boleh buat ibu hamil
A. Metoklopramid
B. Ondansetron
C. Domperidon
D. …
E. …

137. Perhitungan margin (HET = HNA + Pajak Pertambahan Nilai (PPN) 10% + Margin apotek Commented [2]:
25%) Maaf lupa angka persisnya.. tapi ditanyakan margin,
lalu diketahui nilai-nilai untuk menghitungnya jadi
tinggal masuk rumus
138. Berapa lama payback period (tahun) jika diketahui:
Commented [3]:
Modal awal: 20.000.000 Maaf angka persisnya lupa :(
Pendapatan non resep: 15.000.000
Pendapatan resep: 20.000.000
Biaya operasional: 40.000.000
HPP: …
A. 3
B. 4
C. 5
D. 6
E. 7

148. Bagian QC sebuah industri farmasi melakukan pengujian terhadap ekstrak kurkumin.
Salah satu pengujian yang dilakukan adalah menguji ada tidaknya bahan anorganik.
Apakah uji yang dilakukan?

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
A. Kadar sari larut etanol
B. Kadar zat aktif
C. Kadar air
D. Kadar abu tidak larut asam
E. Kadar abu total

149. Apoteker di bagian RnD sebuah indutri farmasi sedang melakukan pengembangan sediaan
gel piroksikam. Komponen sediaan terdiri dari piroksikam, karbomer, TEA,
propilenglikol, nipagil, nipasol, dan air. Salah satu bahan tambahan dimaksudkan untuk
meningkatkan penetrasi (enhancer). Apakah bahan tambahan yang dimaksud?
A. Karbomer
B. TEA
C. Propilenglikol
D. Nipagil
E. Nipasol

Pembahasan :
Karbomer  gelling agent
TEA  pemberi suasana basa untuk karbomer membentuk gelling base
Propilenglikol  enhancer
Nipagil  pengawet
Nipasol  pengawet

150. Bagian QC melakukan penetapan kadar rifampisin dalam tablet. Kandungan rifampisin
dalam tablet adalah 30 mg. Bobot 20 tablet sebesar 2000 mg. Dari 20 tablet yang digerus
akan ditimbang sejumlah serbuk yang setara dengan 300 mg rifampisin. Berapa mg serbuk
yang ditimbang?
A. 2000
B. 1000
C. 600
D. 400
E. 300

Pembahasan :
20 tab = 2000 mg  1 tab = 100 mg @ 30 mg rifampisin
300 rifampisin ~ 10 tab  10 x 100 mg = 1000 mg

154. Seorang perempuan berumur 17 berjerawat dan malu dengan teman-teman sebayanya.
Setelah melakukan assesment ternyata perempuan tersebut mengalami jerawat ringan serta
hidung berkomedo. Obat apa yang anda rekomendasikan sebagai apoteker?

a. Salep prednison

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
b. Gel Aloe vera
c. Krim isotretionin
d. Gel benzoil peroksida
e. Salep oksitetrasiklin

155. Seorang laki-laki berumur 35 thn didianosis menderita HIV dengan CD4 250 cell/mm3.
Kotrimoxazol diberikan untuk meningkatkan keberhasilan terapi. Apa fungsi dari
penambahan terapi tersebut?

a. Menurunkan efek samping ARV


b. Meningkatkan CD4
c. Mencegah infeksi oportunistik
d. Meningkatkan sistem imun
e. Meningkatkan viral load

156. Seorang bapak berumur 35 thn mengidap TB dan sedang menjalanin medikasi AOT tahap
lanjutan. Tetapi setelah sekian lama bapak tersebut berhenti setelah bosan. Karena kondisi
semakin parah, bapak tersebut kembali ke dokter untuk diberikan obat. Apa kombinasi
medikasi yang akan direkomendasikan?

a. 2RHES/6RH
b. 2HES/10HE
c. 2RHZES/RHZE
d. 2RHE3/4RE3
e. 4H3R3E3/4RE3

157. Resep sebagai berikut:

R/ Parasetamol 200 mg
Klorfeniramin maleat 2 mg
Ambroksol 30 mg
Metil prednisolone 2 mg
M.f. pulv dtd No. XII
S. bdd

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Jika di apotek hanya tersedia tablet metil prednisolone dengan kekuatan sediaan 8 mg.
Berapa tablet yang harus diracik?
(a) 5
(b) 4
(c) 3
(d) 2
(e) 1
Pembahasan: Akan dibuat 12 tablet, membutuhkan metil predsinolon sebanyak 12 x 2 mg =
24 mg. Dibagi dengan 8 mg menjadi 3 tablet.

