Anda di halaman 1dari 6

BAB I

PENDAHULUAN

A. Produk

Poppy Felt Craft

Produk dari usaha ini adalah produk kerajinan olahan dari bahan flanel yang

menghasilkan beragam jenis bunga yang dirangkai kemudian dihias serta

dibungkus menjadi buket bunga yang cantik.

Arti dari makna judul usaha tersebut yakni “Poppy” yang berarti bunga, lucu,

memiliki jiwa pembimbing dan penyembuh, berwawasan luas dan memerlukan

banyak kebebasan. Sedangkan “Felt Craft” yakni kerajian yang terbuat dari felt atau

kain flanel, sehingga nama usaha tersebut bermakna kerajinan bunga yang terbuat

dari kain flanel. Selain itu, kami juga mengkombinasikan antara bunga dengan

talenan kayu dan midangan sebagai media nya sehingga dapat dipadukan menjadi

hiasan dinding yang bernilai jual tinggi. Box kado dan juga corong plastik juga

menjadi media lain yang kami gunakan untuk dijadikan sebagai wadah kreasi bunga

berbentuk karakter, huruf maupun angka. Produk-produk tersebut sangat cocok

diberikan sebagai souvenir, hadiah ulangtahun, hadiah untuk orang terkasih, hadiah

kenang-kenangan untuk mahasiswa yang sedang wisuda, dan lain-lain.

B. Latar Belakang

Kain flanel atau felt adalah jenis kain yang dibuat dari serat wol, tanpa ditenun.
Seiring berjalannya waktu, kain flanel semakin di kenal banyak orang, terutama
dikalangan pengrajin rumahan. Kain flanel juga mudah didapatkan di toko-toko
perlengkapan jahit dan toko perlengkapan kerajinan tangan. Salah satu hal yang
menarik dari kain flanel adalah warnanya yang beraneka ragam, selain itu tekstur
kainnya juga lembut dan mudah dibentuk sehingga aman untuk seluruh kalangan.

Saat ini trend di masyarakat semakin berkembang. Aneka kerajinan tangan dari
flanel bisa dibentuk menjadi bermacam – macam bentuk dengan warna yang
menarik. Buket bunga flanel memang sudah tidak asing dikalangan masyarakat.
Namun kurang beragamnya bentuk bunga yang dihasilkan oleh penjual lain,
menjadi pendorong bagi kami untuk berinovasi dengan mencoba membuat jenis
bunga lain yang banyak dikenal masyarakat namun belum diaplikasikan menjadi
rangkaian buket bunga. Selain itu, konsumen pun tentunya menginginkan bentuk
bunga yang dibuat sesuai dengan apa yang diinginkan. Oleh karena itu kami
menyediakan layanan buket bunga custom, sehingga konsumen dapat menentukan
ukuran dan bentuk buket serta jenis bunga apa saja yang disediakan.

Banyaknya Perguruan Tinggi di kota ini juga menjadi peluang yang besar bagi
kami karena sasaran utama kami yaitu bagi para mahasiswa. Dengan diadakannya
acara wisuda diberbagai kampus disekitar Kota Serang ini menjadi sumber
pendapatan yang cukup besar bagi kami, karena pada saat musim wisuda kami akan
sering menerima banyak orderan untuk hadiah/tanda kenang-kenangan dari rekan-
rekan yang sedang diwisuda. Selain itu, kami juga terjun langsung (jemput bola) di
acara-acara wisuda yang sedang berlangsung, kegiatan tersebut tentunya menjadi
kesempatan bagi kami untuk memperkenalkan produk yang kami jual kepada
masyarakat luas.
C. SISTEM BISNIS

Jenis usaha yang kami kelola yakni jenis usaha rumahan yang produksinya
dilakukan secara manual menggunakan tangan dengan sentuhan kreatifitas. Dengan
persaingan yang ketat karena banyaknya penjual sejenis, kami berusaha
mengatasinya dengan harga jual yang terjangkau bagi konsumen. Selain itu,
keunggulan dari produk kami yaitu lebih rapi, jenis bunga serta buket yang
ditawarkan beragam, menyediakan layanan custom bentuk warna dan ukuran, serta
bunganya yang harum meskipun tidak tahan lama.

