Anda di halaman 1dari 3

Bismillaahirrohmaanirrohiim...

Assalamu'alaikum Wa Rohmatullohi Wa Barokatuh

Alhamdulillaahi robbil ‘alamiin, wassolaatu wassalaamu’alaa asrofil anbiyaa ii wal mursaliin Sayyidina
Muhammadin, wa’ala alihi wa’ashohbihi ajma’in. Robbis shrohli shodri wa ya shirli amri wahlul
uqdatammil lisaani yafkohu kauli, amma ba’du.

Pertama tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah Swt, atas rahmat dan
Hidayah-Nya. Sehingga kita bisa berkumpul dalam rangka memperingati salah satu hari besar
Islam,yakni Isra' Mi'raj Nabi Muhammad Saw.

Yang kedua sholawat serta salam senantiasa terlimpahkan dan tercurahkan kepada nabi kita Nabi
Besar Muhammad saw, beserta keluarga dan para sahabatnya. Mudah-mudahan kita semua
mendapatkan syafaatnya pula di Yaumul Akhir nanti. Amiiin...... amiiin....... Ya Robbal'alamin.

Yang terhormat bapak ridwan selaku dkm mushollah

Yang pertama Kami atas nama perwakilan ikatan remaja musholla ash-shuhbatush shalihah
mengucapkan banyak terima kasih atas perhatian hadirin, yg dengan ikhlas sudi memenuhi
undangan kami, untuk bersama-sama mendengarkan ceramah agama dalam memperingati Isra'
Mi'raj Nabi Muhammad saw.

Yang kedua kami selaku panitia mengucapkan beribu-ribu terimakasih kepada bapak ibu dan para
donatur yang telah berpartisipasi atas bantuan yang diberikan kepada kami, setiap bentuknya dan
seberapapun dapat digunakan dengan se baik baik mungkin.

Perkenankanlah kami disini selaku pembawa acara untuk membacakan susunan acara pada malam
hari ini.

1. Pembukaan

2. Pembacaan ayat suci Al-Qur’an

3. Sambutan-sambutan

4. Acara inti
5. do'a dan penutup

Hadirin yang di rahmati Allah

Marilah kita buka acara pada malam hari ini dengan membaca ummul kitab dengan harapan semoga
acara pada malam hari ini bisa berjalan dengan lancar dari awal hingga akhir dan semoga senantiasa
mendapat ridho dari Allah SWT, amiin amiin ya robbal 'alamin.

Ala hadiniyah wa kulli niatin sholiha wa ila hadrotin nabiyil Musthofa Muhammadin shollu alaihi
wasallam sya'ulilah hi lahumul fatihaa...

Dilanjutkan acara yang ke-2 adalah pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang akan dibacakan oleh
......................................... waktu dan tempat kami persilahkan.

Demikian tadi pembacaan ayat suci Al-Qur’an dan semoga Allah senantiasa memberikan pahala bagi
pembaca dan yang telah mendengarkannya. Amiiin...... amiiin....... Ya Robbal Alaaamiin.

Acara yang ke-3 adalah sambutan-sambutan.

Sambutan yang pertama akan di sampaikan oleh saudara Nurul Huda selaku ketua panitia. Waktu
dan tempat kami persilahkan.

Terimakasih kepada saudara Nurul Huda yang telah memberikan sambutannya.

Sambutan yang kedua akan disampaikan oleh bapak ridwan selaku DKM mushollah, kepada bapak
ridwan kami persilahkan.

Terima kasih kepada bapak ridwan yang telah memberikan sambutannya.

Sambutan yang ketiga akan di sampaikan oleh bapak kepala desa, kepadanya waktu dan tempat
kami persilahkan.
Itulah tadi kata sambutan dari bapak kepala desa dan semoga apa yang telah disampaikannya
tersebut dapat kita pahami sekaligus dapat kita amalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Hadirin sekalian yang kami hormati, kini tibalah pada acara yang ke-4, yaitu ceramah agama, dan ini
merupakan acara inti, yang akan disampaikan oleh bapak KH. didin Misbahudin.

Kepadanya waktu dan tempat kami persilahkan.

Para hadirin sekalian yang berbahagia. Demikianlah uraian ceramah tentang isra’mi’raj yang di
sampaikan oleh bapak Kyi didin Misbahuddin, semoga bisa kita pahami dan dapat kita ambil
kesimpulanya, hingga kita dapat mengamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Hadirin sekalian yang dimuliakan Alloh

Dan kini tibalah pada acara yang terakhir yaitu do'a dan penutup. Untuk pembacaan do'a, akan di
sampaikan oleh bapak........ kepadanya kami persilahkan.

Demikianlah hadirin kaum muslimin muslimat, telah selesai rangkaian acara peringatan Isra' Mi'raj
malam ini, Atas nama Panitia Penyelenggara sekali lagi menyampaikan banyak terima kasih atas
perhatiannya.dan mohon maaf jika dalam penyelenggaraan peringatan ini kurang berkenan. Dan
kami sebagai pembawa acara bila ada ucapan dan tingkah laku yg kurang berkenan dihati hadirin
kami mohon maaf yg sebesar-besarnya.

Wallahu muafiq ila akhwamitthoriq.

Wassalamu’alaikum Wa Rohmatullohi Wa Barokatuh

Anda mungkin juga menyukai