Anda di halaman 1dari 3

KABUPATEN TEMANGGUNG

KEPUTUSAN KEPALA DESA BATURSARI


NOMOR 141.3/06/II TAHUN 2019
TENTANG
PEMBENTUKAN DAN PENGUKUHAN PENGURUS DAN KADER
POS PEMBINAAN TERPADU (POSBINDU) PENYAKIT TIDAK MENULAR (PTM)

KEPALA DESA BATURSARI,

Menimbang : a. bahwa dalam rangka deteksi dini penyakit tidak


menular berbasis masyarakat serta menurut
prefalensi penyakit tidak menular perlu dibentuk
dan dikukuhkan pengurus dan kader Pos
Pembinaan Terpadu (Posbindu) Penyakit Tidak
Menular (PTM);
b. bahwa berdasarkan dengan pertimbangan
sebagaimana dimaksud huruf a, perlu menetapkan
Keputusan Kepala Desa tentang Pembentukan Dan
Pengukuhan Pengurus Dan Kader Pos Pembinaan
Terpadu (Posbindu) Penyakit Tidak Menular (PTM).

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1950 tentang


Pembentukan Daerah-daerah Kabupaten dalam
Lingkungan Provinsi Jawa Tengah;
2. Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa;
3. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014
tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang
Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa sebagaimana
telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor
47 Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Peraturan
Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 Peraturan
Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014
tentang Desa;
5. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36
Tahun 2009 tentang Kesehatan;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia
Nomor 39 Tahun 2016 tentang Pedoman
Penyelenggaraan Program Indonesia Sehat Dengan
Pendekatan Keluarga.
MEMUTUSKAN
Menetapkan :

KESATU : Membentuk dan mengukuhkan Pengurus dan Kader


Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) Penyakit Tidak
Menular (PTM) Desa Batursari Kecamatan Kledung
Kabupaten Temanggung dengan nama-nama dan
susunan pengurus sebagaimana tercantum dalam
Lampiran Keputusan ini;

KEDUA : Pengurus dan Kader Posbindu-PTM sebagaimana


tercantum pada diktum KESATU, bekerja dan
bertanggungjawab melaksanakan kegiatan,
mengadministrasikan dan menyusun laporan kegiatan
deteksi dini faktor Penyakit Tidak Menular (PTM);

KETIGA : Segala biaya yang timbul sebagai akibat ditetapkannya


Keputusan ini, dibebankan pada Anggaran Pendapatan
dan Belanja Desa Batursari, Swadaya Masyarakat,
bantuan Pemerintah serta bantuan pihak lain yang
tidak mengikat;

KEEMPAT : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di : Desa Batursari


Pada tanggal : 21 Februari 2019
KEPALA DESA BATURSARI

BEJO SUTANTIYO
LAMPIRAN : KEPUTUSAN KEPALA
DESA BATURSARI
NOMOR : 141.3/06/II
TANGGAL : 21 Februari 2019

SUSUNAN PENGURUS DAN KADER POS PEMBINAAN TERPADU (POSBINDU)


PENYAKIT TIDAK MENULAR (PTM)
DESA BATURSARI KECAMATAN KLEDUNG
KABUPATEN TEMANGGUNG

NO. NAMA JABATAN KEDUDUKAN DALAM TIM


1 Dewi Novita Sari Kader Penanggung Jawab
2 Eni Kader Bendahara I
3 Partini Kader Bendahara II
4 Desi Kurniawati Kader Sekretaris I
5 Wonati Kader Sekretaris II
6 Dewi Mayasari Kader Sekretaris III
7 Parinten Kader Pemeriksa
8 Botok Kader Pemeriksa
9 Sriyantun Kader Pemeriksa
10 Darwati Kader Pemeriksa
11 Nur Hidayah Kader Pemeriksa
12 Wahyuni Kader Pemeriksa
13 Irin Ria Yohana Kader Pemeriksa
14 Wiwik Triyasih Kader Administrasi
15 Reni Yuliana Kader Administrasi
16 Heruwati Kader Administrasi
17 Dahyu Kader Administrasi
18 Lina Kader Anggota
19 Taat Sujianti Kader Anggota

KEPALA DESA BATURSARI

BEJO SUTANTIYO

Anda mungkin juga menyukai