Anda di halaman 1dari 4

KEPALA DESA BUYAT TENGAH

KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW TIMUR

PERATURAN DESA BUYAT TENGAH


NOMOR TAHUN 2017

TENTANG

PEMBENTUKAN TIM PENYUSUN DOKUMEN INFORMASI STATUS MUTU AIR SUNGAI


DI KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW TIMUR TAHUN 2018

BUPATI BOLAANG MONGONDOW TIMUR,

Menimbang : a. bahwa penetapan status mutu air sungai merupakan tahapan yang
penting dalam rangka pengelolaan kualitas air dan pengendalian
pencemaran air, karena akan menjadi titik tolak untuk pelaksanaan
suatu program/kegiatan selanjutnya;
b. bahwa informasi status mutu air sungai juga merupakan hak
masyarakat yang harus diakomodir, sebagaimana diatur dalam Pasal
30 ayat (2) Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2001 tentang
Pengelolaan Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran, bahwa
“setiap orang mempunyai hak yang sama untuk mendapatkan
informasi mengenai status mutu air dan pengelolaan kualitas air
serta pengendalian pencemaran air”.
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud pada
huruf a dan b di atas, perlu menetapkan dengan Keputusan Bupati
Bolaang Mongondow Timur;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan


Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor
244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587)
sebagaimana telah dua kali diubah, terakhir dengan Undang-Undang
Nomor 09 Tahun 2015 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun
2015 Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 5679);
2. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan
Pengelolaan Lingkungan Hidup (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2009 Nomor 140, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5059);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 82 Tahun 2001 tentang Pengelolaan
Kualitas Air dan Pengendalian Pencemaran Air;
4. Peraturan Pemerintah Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pengelolaan
Sumber Daya Air;
5. Peraturan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 19 Tahun 2008
Tentang Standar Pelayanan Minimal Bidang Lingkungan Hidup
Daerah Provinsi Dan Daerah Kabupaten/Kota;
6. Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 115 Tahun
2003 tentang Pedoman Penentuan Status Mutu Air;

MEMUTUSKAN :

Menetapkan :
KESATU : Membentuk Tim Penyusun Dokumen Informasi Status Mutu Sungai Di
Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Tahun 2018, yang terdiri atas
Dewan Pertimbangan Status Mutu Air Sungai dan Tim Teknis Status
Mutu Air Sungai, sebagaimana tercantum dalam lampiran Keputusan
ini;
KEDUA : Tugas Dewan Pertimbangan Status Mutu Air Sungai sebagaimana
dimaksud pada Diktum KESATU adalah :
1. memberikan arahan & masukan terhadap kegiatan penetapan status
mutu air sungai di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur;
2. Menetapkan Dokumen Informasi Status Mutu Air Sungai Di
Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Tahun 2018;
3. melaksanakan tugas lainnya yang diberikan oleh Bupati.
KETIGA : Tugas Tim Teknis Status Mutu Air Sungai sebagaimana dimaksud pada
Diktum KESATU adalah :
1. Menyusun rencana pemantauan kualitas air, yang meliputi :
a. pengumpulan data sekunder
b. penetapan sumber air
c. melakukan survei pendahuluan
d. merancang disain pemantauan
2. Melaksanakan pemantauan, yang meliputi :
a. pengambilan contoh air sungai
b. melakukan analisa contoh air melalui kerjasama laboratorium
c. melakukan verifikasi dan validasi data
d. melakukan analisis dan interpretasi data
3. Menyusun rancangan informasi status mutu sungai dengan metode
storet atau indeks pencemaran sebagaimana diatur dalam Keputusan
Menteri Negara Lingkungan Hidup Nomor 115 Tahun 2003 tentang
Pedoman Penentuan Status Mutu Air.
KETIGA : Dalam menjalankan tugasnya Tim bertanggung jawab kepada Bupati
Bolaang Mongondow Timur.
KEEMPAT : Tim Penyusun Dokumen Informasi Status Mutu Sungai Di Kabupaten
Bolaang Mongondow Timur Tahun 2018 sebagaimana dimaksud pada
Diktum KESATU diberikan honorarium sebagai berikut :

