Anda di halaman 1dari 8

1

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Fasilitas bus kampus gratis di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) tidak
digunakan secara maksimal. Sebagai kampus berperingkat kedua terhijau di Indonesia versi
UI Green Metric World University Ranking, bus kampus ITS diklaim akan memiliki andil
untuk menciptakan lingkungan sehat di kawasan kampus ITS serta mendukung identitas ITS
sebagai Smart Eco Campus Sebagai Smart Eco Campus, sudah sebaiknya lingkungan tersebut
meminimalisir penggunaan kendaraan bermotor agar tidak meningkatkan polusi udara.
Dengan adanya bus kampus gratis, hal ini dapat membantu mahasiswa dalam melakukan
kegiatan di dalam kampus tanpa menggunakan kendaraan pribadi mereka sehingga
mahasiswa pun juga bisa menghemat bahan bakar.

Menurut Rektor ITS, Prof Ir Joni Hermana MScES PhD, program smart eco campus
tidak hanya mengupayakan kampus yang bersih dan hijau, akan tetapi juga memperhatikan
aspek pengelolaan sumberdaya supaya dapat berkelanjutan. Hal – hal yang berkaitan dengan
penataan lingkungan dilakukan secara terkendali dan efektif, seperti pada pengelolaan listrik,
air, kertas, serta pengelolaan lalu lintas. Maka dari itu, bus kampus gratis memiliki peran
dalam program pengelolaan lalu lintas di ITS. Jika pengoperasian bus kampus gratis tidak
berjalan dengan baik, maka akan menghambat program pengelolaan lalu lintas di ITS.

Karya tulis ilmiah menganai bus kampus gratis yang tidak digunakan secara maksimal
ini dilakukan dengan cara observasi ke beberapa tempat yang menjadi target observasi untuk
mengumpulkan data. Setelah itu, dilakukan analisis terhadap permasalahan yang diambil.
Setelah menganalisis masalah, penulis mencari studi literatur yang dapat membantu untuk
memecahkan masalah. Dengan ditemukannya solusi terhadap bus kampus yang tidak
beroperasi secara maksimal, diharapkan permasalahan tersebut dapat terselesaikan.

Tujuan

Karya tulis ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan bus kampus gratis yang tidak
digunakan secara maksimal supaya pengoperasian bus kampus gratis di ITS menjadi aktif
kembali guna mempermudah kegiatan mahasiswa dan warga kampus serta mmendukung
identitas ITS sebagai Smart Eco Campus.
2

Manfaat

Karya tulis ini dibuat untuk :

1. Kontribusi keilmuan
Memberikan wawasan kepada pembaca dan penulis mengenai pembuatan karya tulis
ilmiah.
2. Kontribusi kepada masyarakat dan ITS
Dapat membantu masyarakat dalam meminimalisir polusi, membantu mahasiswa ITS
dalam melakukan kegiatan di wilayah kampus, serta memperkuat identitas ITS sebagai
Smart Eco Campus.

GAGASAN

Kondisi Kekinian

Bus kampus gratis di ITS sudah tidak pernah beroperasi lagi. Di beberapa bus stop di
ITS menjadi tidak berfungsi karena tidak ada bus yang beroperasi. Bus top terdapat di depan
gedung rektorat, di dekat bundaran Masjid Manarul Ilmi, serta di beberapa tempat lain di
wilayah kampus ITS. Mahasiswa lebih menggunakan kendaraan pribadi mereka atau bahkan
menggunakan jasa ojek online dalam melakukan aktivitas di wilayah kampus.

Gambar 1.1 Bus stop di depan Gedung Rektorat ITS


3

Gambar 1.2 Bus stop di dekat bundaran Masjid Manarul Ilmi

Melalui kuisioner yang diberikan kepada mahasiswa angkatan 2017, sebagian besar
responden menyatakan hanya satu kali menggunakan fasilitas bus kampus gratis, yakni ketika
kegiatan pendaftaran ulang mahasiswa baru. Saat itu bus kampus mengantarkan calon
mahasiswa baru ke Medical Center untuk melakukan verifikasi kesehatan. Di bawah ini data
hasil dari kuisioner yang diberikan kepada 15 mahasiswa angkatan 2017.

