Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMK NEGERI 26 JAKARTA

Mata Pelajaran : PERENCANAAN SISTEM KOMUNIKASI

Kelas / Semester : XII / 5 (Lima)

Alokasi Waktu : 1 x 4 x 45 menit (1 pertemuan)

A. Kompetensi Inti
KI 3. Memahami, menerapkan dan menganalisa pengetahuan faktual, konseptual, dan prosedural
berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan
humaniora dalam wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait
penyebab fenomena dan kejadian dalam bidang kerja yang spesifik untuk memecahkan
masalah.
KI 4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu melaksanakan
tugas spesifik dibawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar
3.10 Menjelaskan konsep jaringan komunikasi data
4.10 Menerapkan konsep jaringan komunikasi data

C. Indikator dan Pencapaian Kompetensi


3.10.1 Memahami konsep jaringan komunikasi data
3.10.2 Menjelaskan macam-macam topologi jaringan komputer
3.10.3 Menjelaskan jenis-jenis media transmisi jaringan
3.10.4 Menjelaskan pengalamatan dalam jaringan
4.10.1 Menginstalasi Kabel untuk jaringan komunikasi data
4.10.2 Mendesaian jaringan LAN
4.10.3 Merancang perencanaan jaringan LAN

D. Tujuan Pembelajaran
Berdasarkan pemberian fasilitas belajar di Lab. Pemancar:
3.10.1.1. Melalui diskusi Peserta didik dapat memahami konsep jaringan komunikasi data sesuai
dengan modul dengan penuh rasa tanggung jawab.
3.10.2.1. Melalui diskusi Peserta didik dapat menjelaskan macam-macam topologi fisik jaringan
komputer sesuai dengan buku panduan cisco.
3.10.3.1. Melalui diskusi peserta didik dapat menjelaskan jenis-jenis media transmisi jaringan sesuai
dengan buku panduan cisco.
3.10.4.1. Melalui diskusi Peserta didik dapat menjelaskan pengalamatan dalam jaringan sesuai
dengan buku panduan cisco.
4.10.1.1. Disediakan peralatan jaringan Peserta didik dapat menginstalasi Kabel UTP Sesuai aturan
T568A dan T568B dengan tepat dan benar.
4.10.2.1. Disediakan peralatan software cisco packet tracert Peserta didik dapat mendesain jaringan
LAN sesuai dengan jobsheet secara tepat dan benar.

E. Materi Pembelajaran
1. Konsep jaringan komunikasi data
2. Topologi fisik jaringan komputer
3. Jenis-jenis media implementasi jaringan
4. Instalasi Kabel
5. IP Address
6. Desain LAN
F. Pendekatan, Model dan Metode Pembelajaran
 Pendekatan : Saintifik
 Model Pembelajaran : discovery learning
 Metode : Paparan, Diskusi, Tanya jawab, dan Eksperimen Terbimbing.

G. Kegiatan Pembelajaran
Pertemuan 1
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Kegiatan Waktu

Pendahuluan a. Kegiatan Pendahuluan (30 menit) 5 Menit


1. Guru memberikan salam dan menanyakan kabar para
siswa
2. Guru meminta salah satu siswa untuk memimpin doa
sebelum memulai pelajaran
3. Guru mengabsen siswa
4. Guru meminta seluruh siswa untuk membaca literatur
yang ada selama 10 menit
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
6. Guru menyampaikan kompetensi yang ingin dicapai dan
manfaatnya dalam kehidupan
7. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan
kegiatan yang akan dilakukan
Inti Pemberian stimulus terhadap siswa 120 Menit
1. Guru menampilkan tayangan tentang konsep jaringan
komunikasi data, topologi jaringan
2. Siswa menyimak penjelasan dari guru
Identifikasi masalah
1. Siswa dikelompokkan secara heterogen
2. Guru memberikan lembar kerja untuk didiskusikan
3. siswa mencari informasi
4. Siswa mendiskusikan tentang konsep jaringan komunikasi
data, topologi jaringan
5. Berdasarkan hasil diskusi konsep jaringan komunikasi
data, topologi jaringan siswa merumuskan tentang hal-hal
apa saja yang harus diperhatikan dalam hal pemilihan
topologi jaringan.
Pengumpulan data
1. Siswa menggali informasi tentang pengertian konsep
jaringan komunikasi data, topologi jaringan
2. Siswa mendiskusikan konsep jaringan komunikasi data,
dan topologi jaringan
3. Siswa menyampaikan hasil dalam bentuk laporan
Pembuktian
1. Guru menilai hasil pekerjaan dengan menggunakan
instrumen penilaian.
2. Guru menilai hasil pekerjaan siswa konsep jaringan
komunikasi data, topologi jaringan
Menarik Kesimpulan
1. Guru meminta siswa untuk menyajikan hasil diskusi
tentang konsep jaringan dan pembuatan topologi jaringan
2. Siswa menyajikan konsep jaringan komunikasi data,
topologi jaringan
3. Siswa lain memberikan tanggapan terhadap presentasi.
4. Siswa menerima tanggapan dari siswa lain dan guru.
5. Siswa membuat simpulan
Penutup 1. Guru Melakukan Refleksi 5 Menit
2. Guru memberikan soal-soal latihan yang harus
dikerjakan oleh individu.
3. Guru menginformasikan tentang materi yang akan
dipelajari pada pertemuan yang akan datang.
4. Guru meminta siswa untuk memimpin doa di akhir
pelajaran
5. Guru mengakhiri pelajaran dan memberikan pesan
untuk selalu belajar dan tetap semangat.

H. Penilaian Hasil Belajar, Remedial dan Pengayaan


1. Penilaian
a. Skala penilian : 0 - 100 (nilai puluhan)
b. PAS (Penilaian Akhir Semester)
2. Instrumen dan Teknik Penilaian
 Instrumen : Pilihan ganda dan essai.
 Teknik Penilaian : Tertulis
3. Pembelajaran remedial dan pengayaan
a. Pebelajaran Remedian dan tes Remedial dilakukan siswa-siswa yang mendapat nilai ulangan
harian atau PAS rendah (nilai < 75)
I. Alat, Bahan, Media, dan Sumber Belajar
1. Media / Alat : LCD projector, Laptop, Bahan Tayang.
2. Bahan : Bahan presentasi guru.
3. Sumber Belajar : (Buku Electronic Communication, Thomas A. Adamson)

Jakarta, November 2017


Mengetahui;
Guru Pamong Guru PPL / PPG

Drs. Agus Rusmantoro Iro Warsito


NIP. 19630308 198903 1 009

Anda mungkin juga menyukai