158. Dibuat emulsi dari minyak ikan. Emulsi diukur tegangan permukaannya dengan cincin
Dunoy, keliling cincin adalah 13 cm dan faktor koreksi 0,92. Jika nilai yang terbaca adalah
1950 dyne maka berapakah tegangan permukaan emulsi tersebut (Dyne/cm)?

(a) 60
(b) 62
(c) 69
(d) 80
(e) 138
Pembahasan: tegangan permukaan = F/l * faktor koreksi  F adalah nilai yang terbaca, l
adalah 2 kali keliling (sebenarnya keliling dalam lingkaran + keliling luar).

159. Antrakuinon adalah laksatif yang harus dimetabolisme terlebih dahulu oleh bakteri usus
untuk menjadi bentuk aktifnya. Sediaan ini harus diminum pada:

a. Pagi hari
b. Siang hari
c. Sore hari
d. Malam hari
e. Boleh kapan saja
Pembahasan: antrakuinon  senna glycoside  bekerja dalam 12 jam secara oral sehingga
diminum pada malam hari agar bekerja di keesokan paginya.

160. Kadar ondansetron diukur dengan KCKT detektor UV 216 nm. Satu tablet ditambahkan
metanol 50 ml, sonikasi 30 menit lalu ad to 100 ml. Baku 50 mcg/ml absorbansinya 214000,
sampel absorbansinya 216400. Berapa kadar sampel?

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
161. Hasil pengujian sterilitas:
Bets Kontrol Kontrol negatif Cawan
positif uji
1 - - -
2 + - -
3 + - +
4 + + +
5 - + -
Yang mana yang positif palsu?

162. Uji cawan papar 3 jam, ketentuan CPOB untuk kelas A berapa cfu/ml?

166. Seorang wanita 25 tahun mengeluh belum buang air besar selama 3 hari. Pasien juga merasa
perutnya melilit dan nyeri pada perut bagian bawah. Dokter memberikan resep bisakodil oral
sekali sehari. Pasien menanyakan kapan waktu penggunaan yg paling tepat.
a. malam hari sebelum tidur
b. pagi hari sebelum sarapan
c. pagi hari setelah sarapan
d. sebelum makan siang
e. setelah makan siang
Pembahasan:
Bisakodil adalah stimulant laksatif yang terdapat dalam bentuk sediaan oral dan suppositoria.
Bisakodil dalam bentuk oral bekerja dalam 6-12 jam, sehingga waktu konsumsi yang tepat
adalah malam hari sebelum tidur agar responnya dapat muncul keesokan paginya. Sedangkan
bisakodil dalam bentuk suppositoria bekerja cepat, yakni dalam 15-60 menit sejak
digunakan.
(Lehne’s Pharmacotherapeutics for Nurse Practitioners and Physician Assistants, 2018)

167. Terdapat resep obat tetes mata tobramisin dengan signa


S b.d.d gtt II o. d.
Informasi apa yang disampaikan tentang cara penggunaan?
a. Sehari 2x1 tetes pada mata kiri
b. Sehari 2x2 tetes pada mata kiri
c. Sehari 2x1 tetes pada mata kanan
d. Sehari 2x2 tetes pada mata kanan
e. Sehari 2x2 tetes pada mata kiri dan kanan
Pembahasan :
S (signa) = tandai
b.d.d (bis de die) = sehari dua kali
gtt (guttae) II = 2 tetes
o.d (oculo dextro) = mata kanan

