Anda di halaman 1dari 2

Tugas Perorangan ke-3

(Minggu 5 / Sesi 5)

Essay
1. Apakah perbedaan antara theft act dengan concealment? Apakah perbedaan yang
metode yang digunakan dalam pendeteksian masing-masing tipe fraud tersebut!
2. Sebutkan beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkan bukti dalam bentuk
dokumen dalam pendeteksian concealment!

Case
3. Perusahaan XYZ adalah perusahaan yang relatif kecil bergerak di bidang laundry,
bisnisnya telah berlangsung selama beberapa waktu dan berada pada kondisi yang
stabil. Namun semenjak perusahaan merekrut karyawan baru, uang kas masuk
menjadi berkurang dan klaim kupon promosi dari pelanggan menjadi meningkat
drastis. Pemilik laundry sangat terkesan dengan kinerja karyawan baru tersebut,
namun curiga terhadap praktik pengelolaan kasirnya. Ketika membandingkan
penjualan tunai dan memeriksa penjualan menggunakan kartu kredit, pemilik
menemukan bahwa klaim penggunaan kupon promosi lebih banyak digunakan untuk
transaksi tunai. Pemilik tidak ingin menuduhkaryawan baru apabila dia tidak bersalah,
tetapi ingin mencari tahu bila fraud terjadi. Pemilik mempekerjakan anda sebagai
seorang yang ahli di bidang fraud untuk memberikan masukan mengenai bagaiman
cara untuk mendapatkan bukti yang menentukan apakah fraud terjadi. Metode
investigasi seperti apakah yang tepat diterapkan dalam kasus ini?

4. Geofrey, seorang internal audit untuk toko buku online HHG, sudah melakukan
investigasi sebuah kasus penggelembungan fraud yang telah terjadi selama dua bulan.
Setelah melakukan pencarian pencatatan perusahaan dan karyawan, kunjungan ke
karyawan lama, taktik pengamatan, dan akhirnya melakukan wawancara dengan
beberapa rekan kerja, Geofrey berkesimpulan bahwa Flemming, kepala departemen
bagian pengiriman dan penerimaan telah terlibat dalam sebuah skema permainan
dengan suplier/kickback, merugikan perusahaan ratusan ribu dollars. Akhirnya dengan

0184F – Audit Atas Kecurangan


bukti yang telah diperoleh, Geofrey bertemu dengan Flemming dan berusaha
mendesak agar Flemming mengakui perbuatannya.
a. Apakah skema dan langkah-langkah yang dilakukan oleh Geofrey telah sesuai
dengan metode investigasi fraud yang benar?
b. Ketika melakukan investigasi kasus fraud, mengapa penting untuk bekerja secara
kedalam/inward dan menunggu saat yang tepat baru kemudian mewawancarai
tersangka pada tahap akhir investigasi?

0184F – Audit Atas Kecurangan

Anda mungkin juga menyukai