Anda di halaman 1dari 1

Takipnea

Takipnea adalah suatu kondisi yang mengambarkan pernapasan yang cepat dan dangkal karena
ketidakseimbangan antara karbon dioksida dan oksigen di dalam tubuh.

Bradipnea
Bradipnea adalah penurunan tingkat pernapasan, biasanya di bawah sepuluh napas per menit.

Apnea adalah penghentian sementara bernapas selama tidur, seringkali mengakibatkan kantuk di
siang hari.

Hiperventilasi (hyperventilation) adalah keadaan napas yang berlebihan akibat kecemasan yang
mungkin disertai dengan histeria atu serangan panik.

Apabila ventilasi alveolar menurun, maka PaCO2 akan meningkat. Atelektasis akan
menghasilkan hipoventilasi. Atelektasis merupakan kolaps alveoli yang mencegah pertukaran
oksigen dan karbon dioksida dalam pernapasan. Karena alveoli kolaps, maka paru yang
diventilasi lebih sedikit dan menyebabkan hipoventilasi

Pernapasan Kussmaul adalah pola pernapasan yang sangat dalam dengan frekuensi yang normal
atau semakin kecil.

Ortopnea : pernapasan yang sulit, kecuali pada posisi tegak atau duduk

Hipoksia :penurunan pemasukan oksigen ke jaringan sampai dibawah tingkat fisiologis meskipun perfusi
jaringan oleh darah memadai

Dispnea adalah pernapasan sulit atau menyakitkan; sesak napas.

Obstruksi jalan napas adalah penyumbatan pada sirkulasi udara yang melalui batang tenggorokan
ke paru-paru.

Anda mungkin juga menyukai