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
168. Quality control di industri farmasi hendak melakukan pengukuran kadar cemaran dalam
bahan aktif. Diambil 0.1521 g sampel dilarutkan dalam 100 ml (etanol:air 1:1). Pengukuran
dilakukan dengan metode HPLC. Dari hasil analisis diperoleh kadar cemaran 0.354 mg/100
ml. Berapakah kadar cemaran (%b/b) dalam bahan aktif?
a. 0.123
b. 0.133
c. 0.183
d. 0.233
e. 0.253
Pembahasan:
Berat sampel = 0,1521 g = 152,1 mg
Berat cemaran = 0,354 mg
0,354
% b/b cemaran dalam sampel bahan aktif = 𝑥 100 % = 0,233 %
152,1

181. Timolol maleat merupakan suatu zat aktif yang biasa digunakan untuk mengatasi penyakit
glaukoma. Mekanisme kerja dari obat ini adalah ...

a. Inhibisi reseptor b1 dan b2


b. Inhibisi reseptor b1 saja
c. Inhibisi reseptor b2 saja
d. Inhibisi reseptor a
e. Inhibisi reseptor a dan b
Pembahasan:
Timolol maleat adalah betabloker antagonis B1 dan B2 pada badan siliari nonpigmen,
dengan begitu mengurangi sekresi dari aqueous humor. Seperti halnya propanolol dan
nadolol, timolol berkompetisi dengan neurotransmitter seperti katekolamin untuk mengikat
reseptor beta 1 adrenergik pada jantung dan otot polos pembuluh darah, dan reseptor beta (2)
pada otot polos bronkus dan pembuluh darah. Blokade reseptor beta 1 akan menghasilkan
penurunan heart rate dan CO, yang akan menurunkan baik tekanan ddarah sistolik maupun
diastolik dan memungkinkan pengurangan refleks hipotensi ortostatic. Blokade beta 2,
menghasilkan peningkatan resistensi pembuluh darah.

181. Rx Timolol maleat 1 fls


S bdd 1 gtt i.o.d
Cara pemakaian dari obat ini adalah ....

a. Dua kali sehari 1 tetes pada kedua mata


b. Satu kali sehari 2 tetes pada mata kanan
c. Satu kali sehari 2 tetes pada kedua mata
d. Dua kali sehari 1 tetes pada mata kiri
e. Dua kali sehari 1 tetes pada mata kanan

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
Pembahasan:
b.d.d = Bis di die = dua kali sehari
gtt = guttae = tetes
i.o.d = in oculo dexter = pada mata kanan

182. Seorang pasien TBC telah menjalani pengobatan TB selama 4 bulan. Pada bulan ke 5, ia
mengaku bosan sehingga menghentikan pengobatan. Setelah itu, Ia kembali ke dokter karena
mulai merasakan keluhan yang sama dan kambuh. Bagaimana regimen obat yang seharusnya
diberikan oleh dokter? (Lupa pilihannya ☹ ......)

Pembahasan:
Karena pasien telah menjalani pengobatan selama lebih dari sama dengan 4 bulan, serta
mengalami kekambuhan. Oleh karena itu digunakan regimen kambuhan atau kategori 2.
Tahap intensif diberikan selama 3 bulan, yang terdiri dari 2 bulan dengan HRZES, setiap
hari. Dianjurkan 1 bulan dengan HRZE setiap hari. Setelah itu, diteruskan dengan tahap
lanjutan selama 5 bulan dengan HRE yang diberikan tiga kali seminggu.
Jadi regimen obatnya adalah: 2HRZES/HRZE/5H3R3E3

183. Suatu perusahaan ingin memproduksi sediaan tetes mata Oksimetazolin HCl. Proses
pembuatan tersebut dilakukan di ruang:

a. A
b. B
c. C
d. D
e. E
Pembahasan : soalnya itu dia proses tahapan mana dalam pembuatan ? :/