Pertanyaan : Ketika apa kamu menggunakan bus tersebut?


No. Departemen Angkatan Jawaban

1 Desain Produk Industri Saat verifikasi kesehatan di Medical Center

2 Teknik Fisika Saat verifikasi kesehatan di Medical Center

3 Desain Produk Industri Saat verifikasi kesehatan di Medical Center

4 Teknik Material dan Saat verifikasi kesehatan di Medical Center


Metalurgi
2017
5 Desain Produk Industri Tidak Pernah

6 Teknik Mesin Saat verifikasi kesehatan di Medical Center

7 Statistika Bisnis Saat verifikasi kesehatan di Medical Center

8 Teknik Geomatika Saat verifikasi kesehatan di Medical Center

9 D3 Elektro Otomasi -
4

10 Desain Produk Industri -

11 Desain Produk Industri -

12 Desain Produk Industri Saat verifikasi kesehatan di Medical Center


dan berkeliling dari Graha ITS saat
pendaftaran ulang jalur SNMPTN

13 Desain Produk Industri -

14 Desain Produk Industri -

15 Teknik Sipil Saat verifikasi kesehatan di Medical Center

Solusi Yang Pernah Ditawarkan

A. Luar Kampus
Tidak hanya di ITS, bus kampus juga terdapat di banyak perguruan tinggi di
Indonesia, salah satunya adalah Universitas Andalas (UNAND) di Sumatera. Namun,
berdasarkan hasil survei awal yang telah dilakukan, menurut persepsi beberapa
mahasiswa UNAND yang menggunakan transportasi bus kampus, pelayanan bus
kampus UNAND saat ini belum bisa dikatakan bagus sesuai dengan harapan
mahasiswa, baik dari aspek keamanan, keselamatan, maupun keteraturan jadwal
keberangkatan bus kampus. Berdasarkan hal tersebut, seorang mahasiswa melakukan
penelitian lebih lanjut untuk memperbaiki serta melakukan evaluasi terhadap
pelayanan jasa transportasi bus kampus UNAND.

Berdasarkan hasil penelitian tersebut, dihasilkan beberapa rekomendasi dan


saran untuk perbaikan pelayanan bus kampus UNAND kedepannya, diantaranya
sebagai berikut :

1. Menambahkan fasilitas keselamatan dalam keadaan darurat seperti alat pemecah


kaca, alat pemadam api ringan, dan lain-lain pada masing-masing bus kampus.

2. Melakukan maintenance terhadap seluruh bus kampus secara berkala serta


melakukan uji keur kendaraan dengan teratur sesuai dengan periode yang telah
ditetapkan.
5

3. Menyusun jadwal keberangkatan bus kampus sesuai dengan kapasitas yang


dibutuhkan mahasiswa pada masing-masing shift kuliah dan mewajibkan setiap
bus kampus untuk berangkat sesuai dengan jam keberangkatan dan rute yang telah
ditetapkan.

4. Menambahkan papan informasi pada masing-masing halte bus kampus UNAND


yang berisikan mengenai shift keberangkatan dan rute/jalur bus kampus.

5. Memasang kaca jendela yang bisa dibuka/ditutup atau menyediakan kipas


angin/AC di dalam bus.

B. Kampus ITS
Gagasan Baru yang Ditawarkan
Tabel 1. Gagasan yang Ditawarkan

Gagasan yang Uraian atau Deskripsi


No. Pustaka
Ditawarkan Gagasan

1. Sosialisasi kembali dan Jarak antara Asrama Bella Refsy


memulai operasi di Mahasiswa ITS dengan Monica
Asrama Mahasiswa ITS departemen-departemen
cukup jauh apabila
ditempuh dengan berjalan
kaki. Bus gratis pasti akan
sangat membantu
mahasiswa ITS yang
tinggal di Asrama dan
tidak memiliki kendaraan
bermotor. Bagi
mahasiswa yang memiliki
kendaraan bermotor pun
pasti akan tetap berguna
karena bisa membantu
menghemat.

