Anda di halaman 1dari 36

Buku Panduan

Mitra Uber
Uber Indonesia
2
3
Daftar Isi

Apa itu Uber? 1


Produk Uber 2
Aplikasi Mitra Uber 3
Akun dan Kendaraan 5
Menambahkan Kendaraan 6
Upload Dokumen 6
Kriteria Dokumen Mitra Uber 7
Terkait Kerahasiaan Data
dan Penipuan 10
Menggunakan Aplikasi Mitra Uber 11
Fitur Aplikasi Mitra Uber 12
Papan Beranda 13
Intercom 14
Panggilan Berantai 15
Tombol Jeda 16
Atur Tujuan 17
Harga Ramai 18
HOP ON (uberMOTOR) 19
Momentum dan Bintang / Rating 20
Momentum 21
Bintang/Rating 22
Hubungi Uber 23
Informasi Terkait Penghasilan 25
Melihat Laporan Penghasilan 26
Cara Membaca Laporan
Penghasilan 27
Insentif 29
Kriteria dan Pembekuan Akun 30
1
Apa itu Uber?
Uber adalah aplikasi yang dapat menghubungkan
Mitra Uber dengan penumpang.

Saat ini Uber telah berada di:


6 Benua
70+ Negara
470+ Kota

Di Indonesia, Uber telah berada di:


Kota Jabodetabek Malang
Bali Manado
Balikpapan Medan
Bandung Padang
Bandar Lampung Palembang
Banjarmasin Pekanbaru
Banyuwangi Pontianak
Batam Semarang
Cirebon Serang
Lombok Surabaya
Jambi Surakarta
Makassar Yogyakarta
2
Produk Uber

uberMOTOR uberPOOL
Layanan motor dengan biaya Berbagi kendaraan untuk
sangat terjangkau memaksimalkan pendapatan

uberX uberXPRESS
Layanan mobil dengan Layanan taksi dengan
biaya terjangkau biaya uberX

uberXL uberBLACK
Layanan mobil dengan Layanan mobil yang nyaman
kapasitas lebih besar dan mewah

*ketersediaan setiap produk bervariasi di setiap kota


Aplikasi
Mitra Uber
4
Aplikasi Mitra Uber
Tersedia untuk ponsel berbasis Android dan iOS.
Aplikasi Mitra Uber mencatat trip Anda dengan
memanfaatkan GPS ponsel Anda.

Spesifikasi minimal ponsel:

RAM minimal 2 GB
Jaringan 3G / 4G yang aktif untuk performa
yang lebih optimal
Memiliki memori internal yang cukup
Mengganti bahasa aplikasi harus melalui
pengaturan bahasa ponsel

Download Aplikasi Uber Driver:

Pengguna Android
Temukan Aplikasi “Uber Driver” di Playstore

Pengguna iOS
Temukan Aplikasi “Uber Driver” di App Store
atau kunjungi t.uber.com/ios
5

Akun
dan Kendaraan
6

Menambahkan Kendaraan
Akses partners.uber.com
Mitra dapat menambahkan kendaraan lewat
partners.uber.com, pilih menu Profil >
Kendaraan > Tambah Kendaraan

Upload Dokumen
Akses t.uber.com/dokumen
Anda dapat mengupload persyaratan dokumen
melalui Aplikasi Uber Driver Anda atau melalui
t.uber.com/dokumen

Pada menu ‘Akun’ tekan


‘Dokumen’.
Pastikan semua foto
dokumen Anda jelas,
terang dan keterangan
dapat terbaca.
7
Kriteria Dokumen Mitra Uber
Berikut ini merupakan panduan untuk mitra
dalam mengunggah persyaratan dokumen:
KTP
Gambar jelas, terang, semua keterangan dapat
terbaca
Gambar utuh (tidak terpotong)
Foto pemilik KTP terlihat jelas (gambar kartun
di bawah ini hanya sebagai contoh)
KTP masih berlaku

