Anda di halaman 1dari 1

Yang dicegah adalah penyakit atau kondisi-kondisi medis penyebabnya seperti yang diuraikan di

atas, untuk hal-hal yang dapat dicegah. Bila terjadi karena kondisi medis yang tidak dapat dicegah,
maka tidak ada yang dapat dilakukan. Tapi secara umum menjalani hidup yang sehat, dan bergaya
hidup ginjal sehat merupakan tindakan yang bijak mencegah segala bentuk penyakit ginjal. Gaya
hidup yang sehat mencakup; makan yang teratur, menjauhi rokok dan asap rokok orang lain, olah
raga yang rutin dan terukur, istirahat yang cukup, stres yang terkontrol, dan hati yang senantiasa
bahagia.

Oksigen

 Beri oksigen pada semua anak dengan wheezing dan distres pernapasan berat.
 Metode yang direkomendasikan untuk pemberian oksigen adalah dengan nasal
prongs atau kateter nasal. Bisa juga menggunakan kateter nasofaringeal. Pemberian
oksigen terbaik untuk bayi muda adalah menggunakan nasal prongs.
 Teruskan terapi oksigen sampai tanda hipoksia menghilang.

Perawat harus memeriksa sedikitnya tiap 3 jam bahwa kateter atau prongs berada dalam posisi
yang benar dan tidak tersumbat oleh mukus dan semua sambungan terpasang aman.
Perawatan penunjang

 Jika anak demam (≥ 39º C) yang tampak menyebabkan distres, berikan parasetamol.
 Pastikan anak yang dirawat di rumah sakit mendapatkan cairan rumatan harian secara
tepat sesuai umur (lihat Bab 10 bagian 10.2), tetapi hindarkan kelebihan
cairan/overhidrasi. Anjurkan pemberian ASI dan cairan oral.
 Bujuk anak untuk makan sesegera mungkin setelah anak sudah bisa makan.

Pemantauan
Anak yang dirawat di rumah sakit seharusnya diperiksa oleh seorang perawat sedikitnya setiap
3 jam dan oleh seorang dokter minimal 1x/hari. Pemantauan terapi oksigen seperti yang
tertulis di atas. Perhatikan khususnya tanda gagal napas, misalnya: hipoksia yang memberat
dan distres pernapasan mengarah pada keletihan.
Komplikasi
Jika anak gagal memberikan respons terhadap terapi oksigen atau keadaan anak memburuk
secara tiba-tiba, lakukan pemeriksaan foto dada untuk melihat kemungkinan pneumotoraks.
Tension pneumothorax yang diikuti dengan distres pernapasan dan pergeseran jantung,
membutuhkan penanganan segera dengan menempatkan jarum di daerah yang terkena agar
udara bisa keluar (perlu diikuti dengan insersi kateter dada dengan katup di bawah air untuk
menjamin kelangsungan keluarnya udara sampai kebocoran udara menutup secara spontan
dan paru
mengembang).

Anda mungkin juga menyukai