Jika sosialisasi tersebut


berhasil menarik minat di
6

Asrama Mahasiswa maka


hal tersebut otomatis akan
menyebar ke mahasiswa
mahasiswa lainnya.

2. Survey online terhadap Survei terhadap persepsi Bella Refsy


mahasiswa ITS mahasiswa sebagai Monica
pengguna jasa bus
kampus yang dilakukan
secara berkala, sehingga
pihak pengelola dapat
mengetahui kebutuhan
mahasiswa dari waktu ke
waktu.

Survei kepuasan
mahasiswa terhadap
pelayanan bus kampus
bisa dilakukan
menggunakan kuisioner
online supaya lebih
efisien dan memudahkan
mahasiswa serta pihak
pengelola bus dalam
proses survei.

Tabel 2. Tinjauan Gagasan Berdasarkan Prinsip Pembagunan Berkelanjutan

Gagasan yang Aspek yang Ditinjau


No.
Ditawarkan Ekonomi Sosial Lingkungan

1. Sosialisasi kembali dan Lebih Memudahkan Mengurangi


memulai operasi di menghemat perjalanan penggunaan
Asrama Mahasiswa ITS pengeluaran mahasiswa kendaraan
mahasiswa bermotor
7

2. Survey online terhadap Survei Pihak Meminimalisir


mahasiswa ITS menggunakan pengelola limbah kertas
kuisioner bus bisa
online lebih mengetahui
menghemat kebutuhan
anggaran mahasiswa
daripada
menggunakan
kertas

KESIMPULAN
Bus kampus gratis sangat membantu mahasiswa dalam menjalankan kegiatan
di lingkungan kampus. Selain membantu perjalanan, adanya bus kampus gratis juga
bisa membantu mahasiswa dalam menghemat pengeluaran untuk bahan bakar
kendaraan bermotor. Berkurangnya kendaraan bermotor di lingkungan ITS dapat
meminimalisir polusi dan menjadikan lingkungan lebih sehat.
Dari hasil penelitian dalam rangka mengatasi masalah bus kampus gratis yang
tidak digunakan secara maksimal, berikut terdapat beberapa rekomendasi untuk
meningkatkan pelayanan bus kampus gratis.
1. Sosialisasi Kembali dan Memulai Operasi di Asrama Mahasiswa ITS
Jarak antara Asrama Mahasiswa dengan departemen-departemen cukup jauh,
apabila ditempuh dengan berjalan kaki. Bus gratis pasti akan sangat membantu
mahasiswa ITS yang tinggal di Asrama dan tidak memiliki kendaraan bermotor.
Bagi mahasiswa yang memiliki kendaraan bermotor pun pasti akan tetap berguna
karena bisa membantu menghemat.
Jika sosialisasi tersebut berhasil menarik minat di Asrama Mahasiswa maka
hal tersebut otomatis akan menyebar ke mahasiswa mahasiswa lainnya.
2. Survei Online Terhadap Mahasiswa ITS Sebagai Pengguna Jasa Bus Kampus
Gratis
Survei terhadap persepsi mahasiswa sebagai pengguna jasa bus kampus yang
dilakukan secara berkala, sehingga pihak pengelola dapat mengetahui kebutuhan
mahasiswa dari waktu ke waktu.
8

Survei kepuasan mahasiswa terhadap pelayanan bus kampus bisa dilakukan


menggunakan kuisioner online supaya lebih efisien dan memudahkan mahasiswa
serta pihak pengelola bus dalam proses survei.

DAFTAR PUSTAKA
Wiranti, Dwi Rahmadini. 2016. Analisis Kualitas Pelayanan Bus Kampus Universitas
Andalas Berdasarkan Persepsi Mahasiswa. Padang : Universitas Andalas.

Redaksi ITS. 2017. ITS Luncurkan Bus Kampus Gratis.


https://www.its.ac.id/berita/101404/id diakses tanggal 5 September 2017

Fatimah, Susi. 2017. Raih Kampus Hijau Berkat Smart Eco Campus
https://news.okezone.com/read/2017/01/01/65/1580794/raih-kampus-hijau-berkat-
smart-eco-campus diakses tanggal 6 September 2017.

Anda mungkin juga menyukai