SIM A / SIM C
Gambar jelas, terang, semua keterangan dapat
terbaca
Gambar utuh (tidak terpotong)
Foto pemilik SIM terlihat jelas (gambar kartun
di bawah ini hanya sebagai contoh)
SIM masih berlaku
8
STNK
Gambar jelas, terang, semua keterangan dapat
terbaca
Gambar utuh 2 sisi STNK (tidak terpotong)
Tahun pembuatan kendaraan memenuhi syarat
batas minimum kota Anda (lihat persyaratan tahun
kendaraan tiap kota di t.uber.com/tahun)
9
SKCK
Gambar jelas, terang, semua keterangan dapat
terbaca
Gambar utuh (tidak terpotong)
Foto pemilik SKCK terlihat jelas (gambar kartun
di bawah ini hanya sebagai contoh)
SKCK masih berlaku
10
Terkait Kerahasiaan Data dan Penipuan
Kerahasiaan Data
Anda bertanggung jawab dalam menjaga kerahasiaan
Username (nama pengguna/email) dan Password
(kata sandi) Akun Mitra Uber Anda.
Dilarang memberikan atau meminjamkan
password Anda kepada siapapun, termasuk
kepada anggota keluarga atau teman dekat
Dianjurkan penggantian password secara berkala

Semua kelalaian atas bocornya username dan


password Akun Mitra Uber adalah di luar tanggung
jawab pihak UBER.

Hati-Hati Penipuan!
Uber TIDAK PERNAH meminta uang tunai / transfer
dari Mitra Uber untuk alasan apapun ataupun
menghubungi untuk meminta data pribadi Mitra
Uber (termasuk username dan password) dan tidak
mentolerir hal tersebut.

Apabila Anda mengalami kejadian di atas, harap


melaporkan kepada kami melalui:
t.uber.com/pungli
Kantor Support Uber terdekat
11
Menggunakan

Aplikasi
Mitra Uber

Akses
Video Pengenalan Aplikasi Mitra Uber
t.uber.com/aplikasi
Simulasi perjalanan pertama Mitra Uber
t.uber.com/tesjalan
12

Fitur
Aplikasi Mitra Uber
13

Papan Beranda
Akses t.uber.com/kartualloy
Papan Beranda (Kartu Alloy) merupakan salah satu
metode komunikasi utama antara Uber dengan
Mitra Uber. Untuk mengakses Papan Beranda, Anda
cukup menggeser ke atas pada layar utama aplikasi.

Informasi yang terdapat di Papan Beranda adalah:


Tips dan trik mengemudi
Informasi ketentuan terbaru
Lokasi dan informasi acara di kota Anda

Cukup menggeser ke atas


pada layar utama, Anda dapat
melihat berbagai informasi di
papan beranda
14

Intercom
Akses t.uber.com/kontakrider
Intercom adalah fitur aplikasi berkirim pesan yang
memungkinkan Mitra Uber dan penumpang untuk
saling komunikasi menggunakan pesan singkat.

Kotak abu-abu adalah pesan


dari Anda, dan kotak putih
adalah pesan dari penumpang
Anda
15

Panggilan Berantai
Akses t.uber.com/berantai
Dengan fitur Panggilan Berantai, Anda dapat
menerima panggilan berikutnya bahkan ketika Anda
sedang mengantarkan penumpang di trip yang
sekarang (saat Anda mendekati tujuan akhir
penumpang di trip yang sedang berlangsung).

Titik merah adalah lokasi


tujuan penumpang di trip
yang sedang berlangsung, dan
titik hitam adalah lokasi
penjemputan penumpang di
trip selanjutnya
16

Tombol Jeda
Akses t.uber.com/tomboljeda
Agar tidak mendapatkan panggilan berantai, Anda
dapat menggunakan fitur Tombol Jeda ketika Anda
masih berada di tengah trip yang sedang
berlangsung, sehingga Anda akan berpindah ke Mode
‘Offline’ secara otomatis saat trip Anda yang
sekarang berakhir.

Pada saat Anda online dan Tekan tombol ‘Menghentikan


sudah menerima pemesanan permintaan baru’. Setelah trip
atau sedang mengantarkan yang sekarang selesai, Anda
penumpang, tekan tombol tiga akan langsung offline secara
garis di kiri atas otomatis
17

Atur Tujuan
Akses t.uber.com/aturtujuan
Anda dapat memilih untuk hanya mendapatkan
trip yang searah dengan tujuan Anda. Fitur ini dapat
digunakan 2 kali sehari.

