Anda di halaman 1dari 6

LAPORAN PROGRAM MAGANG III

Di SD NEGERI 064984

Diajukan untuk Melengkapi Persyaratan

Penyelesaian Mata Kuliah Program Magang III

Oleh:

Nama : Bella Karerina Panggabean

NIM : 151021008

Semester : VII

Program Studi : S1 PGSD

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SARI MUTIARA INDONESIA

2018
HALAMAN PENGESAHAN

LAPORAN PROGRAM MAGANG III

Di SD NEGERI 064984

Nama : Bella Karerina Panggabean

NIM : 151021008

Telah diperiksa dan disetujui oleh:

Kepala Sekolah, Guru Pamong

Hj.Mukjizah Pohan S.Pd Indra Gunawan Butar-Butar, S.Pd


NIP. 195903231984042003

Mengetahui,

Dosen Pembimbing I Dosen Pembimbing II

Orde Koria Saragih, S.Pd , M.Ed Merry Silalahi, M.Si


NIK : 273.03.2017 NIDN : 0115108801
KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah
memberikan rahmat serta karuniaNya sehingga penulis dapat menyelesaikan laporan Magang
III di SD NEGERI 064984 Medan.
Laporan Magang III ini disusun sebaik mungkin berdasarkan hasil pengamatan
langsung proses pembelajaran di kelas IV (empat) yang penulis lakukan diSD NEGERI
064984 Medan mulai pertengahan bulan Oktober – pertengahan bulan November 2018.
Laporan ini merupakan salah satu tugas dalam menyelesaikan mata kuliah Magang III
semester VII pada program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FIP Universitas Sari
Mutiara Indonesia.
Saat melaksanakan kegiatan Magang III diSD NEGERI 064984 Medan, penulis banyak
mendapatkan bimbingan dan arahan dari berbagai pihak baik secara langsung maupun tidak
secara langsung, sehingga laporan ini dapat terselesaikan. Oleh karena itu, penulis tidak lupa
mengucapkan terima kasih kepada :
1. Ibu Dra.Panni Ance Lumbantobing,M.Psi selaku Dekan Program Studi Pendidikan
Guru Sekolah Dasar FIP Universitas Sari Mutiara Indonesia.
2. Ibu Orde Koria Saragih, S.Pd, M.Ed selaku dosen pembimbing magang.
3. Ibu Hj.Mukjizah Pohan,S.Pd selaku Kepala SekolahDi SD NEGERI 064984 Medan.
4. Bapak Indra Gunawan Butar-Butar, S.Pd selaku guru pamong kelas IV di SD
NEGERI 064984 Medan.
5. Dan terakhir kepada semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu, yang telah
memberikan bantuan dalam penulisan laporan.
Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan laporan ini masih banyak kekurangan.
Oleh karen itu, penulis mengharapkan kritik,ide serta saran-saran yang positif dari semua
pihak demi kesempurnaan laporan ini.

Medan, Desember 2018

Bella Karerina Panggabean


NIM : 151021008
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL....................................................................................

LEMBAR PENGESAHAN.........................................................................

KATA PENGANTAR..................................................................................

DAFTAR ISI................................................................................................

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang..................................................................................
B. Tujuan Magang..................................................................................

BAB II PEMBAHASAN

A. Visi, Misi dan Tujuan Sekolah.........................................................


B. Organisasi Sekolah...........................................................................
C. Sumber Daya Manusia di Sekolah guru, Siswa dan Tenaga Kependidikan
D. Sarana dan Prasarana.......................................................................
E. Prestasi Sekolah dan Kegiatan Pendukung......................................

BAB III HASIL KEGIATAN MAGANG

A. Menelaah kurikulum dan menyusun RPP mata pelajaran dibawah bimbingan guru
pamong.............................................................................................
B. Menyusun perangkat pembelajaran dibawah bimbingan guru pamong
C. Mengamati proses pembelajaran di kelas yang dilaksanakan guru mata pelajaran
D. Melaksanakan pembelajaran dibawah bimbingan guru pamong......
E. Membimbing kegiatan ektrakurikuler dibawah bimbingan guru pamong
F. Refleksi...........................................................................................

BAB IV PENUTUP

A. Simpulan.....................................................................................
B. Saran............................................................................................
BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pendidikan merupakan suatu proses untuk mencerdaskan kehidupan bangsa.


Untuk memenuhi tujuan ini, maka calon-calon pendidik masa depan perlu dibekali
bukan hanya dengan ilmu pengetahuan yang baik (berupa teori)tetapi juga dengan
sikap, kemampuan (skill) mengajar yang baik pula. Universitas Sari Mutiara
Indonesia turut mendukung proses pendidikan dengan memunculkan program-
program yang bermanfaat bagi calon pendidik yaitu mahasiswa/i program studi PGSD
(Pendidikan Guru Sekolah Dasar), yaitu mata kuliah magang. Dibawah naungan
Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), prodi PGSD ini membagi mata kuliah magang
tersebut ke dalam tiga (3) tahapan.
Tahap pertama, yaitu Magang I yang dilaksanakan di semester III (tiga) yaitu
program yang dilaksanakan dengan melakukan observasi (pengamatan) terhadap
sekolah yang ditentukan oleh peserta magang itu sendiri. Tahap kedua, yaitu Magang
II yang dilaksanakan di semester V (lima). Di Magang II ini, peserta magang
diarahkan untuk bisa membuat RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran) yang benar
sesuai dengan proses pembelajaran yang berlangsung di kelas. Dan, pada tahapan
terakhir yaitu Magang III yang dilaksanakan di semester VII (tujuh). Di sini, peserta
magang mengaplikasikan pengajaran langsung di dalam kelas di sekolah tempat
magang yang telah ditentukan oleh peserta magang itu sendiri.
Tulisan ini merupakan laporan magang III penulis. Magang III ini
dilaksanakan di SD Negeri 064984, Jl. Kapten Muslim Medan. Magang III ini
dilaksanakan selama 30 (tiga puluh) kali pertemuan, yaitu dimulai dari pertengahan
oktober sampai pertengahan bulan 24 Oktober 2018 sampai pertengahan bulan 27
November 2018. Proses magang diawali dengan melakukan konsultasi dengan guru
pamong, hal ini dilakukan secara bertahap, sampai akhirnya guru pamong
mengizinkan penulis langsung mengajar atau meng-handle kelas-nya.
Diharapkan dengan adanya mata kuliah Magang III ini, mahasiswa Pendidikan
Guru Sekolah Dasar Universitas Sari Mutiara Indonesia mampu menjadi guru yang
profesional yang berkomitmen, mampu membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran
sebagai senjata dalam mengajar dan mampu mengenali kemampuan peserta didiknya
didalam dan diluar kelas.
B. Tujuan Magang

1) Menghasilkan calon guru yang memiliki kemampuan untuk membantu


mewujudkan tujuan pendidikan.
2) Mempersiapkan calon guru yang lebih mengenal lingkungan sekolah dan
lingkungan profesi nya sehingga mampu untuk melakukan kegiatan praktik
mengajar dalam mata kuliah magang III.
3) Calon guru mampu mengembangkan perangkat pembelajaran dari Rencana
Pelaksanaan Pembelajaran yang dibuat.
4) Calon guru mampu mengembangkan refleksi hasil pengamatan proses
pembelajaran.
5) Mengajar dengan bimbingan guru pamong dan dosen pembimbing.
6) Untuk memenuhi tugas mata kuliah Magang III

Anda mungkin juga menyukai