Anda di halaman 1dari 6

RANGKUMAN

PENILAIAN TENGAH SEMESTER (PTS) I


SENI RUPA 2018

GAMBAR MODEL

GAMBAR MODEL adalah menggambar dengan mengamati objek yang ada secara
langsung. Sehingga, ketika menggambar tidak ada tambahan bentuk lain pada gambar dan
harus sesuai dengan aslinya. Perhatian utama pada gambar model ialah kemiripan.
Langkah pertama sebelum membuat gambar model ialah mencari model gambar terlebih
dahulu. Lalu, perhatikan dari sudut mana kita akan menggambar model tersebut.
 Hal pertama dalam membuat gambar model ialah membuat rancangan gambar yang tersusun
dari sketsa lingkaran dan garis.
 Arsiran merupakan tehnik dalam memberi gelap terang pada gambar sehingga menciptakan
gelap terang. Umumnya alat yang digunakan adalah pensil.
 Pensil dalam membuat gambar model : HB,2B,3B,4B,5B,6B,7B,8B.
 Jenis pensil HB adalah pensil paling tipis yang digunakan dalam membuat sketsa awal.
 Jenis pensil 8B adalah pensil paling tebal hitamnya yang digunakan dalam membuat gelap
terang pada gambar di bagian terakhir.

TIPS MENGGAMBAR MODEL

1. Model atau foto diletakkan di dekat media gambar.


2. Pandangan mata kita harus selalu fokus.
3. Membiasakan diri melihat objek yang harus digambar.
GAMBAR ILUSTRASI

ILUSTRASI merupakan seni membuat gambar yang berfungsi memperjelas dan


menerangkan naskah.

CONTOH ILUSTRASI
YANG DIGUNAKAN
UNTUK MEMPERJELAS
SUATU NASKAH KE
DALAM SEBUAH
GAMBAR

TUJUAN ILUSTRASI adalah untuk menerangkan atau menghiasi suatu cerita, tulisan, puisi,
atau informasi tertulis lainnya. Diharapkan dengan bantuan visual dan tulisan supaya lebih
mudah dicerna.

JENIS ILUSTRASI

1. GAMBAR REALIS
Menggambar dengan membuat objeknya sesuai dengan keadaan yang sebenar-benarnya
baik proporsi ataupun anatomi dibuat menyerupai dengan objek aslinya.
2. KARIKATUR
Menggambar dengan melebih-lebihkan bentuk objek gambar. Namun, tetap memiliki
kesan yang sama dengan objek aslinya.

3. KARTUN
Gambar dengan penampilan lucu yang mempresentasikan peristiwa. Kartun dibuat dalam
bentuk 2D.

4. ANIMASI
Gambar bergerak yang dibuat dari kumpulan objek dengan mengikuti susunan alur
pergerakan yang telah ditentukan.
FUNGSI ILUSTRASI

Ilustrasi berasal dari Bahasa latin yaitu ilustrare yang artinya penampakan, kemuliaan, cahaya,
penerangan, dan penggambaran secarahidup-hidup.Ditinjau dari fungsinya, ilutrasi dibagi
menjadi 3 bagian :

1. Fungsi Deskriptif, menjelaskan suatu objek dari bentuk tulisan (verbal) menjadi
sebuah gambar. Uraian secara verbal (tulisan) dianggap tidak efisien karena
memerlukan ruang yang cukup banyak dan kurang efektif karena menyita
perhatian pembaca pada bagian itu saja.
Example : Cerita dayang sumbi dibuat kedalam 5 lembar tulisan. Lalu dibuat
storyboard dalam ilustrasi menjadi 1 lembar gambar yang mencangkup seluruh
cerita.

2. Fungsi Ekspresif, memperlihatkan dan menyatakan suatu maksud, gagasan,


perasaan, situasi kedalam bentuk visual/gambar.
Example :Seorang anak sedang merasakan kegembiraan pada dirinya. Untuk
mengungkapkan perasaan gembiranya ia membuat sebuah ilustrasi
pemandangan alam yang indah.

3. FungsiAnalitis, gambar yang dapat menunjukan rincian bagian-bagian dari suatu


benda, system atau proses secara detail. Sehingga, lebih mudah untuk dipahami.
Example :Pada pelajaran biologi dijelaskan bentuk struktur bunga mulai dari
kelopak, mahkota, putik, benang sari, dan tangkai bunga kedalam bentuk gambar
dan detailnya diberi penjelasan kalimat singkat.

TEKNIK MENGGAMBAR ILUSTRASI

1. TEKNIK GARIS
Mengarsir sebuah gambar dengan memberi garis-garis
lurus menjadi sebuah gelap terang pada objek. Sehingga
membentuk dimensi dan volume.
2. TEKNIK POINTILIS
Membuat gambar dengan memberi titik- titik pada sketsa
gambar yang menciptakan gelap terang objek.

3. TEKNIK DUSEL
Teknik menggambar dengan cara menggosok sehingga
menimbulkan gelap terang.

4. TEKNIK BLOK adalah gambar yang mengarsir bagian gelap


dari suatu objek secara keseluruhan menggunakan cat hitam.

5. TEKNIK PLAKAT

Melukis menggunakan cat minyak, cat poster,


dan cat akrilik digunakan dengan memberikan
garis yang tebal sehingga menghasilkan
warna pekat dan tebal.
KONSEP :

Berfungsi untuk memperjelas sebuah gambar yang dibuat dengan memberikan penjelasan
secara deskriptif dan analitis.

OUTLINE :

Garis yang dibuat tebal pada gambar yang telah selesai diwarnai

Anda mungkin juga menyukai