Pada menu utama Anda, tekan Klik tombol ‘Tentukan Tujuan’


tombol tiga garis untuk menggunakan fitur Atur
di kiri atas Tujuan dan masukkan tujuan
Anda
18
Harga Ramai
Akses t.uber.com/ramai
Harga ramai / perkalian (Surge) muncul ketika
tingkat permintaan sedang tinggi di area tersebut.

Catatan:
Perkalian akan diperbarui setiap menit
Penumpang akan membayar biaya trip
sesuai dengan harga perkalian yang berlaku

Dengan memperbesar tampilan Peta Harga


Ramai, Anda dapat melihat besarnya perkalian harga
ramai di masing-masing area.
Semakin merah warna
suatu area, maka angka
perkalian semakin besar

Harga Ramai:
Berfluktuasi berdasarkan
permintaan penumpang,
termasuk service fee
19

HOP ON (khusus untuk uberMOTOR


di beberapa kota tertentu)
Akses t.uber.com/hoponuber
HOP ON (khusus untuk uberMOTOR) adalah fitur
terbaru Uber yang memudahkan Mitra uberMOTOR
dan penumpang untuk memulai perjalanan secara
instan!

Cukup masukkan PIN dari aplikasi penumpang ke


aplikasi Anda, perjalanan dapat langsung dimulai!

Aplikasi penumpang yang


memesan HOP ON akan
menunjukkan PIN
20

Momentum
dan Bintang / Rating
21
Momentum
Akses t.uber.com/momentumclubid
Momentum adalah program penghargaan untuk
Mitra Uber yang aktif. Jenis-jenis momentum dapat
dilihat dari Papan Beranda (Kartu Alloy) di aplikasi
Anda. Mitra Uber bisa mendapatkan promo dari
berbagai bisnis di kota Anda.

Syarat untuk bergabung di Program Momentum Club:


Total trip yang diselesaikan minimal 20 trip
Rata-rata bintang (rating) Mitra Uber minimal 4.5
Aktif di bulan sebelumnya (minimal melakukan
1 trip)

Promo hadiah akan


diperbarui setiap bulan
22
Bintang/Rating
Akses t.uber.com/5bintang
Bintang (rating) Anda menunjukkan tingkat
kepuasan penumpang terhadap pelayanan Anda dan
Mitra Uber juga dapat memberi rating untuk
semua penumpang Anda.

Catatan penting:
Akun Mitra Uber yang sering mendapatkan bintang
rendah atau tingkat pembatalan yang berlebihan
akan dibekukan.

Ayo usahakan untuk


selalu mendapatkan
bintang 5 di tiap
perjalanan!
23

Hubungi
Uber
24
Melalui Aplikasi
Dapatkan bantuan via Aplikasi Uber Driver
atau buka help.uber.com
Anda dapat menghubungi kami melalui Aplikasi
Mitra Uber Anda, ikuti langkah berikut ini:
Klik menu Penghasilan
Klik Riwayat Perjalanan
Pilih perjalanan yang terkait
Klik tombol Bantuan

Melalui Phone Support


Driver Support Call Center:
001-8030-161-215
(Layanan bebas pulsa)

Jam Operasional:
Senin - Minggu
(8.00 - 19.00 WIB)

Melalui Kantor Support


Akses t.uber.com/lokasi
Anda dapat mengunjungi lokasi kantor support kami
untuk layanan bantuan seputar Akun Mitra Uber,
pendaftaran dan aktivasi Akun, masalah perjalanan,
masalah pembayaran, pengambilan Atribut (untuk
uberMOTOR), serta sesi informasi / penjelasan
lainnya.
25

Informasi terkait
Penghasilan
26
Melihat Laporan Penghasilan
Akses t.uber.com/laporan
Anda dapat membaca Laporan Penghasilan dan
Performa (seperti tingkat penerimaan, jumlah jam
online, dll) melalui aplikasi Anda.

