Anda di halaman 1dari 2

Agar peternakan dapat berlangsung lama, areal tersebut perlu memenuhi syarat.

Berikut syarat
suatu areal layak menjadi tempat peternakan.

Dekat dengan sarana produksi dan pihak pemasaran


Areal yang dekat dengan sarana atau keperluan produksi sangat menunjang pelaksanaan dalam
beternak. Dengan dekatnya lokasi tempat keperluan produksi, berarti akan efisien dalam waktu
dan biaya (transportasi). Selain itu, akan lebih baik lagi kalau areal peternakan dekat dengan pihak
pemasaran. Namun, hal ini menjadi pilihan kedua setelah lokasi dekat dengan keperluan produksi.
Hal ini disebabkan oleh adanya pihak pemasaran (pengumpul) yang datang ke peternakan.

Jauh dari keramaian


Areal peternakan sebaiknya jauh dari keramaian karena suasana yang ramai membuat ayam tidak
tenang. Sebaliknya, kehadiran ayam dikeramaian juga membuat banyak orang tidak suka, entah
karena bau atau berisiknya ayam.

Areal sesuai dengan peruntukannya


Peternakan ayam kampung tidak dapat Anda dirikan di sembarang tempat. Perhatikan lokasi dan
tanyakan keperuntukan pemakaian tanah atau lahan yang bersangkutan kepada Pemda setempat.
Ingat! Perubahan dapat cepat terjadi, misalnya areal yang dulu berupa sawah, dalam dua tahun
mulai berdiri perumahan. Dari segi lain, peternakan Anda belum balik modal, sementara itu protes
penghuni mulai gencar ke peternakan Anda. Sebagai saran, lihat peruntukan tanah di Pemda atau
Bappeda setempat karena tiap kabupaten memiliki rencana tata ruang dan peruntukan areal
sendiri-sendiri.

Dekat dengan sumber air


Air merupakan kebutuhan utama dalam beternak, baik untuk air minum maupun untuk
membersihkan kandang. Oleh karena itu, sebaiknya memilih areal yang dekat dengan sumber air.
Sumber air ini dapat berupa sumur atau sungai.

Anda mungkin juga menyukai