185. Suatu perusahaan ingin melakukan filling salep mata gentamisin sulfat. Proses filling ini
dilakukan di kelas:

a. A
b. B
c. C
d. D

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

186. Suatu industri farmasi ingin melakukan evaluasi serbuk pada pembuatan sediaan tablet.
Evaluasi ini dikenal dengan istilah Hausner Ratio. Istilah tersebut berkaitan dengan:

A. Densitas
B. Kompresibilitas
C. Sifat Aliran
D. Volume
E. Massa

196. Sebagai seoarang apoteker di suatu industri farmasi, anda akan membuat tablet alprazolam
yang ter diri dari alprazolam, microcrystalline cellulose, Mg Stearat, Sodium starch
glycolate, dan talk. Hasil evaluasi sediaan tableyt menghasilkan nilai friabilitas sebesar 1.5%.
apa yang menyebabkan hal tersebut?
a. Alprazolam
b. MCC
c. Sodium starch glycolate
d. Mg Stearat
e. Talk

Jawaban : c.sodium thioglycolate


Pembahasan
Friabilitas merupakan suatu parameeter yang menyatakan seberapa kuat tablet jika
dijatuhkan dalam sauatu ketinggian. Nilai friabilitas yang besar menyatakan bahwa tablet
terlalu rapuh dan tidak memenuhi syarat mutu. Tablet yang baik memiliki nilai friabilitas
kurang dari 1 persen.

Sodium starch glycolate merupakan eksipien yang ditambahkan ke dalam tablet sebagai
disintegran. Kurangnya jumlah disintegran mampu menyebabkan friabilitas tablet cukup
tinggi.

197. Seorang Mahasiswa dilarikan ke RS diduga keracunan. Ditemukan beberapa bungkus


paracetamol di saku nya. Antidotum apa yang harus diberikan?
a. Atropin
b. Asetil Sistein
c. Lupa
d. Lupa

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

Jawaban : b.asetil Sistein

198. Seorang bayi berusia 1.5 tahun mengalami demam. Pasien mengalami alergi terhadap pct.
Obat apa yang bisa diberikan?
a. Meloxicam
b. Piroxicam
c. Ibuprofen
d. Tramadol
e. Indometasin

Jawaban : c. Ibuprofen
Ibuprofen merupakan senyawa gologan Anti Inflamasi Non Steroid yang cukup ditolerir oleh
pasien berusia 1.5 tahun. Dosis untuk pediatrik yaitu 5-10 mg/kg/dosis setiap 6-8 jam.

Meloxicam, piroxicam dan indometasin digunakan untuk artritis, bukan sebagai anti
inflamasi. Tramadol di indikasikan untuk nyeri moderate – severe. Maka dari itu, terapi yang
cocok yaitu ibuprofen.

199. Seorang ibu berusia 55 tahun memiliki riwayat hipertensi. pasien sedang dalam kondisi
hamil. obat hipertensi apakah direkomendasikan pada pasien
a. lisinopril
b. amlodipin
c. proponolol
d. captopril
e. labetolol

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI


RESUME COMPILE SOAL-SOAL
TRY OUT UKAI NASIONAL 28 APRIL 2018
SEKOLAH FARMASI INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG
200. Sebuah industri melakukan uji stabilitas percepatan untuk menentukan kedaluarsa pada
produknya. setelah melakukan pengujian didapatkan bahwa dalam 24 bulan tidak ditemukan
perubahan stabilatas dari produk yang signifikan. berapakah waktu kedaluarsa dari produk.
a. 24 bulan
b. 36 bulan
c. 48 bulan
d. 60 bulan
e. 72 bulan

Bonus
200. Sebuah industri melakukan penyimpanan on going untuk produksi. bagaimana kondisi
penyimpanan on going yang dilakukan:
a. penyimpanan berdasarkan ketentuan dari kemasan tertulis
b penyimpanan pada suhu kamar
c. penyinpanan pada suhu dingin
d. penyimpanan pada suhu 4 derajat

“Being successful is not about being smart, it’s about being mentally tough”

APOTEKER ITB 2017 Divisi UKAI

Anda mungkin juga menyukai