A. Dewan Pertimbangan Status Mutu Air Sungai


1. Ketua : Rp. 1.500.000/Org/kegiatan
2. Sekretaris : Rp. 1.000.000/Org/kegiatan
3. Anggota : Rp. 750.000/Org/kegiatan
B. Tim Teknis Status Mutu Air Sungai
1. Ketua : Rp. 1.000.000/Org/kegiatan
2. Sekretaris : Rp. 750.000/Org/kegiatan
3. Anggota : Rp. 500.000/Org/kegiatan
KELIMA : Segala biaya yang timbul akibat dikeluarkannya keputusan ini
dibebankan pada APBD Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Tahun
Anggaran 2018.
KEENAM : Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan dengan ketentuan
apabila dikemudian hari ternyata terdapat kekeliruan akan diadakan
perubahan sebagaimana mestinya.

Ditetapkan di Tutuyan
Pada Tanggal 2018

BUPATI BOLAANG MONGONDOW TIMUR,

SEHAN LANDJAR
LAMPIRAN KEPUTUSAN BUPATI BOLAANG MONGONDOW TIMUR
NOMOR : TAHUN 2018
TANGGAL : 2018
TENTANG : PEMBENTUKAN TIM PENYUSUN DOKUMEN INFORMASI STATUS MUTU
SUNGAI DI KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW TIMUR TAHUN 2018

SUSUNAN TIM PENYUSUN


DOKUMEN INFORMASI STATUS MUTU AIR SUNGAI
DI KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW TIMUR
TAHUN 2018

Dewan Pertimbangan Status Mutu Air Sungai

Ketua : Asisten Sekretaris Daerah Bolaang Mongondow Timur Bidang


Perekonomian dan Pembangunan
Sekretaris : Kepala Dinas Lingkungan Hidup Bolaang Mongondow Timur
Anggota : Sekretaris Dinas Lingkungan Hidup Bolaang Mongondow Timur

Tim Teknis Status Mutu Air Sungai

Ketua : Kepala Bidang Pengawasan, Pengendalian, dan Pemulihan Kualitas


Lingkungan Hidup Dinas Lingkungan Hidup Bolaang Mongondow Timur
Sekretaris : Kepala Seksi Pemulihan Kualitas Lingkungan Bidang Pengawasan,
Pengendalian, dan Pemulihan Kualitas Lingkungan Dinas Lingkungan
Hidup Bolaang Mongondow Timur
Anggota : 1. Kepala Seksi Pengelolaan Sumber Daya Air dan Bina Lembaga Bidang
Sumber Daya Air Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Serta
Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman dan Pertanahan;
2. Kepala Seksi Sarana Prasarana Sumber Daya Air Bidang Sumber Daya
Air Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Serta Perumahan
Rakyat dan Kawasan Permukiman dan Pertanahan;
3. Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Lingkungan Bidang
Pengawasan, Pengendalian, dan Pemulihan Kualitas Lingkungan Dinas
Lingkungan Hidup Bolaang Mongondow Timur;
4. Kepala Seksi Kesehatan Lingkungan, Kesehatan Kerja dan Kesehatan
Olah Raga Bidang Pemberantasan Penyakit dan Penyehatan
Lingkungan Dinas Kesehatan Bolaang Mongondow Timur;
5. Kepala Seksi Penegakan Hukum Lingkungan Bidang Pengawasan,
Pengendalian, dan Pemulihan Kualitas Lingkungan Dinas Lingkungan
Hidup Bolaang Mongondow Timur;
6. Staf Bidang Pengawasan, Pengendalian, dan Pemulihan Kualitas
Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup Bolaang Mongondow Timur;

BUPATI BOLAANG MONGONDOW TIMUR,

Salinan Sesuai Dengan Aslinya Salinan Sesuai Dengan Aslinya

Kepala Bagian Hukum Kepala Bagian Hukum


Sekretariat Daerah Bolaang Mongondow Timur Sekretariat Daerah Bolaang Mongondow Timur

SEHAN LANDJAR

Soehandri Towidjojo, SH Soehandri Towidjojo, SH


NIP. 19711203 200604 1 003 NIP. 19711203 200604 1 003

Anda mungkin juga menyukai