Anda di halaman 1dari 2

BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Berdasarkan hasil penelitian dapat ditarik kesimpulan sebagai

berikut:

1. Responden sebagian besar berjenis kelamin perempuan

(83,33%), berpendidikan terakhir DIII Keperawatan (91,70%),

berstatus pegawai tidak tetap (74,00%), dan mempunyai lama

masa kerja kerja < 4,71 tahun (57,30).

2. Kelengkapan pengkajian rekam medis pasien rawat inap di

Rumah Sakit Muhammadiyah Sruweng yang mempunyai

kelengkapan < 64,47% sebesar 53,41%, dan yang mempunyai

kelengkapan ≥ 64,47% sebesar 46,59%.

3. Ada hubungan lama masa kerja perawat dengan kelengkapan

pengkajian keperawatan (signifikansi (p)= 0,001 dan koefisien

korelasi (r) = -0,216). Arah hubungan tersebut adalah negatif,

jadi semakin baru lama masa kerja perawat semakin baik

kelengkapan pengkajian keperawatan yang diisinya. Tingkat

keeratan hubungan tersebut masuk dalam kategori lemah.

81
B. SARAN

1. Kasi Keperawatan sebaiknya dilakukan evaluasi terhadap hasil

pengisian pengkajian keperawatan yang telah dilakukan oleh

perawat dengan cara melakukan analisis kelengkapan terhadap

pendokumentasian pengkajian keperawatan yang telah

dilakukan oleh perawat.

2. Kepada peneliti lain perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk

mencari faktor-faktor lain yang berpengaruh terhadap

kelengkapan pengkajian keperawatan (pengetahuan, status

kepegawaian, umur, jenis kelamin, dan lain-lain).

82

Anda mungkin juga menyukai