Catatan penting:
Rincian penghasilan tersedia dalam laporan
mingguan dan harian

Dari menu ‘Penghasilan’, pilih Rincian Laporan Mingguan


periode atau tanggal rincian akan langsung tampil di layar.
laporan, kemudian tekan Geser layar ke atas untuk
tombol ‘Total Bayaran’ melihat Performa Anda
27

Cara Membaca Laporan Penghasilan


Pada Penghasilan Mingguan, Anda dapat melihat
rincian dari Laporan Pembayaran Anda, yang
meliputi:

1. Penghasilan Perjalanan: Total penghasilan yang


Anda dapatkan dari biaya perjalanan setelah
dipotong dengan Biaya Uber
Biaya: Total penghasilan murni yang Anda
dapatkan dari perjalanan bersama penumpang
(menggunakan metode pembayaran tunai, kartu
kredit, promo ataupun Kredit Uber)

Penyesuaian: Penyesuaian terhadap perjalanan


yang bermasalah (contoh: Masalah GPS)

Peningkatan: Peningkatan dari Jaminan Harga


Ramai dimana perkalian Harga Ramai diberikan
oleh Uber

Ramai: Peningkatan dari Harga Ramai yang


dikenakan kepada Penumpang

Biaya Uber: Biaya yang dikenakan Uber kepada


Mitra Uber
28
2. Insentif dan Pembayaran Lain: Rincian Insentif
yang didapatkan / tidak didapatkan serta biaya
lain-lain. Apabila Anda tidak melihat bagian ini,
laporan pembayaran masih belum final
Insentif: Jumlah insentif yang didapatkan /
tidak didapatkan beserta dengan dengan
penjelasannya

Rekomendasi: Bonus referral (undangan) yang


didapatkan dari mengundang teman atau
keluarga untuk bergabung menjadi Mitra Uber

Biaya Koperasi: Biaya potongan dari Koperasi


yang bekerja sama dengan Uber di kota Anda
beroperasi

Biaya Atribut: Biaya potongan mingguan untuk


atribut uberMOTOR

3. Omset Tunai: Uang tunai yang telah dikumpulkan


selama periode laporan penghasilan tersebut

4. Deposit Bank: Jumlah penghasilan yang akan


ditransfer oleh Uber kepada Mitra Uber
(Penghasilan + Insentif – Uang tunai yang telah
dikumpulkan)
29
Insentif
Akses t.uber.com/bacainsentif
Anda bisa melihat pengumuman insentif dari:
Papan Beranda (Kartu Alloy)
Laman Promosi (Promotions) di menu penghasilan
(Earnings) di Aplikasi Mitra Uber Anda

Bentuk insentif* pada umumnya:


Boost / Jaminan Biaya Ramai (berbeda dengan
Harga Ramai / Perkalian / Surge)
Bonus Penghasilan yang disesuaikan dengan
jumlah perjalanan yang Anda selesaikan

*) Ketersediaan dan bentuk insentif bervariasi di tiap


kota dan produk Uber
Biaya trip Anda akan dikalikan
sesuai peningkatan Jaminan Biaya
Ramai di area tersebut

Jaminan Biaya Ramai (Boost):


Insentif akan berubah tergantung
keterangan jam atau hari, tidak
termasuk service fee
30

Kriteria Pembekuan Akun


Akses t.uber.com/himbauan
Terkait kualitas:
Rating rendah
Tingkat pembatalan tinggi
Menolak perjalanan kartu kredit atau promo
Memilih-milih tujuan
Meminta penumpang untuk membatalkan

Terkait keselamatan:
Pelanggaran lalu lintas
Kekerasan fisik/verbal
Menguntit penumpang
Pelecehan seksual
Aktivitas kriminal atau ilegal
Mengemudi dengan tidak aman (mengantuk,
mengebut, dll)

Terkait penipuan & penyalahgunaan:


Membuat akun duplikat
Membuat perjalanan palsu
Dokumen yang tidak akurat
Menggunakan akun orang lain
Menggunakan kendaraan yang berbeda / tidak
terdaftar
Membawa orang lain (teman/ keluarga) selain
penumpang
Memiliki penumpang langganan
Menagih uang lebih dari layar hijau
31

Terima kasih telah membaca


Buku Panduan Mitra Uber!

#SalamUberOn
32

#UBER4INDONESIA
“Untuk Indonesia yang lebih baik”
Buku Panduan ini adalah hasil kolaborasi dengan:
Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan
Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Lampung, Banten, DKI
Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa
Yogyakarta, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Barat,
Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara
dan Sulawesi Selatan

Koperasi Jasa Trans


Usaha Bersama

Jawa Barat Bali Jawa Timur

Koperasi Adil Sejahtera KSU ASEP Koperasi Wiratama


Pamitran Raharja Mandiri

Anda mungkin juga menyukai