Tabel Susunan Personalia dan Tugas Kerja

Posisi Deskripsi Tugas Kerja Kompetensi


Tiara 1. Bertanggungjawab  Mampu mengkoordinasikan
Grandis N terhadap seluruh kegiatan segala sumber daya yang ada
sebagai usaha yang dijalankan. baik anggota, karyawan
Direktur 2. Mengawasi dan maupun pihak kerjasama.
melakukan proses  Memiliki kemampuan
produksi dan komunikasi, serta strategi
pengemasan. negosiasi kerjasama dengan
3. Menjalankan komunikasi baik
internal maupun eksternal  Berpengalaman dalam bidang
dengan pihak-pihak bisnis dan pengembangan
kerjasama. suatu produk.

M. Nur 1. Bertanggungjawab  Memiliki kemampuan


Ramdani terhadap proses produksi, melakukan inovasi produk
Tubagus penentuan model/jenis dengan tetap menjaga kualitas
Fikran M produk, hingga standar mutu produk.
sebagai pengemasan produk.  Memiliki kemampuan
Manajer 2. Menentukan standar melakukan design, pencetakan
Produksi mutu produk dan inovasi dan pengemasan.
pengembangan kedepan.

Cici  Berpengalaman
Rahmawati 1. Menentukan sistem dan mengidentifikasi potensi
Sebagai segmentasi pasar, segmentasi pasar dan
Manajer kemasan, produk, dan pemasaran serta merumuskan
Pemasaran riset pasar serta mampu strategi menghadapinya.
menangani segala  Mengenal daerah sasaran
keluhan pelanggan. pasar, serta mengetahui ilmu
2. Membangun dan sosial dan psikologi
Melakukan publikasi konsumen.
melalui jejaring sosial,
pamflet, dan pemasaran
langsung kepada
konsumen.
D. CARA PENJUALAN

Di era modern ini strategi yang umum digunakan yaitu dengan mengadakan

promosi melalui bermacam aplikasi online karena mudah dijangkau oleh

masyarakat luas.

Kami memulai pemasaran dengan melakukan sistem penjualan melalui media

sosial seperti:

 Instagram: @Poppyfc.pwt

 Line: @hso9224p

 WA: 082133501685

Namun saat ini kami berencana akan memperluas wilayah usaha hingga ke

berbagai kota, dan memiliki banyak reseller dari luar kota. Kami akan memperluas

jangkauan produk melalui promosi di media sosial seperti Instagram, Facebook,

dan Toko-toko online lainnya.

Beberapa strategi pemasaran untuk usaha ini yaitu antara lain melalui

pemberian kartu nama usaha/logo disetiap bunga yang telah diproduksi, promosi di

media sosial (mengikuti paid promote di online shop yang sudah terkenal),

pemasaran langsung saat acara-acara wisuda, menggunakan sistem cash on delivery

kepada konsumen, kami juga meminta testimoni dari setiap konsumen mengenai

hasil bunga yang telah konsumen beli, sehingga kami dapat mengetahui kritik dan

saran untuk menjadikan usaha ini lebih baik lagi kedepannya. Selain itu, jika banyak

respon baik dari konsumen dengan pelayanan serta produk yang kami hasilkan dan

merasa puas maka dengan adanya testimoni ini akan menarik minat masyarakat

lainnya untuk membeli karena produk yang dihasilkan sudah terjamin kualitasnya.

Dengan harapan permintaan produk kami semakin meningkat dan dapat dikenal
tidak hanya di daerah Serang namun hingga daerah-daerah di luar Serang.

Anda mungkin juga menyukai